Anda di halaman 1dari 8

PROGRAM PR DALAM ORGANISASI HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN

ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS NEGRI LAMPUNG


Disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Manajemen Publik Relations
Dosen Pengampu: Rosanah, S.S., M.I.Kom., AMIPR

Oleh:

AHMAD NASHIRRUDIN

200501010135

KOMUNIKASI PJJ

UNIVERSITAS SIBER ASIA

2021/2022
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikumWrWb
Alhamdulillah, puji syukur kepada Tuhan Yang MahaEsa, karena atas limpahan
rahmatnya, sehingga penulisan makalah tugas manajemen public relation yang berjudul
“Program PR dalam Organisasi Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi Universitas
Negri Lampung” dapat terselesaikan dengan baik. Shalawat dan salam semoga tetap
tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW. Penulisan makalah ini bertujuan untuk
memenuhi tugas Manajemen Public Relation oleh dosen pengampu matakuliah Manajemen
Public Relations, Rosanah, S.S., M.I.Kom., AMIPR
Saya mengharapkan kritik dan saran demi perbaikan dan penyempurnaan makalah
ini, dan semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi pihak yang membutuhkan dan bermanfaat
bagi semua pembaca amin.

Wassalamu’alaikum Wr Wb

Dabo Singkep, 08 Juni 2022

Penulis
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Dan Tujuan Program
Public Relations merupakan salah satu bidang yang ada dalam HMJ (Himpunan
Mahasiswa Jurusan) Ilmu Komunikasi Universitas Lampung yang berusaha menjalin
hubungan baik internal dan juga eksternal. Bidang Public Relations menyebarluaskan
informasi kepada masyarakat melalui sosial media Komunikasi Unila serta menjaga
citra baik HMJ Ilmu Komunikasi. Bidang ini juga berusaha untuk terus
mengembangkan ide-ide kreatif untuk memberikan dampak positive kepada HMJ
Ilmu Komunikasi.

B. Menyusun Perencanaan Anggaran Program/Kegiatan


Berikut adalah perencanaan anggaran program kegiatan kelas HMJ 1 (kelas Public
Speaking)

No Jenis Pengeluaran Harga Satuan Harga Keseluruhan


1 Bingkai Rp 25.000 Rp 25.000
2 Banner Rp 45.000 Rp 16.000
3 Cetak Sertifikat Rp 3.000 Rp 50.000
4 Cetak Mural Rp 10.000 Rp 6.000
5 Honor Pemateri Rp 200.000 Rp 200.000
6 The Pucuk Harum Rp 4.000 Rp 8.000
305mL
7 Nasi Ayam Goreng Rp 15.000 Rp 330.000
Total Pengeluaran Rp 635.000

Berikut adalah perencanaan anggaran program kegiatan kelas HMJ 2 ( kelas Public
Speaking )

No Jenis Pengeluaran Harga Satuan Harga Keseluruhan


1 Bingkai A4 Rp 25.000 Rp 25.000
2 Kertas Kado Rp 2.500 Rp 5.000
3 Print Sertifikat Rp 10.000 Rp 20.000
4 Honor Pemateri Rp 200.000 Rp 200.000
5 Nasi Rendang Rp 20.000 Rp 800.000
Total Pengeluaran Rp 137.000

C. Identifikasi Masalah
Berikut adalah identifikasi masalah dari Program Kelas HMJ Public Speaking
1. Kurangnya kemampuan public speaking anggota HMJ ilmu komunikasi
2. Jarangnya terdapat wadah untuk mengembangkan kemampuan public speaking
D. Perencanaan dan Permograman
Berikut Perencanaan Program Public Relations Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu
Komunikasi

No Program Rencana Pelaksanaan


1 Kelas HMJ Public Minggu Pertama Oktober
Speaking 1
2 Kelas HMJ Public Minggu Kedua Oktober
Speaking 2

E. Aksi dan Komunikasi


Berikut ini adalah aksi dan komunikasi dari Program Public Relations Himpunan
Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi
1. Kelas HMJ Public Speaking 1
Status : Terlaksana
Tema : BTS “Brave To Speak”
Tempat : Ten Thousand Café
Waktu : Minggu 6 Oktober 2019
Pengurus : 22 orang
Peserta : 20 orang
Kelas HMJ Public Speaking yang diadakan bidang Public Relations adalah
kegiatan yang berupa teori dan praktik selama hampir 120 Menit. Kelas HMJ
yang masuk dalam program kerja bidang Public Relations ini bertujuan untuk
menambah pengetahuan tentang bagaimana berbicara di depan khalayak
komunikasi dengan baik dan benar serta bagaimana membangun rasa keberanian
dan percaya diri pada setiap anggota HMJ Ilmu Komunikasi yang menghadiri
pelatihan internal tersebut. Pelatihan yang diadakan pada hari pada Minggu 06
Oktober 2019, bertempat di Ten Thousand Cafe ( Gedung Meneng, Rajabasa di
depan Umitra ). Tema yang diambil dalam kelas hmj ini adalah Brave to Speak.
Pemateri kelas HMJ ini adalah kak Arin Lubis, ka Arin dipilih menjadi pemateri
karena kami rasa beliau sudah ahli dalam bidang public speaking dengan latar
belakang MC, Penyiar Radio dan bekerja disalah satu stasiun tv di
Bandarlampung sebagai reporter. Kelas HMJ ini diikuti oleh 20 orang mahasiswa
baru serta pengurus HMJ Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Lampung periode
2019/2020, kelas hmj dimulai dari pukul 09.00 pagi sampai dengan pukul 12.00
siang.
2. Kelas HMJ Public Speaking 2
Status : Terlaksana
Tema : Teknik Lobby
Tempat : Kopi Aceh Milasari
Waktu : Minggu, 20 Oktober 2020
Pengurus : 14 orang
Peserta : 26 orang

Telah dilaksanakan kelas HMJ mengenai cara melakukan Teknik Lobby yang baik
dan benar di Kopi Aceh Milasari yang beralamat di Jalan Zainal Abidin Pagar
Alam No. 52A, Gedong Meneng, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung.
Pelatihan internal dihadiri oleh 26 orang mahasiswa baru, serta dihadiri juga oleh
beberapa SC dan juga OC. Acara ini dibuka oleh ketua umum HMJ Ilmu
Komunikasi, Alif Caesario dan juga ketua pelaksana, Banjar Darmawan.
dilangsungkan pada hari Minggu tanggal 20 Oktober 2019 di Kedai Kopi Aceh
Milasari .Kelas HMJ dimulai pukul 09.00 pagi sampai dengan pukul 11.00 siang.
Kelas HMJ dihadiri 26 mahasiswa baru dan pengurus HMJ. Kelas HMJ dibuka
dengan sambutan ketua pelaksana lalu dilanjutkan dengan perkenalan pemateri
dan disambung dengan materi. Setelah diberikan materi peserta dibuatkan
kelompok untuk melakukan praktek. Kelompok terdiri dari dua bagian. Nah dari
dua bagian ini bang Thomas mengarahkan jika salah satu kelompok adalah si
pelaku teknik lobby dan kelompok satunya adalah sasaran teknik lobby. Acara ini
ditutup dengan pemberian hadiah peserta teraktif dan pemenang games. Acara
ditutup dengan foto Bersama.

F. Evaluasi program
Evaluasi dari program kelas HMJ Public Speaking :
1. Diharapkan tempat pelaksanaan lebih baik dan lebih luas
2. Diharapkan kelas HMJ ini ada kelanjutannya sehingga kemampuan public
speaking lebih terlatih
3. Durasi kelas diharapkan bisa lebih lama.
G. Dokumentasi Kegiatan
Kelas HMJ 1 Public Speaking

Kelas HMJ 2 Public Speaking


PENUTUP

Pandangan Mengenai Program Public Relations Kelas HMJ Public Speaking


Menurut saya program public speaking ini sangatlah bagus. Karena program ini
memfasilitasi mahasiswa ilmu komunikasi untuk melatih kemampuan public speaking
mereka. Tidak semua orang memiliki kemampuan public speaking yang baik, bahkan
ada yang tidak bisa berbicara sama sekali didepan umum.
Menurut Dunar, H. (2015 : 16) bahwa “Public Speaking adalah kemampuan
seseorang untuk berbicara di depan umum dengan benar sehingga pesan dapat dengan
jelas tersampaikan dan tujuan berbicara dapat langsung didapatkan”
Berdasarkan pendapat ahli diatas terlihat bahwa selain harus bisa berbicara didepan
umum kita juga harus bisa berbicara dengan benar sehingga pesan yang disampaikan
bisa dipahami.
Tidak semua orang yang berbicara didepan bisa dipahami oleh para pendengar.
Karena bisa jadi yang mereka sampaikan tidak terdapat inti dari pembicaraan tersebut.
Program Kelas Public Speaking yang dimiliki oleh HMJ ini tentunya sangatlah
membantu para orang untuk melatih kemampuan public speaking mereka.
Saran saya untuk kedepannya program kelas public speaking ini agar dibuat secara
continue selama satu tahun kepengurusan. Agar kemampuan public speaking semakin
bagus dan terus terlatih. Sehingga dihasilkanlah orang-orang yang memiliki
kemampuan public speaking yang baik dan berkemampuan.
DAFTAR PUSTAKA
Dunar, H. (2015). My Public Speaking. Jakarta : PT Gramedia Pustaka.

Anda mungkin juga menyukai