Anda di halaman 1dari 4

NAMA : RAGIL SATRIA IDEANTORO

NIM : 20040101
KELAS : 5C

1. PENGERTIAN DAN CONTOH


A. DESKTOP APPLICATION : Desktop Application atau Aplikasi Berbasis Desktop
merupakan suatu aplikasi atau software milik desktop (PC dan laptop) yang mampu
beroperasi tanpa terhubung dengan koneksi internet (offline). Contohnya : Harvard
professional publisher, Scientex publisher,First impression
B. WEB APPILICATION : Program perangkat lunak yang berjalan di server web.
Tidak seperti aplikasi desktop tradisional, yang diluncurkan oleh sistem operasi Anda,
aplikasi web harus diakses melalui browser web. Contohnya : shopping cart, text
editor, spreadsheet, pengeditan video dan foto, konversi file, file scanner, dan
program e-mail seperti Gmail, Yahoo dan AOL.
C. MOBILE APP : Mobile apps merupakan perangkat lunak berupa aplikasi yang
dikembangkan menggunakan program komputerisasi untuk disematkan pada
perangkat mobile seperti ponsel, tablet dan jam tangan digital. Contohnya : Aplikasi
Online Shop, Gojek, Grab, M banking.
D. CLOUD COMPUTING : proses komputasi yang dilakukan melalui perangkat
komputer yang tidak berada di tempat yang sama dimana pengiriman data,
pemrosesan, dan outputnya dikirimkan melalui internet. Contohnya : Software as a
Service (Google Mail, Linkedin, Twitter, Facebook), Platform as a Service (Microsoft
Azure Investment, Amazon Web Service)
E. INTERNET OF THINGS: konsep komputasi tentang objek sehari-hari yang
terhubung ke internet dan mampu mengidentifikasi diri ke perangkat lain.Contohnya :
SmartHome,Smartcity,Sistem keamanan biometrik, laptop, smartphone, smart gadget,
smartwatch, smart home, Nest Smart Thermostat, August Smart Lock,Automatic Car
Tracking Adapter

2. PENGERTIAN DAN JOBDESK :


A. WEB DESIGNER : Seseorang yang bertanggung jawab atas pembuatan desain dan
layout sebuah website dan web page. Jobdesk : Mengembangkan Fitur React
JS,Mengintergrasikan Aplikasi Browser ke Perangkat Seluler,Mengunakan
Pemrograman PHP
B. WEB DEVELOPER : profesi yang bekerja untuk merancang, memelihara dan
membuat situs web. Tidak semua perusahaan memiliki Web Developer in house,
tetapi mereka menyerahkan pengelolaan dengan perusahaan pengembang IT.
Jobdesknya : dituntut untuk menciptakan aplikasi dan layanan web yang bersifat
konsisten dan efisien. Apa yang diinginkan oleh klien serta permasalahan yang terjadi
seputar website harus dapat diperbaiki oleh web developer.
C. FRONT END DEVS : Merupakan orang yang bertangung jawab atas tampilan depan
website yag diakses oleh user seperti warna, font tulisan, menu dropdown dan slider.
Lingkup kerjannya meliputi pembuatan user interface dan user experience. Jobdesk :
Mengembangkan fitur web interface baru untuk pengguna,Membuat kode yang
reusable,Menerapkan prinsip-prinsip desain web dan bertanggung jawab memastikan
bahwa website perusahaan berjalan baik di beberapa perangkat,Merancang sebuah
kerangka untuk membuat aplikasi pengguna yang sesuai dengan kebutuhan
perusahaan,Tinjau aplikasi dan fitur coding dan merencanakan upgrade situs di masa
yang akan datang dengan tim pengembangan.
D. BACK END DEVS : Back End Developer memiliki tanggung jawab untuk
membangun dan mengelola teknologi yang mendukung komponen server, aplikasi
dan database. Bahasa pemrograman yang biasa digunakan adalah PHP, Ruby, Python,
Java, dan .Net untuk membangun aplikasi dan tools seperti MySQL. Jobdesk :
Bertanggung jawab untuk menjaga dan mengembangkan semua bagian dari sistem
pelayanan, merencanakan dan melaksanakan struktur model data untuk skalabilitas,
meliharaan atau meningkatan struktur data yang ada, melakukan riset, mengevaluasi
dan menganalisa persyaratan teknis dan desain, merumuskan konsep dan ide-ide
untuk produk tambahan, alat dan layanan yang dapat diberikan dalam ruang digital.
E. FULL STACK DEVS : Full Stack Developer memiliki tugas untuk mengolah
program html dan juga membuat tampilan website. Namun, Full Stack Developer
juga mengerjakan tugas dari front ent serta back end developer, ditambah dengan
mengembangkan aplikasi, debunging, troubleshooting, bahkan membuat fitur baru.
Bagian ini dituntut untuk memiliki pengetahuan luas mengenai keseluruhan bagian
agar mampu menganalisa mengenai pemasalahan proyek yang sedang berjalan.
Jobdesk : Ikut dalam proses perencanaan aplikasi atau situs web bersama tim produk
dan desain, Merancang aplikasi atau situs web yang jadi pesanan klien. Hal ini dapat
Full Stack mulai dari membuat prototipenya (desain kasar) dengan UI dan UX
designer,Merancang tampilan aplikasi atau situs semenarik mungkin dan tentu sesuai
pesanan klien. Pastikan juga rancangannya memperhatikan prinsip UX,Menguji
rancangan yang sudah jadi. Dalam tahap ini, Full Stack harus memastikan bahwa
semuanya bekerja dengan optimal. Pastikan tidak lemot, responsif, dan nyaman user
gunakan dalam berbagai jenis tampilan.
F. DEVOPS : kombinasi dari culture, praktik, dan alat untuk meningkatkan kemampuan
sebuah perusahaan agar proses delivery aplikasi / software dapat dilakukan dengan
kecepatan yang lebih tinggi daripada proses pengembangan software
tradisional.Sesuai dengan namanya, istilah DevOps adalah gabungan dari kata
Development dan Operations. Jadi secara garis besar metodologi DevOps akan
menguraikan proses pengembangan aplikasi atau perangkat lunak yang berkualitas
tinggi dengan mengotomatiskan dan mengintegrasikan efforts dari tim Development
(pengembang) dan tim IT Operations (operasi). Jobdesk : Menjembatani antara
Developer dan Tim Operasional,Mengawasi Sistem Yang Telah
Terbangun,Memonitoring Produk.

3. API adalah singkatan dari Application Programming Interface. API sendiri merupakan
interface yang dapat menghubungkan satu aplikasi dengan aplikasi lainnya.Dengan kata
lain, peran API adalah sebagai perantara antar berbagai aplikasi berbeda, baik dalam satu
platform yang sama atau pun lintas platform.

4. Jenis API Berdasarkan hak aksesnya, API dapat bersifat private, partner dan public.
Sedangkan berdasarkan penggunanya, API dikategorikan menjadi API database, API
sistem operasi, API website dan API remote.

5. Manfaat yang dimiliki oleh API adalah mampu untuk mengurangi beban kerja server,
menciptakan aplikasi yang fungsional, dan dapat mengembangkan aplikasi secara efektif.
Manfaat API dalam Pengembangan Sebuah Aplikasi Maupun Website : Meningkatkan
Produktivitas,Menghemat Biaya,Meningkatkan Hubungan dan Kolaborasi

6. Ada tiga macam arsitektur yang sering dipakai API antara lain Remote Procedure Call
(RPC), Representational State Transfer (REST) dan Simple Object Access Protocol
(SOAP).
1. RPC : RPC membantu komunikasi antara klien dan server dan bisa dilakukan dengan
konsep yang simple.
2. REST : Kelebihan dari REST pada arsitektur API adalah ketika mengembangkan
aplikasi tidak membutuhkan coding. Bentuk data dari REST adalah JSON sehingga
aplikasi akan lebih ringan.
3. SOAP :SOAP menggunakan data berupa XML sehingga bisa menyimpan data dalam
bentuk dokumen.

7. Cara Kerja API:


1. Aplikasi mengakses API. Pertama, API akan memulai pekerjaannya saat pengguna
membuka aplikasi. Misalnya, pengguna membuka aplikasi pemesanan tiket online dan
ingin mengakses tujuan tertentu. Di sini, aplikasi akan mengakses API maskapai
penerbangan yang sudah dihubungkan.
2. API membuat permintaan ke server. Setelah aplikasi berhasil mengakses alamat
API, permintan akan diteruskan ke server maskapai. Jadi, API akan menyampaikan
bahwa aplikasi membutuhkan data untuk tanggal dan tujuan penerbangan yang diminta.
3. Server merespons API. Setelah data ditemukan sesuai permintaan, server akan
kembali ke API, lalu memberikan data berupa ketersediaan tempat duduk, waktu
keberangkatan, dan lainnya.
4. API memberikan hasil ke Aplikasi. Terakhir, informasi akan diberikan ke aplikasi
yang diakses pengguna. Proses ini terjadi bersama permintaan ke maskapai yang lain;
jadi, terkadang aplikasi bisa menampilkan jadwal dari berbagai maskapai sekaligus dalam
satu kali permintaan.

8. Contoh API :
1. API Skyscanner : API ini adalah API yang berfungsi sebagai search engine untuk
mencari data perjalanan seperti penerbangan, persewaan mobil, hotel dan masih banyak
lagi.
2. API Google Maps : Fitur dari Google Maps API memungkinkan kita untuk
menampilkan lokasi tertentu sampai ke jarak dimana kita akan menuju lokasi lain.
3. API Facebook : dapat menampilkan profil anda pada website maupun aplikasi yang
anda miliki, dengan fitur ini dapat memungkinkan meningkatnya kunjungan profil.

Anda mungkin juga menyukai