Anda di halaman 1dari 14

PENULISAN

KARYA ILMIAH
PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL, FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
2021
Pertemuan 2

Konsep Dasar dan Pemahaman


Karya Tulis Ilmiah
dan
Penulisan Karya Ilmiah
MK Penulisan Karya Ilmiah
 Berbeda dengan Sub Mata Kuliah Bahasa Indonesia
 Mendiskusilkan mengenai penulisan sebuah karya ilmiah di
lingkungan akademik.
- Laporan
- Jurnal
- Skripsi dll
 Memahami sumber-sumber penelitian dan karya ilmiah untuk
menjadi sebuah tulisan ilmiah
- Penelitian,
- Pengabdian/sosialisasi
- Literatur
Apa itu Karya Tulis ilmiah??
KARYA TULIS ILMIAH
(SCIENTIFIC PAPER/ACADEMIC WRITING)
 Defnisi:

 sebuah tulisan yang berisikan tentang paparan dari hasil uji


penelitian, pengamatan, ataupun kajian pada bidang
tertentu secara berurut dan sistematis untuk pemecahan
sebuah masalah yang dilakukan seseorang ataupun
berkelompok, dimana tulisan tersebut memenuhi kaidah
penulisan dan etika keilmuan tertentu yang disepakati oleh
sebuah komunitas yang kompeten/legal di bidang tersebut
Tujuan Karya Ilmiah
a. Sebagai bahan informasi ilmiah.

b. Memberikan laporan hasil karya ilmiah.

c. Memberikan sumbangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

d. Menyampaikan hasil penelitian.

e. Mengeluarkan/menyampaikan hasil sebuah ide/inovasi baru yang telah teruji.

f. Menyampaikan solusi permasalahan.

g. Mengembangkan sebuah hasil ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah ada.

h. Sebagai alat untuk menunjukan identitas seseorang atau kelompok.

i. Sebagai bahan literasi dalam karya ilmiah lainnya.

j. Sebagai bahan/bukti/syarat pengembangan diri seseorang.

k. Sebagai alat komunikasi ilmiah.

l. Sebagai aktivitas akademik.


Karya tulis ilmiah mempunyai karakteristik ataupun ciri-ciri dalam isi tulisannya, yaitu:

a. Rasional

b. Kerangka pemikiran berasaskan teori/hukum/teorema

c. Obyektif

d. Lugas/Ringkas

e. Efektif

f. Efisien

g. Sistematis

h. Denotatif

i. Terukur
Obyektif, Lugas/Ringkas, Efektif dan Efisien

 Sang raja memiliki istri yang juga baik hati dan parasnya sangatlah cantik.
Kecantikannya sangat termahsyur hingga ke mancanegara. Wanita itu bernama
Putri Siti Kendi. Tak hanya baik hati, ia juga kerap mengatur kegiatan
kemasyarakatan. Maka dari itu, ia sangat dekat dengan rakyat. Para rakyat pun
sangat menyukainya [1]

 Istri sang raja yang cantik dan baik hati bernama Putri Siti Kendi. Dia pandai
mengatur kegiatan masyarakat sehingga dekat dengan rakyat.

[1] https://www.poskata.com/pena/cerita-hikayat-indera-bangsawan/
Sistematis
 Pagi pagi Andi merasa lapar, kemudian mengajak temannya yang masih tidur
den membangunkannya untuk menemani dia pergi untuk membeli pisang
goreng Pak Selamet di simpang jalan kampus yang atap rumahnya terbuat dari
rumbia, sehingga bila hujan akan selalu bocor dimana mana, sehingga Pak
Selamet dan putrinya yang cantik sibuk membersihkan air yang masuk ke
rumahnya yang bocor.
Denotatif/Non-Konotatif

Dalam kejadian tersebut si Ali dikambing


hitamkan
Pemasaran minyak wangi mengalami pasang
surut
Terukur

 Kedalaman tiang pancang tersebut sangat dalam


 Penjualan saham mengalami pasang pada saat krisis
Jenis-Jenis Karya Tulis Ilmiah

a. Artikel Ilmiah
b. Makalah
c. Kertas Kerja
d. Skripsi
e. Tesis
f. Disertasi

g. Proposal

h. Laporan
Klasifikasi Sumber/Asas Karya Tulis Ilmiah

Karya Tulis Ilmiah akan disajikan berdasarkan


kepada 2 macam atau bentuk sumber data yang
ada, yaitu:

1. Sumber data dari Penelitian

2. Sumber data dari Non-Penelitian


Selesai Pertemuan 2

Anda mungkin juga menyukai