Anda di halaman 1dari 2

Kelompok 7

Nama Anggota:
1. Labib Hakim Fauzi (C1C021041)
2. Saffanah Tisrinasani (C1C021053)
3. Roro Ajeng Ristanti (C1C021069)
4. Gizela Alya Firdausi (C1C021087)
5. Felda Dewani Sani (C1C021088)

Question 11
Apakah unsur-unsur laporan keuangan, pendapatan dan beban, termasuk keuntungan dan
kerugian? Jelaskan.
Answer :
Penghasilan meliputi pendapatan (revenues) maupun keuntungan (gains). Pendapatan
timbul dalam pelaksanaan aktivitas perusahaan seperti penjualan, penghasilan jasa (fess), bunga,
dividen, dan sewa. Keuntungan mencerminkan pos lainnya yang memenuhi definisi penghasilan
dan mungkin timbul atau tidak timbul dalam aktivitas entitas yang biasa. Penghasilan juga
mencakup keuntungan yang belum direalisasi; sebagai contoh, yang timbul dari revaluasi
sekuritas yang dipasarkan (marketable) dan dari kenaikan jumlah aset jangka panjang.

Beban mencakup kerugian, kerugian mencerminkan pos lain yang memenuhi definisi
beban yang timbul atau mungkin tidak timbul dari aktivitas perusahaan yang biasa. Kerugian
meliputi kerugian atas beban restrukturisasi, kerugian yang terkait dengan penjualan aset jangka
panjang, atau kerugian yang belum direalisasi pada sekuritas yang diperdagangkan

BE 4.4 LO 2,3
Disediakan informasi berikut :.
1. Pendapatan penjualan HK$100.000
2. Keuntungan penjualan aset pabrik 30.000
3. Beban penjualan dan administrasi 10.000
4. Harga pokok penjualan 55.000
5. Beban bunga 5.000
6. Tarif pajak penghasilan 20%
Tentukan (a) Penghasilan dari operasi, (b) Laba sebelum pajak penghasilan, dan (c) Laba bersih.
Answer : (a) Penghasilan dari operasi
= pendapatan penjualan - harga pokok penjualan - beban penjualan dan administrasi
+ keuntungan penjualan
= 100.000 - 55.000 - 10.000 + 30.000
= 65.000
(b) Laba sebelum pajak penghasilan
= penghasilan dari operasi - beban bunga
= 65.000 - 5.000
= 60.000
(c) Laba bersih setelah pajak
= laba sebelum pajak - (laba sebelum pajak x tarif pajak)
= 60.000 - (60.000 x 20%)
= 60.000 - 12.000
= 48.000

Anda mungkin juga menyukai