Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH PROVINSI JAMBI

DINAS PENDIDIKAN
SMA NEGERI 2 KERINCI
Alamat : Jalan Muradi Semurup Kec. Air Hangat Kab. Kerinci Telp. (0748)21530 Kode Pos. 37161
E-Mail : sman2krc@Yahoo.co.id

SOAL MID SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2020/2021

MATA PELAJARAN : Sejarah Indonesia


KELAS : xi mia/is
WAKTU : 60 Menit

Jawablah soal-soal berikut dengan benar!

1. Jelaskan bagaimana proses kedatangan bangsa barat ke Indonesia !

2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kolonialisme !

3. Tuliskan latar belakang kedatangan bangsa eropake Indonesia !

4. Sebutkan hak-hak istimewa voc !

5. Sebutkan kebijakan Herwan Willem Daendels diindonesia !

6. Jelaskan kebijakan Raffles diindonesia !

7. Jelaskan apa saja ketentuan dalam landrent !

8. Jelaskan ketentuan pokok dalam pelaksanaan system tanam paksa !

9. Sebutkankan tokoh-tokoh portugis yang melakukan penjelajahan samudera !

10. Jelaskan penyebab terjadinya Revolusi industri !

~” Selamat Bekerja “~
Nama : RAMADAN DESRIANTO
Kelas : XI IPS II
Mapel : SEJARAH WAJIB

“JAWABAN”

1). Proses kedatangan bangsa barat ke Indonesia dimulai dari datangnya bangsa


Portugis pada tahun 1512, disusul oleh bangsa Spanyol (1521), Belanda (1595)
dan Inggris (1602).

Bangsa barat datang ke Indonesia untuk mencari rempah-rempah melalui jalur


perdagangan laut, setelah rute perdagangan sebelumnya melalui kota
Konstantinopel tertutup.

Pembahasan:

Bangsa Barat atau Eropa pertama yang mencapai Nusantara, yang merupakan


sumber penting rempah-rempah, adalah bangsa Portugis yang sampai pada tahun
1512.  

Portugal adalah pelopor perdagangan laut dengan benua Afrika, beberapa tahun
sebelum jatuhnya kota Konstantinople. Sehingga ketika kota ini jatuh dan jalur
rempah tertutup, Portugal berada di posisi utama untuk melakukan penjelajahan
mencari jalur perdagangan baru.

Portugis mencapai keberhasilan saat pada tahun 1483 Bartolomeu


Dias menemukan jalur mengitari benua Afrika di Tanjung Harapan. Kemudian
tahun 1498, Vasco da Gama menemukan jalur ke India dan pada tahun
1511, Afonso de Albuquerque menaklukkan kota Malaka dari Kesultanan Malaka.
Portugis kemudian sampai di Maluku pada tahun 1512.

Kedatangan dan kesuksesan Portugis dalam menemukan jalur pelayaran rempah-


rempah ini ditiru oleh bangsa Eropa lainnya, termasuk Spanyol dan Belanda.
Spanyol adalah bangsa berikutnya yang sampai ke Indonesia, ketika anggota
ekspedisi Magellan yang dipimpin oleh Juan Sebastian Elcano sampai di Maluku
pada tahun 1521, sebagai bagian dari Ekspedisi Ferdinand Magellan.
Setelah Ferdinand Magellan tewas di pulau Mactan, Filipina, wakilnya Juan
Sebastian Elcano berhasil mencapai Maluku dan akhirnya kembali ke Spanyol.    

Proses kedatangan bangsa Belanda ke Indonesia dimulai dengan datangnya


eksedisi Cornelis De Houtman pada tahun 1595 di Banten. Kesuksesan ekspedisi
De Houtman ini diikuti dengan lahirnya VOC pada tahun 1602.

Bangsa Barat berikutnya yang sampai di Indonesia adalah Inggris, ketika ekspedisi
pertama Inggris yang dipimpin oleh Sir James Lancaster sampai di Banten
pada tahun 1602.

2). Kolonialisme atau Penjajahan adalah suatu sistem di mana suatu negara


menguasai rakyat dan sumber daya negara lain tetapi masih tetap berhubungan
dengan negara asal, istilah ini juga menunjuk kepada suatu himpunan keyakinan
yang digunakan untuk melegitimasikan atau mempromosikan sistem ini, terutama
kepercayaan bahwa moral dari pengkoloni lebih hebat ketimbang yang
dikolonikan.

3). Latar belakang kedatangan bangsa eropa di indonesia adalah karena jatuhnya
konstantinopel ke tangan turki usmani. Sehingga rempah-rempah yang biasa
mereka dapatkan disana tidak dapat mereka dpatkan lgi. Oleh karena itu mereka
mencoba mencari rempah-rempah ke benua2 lain seperti Indonesa. Awalnya
meraka hanya ingin membeli rempah2, namun karena kekayaan alam indonesia
yang melimpah mereka memiliki tujuan lain yakni gold, glory, dan gospel. Gold
itu mencari kekayaan, glory mencari kejayaan, sedangkan gospel menyebarkan
ajaran nasrani.

4). khusus (Hak oktroi) yaitu VOC wewenang untuk:


*Hak monopoli terhadap perdagangan rempah-rempah
*Hak untuk mencetak mata uang sendiri
*Memiliki pasukan, dan memiliki armada laut sendiri,
*Membangun benteng dan gudang,
*Dapat membuat perjanjian menyatakan perang dan damai dengan negara lain
5).
1.Mengisi kekosongan Kas Negara
2. Menjaga Pulau Jawa dari serangan atau ancaman Inggris
Maka Oleh Gubernur William Daendles diambil kebijakan-kebijakan antara lain :
1. Bidang Pertahanan
a. Membangun jalan raya dari Anyer sampai Panarukan kurang lebih 1.000
kilometer yang diselesaikan dalam waktu 1 tahun dengan kerja paksa/rodi di setiap
7 kilometer dibangun pos jaga.
b. Membangun benteng di beberapa kota dan pusat pertahananya di Kalijati
Bandung
2. Bidang Keuangan
a. Mengeluarkan mata uang kertas
b. Menjual tanah produktif milik rakyat kepada swasta sehingga muncul tanah
swasta (partikelir) yang banyak dimiliki orang Cina, Arab, Belanda.
3. Bidang Pemerintahan
a. Membagi Pulau Jawa menjadi 9 daerah yang masing-masing dikepalai seorang
kepala daerah
b. Memindahkan pusat pemerintahan dari Sunda Kelapa ke Welterreden (sekarang
gedung Mahkamah Agung di Jakarta)
4. Bidang Sosial
a. Membiarkan praktir perbudakan
b. Mewajibkan rodi bagi rakyat pribummi
Di dalam menjalankan pemerintahan, Daendels bersikap sangat keras dan kejam.
Akhirnya tahun 1811, Daendels dipanggil kembali ke negeri Belanda dan
digantikan oleh Gubernur Jenderal Jansens.
Jansens sangat berbeda dengan Daendels, Gubernur Jenderal Jansens sangat lemah
dan kurang cakap dalam melaksanakan tugasnya, sehingga ia terpaksa menyerah
kepada Inggris dan harus menandatangani penjanjian Tuntang 1811. Sejak saat itu,
Indonesia jatuh ke tangan Inggris.

6). Thomas Stamford Raffles ialah seorang Gubernur-Letnan Hindia Belanda yang


terbesar. Thomas Stamford ialah merupakan seorang warga negara Inggris. Di
Indonesia terdapat kebijakan-kebijakan dari Thomas Stamford Raffles, diantaranya
ialah sebagai berikut ini :

Kebijakan di bidang pemerintahanMenjalin hubungan baik dengan penguasa-


penguasa lokal yang anti terhadap BelandaPulau Jawa dibagi menjadi 16
karesidenanPara bupati dijadikan sebagai pegawai pemerintah sehingga mereka
dapat gaji dalam bentuk uang
Kebijakan di bidang ekonomi :Pelaksanaan sistem sewa tanah atau pajak tanah
yang kemudian meletakkan dasar bagi perkembangan sistem perekonomian
uangPenghapusan penyerahan wajib hasil bumiPenghapusan kerja rodi dalam
perbudakanPenghapusan sistem monopoliPeletakan desa sebagai unit administrasi
penjajahan

Kebijakan di bidang Ilmu PengetahuanMenulis buku History of JavaDirintisnya


Kebun Raya BogorDitemukannya bunga Rafflesia Arnoldi

7). A. petani harus menyewa tanah meskipun dia adalah pemilik tanah tersebut
B. harga sewa tanah tergantung kepada kondisi tanah

C. pembayaran sewa tanah dilakukan dengan uang tunai

D. bagi yang tidak memiliki tanah dikenakan pajak kepala

E. daerah-daerah sekitar Parahyangan merupakan daerah wajib tanaman kopi

8).1. Setiap penduduk wajib menyerahkan seperlima dari lahan garapannya untuk
ditanami tanaman wajib yang berkualitas ekspor.
2. Tanah yang disediakan untuk tanah wajib dibebaskan dari pembayaran pajak
tanah.
3. Hasil panen tanaman wajib harus diserahkan kepada pemerintah kolonial. Setiap
kelebihan hasil panen dari jumlah pajak yang harus dibayarkan kembali kepada
rakyat.
4. Tenaga dan waktu yang diperlukan untuk menggarap tanaman wajib tidak boleh
melebihi tenaga dan waktu yang diperlukan untuk menanam padi atau kurang lebih
3 bulan.
5. Mereka yang tidak memiliki tanah, wajib bekerja selama 66 hari atau seperlima
tahun di perkebunan pemerintah.
6. Jika terjadi kerusakan atau kegagalan panen menjadi tanggung jawab pemerintah
(jika bukan akibat kesalahan petani).
7. Pelaksanaan tanam paksa diserahkan sepenuhnya kepada kepala desa.

9).A. Bartholomeuz Diaz


B. Vasco da Gama
C. Alfonso de Albuquerque
 D. Fransisco de Almaeda
E. Pedro alvares Cabral

10). PENYEBAB TERJADINYA REVOLUSI INDUSTRI


Ada dua faktor penyebab terjadinya revolusi industri, yaitu:
1.   Faktor Ekstern (dari luar):
a.    Revolusi ilmu pengetahuan abad 16 : Francis Bacon, Rene Descartes, Galileo
Galilei, Copernicus, Isaac Newton dll.
b.   Ditunjang adanya lembaga-lembaga riset yaitu : The Royal Society for
Improving Natural Knowledge dan The Royal Society of England (1662).
2. Faktor Intern (dari dalam):
a.    Keamanan dan politik dalam negeri yang mantap.
b.   Berkembangnya kegiatan wiraswasta dari masyarakat kaya dan pemilik modal.
c.    Munculnya minat masyarakat pada industri manufaktur.
d.   Inggris, memiliki jajahan yang luas.
e.    Kaya akan sumber alam antara lain batubara (cokes) dan biji besi yang tinggi
mutunya.
f.    Munculnya paham ekonomi liberal.
g.   Munculnya revolusi agraria dalam penataan tanah dan metode baru dalam
pertanian.
h.    Pada abad 17 berkembanglah dunia pelayaran dan perdagangan.
i.      Di Inggris banyak berdiri kongsi dagang: EIC, Virginia Co, Plymouth Co dan
Massachussets Bay Co.

Anda mungkin juga menyukai