Anda di halaman 1dari 4

MATERI PEMBELAJARAN

TEMA 2-SUB TEMA 3


PEMBELAJARAN 3

A. TANGGUNG JAWAB MENJAGA LINGKUNGAN


PPKN KD 3.2 dan 4.2

Setiap manusia memiliki tanggung jawab terhadap diri sendiri, masyarakat, dan

lingkungan sekitar. Salah satu tanggung jawab yang harus diterapkan di lingkungan

sekitar adalah upaya penanggulangan masalah sampah. Memiliki rasa tanggung jawab

dalam masalah sampah merupakan hal yang sangat penting. Dengan sikap bertanggung

jawab terhadap sampah, kita dapat ,menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

Akan tetapi jika warga tidak peduli terhadap tanggung jawabnya untuk menjaga

kebersihan lingkungan, maka akan timbul kerugian di lingkungan. Berikut ini kerugian

akibat tidak tanggung jawab terhadap sampah:

• Membuat aliran sungai atau selokan tersumbat

• Menimbulkan bau yang tidak sedap

• Mencemari lingkungan

• Menjadi sumber penyakit

Tema 2-Sub Tema 3-Pembelajaran 3


B. MANUSIA SEBAGAI MAKHLUK EKONOMI

IPS KD 3.3 dan 4.3

Manusia merupakan makhluk ekonomi, yang artinya manusia selalu melakukan

kegiatan ekonomi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Kita membutuhkan orang lain

untuk memenuhi kebutuhan yang tidak bisa kita hasilkan. Kebutuhan tersebut biasanya

bisa kita peroleh dari kegiatan ekonomi. Setiap pelaku kegiatan ekonomi memiliki peran

masing-masing yang saling menguntungkan. Keterlibatan orang lain dalam kegiatan

ekonomi dapat kita temukan dalam tahap produksi, distribusi, dan konsumsi.

Kegiatan ekonomi dapat memicu persaingan antar manusia. Persaingan terjadi

karena manusia selalu berusaha menjadi yang terbaik. Persaingan ekonomi harus

dilakukan secara sehat, tidak curang, dan tidak saling menjatuhkan. Selain itu kita pun

harus menghargai peranan setiap individu, mulai dari yang melakukan kegiatan produksi,

distribusi, dan konsumsi.

Berikut link video pembelajaran untuk


Tema 2 Sub Tema 3 Pembelajaran 3:

https://youtu.be/SUq5Cxed3ms

Tema 2-Sub Tema 3-Pembelajaran 3


LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

KERJAKAN TUGAS DI BAWAH INI DENGAN RAPI DI BUKU LATIHANMU!

TUGAS 1

Bacalah teks di bawah ini dengan cermat! (Buku Paket Tema 2 Hal 103)

Jawablah pertanyaan di bawah ini berdasarkan teks di atas (Buku Paket Tema 2
Hal.104)

Tema 2-Sub Tema 3-Pembelajaran 3


TUGAS 2

Tuliskan kata sesuai atau tidak sesuai yang menunjukkan pentingnya menghargai
kegiatan ekonomi orang lain pada tabel di bawah ini!

No Sikap Sesuai/Tidak Sesuai

1. Bibi membeli pakaian di pasar dan membayarnya Sesuai

sesuai dengan harga

2. Nida membeli alat tulis di koperasi. Ia membayar …

belanjaannya sesuai dengan harga

3. Pak Jerry memperlakukan supir pengiriman …

barang di perusahannya dengan semena-mena

4. Rudi selalu mengucapkan terima kasih pada kurir …

yang mengantar paket ke rumahnya

5. Fitri membayar makanann dan minuman yang …

dibelinya di kantin

6. Para tukang kayu di toko pak Sakti di bayar …

dengan gaji di bawah rata-rata

Tema 2-Sub Tema 3-Pembelajaran 3

Anda mungkin juga menyukai