Anda di halaman 1dari 7

KISI-KISI UAS TA.

2021/2022 (GENAP)
MK. GIZI DAN DIET
DOSEN : DWI WAHYUNI, SKM. MKM
STIKES PERSADA HUSADA INDONESIA

1. Yang termasuk gizi salah adalah…


a) Undernutrition
b) Spesific defisiency / kekurangan zat gizi tertentu
c) Overnutrition
d) Semua jawaban benar
2. Penilaian status gizi terbagi menjadi penilaian status gizi secara langsung dan
tidak langsung
a) Benar
b) Salah
3. Penilaian status gizi secara langsung adalah..
a) Antropometri
b) Survei konsumsi makanan
c) Faktor ekologi
d) Semua jawaban benar
4. Penilaian status gizi secara tidak langsung adalah..
a) Survei konsumsi makanan
b) Statistik vital
c) Faktor ekologi
d) Semua jawaban benar
5. Seorang petugas gizi beserta petugas kesehatan lainnya melakukan
pemeriksaan masal di suatu posyandu yang terdapat di RW 06. Pemeriksaan
yang dilakukan adalah penimbangan berat badan, tinggi badan, pengisian data
mengenai konsumsi makanan selama 24 jam kemarin (recall 24 jam),
pemeriksaan darah diantaranya pemeriksaan Hb, pemeriksaan gigi, gusi, lidah
dan mata. Hasil pemeriksaan ini akan digunakan sebagai data dasar
puskesmas. Untuk mengetahui ketidakcukupan makan merupakan metode PSG
dengan cara…
a) Survei Konsumsi makanan
b) Biokimia (laboratorium)
c) Antropometri
d) Klinis
e) Bukan salah satu diatas
6. Pemeriksaan kulit, gigi, gusi, bibir, lidah dan mata, metode PSG dengan cara..
a) Survei Konsumsi makanan
b) Biokimia (laboratorium)
c) Antropometri
d) Klinis
e) Bukan salah satu diatas
7. Pemeriksaan spesimen yang diuji secara laboratoris yang dilakukan pada
berbagai macam jaringan tubuh seperti darah, urin, tinja, dan jaringan seperti
hati dan otot, metode PSG dengan cara..
a) Survei Konsumsi makanan
b) Biokimia (laboratorium)
c) Antropometri
d) Klinis
e) Biofisik
8. Metode penentuan status gizi dengan melihat kemampuan fungsi (khusus
jaringan) dan melihat perubahan struktur dari jaringan seperti digunakan untuk
situasi tertentu seperti kejadian buta senj aepidemik dengan tes adaptasi gelap
metode PSG dengan cara..
a) Survei Konsumsi makanan
b) Biokimia (laboratorium)
c) Antropometri
d) Klinis
e) Biofisik
9. Pengukuran status gizi dengan menganalisis data beberapa statistik kesehatan
seperti angka kematian berdasarkan umur, angka kesakitan dan kematian akibat
penyebab tertentu dan data lain yang berhubungan. metode PSG dengan cara..
a) Survei Konsumsi makanan
b) Biokimia (laboratorium)
c) Antropometri
d) Klinis
e) Statistik vital
10. Mengingat kembali dan mencatat jumlah, serta jenis pangan dan minuman yang
telah dikonsumsi selama 24 jam disebut dengan metode Ingatan Pangan 24 jam
(24-hour food recall)
a) Benar
b) Salah
11. Pengukuran ini merupakan metode antropometri yang menggambarkan keadaan
pertumbuhan skeletal. Pengukuran yang dimaksud adalah pengukuran..
a) Tinggi badan
b) Berat badan
c) Tebal lemak bawah kulit
d) Lingkar kepala
12. Alat yang digunakan untuk mengukur tinggi badan adalah microtoise
a) Benar
b) Salah
13. Pada saat pengukuran tinggi badan dengan microtoise, posisi angka 0 pada
meteran terletak di bagaian..
a) Atas
b) Bawah
c) Tengah
14. Pengukuran tinggi badan dilakukan pada saat mengambil nafas.
a) Benar
b) Salah
15. Pengukuran yang erat kaitannya dengan tinggi badan adalah tinggi lutut..
a) Benar
b) Salah
16. Pengukuran tinggi lutut dilakukan pada lansia karena pada lansia terjadi
penurunan massa tulang atau bungkuk..
a) Benar
b) Salah
17. Pengukuran tinggi lutut dilakukan dengan pisisi …
a) Tiduran
b) Berdiri
c) Duduk
d) A dan C benar
18. Pengukuran ini dilakukan untuk mengetahui kemungkinan terkadinya
hidrosefalus. Pengukuran yang dimaksud adalah..
a) Tinggi badan
b) Berat badan
c) Lingkar kepala
d) Lingkar perut
19. Pada umur 6 bulan lingkar dada dan kepala sama. Setelah umur ini lingkar
kepala tumbuh lebih lambat daripada lingkar dada.
a) Benar
b) Salah
20. Pengukuran ini digunakan untuk memberikan gambaran tentang keadaan
jaringan otot dan lapisan lemak bawah kulit. Pengukuran yang dimaksud
adalah..
a) Lingkar lengan
b) Lingkar kepala
c) Lingkar perut
d) Lingkar pinggang
21. Pengukuran ini digunakan dengan cara melingkari titik yang terletak beberapa
cm diatas umbilikus. Pengukuran yang dimaksud adalah..
a) Lingkar lengan
b) Lingkar kepala
c) Lingkar pinggang
d) Lingkar panggul
22. Pak Badu berusia 50 tahun melakukan pengukuran antropometri di suatu klinik
perusahaan. Hasil yang diperoleh adalah Berat badan 70 kg, tinggi badan 150
cm, lingkar pinggang 105 cm dan lingkar panggul 105. Berapakah IMT ( Indeks
Massa Tubuh) Pak badu?
a) 18 kg/m2
b) 21 kg/m2
c) 25 kg/m2
d) 31 kg/m2
e) 34 kg/m2
23. Berdasarkan informasi diatas, Pak Badu termasuk kedalam kelompok status
gizi…
a) Kurang
b) Normal
c) Lebih
d) Obesitas
e) Gizi buruk
24. Berapakah rasio lingkar pinggang dan panggul Pak Badu?
a) 0,8
b) 0,9
c) 1
d) 1,1
e) 1,3
25. Berdasarkan nilai Rasio lingkar pinggang dan panggul tersebut, Pak Badu
berisiko untuk menderita…
a) Penyakit infeksi
b) Penyakit menular
c) Penyakit degenerative
d) Penyakit akut
e) Penyakit non degeneratif
26. Penilaian antropometri ini merupakan Indikator yang baik untuk menilai KEK
(Kurang Energi Kronis) khususnya pada wanita. Alat ukur murah, sangat ringan,
dapat dibuat sendiri seperti tali. Alat dapat diberi kode dan warna untuk
menentukan keadaan gizi, sehinga dapat digunakan oleh orang yang tak dapat
baca tulis. Alat tersebut digunakan untuk mengukur…
a) IMT
b) Berat Badan
c) Tinggi Badan
d) Panjang Badan
e) Lingkar Lengan Atas
27. Nilai normal dari hasil pengukuran dengan menggunakan alat ukur diatas
adalah…
a) < 20, 5 cm
b) > 20,5 cm
c) < 23,5 cm
d) > 23,5 cm
e) > 30 cm
28. Kartu Menuju Sehat (KMS) adalah kartu yang memuat kurva pertumbuhan normal
anak berdasarkan indeks antropometri berat badan menurut umur yang
dibedakan berdasarkan jenis kelamin. Pernyataan yang benar adalah..
a) KMS sebagai kartu identitas anak
b) KMS digunakan untuk memantau pertumbuhan balita tiap bulan
c) KMS digunakan untuk mengetahui jadwal imunisasi anak
d) KMS digunakan untuk memantau Tinggi badan anak
29. Pernyataan yang benar mengenai kenaikan berat badan ibu hamil adalah..
a) Kenaikan berat badan selama hamil, paling besar pada ibu dengan IMT
kurus
b) Kenaikan berat badan selama hamil, paling besar pada ibu dengan IMT
obesitas
c) Kenaikan berat badan selama hamil adalah sama untuk ibu dengan IMT
kurus dan obes
d) Kenaikan berat badan selama hamil, lebih besar pada ibu dengan IMT kurus
30. Seorang ibu hamil dengan ciri-ciri BB sebelum hamil adalah 60 kg dengan tinggi
badan 145 kg. dengan LILA adalah 27 cm. berapakah kenaikan berat badan
selama hamil?
a) 14 – 20 kg
b) 12,5 – 17,5 kg
c) 7,5 – 12,5 kg
d) 5,5 – 10 kg
e) < 5 kg
31. Berapakah usia yang terbaik untuk hamil?
a) < 15 tahun
b) 16 – 19 tahun
c) 20 – 35 tahun
d) 36 – 40 tahun
e) > 40 tahun
32. Neural Tube defect merupakan salah satu akibat ibu hamil kekurangan…
a) Asam folat
b) Iodium
c) Natrium
d) Kalsium
33. Zat gizi ini sangat dibutuhkan oleh ibu hamil karena pada saat hamil, kadar zat
gizi ini terjadi penurunan sebesar 5% sebelum hamil. Setiap jam nya janin perlu
mengambil 13 mg dari darah ibu. Zat gizi yang dimaksud adalah..
a) Asam folat
b) Iodium
c) Natrium
d) Kalsium
34. Jika nilai Z-score pada pengukuran tinggi badan seorang balita berkisar -3 SD -
< -2 SD maka termasuk dalam kelompok…
a) Sangat pendek
b) Pendek
c) Normal
d) Tinggi
e) Sangat tinggi
35. Berdasarkan hasil survey yang dilakukan pada sebuah kota X tahun 2012
diperoleh cakupan pemberian ASI ekslusif sebesar 25% hanya sedikit ibu-ibu
yang mengeluhkan ASI tidak cukup. Untuk mendukung program pemerintah
dalam pemberian ASI ekslusif, pihak Puskesmas menargetkan tahun 2013
cakupan meningkat menjadi 60%. Intervensi apa yang sebaiknya dilakukan oleh
Puskesmas tersebut?
a) Meningkatkan promosi dan advokasi tentang Peningkatan Pemberian
ASI di Posyandu
b) Melakukan studi banding ke Kota lain terkait dengan pemberian ASI ekslusif
c) Memberikan penyuluhan kepada ibu-ibu yang datang ke Puskesmas saja
d) Bekerjasama dengan produsen susu formula supaya bayi tetap diberikan
susu
e) Menunggu perubahan perilaku dari ibu-ibu
36. Growth spurt (puncak pertumbuhan) ke 1 dalam periode kehidupan terjadi pada..
a) Bayi
b) Anak-anak
c) Remaja
d) Dewasa
e) Lansia
37. Reflek yang berperan dalam produksi ASI adalah…
a) Reflex prolactin
b) Reflex oksitosin
c) Reflex menelan
d) Reflex mencerna
e) Reflex mengunyah
38. Periode 1.000 hari pertama kehidupan dimulai dari bayi baru lahir sampai usia…
a) 6 bulan
b) 1 tahun
c) 1,5 tahun
d) 2 tahun
e) 5 tahun
39. Awal pubertas pada anak wanita adalah.
a) 7,5 th - 14,5 th
b) 11,5 th – 13,5 th
c) 12,5 th – 11,5 th
d) 10,5 th – 12,5 th
e) 12,5 th - 15,5 th
40. Growth spurt (puncak pertumbuhan) ke 2 dalam periode kehidupan terjadi pada..
a) Bayi (0-6 bulan)
b) BALITA
c) Remaja
d) Dewasa
e) Lansia
41. Kemungkinan-kemungkinan yang menyebabkan dapat terjadinya interaksi obat
dengan makanan adalah :
a) Perubahan motilitas lambung dan usus
b) Perubahan pH, sekresi asam serta produksi empedu
c) Perubahan suplai darah di mukosa saluran cerna
d) Dipengaruhinya absorpsi obat oleh proses absorpsi dan pembentukan
kompleks
e) Semua jawaban benar
42. Indicator yang dugunakan untuk menentukan stunting/pendek adalah..
a) TB/Umur
b) BB/Umur
c) IMT/umur
d) LILA/Umur
e) IMT/TB
43. Pedoman pemberian makan pada bayi berdasarkan umurnya. Pemberian
makan pada bayi dimulai saat usia diatas 6 bulan yang dikenal dengan MP-ASI
(Makanan pendamping-ASI). Berdasarkan pedoman pemberian makan pada
bayi usia 6-23 bulan yang dikeluarkan WHO 2009, Bayi yang berusia 6-8 bulan,
tekstur makanan yang diberikan adalah..
a) Bubur halus
b) Makanan cincang
c) Makanan keluarga
d) Semua jawaban benar
e) Makanan biasa
44. Pedoman pemberian makan pada bayi berdasarkan umurnya. Pemberian
makan pada bayi dimulai saat usia diatas 6 bulan yang dikenal dengan MP-ASI
(Makanan pendamping-ASI). Tujuan pemberian MP-ASI adalah..
a) Memenuhi kebutuhan gizi bayi
b) Mengembangkan kemampuan bayi untuk menerima berbagai macam
makanan dgn berbagai rasa dan tekstur
c) Mengembangkan kemampuan bayi untuk mengunyah dan menelan
d) Semua jawaban benar
45. Proses menyusui dipengaruhi oleh kerja berbagai macam hormone. Hormone
yang berfungsi sebagai produksi ASI adalah..
a) Prolactin
b) Oksitosin
c) Estrogen
d) Progesterone
46. Proses menyusui dipengaruhi oleh kerja berbagai macam hormone. Kerja
hormone ini dipengaruhi salah satunya adalah suasana emosi ibu. Hormone
yang dimaksud adalah..
a) Prolactin
b) Oksitosin
c) Estrogen
d) Progesterone
47. ASI yang keluar dari ibu terdapat berbagai macam jenis. Asi yang mengandung
lebih banyak Imunoglobulin sehingga dapat meningkatkan daya tahan tubuh
disebut dengan..
a) ASI matur
b) ASI transisi
c) ASI non matur
d) Kolostrum
48. Selama priode kehidupan, terdapat dua kali puncak pertumbuhan dan
perkembangan yang disebut dengan growth spurt. puncak pertumbuhan dan
perkembangan terjadi pada usia..
a) Bayi dan anak-anak
b) Bayi dan remaja
c) Bayi dan dewasa
d) Bayi dan lansia
49. Menstruasi yang pertama kali pada wanita (menarch) terjadi pada saat…
a) 6-12 setelah puncak tinggi badan
b) Bersamaan dengan puncak berat badan
c) Persen lemak tubuh 17% Berat badan
d) Semua jawaban benar
50. Jumlah tahun yang dihabiskan setelah seorang perempuan mengalami
menstruasi pertama (menarche) disebut dengan..
a) Usia kronologis
b) Usia ginekologis
c) Usia menstruasi
d) Usia pubertas
51. Awal pubertas pada anak wanita adalah.
a) 11,5 th – 13,5 th
b) 12,5 th – 11,5 th
c) 10,5 th – 12,5 th
d) 15,5 th - 10,5 th
52. Percepatan pertumbuhan yang terjadi pada remaja ditandai dengan..
a) Peningkatan TB dan BB secara tajam
b) Perubahan komposisi tubuh dan jaringan
c) Perubahan karakteristik seksual dalam Sexual Maturation Rate (SMR)
d) Semua jawaban benar

Anda mungkin juga menyukai