Anda di halaman 1dari 3

TUGAS INDIVIDU ANALISIS KASUS PELAYANAN PUBLIK

LAYANAN PENITIPAN BARANG DAN MAKANAN DI RUTAN KELAS IIB


PEMALANG

DISUSUN OLEH

WAHYU ANDI SAPUTRA : CPNS RUTAN KELAS IIB PEMALANG

A. Bentuk atau jenis layanan


Menurut Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik adalah
kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan pelayanan sesuai
dengan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara dan penduduk atas barang,
jasa, dan/atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan
publik. Kata "barang, jasa dan pelayanan administratif" dalam bagian penjelasan dianggap
sudah jelas, tetapi sebenarnya maksud "barang" bukanlah barang yang bisa diperdagangkan
oleh manusia sehari-hari tetapi yang dimaksud adalah barang publik (public goods) yang
penyediannya dilakukan oleh pemerintah. Pelayanan publik adalah prioritas utama Rutan
Kelas IIB Pemalang, semua sarana dan prasarana harus dipastikan ada untuk mendukung
pelaksanaan Pelayanan Publik Bangga Melayani Bangsa BerAKHLAK, sesuai arahan
Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Andap Budhi Revianto
diantaranya adalah “Menggunakan Kekayaan dan Barang Milik Negara Secara Tanggung
Jawab, Efektif dan Efisien” melalui Kepala Kantor Wilayah.
Pada Rutan Kelas IIB Pemalang menyediakan pelayanan publik berupa pelayanan
besukan, penitipan barang dan makanan dari keluarga para warga binaan yang sedang
mendekam atau menjalani masa hukuman di Rutan Kelas IIB Pemalang. Pada saat ini
sistem pelayanan besukan, penitipan barang dan makanan masih dilakukan secara video
call dan belum tahu kapan akan dilakukan secara tatap muka langsung. Adapun prosedur
dari layanan besukan, penitipan barang dan makanan di Rutan Kelas IIB Pemalang yaitu:
1. Pendaftaran kunjungan
Disini adalah langkah awal yang dilakukan oleh pembesuk yang hendak besuk dan
menitipkan barang dan makanan bagi warga binaan Rutan Kelas II Pemalang,
disinilah pembesuk menyerahkan identitas diri berupa fotocopy KTP atau SIM untuk
didata di System Database Pemasyarakatan dan menandatangani buku daftar besukan
dan mengambil nomor antrean untuk video call.
2. Memberikan barang dan makanan kepada Petugas
Pembesuk memberikan barang dan makanan yang kepada Petugas agar dicek terlebih
dahulu, barang yang tidak boleh masuk ke dalam rutan akan dikembalikan kepada
pembesuk dan memberitahu bahwa barang tersebut dilarang masuk.
3. Antri dan Video Call
Setelah barang dan makanan yang sudah dicek dan aman kemudian pembesuk
dipersilakan untuk menunggu antrian video call dan akan dipanggil sesuai nomor
antrian untuk melakukan video call kepada warga binaan Rutan Kelas IIB Pemalang.

B. Kondisi Layanan Saat Ini dan Peningkatan Yang Dapat Dilakukan


Kondisi pelayanan besukan, penitipan barang dan makanan di Rutan Kelas IIB
Pemalang sudah cukup baik, akan tetapi belum tersedianya mesin fotocopy bagi layanan
pembesuk untuk memenuhi persyaratan besukan, penitipan barang dan makanan di Rutan
Kelas IIB Pemalang sehingga pembesuk yang lupa tidak membawa persyaratan akan
mencari toko fotocopyan yang jaraknya lumayan jauh dari rutan atau tidak tahu tempat
fotocopy akan mencari terlebih dahulu dan memakan waktu.
Pelayanan yang dapat dilakukan Rutan Kelas IIB Pemalang yaitu memberikan
fasilitas berupa mesin fotocopy agar semakin maksimal dalam pelayanan besukan,
penitipan barang dan jasa. Sehingga pembesuk yang lupa tidak membawa fotocopy
identitas diri dapat memfotocopy di ruangan besukan, penitipan barang dan jasa oleh
petugas. Selain itu, petugas juga harus selalu memberikan penjelasan terhadap alur
pelayanan besukan, penitipan barang dan jasa di Rutas Kelas IIB Pemalang.

C. Faktor SWOT untuk Peningkatan


1. Strengths
a) Efisien biaya dan waktu bagi pembesuk
b) Mempermudah pembesuk dalam memenuhi persyaratan
c) Optimalnya pelayanan besukan, penitipan barang dan makanan Rutan Kelas IIB
Pemalang
2. Weakness
a) Menambah biaya pembelian barang fotocopy
b) Semakin lama antrian pendaftaran besukan, penitipan barang dan makanan
3. Opportunity
a) Tidak dipungut biaya/gratis bagi pembesuk
b) Semakin optimal dalam pelayanan besukan, penitipan barang dan makanan
4. Treaths
a) Mesin fotocopy bisa saja rusak
b) Harus membutuhkan kestabilan listrik
c) Selalu menyediakan tinta cadangan

D. Strategi Tahapan-Tahapan Perbaikan

Anda mungkin juga menyukai