Anda di halaman 1dari 2

1.

Metode Pendidikan Kesehatan

Menurut Effendy (2003) terdapat dua metode dalam penyuluhan kesehatan, yaitu metode
didaktik dan sokratik.
a) Metode didaktik adalah merupakan metode di mana penyuluhan dilakukan satu
arah oleh pemateri kepada peserta yang mendengarkan tetapi tidak diberikan
kesempatan untuk mengemukakan pendapatnya.
b) Metode sokratik adalah merupakan metode yang memberikan kesempatan pada
peserta untuk berpartisipasi aktif dalam mengemukakan pendapatnya.

Selain itu, Notoatmodjo (2007) membedakan metode penyuluhan berdasarkan sasarannya


menjadi dua, yaitu penyuluhan individual dan kelompok.
1) Penyuluhan individual, metode ini merupakan metode untuk mengubah perilaku
individu yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan individu tersebut.
2) Penyuluhan kelompok
a. Kelompok besar
Sebuah kelompok dikatakan besar ketika jumlah pesertanya melebihi 15 orang.
Untuk kelompok besar ini, metode yang dapat digunakan misalnya adalah
ceramah, seminar dan demonstrasi.
a) Ceramah, dilakukan kepada sasaran dengan memberikan informasi
secara lisan dari narasumber disertai tanya jawab setelahnya. Ciri dari
metode ceramah ini adalah adanya kelompok sasaran yang telah
ditentukan, ada pesan yang akan disampaikan, adanya pertanyaan
yang bisa diajukan walaupun dibatasi setelah ceramah, serta adanya
alat peraga jika kelompok sasarannya jumlahnya sangat banyak.
Keuntungan dari metode ini adalah biaya yang dikeluarkan relatif tidak
banyak dan mudah untuk dilakukan, waktu yang dibutuhkan juga
dapat disesuaikan dengan kebutuhan sasaran dan bisa diterima
dengan mudah oleh hampir semua kelompok masyarakat walaupun
tidak bisa membaca dan menulis.
b) Metode seminar, dilakukan untuk membahas sebuah isu dengan
dipandu oleh ahli di bidang tersebut.
c) Metode demonstrasi lebih mengutamakan pada peningkatan
kemampuan (skill) yang dilakukan dengan menggunakan alat peraga.
b. Kelompok kecil
I. Metode diskusi kelompok kecil merupakan diskusi 5–15 peserta yang
dipimpin oleh satu orang membahas tentang suatu topik.
II. Metode curah pendapat digunakan untuk mencari solusi dari semua
peserta diskusi dan sekaligus mengevaluasi bersama pendapat tersebut.
III. Metode Panel melibatkan minimal 3 orang panelis yang dihadirkan di
depan khalayak sasaran menyangkut topik yang sudah ditentukan.
IV. Metode Bermain peran digunakan untuk menggambarkan perilaku dari
pihak-pihak yang terkait dengan isu tertentu dan digunakan sebagai
bahan pemikiran kelompok sasaran.
2. Langkah-langkah cuci tangan
1. Bersihkan tangan, gosok sabun pada kedua telapak dengan arah memutar
2. Gosok juga kedua punggung tangan secara bergantian
3. Gosok sela-sela jari tangan hingga bersih
4. Bersihkan ujung jari dengan posisi saling mengunci
5. Gosok dan putar kedua ibu jari secara bergantian
6. Gosok telapak tangan menggunakan ujung jari dan bilas.

Daftar Pustaka :
Nurmala Ira et al., 2018. Buku Promosi Kesehatan. Surabaya : Airlangga University Press
Kemenkes.2022. 6 langkah cuci tangan

Anda mungkin juga menyukai