Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL KERJA PRAKTEK

PT INDONESIA COMNET PLUS SURABAYA


 

 
Disusun oleh:
ARI CANDRA ARKANANTA (1101190067)
MUHAMMAD RAFLI ADITIA       (1101190028)
MUHAMMAD ZULSRIL MUZAKKI (1101192018)
 

 PROGRAM STUDI TEKNIK TELEKOMUNIKASI


FAKULTAS TEKNOLOGI ELEKTRO DAN INDUSTRI CERDAS
INSTITUT TEKNOLOGI TELKOM SURABAYA
SURABAYA
2022
LEMBAR PERSETUJUAN
 

i
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN...................................................................................................ii
DAFTAR ISI..........................................................................................................................iii
DAFTAR GAMBAR..............................................................................................................1
DAFTAR TABEL...................................................................................................................2
A. PROFIL PERUSAHAAN PT INDONESIA COMNETS PLUS..................................3
B. LATAR BELAKANG DAN PERMASALAHAN.........................................................4
C. TUJUAN DAN MANFAAT...........................................................................................5
D. MATERI DAN KONTRIBUSI......................................................................................6
E. PERENCANAAN KEGIATAN.....................................................................................7
F. PENUTUP.......................................................................................................................8
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................9

ii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Logo PT Indonesia Comnets Plus.......................................................................3

1
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Gantt Chart Pelaksanaan Kerja Praktik ...............................................................7

2
A. PROFIL PERUSAHAAN PT INDONESIA COMNETS PLUS

Gambar 1. Logo PT Indonesia Comnets Plus

PT Indonesia Comnets Plus (ICON+) merupakan Entitas Anak PT PLN (Persero). Pada
tahun 2001, ICON+ memulai kegiatan komersialnya dengan Network Operation Center yang
berlokasi di Gandul, Cinere. Sebagai Entitas Anak PT PLN (Persero), pendirian ICON+
difokuskan untuk melayani kebutuhan PT PLN (Persero) terhadap jaringan telekomunikasi.

Namun, seiring dengan kebutuhan industri akan jaringan telekomunikasi dengan tingkat
availability dan reliability yang konsisten, ICON+ mengembangkan usaha dengan menyalurkan
kelebihan kapasitas jaringan telekomunikasi ketenagalistrikan serat optik milik PT PLN
(Persero) di Jawa dan Bali bagi kebutuhan publik. ICON+ menjalin kerja sama dengan berbagai
perusahaan dan lembaga, terutama yang kegiatan operasionalnya membutuhkan jaringan
telekomunikasi yang ekstensif dan handal.

Sejak tahun 2008, ICON+ secara konsisten dan bertahap melakukan ekspansi konektivitas
jaringan telekomunikasi ke berbagai wilayah terpencil di Indonesia dengan memaksimalkan
pendayagunaan hak jaringan ketenagalistrikan milik PT PLN (Persero), yaitu “Right of Ways”
(RoW), yang memiliki cakupan wilayah di seluruh Indonesia. Hal tersebut dilakukan sesuai
dengan visi “Menjadi Penyedia Solusi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Terkemuka
di Indonesia Berbasis Jaringan Melalui Pemanfaatan Aset Strategis”. ICON+ juga secara

3
konsisten melakukan inovasi produk dan layanan dengan mengedepankan kualitas jaringan dan
teknologi terkini.

B. LATAR BELAKANG DAN PERMASALAHAN


Teknologi komunikasi pada saat ini terus mengalami perkembangan, baik dari sistem
maupun arsitektur jaringan. Hal ini juga berbanding lurus dengan gaya hidup digital yang
juga semakin meningkat sehingga menimbulkan sebuah tuntutan mengenai sumber daya
manusia. Sumber daya manusia yang dibutuhkan pada saat ini harus dapat beradaptasi
dengan perkembangan tersebut, dengan harapan mampu dan bisa terlibat dalam
berkembangnya teknologi komunikasi.
Berdasarkan hal yang telah disebutkan sebelumnya, Institut Teknologi Telkom Surabaya
merupakan salah satu pihak yang berkepentingan untuk mendukung pengaplikasian dan
tujuan tersebut. Mahasiswa yang bertumbuh dalam lingkungan akademik dan mempunyai
semangat intelektual yang tinggi, diharapkan bisa memberikan sumbangan melalui penerapan
kerja praktek. Sebagai mahasiswa yang nantinya akan terjun ke masyarakat, maka perlu
dibekali pengetahuan yang bersifat teoritis dan praktis. Dimana pengetahuan bersifat teori
diperoleh melalui kegiatan perkuliahan dan pengetahuan yang bersifat praktis diperoleh di
luar jam perkuliahan.
Kerja praktek merupakan salah satu mata kuliah sebagai sarana untuk melatih,
mengembangkan dan menerapkan hal yang berkaitan dengan berbagai masalah dalam sistem
di tempat kerja. Kerja praktek secara langsung merupakan media bagi mahasiswa untuk
memahami bagaimana pengaplikasian ilmu yang didapat melalui perkuliahan di sektor
industri. Tidak hanya itu, melalui kerja praktek yang dilaksanakan, mahasiswa dapat
menganalisa dan mencari pemecahan sebuah masalah sebagai awal dalam membentuk
profesionalisme sebelum terlibat dalam dunia kerja.
Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi adalah program studi yang mempelajari
rekayasa di bidang telekomunikasi. Ruang lingkup rekayasa meliputi aspek-aspek yang
terkait dengan teknologi, protokol, layanan, desain dan teknik pengiriman informasi
broadband agar dapat bersaing dimasa yang akan datang, mahasiswa dibekali pula dengan
wawasan kemandirian, kewirausahaan serta kerjasama tim antar disiplin ilmu agar dapat
berkompetisi, berkarya, berkontribusi dan mengembangkan diri di komunitas professional.

4
PT Indonesia Comnets Plus (ICON+) secara konsisten dan bertahap melakukan ekspansi
konektivitas jaringan telekomunikasi ke berbagai wilayah terpencil di Indonesia dengan
memaksimalkan pendayagunaan hak jaringan ketenagalistrikan milik PT PLN (Persero).
Berdasarkan pada fakta diatas, PT Indonesia Comnets Plus memiliki teknologi yang maju,
sehingga keyakinan akan mendapatkan ilmu dan pengalaman yang luar biasa adapat
diperoleh melalui kegiatan kerja praktik. Dengan jangka waktu kerja praktik selama dua
bulan, besar harapan kami agar dapat meningkatkan kapasitas sebagai mahasiswa Teknik
Telekomunikasi kelak.

C. TUJUAN DAN MANFAAT


Adapun tujuan dari kerja praktik yang dilakukan di PT Indonesia Comnets Plus sebagai
berikut:
a. Bagi Mahasiswa:
1. Menambah pengetahuan dan wawasan bagi mahasiswa dalam bidang telekomunikasi.
2. Menambah pengalaman sebagai bekal untuk mempersiapkan diri terjun ke dunia
kerja.
3. Menguji dan menambah keterampilan mahasiswa dalam bidang yang ditekuni.
4. Mengembangkan kemampuan berkomunikasi dan bekerjasama yang baik dalam tim.

b. Bagi Perusahaan PT Indonesia Comnets Plus:


1. Dapat berperan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di jurusan Teknik
Telekomunikasi Institut Teknologi Telkom Surabaya.
2. Dapat ikut serta dalam mempersiapkan dan memberikan kriteria tenaga kerja yang
sesuai dengan perusahaan terkait.

c. Bagi Institut Teknologi Telkom Surabaya:


1. Dapat memperluas jaringan kerjasama maupun kemitraan antara perusahaan dengan
kampus.
2. Menambah kebutuhan kompetensi lulusan yang diharapkan.

5
Adapun manfaat dari kerja praktik yang dilakukan di PT Indonesia Comnets Plus sebagai
berikut:
a. Bagi Mahasiswa:
Mahasiswa bisa mengetahui secara lebih mendalam dan mendetail gambaran tentang
kondisi nyata dunia kerja sehingga diharapkan nantinya mampu menerapkan atau
mengaplikasikan ilmu yang telah didapat dalam aktivitas yang ada didunia kerja.

b. Bagi Perusahaan PT Indonesia Comnets Plus:


Hasil analisa dan penelitian yang dilakukan atau diterapkan selama kerja praktik dapat
menjadi bahan masukan bagi perusahaan maupun badan pemerintahan untuk menentukan
kebijaksanaan di masa yang akan datang

c. Bagi Institut Teknologi Telkom Surabaya:


Dijadikan sebagai tambahan referensi khususnya mengenai perkembangan teknologi
informasi pada sektor industri maupun pemerintahan di Indonesia yang dapat digunakan
oleh pihak-pihak yang memerlukan serta mampu menghasilkan sarjana-sarjana yang
handal dan memiliki pengalaman di bidangnya dan dapat membina kerja sama yang baik
antara lingkungan akademis dengan lingkungan kerja yang ada.

D. MATERI DAN KONTRIBUSI


Pelaksanaan kerja praktik diharapkan dapat memberikan pengalaman serta wawasan lebih
dalam bagi mahasiswa yang melakukan kerja praktik di PT Indonesia Comnets Plus. Materi
yang diharapkan dapat diberikan kepada mahasiswa Kerja praktik adalah seperti berikut:
a. Meningkatnya wawasan keterampilan, pengetahuan dan pengalaman serta dapat
mengetahui proses-proses mengenai jaringan telekomunikasi dan pengolahan data atau
dokumen administrasi terutama pada masalah yang sering timbul di lapangan, sehingga
mahasiswa mampu mengidentifikasi permasalahan serta memecahkan permasalahan yang
sesuai dengan ilmu yang telah dipelajari.
b. Memiliki wawasan kewirausahaan yang tinggi sebagai bekal dalam mengembangkan
bakat yang dimiliki untuk dapat berkontribusi dalam perkembangan era globalisasi masa
depan yang penuh tantangan.

6
Rencana kontribusi yang akan dilakukan oleh PT Indonesia Comnets Plus sejalan dengan
materi yang diharapkan sehingga dapat diberikan kepada mahasiswa kerja praktik adalah
a. Meninjau kembali proses-proses mengenai jaringan dan pengolahan data atau dokumen
administrasi dengan mengidentifikasi serta memecahkan permasalahan dengan
pemanfaatan teknologi atau perangkat yang tersedia pada PT Indonesia Comnets
Plus .Memberikan masukan pada standard operasional mengenai jaringan dan pengolahan
data atau dokumen administrasi dengan pemanfaatan teknologi atau perangkat yang
tersedia pada PT Indonesia Comnets Plus.

E. PERENCANAAN KEGIATAN
Kerja praktek dilaksanakan di PT Indonesia Comnets Plus selama kurang lebih dua bulan
dimulai pada tanggal 1 Agustus s.d 1 Oktober 2022. Rincian kegiatan yang dilakukan
khususnya setiap minggu sebagai berikut:
1. Pengenalan lingkungan kerja di PT Indonesia Comnets Plus.
2. Pembekalan Kerja Praktik meliputi pengenalan prosedur kerja, manajemen kinerja
perusahaan serta etika mahasiswa KP.
3. Pelaksanaan tugas-tugas yang diberikan oleh pembimbing dari pihak perusahaan selama
Kerja Praktik.
4. Observasi dan pengumpulan data.
5. Penyusunan laporan Kerja Praktik,
Berikut adalah gantt chart yang mewakili timeline perencanaan kegiatan yang
akan kami harapkan dapat lakukan di instansi PT Indonesia Comnets Plus.
Tabel 1. Gantt Chart Pelaksanaan Kerja Praktik
Minggu ke-
No Kegiatan
1 2 3 4 5 6 7 8
1 Pengenalan Lingkungan
2 Pembekalan Kerja Praktik
3 Pelaksanaan Kerja Praktik
4 Observasi
5 Penyusunan Laporan

7
8
F. PENUTUP
Demikian proposal kerja praktek ini kami susun sebagai pelengkap untuk pengajuan
Kerja Praktek di PT Indonesia Comnets Plus. Besar harapan kami, atas perhatian dan
pemberian izin untuk pelaksanaan Kerja Praktek di PT Indonesia Comnets Plus. Semoga
dapat memberikan manfaat baik bagi mahasiswa, PT Indonesia Comnets Plus, serta
perguruan tinggi.

9
DAFTAR PUSTAKA

[1] N. E. Lestari, “Proposal Kerja Praktek PT . Telekomunikasi Indonesia Witel Tasikmalaya


PROGRAM STUDI S1 INFORMATIKA FAKULTAS INFORMATIKA UNIVERSITAS
TELKOM,” no. April, 2019.
[2] A. Putra, “Contoh Proposal Kerja Praktek (Fakultas Teknik Jurusan Informatika UIR),”
Academia, 2014.
https://www.academia.edu/8429826/Contoh_Proposal_Kerja_Praktek_Fakultas_Teknik_J
urusan_Informatika_UIR_ (accessed Jul. 17, 2022).

10

Anda mungkin juga menyukai