Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP )

Satuan Pendidikan : SD N 16 Kota Bengkulu


Kelas / Semester : IV (Empat) / 1
Tema 2 : Selalu Berhemat Energi
Sub Tema 1 : Sumber Energi
Pembelajaran :1
Alokasi Waktu : 1 Hari

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Setelah membaca teks “Sumber Energi”. Siswa dapat menuliskan informasi yang diperoleh
dari tiap paragraf dalam bentuk tabel dengan tepat.
2. Setelah membaca teks “Sumber Energi”, siswa dapat menuliskan ide pokok tiap paragraf
dengan benar.
3. Setelah membaca teks "Sumber Energi", siswa dapat menyusun paragraf yang runtut
berdasarkan ide-ide pokok tiap paragraf tersebut dengan tepat
4. Setelah berdiskusi bersama teman semeja, siswa dapat mengidentifikasi aktivitas yang
membutuhkan energi dan yang tidak membutuhkan energi dengan tepat.
5. Setelah berdiskusi bersama teman semeja, siswa menyajikan laporan hasil pengamatan
tentang bentuk-bentuk energi yang dihasilkan suatu benda dengan benar
6. Setelah membaca teks "Mengenal Sumber Daya Alam", siswa dapat mengidentifikasi
karakteristik ruang dan pemanfaatan sumber daya alam dengan benar
7. Setelah berdiskusi bersama teman semeja, siswa dapat menyajikan hasil identifikasi
karakteristik ruang dan pemanfaatan sumber daya alam dalam bentuk tulisan dengan teliti.
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
Pendahuluan  Guru mengucapkan salam pembuka kepada siswa pada saat awal 10 Menit
kegiatan pembelajaran.
 Guru dan siswa berdoa bersama sesuai agama dan kepercayaan
masing-masing.
 Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi lembar kehadiran dan
memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan
dengan kegiatan pembelajaran.
 Guru bersama siswa menyiapkan alat, media, dan sumber belajar
pembelajaran.
 Sebagai pembuka pelajaran guru meminta siswa mengamati gambar
pada buku siswa halaman 1.
 Siswa menjawab pertanyaan pada buku siswa :
1) Apa saja bentuk dan sumber energi di sekitar kita?
2) Bagaimana manfaat energi bagi kehidupan manusia?
3)Bagaimana hak dan kewajiban kita dalam pemanfaatan sumber
energi?
 Siswa memberikan jawaban atas pertanyaan tersebut. Setiap siswa
diberi kesempatan untuk menjawab pertanyaan.
Inti  Siswa membaca teks yang berjudul "Sumber Energi. (Mengumpulkan 35 Menit x
Kegiatan Data) 2 PJ
 Siswa diminta mencermati teks berjudul "Sumber Energi tersebut.
Guru dapat memandu dengan memberi pertanyaan, antara lain :
(Mengamati)
1) Terdiri atas berapa paragraf teks "Sumber Energi"?
2) Bagaimana keterkaitan antar kalimat pada paragraf tersebut?
3) Berapa banyak ide pokok pada tiap paragraf?
4) Disebut apakah ide pokok itu?
5) Apakah yang dimaksud dengan ide pokok?
 Guru memberi penguatan tentang isi teks tersebut
 Guru meminta siswa untuk mengerjakan tugas pada fitur Aku Bisa
halaman 4-5 buku siswa.
 Bersama teman semejanya siswa ditugaskan menulis informasi yang
didapat dari tiap paragraf dalam bentuk tabel. (Mengomunikasikan)
 Guru meminta siswa mencemati informasi yang telah didapatkan,
kemudian siswa diminta menentukan informasi yang paling penting
yang merupakan ide pokok paragraf tersebut. (Mengamati)
 Siswa Membacakan ide pokok masing-masing paragraf.
 Siswa membaca paragraf yang disusun tersebut. (Mengomunikasikan)
 Guru memberi penguatan materi tentang ide pokok dalam paragraf.
 Siswa bersama teman semejanya mendiskusikan tentang aktivitas yang
membutuhkan energi dan aktivitas yang tidak membutuhkan energi
sesuai tabel hal 5. (Mengumpulkan Data)
 Siswa membuat kesimpulan berdasarkan hasil diskusi
 Siswa membacakan hasil diskusinya. (Mengomunikasikan)
 Guru memberi penguatan materi.
 Guru meminta siswa untuk menjawab pertanyaan mengenai bentuk
energi yang dihasilkan suatu benda sesuai pada gambar yang
diberikan. (Mengomunikasikan)
 Siswa menyimak Penjelasan guru tentang sumber daya alam.
 Guru memberikan kesempatan siswa untuk bertanya
 Guru memberi penguatan materi tentang pemanfaatan sumber daya
Alam
Penutup  Bersama-sama siswa membuat kesimpulan / rangkuman hasil belajar 15 Menit
selama sehari Integritas
 Bertanya jawab tentang materi yang telah dipelajari (untuk mengetahui
hasil ketercapaian materi)
 Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk menyampaikan
pendapatnya tentang pembelajaran yang telah diikuti.
 Melakukan penilaian hasil belajar
 Mengajak semua siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan
masing-masing (untuk mengakhiri kegiatan pembelajaran)
C. PENILAIAN

1. Penilaian Sikap
2. Penilain Pengetahuan
3. Penilaian Keterampilan

Bengkulu, 29 Agustus 2022

Mengetahui Guru Kelas


Wali Kelas IV

Yanti Sumarni, S.Pd Cantika Maharani


NIP.196802221991032002 NIM. 1911240033

Anda mungkin juga menyukai