Anda di halaman 1dari 2

PENDIDIKAN PADA MASYARAKAT TRADISIONAL DAN MASYARAKAT MODERN

A. Pengertian masyarakat modern dan masyarakat sederhana


Menurut Robert Redflied , masyarakat sederhana adalah kecil , terasing , sangat
terintegrasi , bersifat konsensus dengan solidaritas kelompok yang tinggi dn pembagian
kerja yang sederhana.
Menurut philosof zaman pencerahan , masyarakat sederhana merupakan cermin dalam
keadaan alamiah sebelum terbentuknya pemerintah tipe awal dari institusi masa kini.

Masyarakat modern merupakan masyarakat yang sebagian besar warganya mempunyai


orientasi nilai budaya yang terarah ke kehidupan dalam peradaban masa kini. Dalam
masyarakat modern segala sesuatu diusahakan atau dikerjakan dengan sungguh
sungguh serta rasional , mereka juga menempatkan ilmu pengetahuan dan teknologi
pada posisi yang sangat penting dalam kehidupannya sehingga mempengaruhi ritme
kehidupan dan norma norma

B. Perbandingan masyarakat sederhana dan masyarakat modern


- Masyarakat sederhana sangat homogen; sebagian besar anggota-anggotanya memliki
pengetahuan dan perhatian yang sama dan biasa dengan pemikiran,sikap-sikap dan
aktivitas dari seluruh anggota masyarakat sedangkan masyarakat modern industri
kompleks,terspesialisasi dan rapat penduduknya dan banyak inforamsi yang terkumpul.
- Dalam masyarakat modern unit keluarga yang tipikal adalah keluarga batin, yang terdiri
dari suami, istri dan anak-anak sedangkan dalam masyarakat sederhana unit keluargnya
adalah keluarga luas,atau kelompok kekerabatan yang terdiri dari generasi yang diikat
bersama melalui garis laki-laki
- Dalam masyarakat modern meyakini akan kemajuan dan bersifat terbuka,ia
berpendapat bahwa kondisi kemanusiaan,fisik dan spritual dapat diperbaiki sedangkan
pada masyarkat sederhana semuanya itu tidak bisa dirobah,manusia dan lingkungannya
membentuk satu kesatuan yang tidak bisa dibagi.
- Masyarakat sederhana dalam memenuhi kebutuhannya relatif tetap dan dikenal semua
sedangkan masyarakat modern mesti harus terus menerus menciptakan kebutuhan-
kebutuhan baru untuk mengerakkan roda ekonomi.

C. Pendidikan sederhana dan modern


- Dalam masyarakat sederhana guru-guru mempraktekkan apa yang mereka ajarkan
sedangkan dalam masyarakat modern guru –guru tidak bisa sekalian menjadi eksekutif
karena tidak mempunyai lagi yang di ajarkan.
- Guru-guru dalam msayarakat sederhana sangat terikat pada murid-murudnya ,anggota
kerabatnya dan juga pada apa yang diajarkannya sedangkan pada masyarakat modern 
tidak terlibat secara langsung dengan sukses atau gagal muridnya, kurang merasakan
insentif hidup atau mati untuk mengajar secara efektif.
- Dalam masyarakat Sederhana mengajarkan dan belajar menjadi lebih mudah sebab
objek pengajaran selalu dapat diperoleh sedangkan masyarakat modern pada umumnya
sulit didapatkan.
- Masyarakat modern mengajarkan anak-anak mereka lebih banyak pengetahuan
daripada masyarakat sederhana, masyarakat modern lebih banyak metode mengajar
dan menggunakan waktu lebih banyak dalam pengajaran formal.

KESIMPULAN

Satu perbedaan yang sangat mendasar antara pendidikan dalam masyarakat sederhana dengan
masyarakat modern adalah pergeseran dari kebutuhan individu untuk mempelajari sesuatu
yang disetujui oleh setiap orang untuk kelangsungan hidupnya baik masa sekarang maupun
masa akan dating. Dengan adanya perbandingan pendidikan dalam masyarakat ini dieperolah
perbandingan yang lebih seimbang mengenai sisstem pendidikan kita. Suksesnya masyarakat
sederhana dalam mengurus aspek-aspek tertentu dalam mendorong pendidikannya, akan
mendorong kita untuk mengatasi masalah-masalah pendidikan kita seperti masalah
mengintegrasikan anak-anak kedalam komunitas kedalam lingkungannya dan membangkitkan
minat, motivasi serta perhatian siswa selama masa pendidikan merupakan permasalahan-
permasalahan yang perlu dicarai solusinya dengan prespektif dan optimisme yang lebih besar.

Sumber

- https://www.academia.edu/8744104/PENDIDIKAN_DALAM_MASYARAKAT_MODERN?
auto=download
- https://manullangmargana.blogspot.com/2015/11/pendidikan-dalam-masyarakat-
modern-dan.html
- https://bukunnq.wordpress.com/pendidikan-dalam-masyarakat-modern-dan-
sederhana/

Anda mungkin juga menyukai