Anda di halaman 1dari 52

PROPOSAL

HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN KUALITAS TIDUR PADA


PERAWAT SELAMA PANDEMI COVID-19 DI RSUD PROF. DR. W Z
JOHANNES KUPANG TAHUN 2020

Vinsensius Apolonaris Bessie


1708010017

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER


FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS NUSA CENDANA
KUPANG
2020
HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING

Judul Proposal: Hubungan Tingkat Stres dengan Kualitas Tidur pada


Perawat Selama Pandemi COVID-19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes
Kupang Tahun 2020.

Pembimbing I, Pembimbing II,

dr. Ika F. Buntoro, M.Sc dr. Efrisca M. Br. Damanik,


NIP. 19820211 200801 2 010 M.Biomed, SpPA
NIP. 19780418 200801 2 018

Mengetahui
Dekan,
Fakultas Kedokteran
Universitas Nusa Cendana

dr. S.M. J. Koamesah, MMR., MMPK., FISPH., FISCM


NIP. 19611016 198903 1 007

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis haturkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena
atas berkat dan kasih karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan proposal penelitian
ini dengan judul “Hubungan Tingkat Stres Dengan Kualitas Tidur Pada Perawat
Selama Pandemi COVID-19 Di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang” dengan
baik. Pada kesempatan ini penulis ingin berterima kasih kepada berbagai pihak
yang telah membantu dan membimbing dalam penulisan proposal ini. Ucapan
terima kasih ini penulis tujukan kepada :

1. Prof. Ir. Fredik L. Benu, M.Si., Ph.D selaku Rektor Universitas Nusa
Cendana.
2. dr. S. M. J. Koamesah, MMR., MMPK selaku Dekan Fakultas
Kedokteran Universitas Nusa Cendana beserta staf yang telah membantu
memfasilitasi dalam pembuatan proposal ini.
3. dr. Ika F. Buntoro, M.Sc selaku dosen pembimbing 1 yang selalu
meluangkan waktu untuk sabar memberikan bimbingan, arahan, dan
nasehat kepada penulis selama proses pembuatan proposal ini.
4. dr. Efrisa M. Br. Damanik, M.Biomed, SpPA selaku dosen pembimbing
2 yang telah berkontribusi dalam pembuatan proposal ini terkait dengan
struktur penulisan proposal dan atas saran serta masukan yang telah
diberikan.
5. dr. Sidarta Sagita, MARS. selaku penguji yang telah meluangkan waktu
untuk memberikan masukan dan perbaikan dalam proposal ini.
6. Kedua orang tua, adik dan juga keluarga yang selalu mendukung dan
memberikan motivasi bagi penulis dalam menyusun proposal ini.

Semoga Tuhan membalas segala kebaikan yang diberikan. Penulis menyadari


bahwa penyusunan proposal ini masih jauuh dari kesempurnaan. Oleh karena itu,
semua saran dan kritik sangat diharapkan untuk perbaikan selanjutnya.

iii
Kupang, 1 Mei 2020

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................. ii


KATA PENGANTAR .......................................................................................... iii
DAFTAR ISI .......................................................................................................... v
DAFTAR TABEL .............................................................................................. viii
DAFTAR SKEMA ............................................................................................... ix
BAB 1 ..................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN .................................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................................1
1.2 Pertanyaan Penelitian ...................................................................................4
1.3 Batasan Masalah...........................................................................................4
1.4 Tujuan Penelitian .........................................................................................4
1.4.1 Tujuan Umum ..............................................................................................4
1.4.2 Tujuan Khusus .............................................................................................4
1.5 Manfaat Penelitian .......................................................................................5
1.5.1 Bagi Peneliti .................................................................................................5
1.5.2 Bagi Institusi Pendidikan .............................................................................5
1.5.3 Bagi Masyarakat...........................................................................................5
BAB 2 ..................................................................................................................... 6
TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................................ 6
2.1 Stres ..............................................................................................................6
2.1.1 Pengertian Stres ............................................................................................6
2.1.2 Faktor Penyebab ...........................................................................................7
2.1.3 Fisiologis dan Patofisiologi Stres .................................................................9
2.1.4 Jenis Stres ...................................................................................................11
2.1.5 Tingkatan Stres...........................................................................................13
2.1.6 Penilaian Stres ............................................................................................14
2.2 Kualitas Tidur.............................................................................................14
2.2.1 Konsep Tidur ..............................................................................................14

v
2.2.2 Fungsi Tidur ...............................................................................................15
2.2.3 Fisiologi Tidur............................................................................................15
2.2.4 Kebutuhan Tidur ........................................................................................17
2.2.5 Kualitas Tidur............................................................................................17
2.2.6 Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Tidur ...............................................17
2.2.7 Penilaian Kualitas Tidur .............................................................................19
2.3 Hubungan Stres Dengan Kualitas Tidur ....................................................19
2.4 Kerangka Teori...........................................................................................21
2.5 Hipotesis Penelitian...................................................................................21
BAB 3 METODE PENELITIAN ....................................................................... 22
3.1 Kerangka Konsep .......................................................................................22
3.2 Identifikasi Variabel ...................................................................................23
3.3 Definisi Operasional...................................................................................23
3.4 Jenis dan Rancangan Penelitian .................................................................24
3.5 Lokasi dan Waktu Penelitian .....................................................................24
3.6 Sampel dan Besar Sampel ..........................................................................24
3.6.1 Populasi ......................................................................................................24
3.6.2 Sampel ........................................................................................................25
3.7 Kriteria Inklusi dan Eksklusi......................................................................25
3.7.1 Kriteria Inklusi ...........................................................................................25
3.7.2 Kriteria Eksklusi.........................................................................................25
3.8 Alur Penelitian dan Cara Kerja ..................................................................26
3.8.1 Alur Penelitian ...........................................................................................26
3.8.2 Cara Kerja ..................................................................................................27
3.9 Analisis Data ..............................................................................................27
3.9.1 Identifikasi Data .........................................................................................27
3.9.2 Jenis Pengolahan Data................................................................................28
3.10 Jadwal Kegiatan .........................................................................................29
3.11 Rencana Anggaran .....................................................................................29
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................... 30
LAMPIRAN ......................................................................................................... 33
Lampiran 1. Naskah Penjelasan dan Informasi Penelitian Kepada Subyek
Penelitian.............................................................................................................. 33

vi
Lampiran 2. Informed Consent .......................................................................... 35
Lampiran 3. Kuisioner Penelitian ..................................................................... 37
Lampiran 4. Validasi Kuesioner ........................................................................ 42

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Kebutuhan Tidur Manusia menurut Usia...............................................27

Tabel 3.1 Definisi Operasional..............................................................................33

Tabel 3.2 Jadwal Kegiatan Penelitian ...................................................................38

Tabel 3.3 Rancangan Anggaran ............................................................................38

viii
DAFTAR SKEMA

Skema 2.1 Kerangka Teori ....................................................................................31

Skema 3.1 Kerangka Konsep ................................................................................32

Skema 3.2 Alur Penelitian ....................................................................................36

ix
1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pada Desember 2019, kasus pneumonia misterius telah terjadi di Wuhan,
Provinsi Hubei, China. Pneumonia ini belum dapat diketahui pasti sumber
penularannya, akan tetapi kasus pertama ini dikaitkan dengan pasar hewan di
Wuhan. Tanggal 18 Desember 2019 terdapat 5 pasien yang dirawat dengan Acute
Respiratory Distress Syndrome (ADRS). Pada tanggal 31 Desember 2019 sampai
3 Januari 2020 telah dilaporkan sebanyak 44 kasus yang menandakan bahwa
penyakit ini meningkat secara pesat. Tidak sampai sebulan, penyakit ini telah
menyebar bukan hanya di provinsi-provinsi di China tetapi juga telah menyebar ke
negara-negara tetangganya Thailand, Jepang, dan Korea.(7)
Awalnya penyakit ini dinamakan sebagai 2019 novel coronavirus (2019-
nCoV), kemudian pada 11 Februari 2020 World Health Organization (WHO)
mengumumkan nama baru yaitu Coronavirus Disease (COVID-19). Di Indonesia,
kasus COVID-19 pertama dilaporkan pada tanggal 2 maret 2020 dengan jumlah 2
kasus. Terjadi peningkatan menjadi 1.528 kasus dan 136 kasus kematian pada
tanggal 30 Maret 2020 dengan angka mortalitas sebesar 8.9%. Hal ini membuat
Indonesia menjadi negara dengan angka mortalitas tertinggi di Asia Tenggara. Pada
tanggal yang sama, terdapat 693.224 kasus dan 33.106 kematian di seluruh dunia
dengan Eropa dan Amerika Utara sebagai pusat pandemi COVID-19 dengan kasus
dan kematian sudah melampaui China.(7)
Pandemi COVID-19 tentu saja berpengaruh terhadap seluruh tenaga
kesehatan di dunia, khususnya di Indonesia. Jumlah pasien COVID-19 yang terus
bertambah membuat tenaga kesehatan harus menyiapkan diri untuk merawat
pasien-pasien tersebut. Sementara itu, minimnya pengetahuan tentang virus baru
tersebut dan kurangnya fasilitas kesehatan seperti Alat Pelindung Diri (APD) akan
2

menambah tekanan pada tenaga kesehatan terkhususnya perawat. Keadaan inilah


yang berpeluang besar menimbulkan stres pada tenaga kerja.(21)
Stres merupakan istilah yang digunakan untuk mengartikan respon tubuh
terhadap sesuatu hal atau keadaan yang baru bagi dirinya. Stres juga dapat diartikan
sebagai gangguan homeostasis pada tubuh yang menyebabkan perubahan
keseimbangan fisiologis tubuh dikarenakan adanya rangsangan terhadap fisik
maupun psikologis.(1) Profesi keperawatan merupakan profesi yang berpotensi
mengalami stres di tempat kerja dan tekanan di lingkungan medis. Stres kerja dapat
mengakibatkan depresi dan kecemasan. American National Association For
Accupational Safety menempatkan perawat di urutan teratas pada empat puluh
pertama kasus stres pada pekerja. Survei yang dilakukan di Perancis menyatakan
bahwa 74% perawat mengalami stres. Bahkan penelitian di Swedia memperoleh
hasil yang lebih tinggi, yaitu sebanyak 80% perawat mengalami stres yang cukup
tinggi akibat pekerjaan.(4)
Di Indonesia sendiri sebesar 44% perawat pelaksana di ruang rawat inap di
Rumah Sakit Husada, 51.5% perawat di Rumah Sakit Intenasional MH Thamrin
Jakarta, 54% perawat di Rumah Sakit PELNI Petamburan Jakarta, 51.2% perawat
di Intensive Care Unit (ICU) dan Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Mitra
Keluarga Bekasi serta sebanyak 45.8% perawat di Instalasi Gawat Darurat (IGD)
RSUD pasar Rebo mengalami stres kerja yang tinggi.(2)
Berbagai situasi yang dapat menyebabkan stres pada perawat, misalnya
konflik dengan dokter, diskriminasi, beban kerja yang tinggi, menghadapi pasien,
kematian pasien, sampai menghadapi keluarga pasien dapat mengakibatkan stres
baik secara mental, fisik, emosional, maupun spiritual bagi perawat.(4) Ditambah
dengan peningkatan kasus COVID-19 yang sangat cepat beberapa bulan terakhir
ini menyebabkan beban kerja perawat bertambah semakin berat dan waktu kerja
semakin lama. Hal ini menyebabkan waktu untuk beristirahat semakin berkurang
yang dapat mempengaruhi kualitas tidur perawat tersebut.
Kualitas tidur merupakan kepuasan seseorang dan seberapa banyak ia
memperoleh jumlah tidur sesuai kebutuhannya.(8) Kualitas tidur yang buruk dapat
berdampak negatif seperti kehitaman di sekitar mata, bengkak di kelopak mata,
3

konjungtiva kemerahan, kantuk berlebih, kelelahan, tidak mampu berkonsentrai,


sakit kepala, daya ingat menurun, bingung, kemampuan mengambil keputusan
menurun, rasa lelah, penurunan aktivitas sehari-hari, depresi, stres, cemas.(4,8)
Menurut data Internasional of Sleep Disorder, prevalensi penyebab gangguan tidur
adalah gelisah (5-15%), ketergantungan alkohol (10%), terlambat tidur (10%),
perubahan jadwal (2-5%), penyakit (<1%), dan stres (65%).(8) Dari uraian di atas
dapat diketahui bahwa stres merupakan penyebab terbesar memburuknya kualitas
tidur seseorang.
Stres merupakan salah satu faktor yang berperan penting dalam menentukan
kualitas tidur seseorang. Ini dikarenakan stres dapat menyebabkan kualitas tidur
yang buruk. Hal ini dikonfirmasi pada penelitian yang dilakukan Eva Susanti pada
tahun 2017 tentang hubungan tingkat stres kerja dengan kualitas tidur perawat di
Puskesmas Dau Malang yang menyatakan bahwa terdapat korelasi antara tingkat
stres kerja dengan kualitas tidur perawat di Puskesmas tersebut.(4) Hal ini sejalan
dengan penelitian yang dilakukan oleh Elvin Oktavianingrum Gunawan Putri
tentang hubungan stres kerja dengan kualitas tidur pada perawat bagian instalasi
Rawat Inap di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta pada tahun 2018.
Penelitian ini menemukan bahwa terdapat hubungan antara stres kerja dengan
kualitas tidur perawat di rumah sakit tersebut, dimana semakin tinggi stres kerja
yang dialami seorang perawat, semakin rendah kualitas tidur perawat tersebut.(17)
Penelitian lainnya dilakukan pada populasi lansia di RW 1 Desa Sambung
Kabupaten Kudus. Pada penelitian ini juga didapatkan hubungan tingkat stres
dengan kualitas tidur pada lansia.(10) Hal ini semakin memperkuat bahwa stres dapat
mempengaruhi kualitas tidur seseorang.
Akan tetapi, pada penelitian yang dilakukan Muhammad Iqbal dengan topik
yang sama pada tahun 2018, tidak ditemukan hubungan antara tingkat stres dengan
kualitas tidur. Penelitian ini dilakukan pada sampel yang berbeda, yaitu pada
Mahasiswa program studi Matematika di STKIP PGRI Kabupaten Pacitan yang
sedang menyusun skripsi dan bukan pada perawat.(18)
Dari uraian-uraian di atas, peneliti sangat tertarik untuk meneliti apakah stres
dapat mempengaruhi kualitas tidur perawat. Stres dan kualitas tidur yang buruk
4

dapat menurunkan kinerga seseorang.(12) Hal ini dapat membawa dampak


merugikan bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar, misalnya menurunnya kinerja
seseorang berdampak pada menurunnya kualitas hasil dari pekerjaan yang
dikerjakannya. Sehingga apabila kita ingin meningkatkan kualitas kerja seseorang,
kita bisa meningkatkannya lewat mengendalikan faktor-faktor yang berkaitan
dengan kualitas tidur orang tersebut.

1.2 Pertanyaan Penelitian


Apakah terdapat hubungan tingkat stres dengan kualitas tidur pada
perawat selama pandemi COVID-19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes
Kupang.

1.3 Batasan Masalah


Ruang lingkup masalah yang akan diteliti adalah tentang pengaruh
tingkat stres terhadap kualitas tidur pada perawat selama pandemi COVID-
19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang.

1.4 Tujuan Penelitian


1.4.1 Tujuan Umum
Mengetahui adanya hubungan tingkat stres dengan kualitas tidur
perawat selama pandemi COVID-19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes
Kupang.

1.4.2 Tujuan Khusus


a. Mengetahui tentang tingkat stres perawat selama pandemi COVID-
19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang.
b. Mengetahui tentang kualitas tidur perawat selama pandemi COVID-
19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang.
c. Menganalisa hubungan tingkat stres dengan kualitas tidur perawat
selama pandemi COVID-19 di RSUD Prof. Dr. W Z Johannes
Kupang.
5

1.5 Manfaat Penelitian


1.5.1 Bagi Peneliti
Hasil penelitian ini dapat menambah pengetahuan tentang stres dan
pengaruhnya terhadap kualitas tidur.

1.5.2 Bagi Institusi Pendidikan


Dapat dijadikan sebagai bahan referensi lebih lanjut untuk peneliti
lain yang ingin melakukan penelitian mengenai stres dan hubungannya
dengan kualitas tidur khususnya pada perawat.

1.5.3 Bagi Masyarakat


Hasil penelitian ini dapat menambah pengetahuan masyarakat
tentang stres dan hubungannya dengan kualitas tidur khususnya pada
perawat
6

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Stres
2.1.1 Pengertian Stres
Stres merupakan respon tubuh terhadap sesuatu hal yang terjadi di luar
tubuh. Stres juga dapat diartikan sebagai gangguan homeostasis yang menyebabkan
perubahan keseimbangan fisiologi tubuh yang dihasilkan dari rangsangan terhadap
fisik maupun psikologis.(1) Pada umumnya, terdapat tiga teori yang mendasari
penjelasan stres yang terjadi pada manusia, yaitu teori stimulus, teori respon, dan
teori transaksional. Stres dikatakan sebagai stimulus apabila terdapat rangsangan
yang yang mengganggu atau membahayakan tubuh. Stres dikatakan sebagai respon
apabila tubuh bereaksi terhadap sumber stres (stressor). Stres dikatakan
transaksional saat adanya pengevaluasian dari sumber stres yang terjadi. Oleh
karena itu, stres dapat terjadi pada siapa saja dan kapan pun.(1)

Stres merupakan persepsi terhadap situasi dan kondisi lingkungan. Persepsi


ini akan berbeda berdasarkan karakteristik individu masing-masing seperti usia,
jenis kelamin,pendidikan, status pernikahan, masa kerja dan unit kerja.(13) Stres
merupakan kondisi ketegangan yang menciptakan adanya ketidakseimbangan fisik
dan psikis, mempengaruhi emosi, proses berpikir, dan kondisi seseorang.(6)

Stres merupakan respon seseorang yang terpapar oleh tekanan yang tidak
selaras dengan pengetahuan dan kemampuannya, sehingga orang tersebut
tertantang untuk mengatasi tuntutan dan tekanan tersebut. Seseorang yang terkena
stres umumnya sering merasa sakit, kurang termotivasi dan kurang produktif dalam
melakukan kegiatan.(14)

Dari penjabaran-penjabaran diatas, dapat disimpulkan bahwa stres bisa


berupa stimulus dari dalam maupun luar tubuh yang mempengaruhi homeostasis
tubuh dan menuntut respon tubuh untuk beradaptasi dengan keadaan tersebut.
7

2.1.2 Faktor Penyebab


Sesuatu yang menyebabkan terjadinya stres dikenal sebagai stressor.
Sumber stres (stressor) dibagi menjadi dua, yaitu penyebab internal dan eksternal,
sebagai berikut :

a) Faktor Internal
Penyebab ini berasal dari dalam diri sendiri seperti gangguan kesehatan,
misalnya : demam, penyakit infeksi, trauma fisik, malnutrisi, dan kelelahan.
Penyebab internal juga dapat berupa perasaan rendah diri akibat konflik
maupun frustasi dalam hidup.(14)
b) Faktor Eksternal
Penyebab ini berasal dari luar diriseseorang seperti perubahan dari
lingkungan, peran sosial, pekerjaan, hubungan interpersonal, maupun
proses pembelajaran, sertavkeadaan finansial seseorang yang dapat
menyebabkan keadaan tertekan baik secara fisik, emosional, psikologis.(14)
Beberapa stressor yang dapat menyebabkan stres pada perawat, yaitu :
1 Faktor usia
Perawat yang berumur <45 tahun biasanya cenderung untuk mengalami
stres dibandingkan dengan perawat yang berumur>45 tahun dikarenakan
pengetahuan dan pengalaman kerja yang dimilikinya.(15)
2 Jenis Kelamin
Dibandingkan dengan laki-laki, perempuan mempunyai kecenderungan
mengalami stres yang besar, dimana terkait dengan sistem hormonal
perempuan yang lebih sering mengalami perubahan dibandingkan laki-laki.
Perempuan lebih mudah mengalami rasa bersalah, cemas, peningkatan atau
penurunan nafsu makan, sedih, sensitif, marah, serta mudah menangis. Hal
ini dikarenakan oleh hormon estrogen yang juga berpengaruh terhadap
emosi. Perempuan lebih mengedepankan emosional ketika menghadapi
suatu masalah.(15)
3 Lamanya bekerja
8

Seseorang dengan lama jam kerja yang relatif lama cenderung untuk
mengalami stres dari pada seseorang dengan jam kerja yang relatif sedikit.(5)
4 Kondisi kesehatan
Seseorang yang memiliki masalah kesehatan dan sedang menderita
penyakit tertentu dapat dengan mudah mengalami stres terhadap dirinya
sendiri.(5,6)
5 Pendidikan
Pendidikan adalah salah satu sarana untuk mengembangkan kecerdasan
emosional seseorang, dimana pada saat melalui pendidikan, individu mulai
dikenalkan bengan berbagai macam emosi dan bagaimana mengolah emosi
tersebut. Perbedaan latar belakang pendidikan menyebabkan perbedaan cara
berpikir dan menangani masalah. Maka semakin rendah tingkat pendidikan
seseorang maka semakin tinggi hormon stres yang dimilikinya.(15)
6 Kepribadian
Kepribadian dasar menentukan karakteristik seseorang dalam berbagai
situasi dalam hidupnya. Penelitian longitudional block menunjukkan
konsistensi kepribadian cukup tinggi berhubungan dengan stres, khususnya
tipe kepribadian A atau B. Dua komponen utama kepribadian A adalah
ketidaksabaran dan ketidakramahan. Tipe mempunyai derajat ambisi yang
tinggi, dorongan yang kuat untuk mencapai hasil dan penghargaan,
kompetitif serta agresif, mempunyai kompulsif untuk bekerja berlebihan.
Sedangkan tipe B digambarkan sebagai individu yang lebih santai,
mempunyai perasaan tertekan, bekerja dengan lamban, bicara dengan
teratur dan santai, sabar dan memiliki daya saing rendah. Oleh karena itu,
orang dengan tipe kepribadian A lebih cenderung untuk mengalami stres.(15)

7 Beban kerja
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat korelasi positif antara
beban kerja dengan kelelahan dan stres kerja, dimana semakin besar beban
kerja seseorang, semakin besar pula kemungkinan seseorang mengalami
kelelahan dan stres kerja.(5,6)
9

2.1.3 Fisiologis dan Patofisiologi Stres


Terdapat dua jenis respon fisiologis tubuh yaitu Local Adaptation
Syndrome (LAS) dan General Adaptation Syndrome (GAS).
1. Local Adaptation Syndrome (LAS)
Respon ini hanya terjadi secara lokal atau setempat dan terjadi dalam
waktu yang singkat. Respon ini berfungsi dalam memulihkan homeostasis
regional. Contoh dari respon ini adalah respon inflamasi tubuh.(14)
2. General Adaptation Syndrome(GAS)
Respon stres ini melibatkan sistem saraf otonom dan endokrin sehingga
respon ini sering disebut sebagai respon neuroendokrin. Secara umum, GAS
dibagi menjadi tiga tahap spesifik, yaitu :
a. Tahap Peringatan (alarm)
Pada tahap ini, ketika tubuh dihadapkan pada stressor,
seseorang akan kehilangan arah dan bingung. Tubuh segera
mengirim hormon-hormon yang berpengaruh pada respon stres ke
dalam darah untuk diteruskan menuju ke sistem tertentu. Kemudian,
hormon-hormon tersebut mempengaruhi sistem organ tersebut,
misalnya detak jantung akan meningkat, pernapasan lebih cepat,
otot-oto tubuh akan menegang dan menyiapkan energi lebih banyak.
Apabila terus-menerus respon ini terjadi pada tubuh, maka orang
tersebut akan memasuki fase pertahanan.(14)
b. Tahap Pertahanan (resisten)
Hormon yang mempengaruhi kerja sistem organ akibat
respon terhadap stres dalam darah mulai menurun dan perlahan-
lahan kembali menjadi normal. Hal ini dikarenakan tubuh telah
melakukan penyesuaian atau adaptasi terhadap stres. Bila stres
terjadi secara lama dan organ serta sistim organ yang mengalami
stres tidak lagi mampu melakukan adaptasi maka tubuh akan merasa
sakit yang mengakibatkan seseorang merasa gugup, mudah lelah dan
10

mudah marah sehingga akan terjadi kehilangan energi dalam jumlah


yang banyak dan pada akhirnya akan mengalami kehabisan
energi.(14)
c. Tahap Kehabisan Energi (disstres)
Pada tahap ini, stres tetap berlangsung akibat tubuh tidak
mampu beradaptasi lagi. Jaringan dan organ dapat menjadi rusak
akibat keadaan ini. Bila terus berlanjut dalam jangka panjang dapat
menimbulkan penyakit kronis dan bahkan kematian. Seseorang
hanya memiliki energi terbatas pada tahap ini untuk beradaptasi
terhadap stres yang berlangsung, sehingga bila energi tersebut habis
maka tubuh akan mencoba menemukan cara untuk mengisi energi
tersebut. Apabila tubuh tidak menemukan cara untuk mengisi energi
yang mulai berkurang bahkan habis, maka akan timbul kelelahan
bahkan kematian.(14)

Patofisiologi stres sangat kompleks, para ahli sering menggunakan lebih


dari satu pendekatan untuk menjelaskannya. Misalnya, mekanisme secara
endokrinologi, imunologi (mencakup neurotransmitter), psikologi, dan psikososial.
Pendekatan secara endokrinologi dan imunologi dapat dijelaskan oleh Guyton
sebagai berikut: setelah stressor dikenali oleh tubuh maka stressor tersebut akan
mempengaruhi sistem tubuh kita. Salah satu mekanismenya adalah dengan
peningkatan ACTH (Adrenocorticotropin hormone) oleh kelenjar hipofisis
anterior. Stres dapat merangsang hipotalamus untuk mengeluarkan faktor pelepas
kortikotropin atau corticotropin releasing hormon (CRF). Selanjutnya CRF
disekresikan ke dalam plekfus kapiler utama dari sistem portal hipofisis di
puncak media hipotalamus, kemudian dibawa ke kelenjar hipofisis anterior (CRF
ini akan merangsang sekresi ACTH). Bila tidak ada CRF, maka kelenjar hipofisis
anterior ini hanya dapat mensekresi sedikit ACTH.(9)

Perangsangan dalam waktu panjang pada korteks adrenal oleh ACTH tidak
hanya meningkatkan aktivitas sekresinya, tetapi juga menyebabkan hipertrofi dan
proliferasi sel-sel adrenokortikal, khususnya pada zona fascikulata dan retikularis,
11

tempat kortisol dan androgen disekresikan. Dari sekresi ACTH oleh perangsangan
CRF akan dihasilkan kortisol oleh korteks adrenal, sehingga akan terjadi glikolisis.
Glukosa yang dihasilkan dari glikolisis inilah yang digunakan sebagai energi untuk
kebutuhan stres yang lebih besar. Proses ini akan berlangsung terus sampai ada
mekanisme yang segera mengatasi stresor yang muncul. Jika terlalu lama maka
cadangan glukosa akan habis, sehingga timbullah tanda-tanda sakit. Selain itu akan
terjadi perubahan ukuran organ-organ limfoid dan perubahan jumlah sel darah putih
dalam darah sehingga meningkatkan risiko menderita penyakit tertentu.(9)

Pendekatan secara neurologis, stres dapat dijelaskan Carwin melalui


susunan saraf simpatis yang berespon terhadap rangsangan stres dengan
melepaskan katekolamin, epinefrin, dan norepinefrin dari neuron-neuron simpatis
dan medula adrenal. Jadi, begitu adanya stres tubuh berusaha untuk mengembalikan
pada fungsi normalnya (homeostatik) dengan melibatkan banyak sistem di dalam
tubuh baik sistem hormonal maupun sistem saraf. Stres dapat mempengaruhi fungsi
berbagai sistem dan proses dalam tubuh, termasuk sistem imun, kardiovaskular,
reproduktif, dan pencernaan metabolisme makanan. Kulit juga dapat
memperlihatkan tanda-tanda stres, dan susunan saraf pusat adalah suatu
penghubung integral dalam mengenal dan berespon terhadap semua stres. Stresor
sebagai sesuatu hal yang pasti dialami oleh semua manusia memerlukan
pengenalan, baik itu yang primer maupun yang sekunder. Pengenalan primer hanya
terbatas pada bagaimana cara menghilangkan stres tersebut tanpa harus mengenali
sumber stresnya, sedangkan pengenalan sekunder adalah kebalikan dari primer
yaitu pengembangan sumber penghambat stres untuk dikombinasikan dengan
reaksi penanda jangka pendek. Setelah terjadi reaksi tersebut maka akan dapat
diketahui apakah stres tersebut menjadi eustres, distres, atau tidak berefek. Proses
dari stresor sampai terjadinya reaksi (baik itu yang positif maupun yang negatif)
memerlukan kajian yang menyeluruh dan multifaktorial.(11)

2.1.4 Jenis Stres


Stres dibagi menjadi dua yaitu eustress dan distress. Eustress adalah stres
yang positif atau stres yang sifatnya membangun. Eustress dapat meningkatkan
12

konsentrasi seseorang apabila menghadapi suatu masalah. Stres jenis ini akan
meningkatkan hormon adrenalin sehingga seseorang akan lebih bersemangat.
Distress atau stres negatif adalah suatu keadaan stres yang merugikan tubuh. Stres
jenis ini disebabkan oleh hal-hal buruk yang mengganggu seorang individu, seperti
tekanan yang berlebih namun tubuh tidak mampu melakukan kompensasi terhadap
tekanan tersebut. Distress dapat menyebabkan mual, tekanan darah tinggi, gugup,
bahkan mengganggu secara fisik.(14)

Berdasarkan jenis stressor, stres dapat digolongkan menjadi(14) :

a. Personality stress (stres kepribadian)


Stres ini berasal dari dalam diri orang itu sendiri, bergantung pola pikir
orang tersebut. Orang yang cenderung berpikir negatif, akan Lebih
cenderung pula untung mengalami stres kepribadian.
b. Psychosocial stress (stres psikososial)
Stres ini terjadi terjadi karena hubungan seseorang dengan lingkungan
sekitar maupun keadaan sosial . Misalnya keadaan lingkungan yang
baru, masalah-masalah dalam rumah tangga, dan lain-lain.
c. Bio-ecological stress (stres bioekologikal)
Stres yang dipicu karena keadaan lingkungan (ekologikal), seperti
berupa cuaca, iklim, maupun polusi serta keadaan biologis, seperti
berbagai macam penyakit.
d. Job stres (stres pekerjaan)
Stres yang terjadi di tempat kerja dengan target pekerjaan dan
persaingan yang tinggi. Stres ini dapat menyebabkan kelelahan dan
kecelakaan kerja pada pekerja.
e. College stres (stres perkuliahan)
Stres yang dipicu karena permasalahan di dunia perkulihaan dari segi
personal dan sosial, gaya hidup dan budaya, serta faktor akademis kuliah
itu sendiri.
13

2.1.5 Tingkatan Stres


Menurut Psychology Foundation of Australia (2014) berdasarkan
tingkatannya stres dapat dibagi menjadi beberapa tingkatan yaitu(14) :

a. Stres normal
Stres yang terjadi secara alamiah dalam diri seseorang. Stres ini
terjadi dalam situasi kelelahan setelah mengerjakan tugas, rasa takut,
jantung berdetak lebih kencang dan lain-lain.
b. Stres ringan
Stres jenis ini berlangsung dalam beberapa menit atau jam.
Penyebabnya seperti kemacetan, dimarahi oleh dosen, dikritik, lupa dan
lain-lain. Pada stres ringan mulai timbul gejala. Apabila stres ringan
dibiarkan maka akan menyebabkan gangguan kesehatan.
c. Stres sedang
Stres terjadi dalam jangka jam hingga beberapa hari. Stressor pada
tingkat stres ini dapat berupa perselisihan dengan teman maupun pasangan.
Pada orang yang mengalami stres sedang akan mudah tersinggung, mudah
marah, tidak sabaran, sulit beristirahat, mudah lelah dan cemas.
d. Stres berat
Stres yang berlangsung dalam jangka beberapa minggu, penyebab
dapat berupa perselisihan yang berlanjut, kesulitan finansial dan merasa
kekurangan dalam hal fisik. Seseorang yang merasa stres berat akan merasa
tertekan, tidak dapat merasakan hal positif, merasa mudah putus asa, merasa
hidup ini tidak berharga dan merasa hidup itu tidak bermanfaat. Apabila
stres terus berlanjut maka seseorang akan mulai kehilangan energi.
e. Stres sangat berat
Merupakan stres kronis yang terjadi dalam waktu beberapa bulan
hingga waktu yang tak dapat ditentukan. Apabila berada pada tingkat stres
sangat berat seseorang akan merasa tidak ada guna untuk hidup dan orang
tersebut akan berada pada fase depresi berat.
14

2.1.6 Penilaian Stres


Perseived Stress Scale yang terdiri dari pertanyaan yang dapat
mengevaluasi tingkat stres selama beberapa bulan terakhir dalam kehidupan subyek
penelitian. Pertanyaan dalam perseived stress scale ini akan menanyakan tentang
perasaan dan pikiran responden dalam beberapa bulan terakhir. Anda akan diminta
untuk mengindikasikan seberapa sering perasaan atau pikiran dengan membulatkan
jawaban atas pertanyaan dalam kuesioner ini, kemudian menjumlahkan skor dari
masing-masing jawaban tersebut.(18)

1. Tidak pernah diberi skor 0


2. Hampir tidak pernah / jarang diberi skor 1
3. Kadang-kadang diberi skor 2
4. Cukup diberi skor 3
5. Sangat sering / selalu diberi skor 4

2.2 Kualitas Tidur


2.2.1 Konsep Tidur
Tidur merupakan keadaan penurunan respon tubuh terhadap rangsangan
dari luar disertai dengan perubahan fisiologis dan ditandai dengan keadaan relatif
tidak bergerak, bukan hanya keadaan tenang tanpa kegiatan, namun disertai dengan
perubahan fisiologis melalui urutan siklus yang bervariasi bersifat teratur, berulang,
dan reversibel dan memulihkan kesegaran tubuh.(17)

Tidur merupakan suatu proses aktif, bukan sekedar hilangnya keadaan


terjaga. Tingkat aktivitas otak keseluruhan tidak berkurang selama tidur. Selama
tahap-tahap tertentu dalam tidur, penyerapan oksigen oleh otak bahkan meningkat
melebihi tingkat normal sewaktu terjaga.(3)

Dari uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa tidur merupakan proses aktif
penurunan respon tubuh terhadap rangsangan luar yang menyebabkan perubahan
fisiologis yang teratur, berulang, dan reversible, bertujuan untuk memulihkan
kebugaran dan keseimbangan homeostasis tubuh.
15

2.2.2 Fungsi Tidur


Tidur memberikan fungsi homeostasis yang bersifat menyegarkan dan
penting untuk termoregulasi normal dan penyimpanan energi serta memperbaiki
kembali keseimbangan pusat-pusat neuron pada sistem saraf pusat.(17) Tidur
memberi otak waktu luang untuk memulihkan proses-proses biokimia atau
fisiologis yang secara progresif mengalami penurunan ketika terjaga. Hal ini
didukung akibat adanya peranan adenosin. Adenosin merupakan neuromodulator
yang dapat menghambat pusat kesadaran. Efek ini dapat menimbulkan tidur
gelombang-lambat, yaitu saat yang dipercaya terjadinya aktivitas perbaikan dan
pemulihan. Hipotesis lain mengatakan bahwa tidur gelombang-lambat memberi
otak waktu untuk memperbaiki kerusakan akibat radikal bebas toksik yang
dihasilkan sebagai produk sampingan metabolisme selama keadaan terjaga.(3)

2.2.3 Fisiologi Tidur


Seseorang yang sedang tidur akan mengalami dua tipe tidur, yaitu fase Non-
Rapid Eye Movement (NREM) atau disebut juga tidur gelombang lambat dan fase
Rapid Eye Movement (REM) atau tidur dengan pergerakan mata yang cepat. Fase-
fase ini akan dialami secara bergantian pada seseorang ketika sedang tidur. Kedua
tipe ini bergantian 70 – 120 menit. Secara umum ada 4 – 6 siklus dimulai dari
NREM sampai REM. Periode tidur REM makin panjang seiring lamanya tidur
berlangsung.(17)

Siklus bangun-tidur merupakan suatu variasi siklik normal dalam hal


kesadaran terhadap lingkungan. Orang yang tidur tidak secara sadar mengetahui
dunia eksternal, tetapi mereka memiliki pengalaman kesadaran dunia internal,
misalnya mimpi. Terdapat hubungan siklik antara 3 sistem saraf yang memainkan
peranan penting dalam siklus bangun-tidur, yakni:

- Sistem kejagaan yang melibatkan reticular activating system (RAS)


di batang otak, yang diperintah oleh kelompok neuron-neuron khusus
di hipotalamus
16

- Pusat tidur gelombang lambat di hipotalamus yang mengandung sleep-


on neuron, yang menginduksi tidur gelombang lambat
- Pusat tidur paradoks di batang otak yang mengandung REM (Rapid
Eye Movement) sleep-on neuron, yang mengubah ke tidur paradoksal.

Siklus bangun-tidur terdiri dari 8 jam nocturnal sleep dan 16 jam waktu
terjaga yang dipengaruhi oleh 2 hal, yaitu homeostasis tidur dan circadian rhythm.
Homeostasis adalah suatu proses dimana tubuh berusaha mempertahankan kondisi
internal agar tetap stabil. Ketika kita bangun, homeostasis tidur berakumulasi dan
akan mencapai titik maksimumnya pada malam hari, dimana kebanyakan individu
akan tertidur pada saat ini. Sementara itu, circadian rhythm merupakan suatu
perubahan di tubuh yang bersifat siklik seperti fluktuasi temperatur tubuh dan
hormon. Circadian rhythm berlangsung selama 24 jam yang diatur oleh jam
biologis otak manusia. Hal ini dipengaruhi oleh lingkungan luar dan jadwal
kerja.(3)

Terdapat dua jenis tidur, yaitu tidur gelombang-lambat dan tidur paradoksal.
Tidur gelombang-lambat terjadi dalam empat tahap. Pada permulaan tidur, kita
akan berpindah dari tidur ringan stadium 1 menjadi tidur dalam stadium 4 dalam
waktu 30-45 menit. Pada akhir tiap-tiap siklus tidur gelombang-lambat terdapat
episode tidur paradoks selama 10 hingga 15 menit. Setelah episode paradoks
tersebut, stadium-stadium tidur gelombang-lambat kembali berulang. Kita secara
bergantian mengalami kedua jenis pola tidur ini sepanjang malam.(3)
17

2.2.4 Kebutuhan Tidur


Kebutuhan tidur seseorang dipengaruhi oleh tingkat pertumbuhan dan
perkembangan. Berikut kebutuhan tidur manusia berdasarkan usia.(17)
Tabel 2.1 Kebutuhan Tidur Manusia menurut Usia

Usia Tingkat Perkembangan Jenis Kebutuhan Tidur


0 – 1 bulan Masa neonatus 14 – 18 jam/hari
1 – 18 bulan Masa bayi 12 – 14 jam/hari
18 – 3 tahun Masa anak 11 – 12 jam/hari
3 – 6 tahun Masa prasekolah 11 jam/hari
6 – 12 tahun Masa sekolah 10 jam/hari
12 – 18 tahun Masa remaja 8,5 jam/hari
18 – 40 tahun Masa dewasa muda 7 – 8 jam/hari
40 – 60 tahun Masa paruh baya 7 jam/hari
60 tahun ke atas Masa dewasa tua 6 jam/hari

2.2.5 Kualitas Tidur


Kualitas tidur merupakan kepuasan seseorang terhadap tidur dimana dinilai
dari kemudahan untuk memulai tidur, mampu mempertahankan tidur, dan merasa
rileks setelah bangun dari tidur. Kualitas tidur dikatakan baik bila siklus NREM dan
REM terjadi secara berselang-seling 4 – 6 kali.(17)

2.2.6 Faktor yang Mempengaruhi Kualitas Tidur


Kualitas tidur seseorang dipengaruhi oleh faktor psikologis, fisiologis, dan
lingkungan. (17)

1. Usia
Kebutuhan tidur seseorang dipengaruhi oleh pertumbuhan dan
perkembangan seseorang, dimana semakin perubahan dan gangguan
tidur semakin meningkat seiring bertambahnya usia seseorang. Jumlah
tidur dan interval tidur akan berubah seiring bertambahnya usia.
18

2. Penyakit
Orang yang sedang sakit umumnya membutuhkan waktu tidur yang
lebih banyak untuk memulihkan kesehatannya. Hal ini dikarenakan
tidur memiliki efek untuk mengembalikan homeostsis tubuh. Namun
ada beberapa penyakit tertentu yang mengganggu waktu tidur
seseorang, seperti Diabetes Melitus yang membuat penderitanya
mengalami nokturia atau berkemih di malam hari sehingga mereka
harus terbangun untuk pergi ke toilet.
3. Stres
Stres dapat menciptakan keadaan tertekan yang sering
menimbulkan keadaan untuk sulit memulai tidur serta
mempertahankannya. Namun pada beberapa invidu, stres justru
membuat individu tersebut cenderung untuk lebih banyak tidur. Baik
stres emosional maupun psikologis, dapat menyebabkan masalah untuk
tertidur dan mempertahankan tidur tersebut.
4. Lingkungan
Lingkungan dapat mempengaruhi kualitas tidur dari segi
kenyamanan dan frekuensi rangsangan dari luar tubuh seperti
kebisingan. Semakin nyaman dan semakin" sedikit rangsangan dari
luar, seseorang akan memiliki kualitas tidur yang lebih baik.
5. Asupan Makanan
Makanan yang mengandung zat L-Triptofan seperti keju, susu,
daging, dan ikan tuna dapat menyebabkan seseorang untuk lebih mudah
tidur, sedangkan minuman yang mengandung kafein dan alkohol dapat
mengganggu proses tidur mengakibatkan seseorang lebih mudah
terjaga.
6. Motivasi
Dorongan atau keinginan seseorang untuk tidur dapat
mempengaruhi proses tidur. Hal ini juga berlaku untuk keinginan
mempertahankan kesadaran atau menahan diri untuk tidak tidur dapat
menimbulkan gangguan proses tidur.
19

2.2.7 Penilaian Kualitas Tidur


Pengukuran kualitas tidur dapat dilakukan menggunakan kuesioner
Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Kuesioner ini terdiri dari 19 buah
pertanyaan tentang kebiasaan-kebiasaan tidur seseorang dalam sebulan terakhir.
Pertanyaan-pertanyaan dalam kuesioner ini dikelompokan ke dalam 7 sub bagian,
yaitu Kualitas tidur subjek, latensi tidur, durasi tidur, efisiensi kebiasaan tidur,
gangguan tidur, penggunaan obat-obat tidur tertentu, gangguan fungsi harian.(17)
Tiap domain nilainya berkisar antara 0 (tidak ada masalah) sampai 3
(masalah berat). Nilai setiap komponen kemudian dijumlahkan menjadi skor global
antara 0-21.(18) Bila skor total PSQI <5, maka ditetapkan bahwa subjek memiliki
kualitas tidur yang baik, demikian sebaliknya. Kuesioner ini telah divalidasi oleh
Universitas of Pittsburgh dengan sensitivitas 89.6% dan spesifisitas 86.5%.
Reabilitas dari kuesioner ini juga telah diuji dengan nilai cronbach’s alpha sebesar
0.83.(19)

2.3 Hubungan Stres Dengan Kualitas Tidur


Sistem saraf simpatis dan epinefrin menunjang aktivitas fisik puncak dalam
situasi darurat penuh stres. Efek simpatis dan epinefrin membentuk respon
berjuang-atau-lari yang mempersiapkan seseorang untuk menghadapi suatu
keadaan stres. Secara spesifik , sistem simpatis dan epinefrin meningkatkan
kecepatan dan kekuatan kontraksi jantung, meningkatkan curah jantung, dan efek
vasokontriksi generalisata sehingga peningkatan resistensi perifer total. Efek-efek
tersebut meningkatkan tekanan darah sehingga tersedia cukup gaya dorong untuk
memaksa darah menuju ke organ-organ yang paling vital dalam menghadapi situasi
darurat. Sementara itu, vasodilatasi arteri koronaria dan pembuluh darah otot
rangka yang dipicu epinefrin, menggeser darah dari bagian tubuh lainnya yang
mengalami vasokontriksi menuju ke area yang paling membutuhkan yaitu jantung
dan otot rangka. Epinefrin juga menyebabkan dilatasi saluran napas dan
mengurangi resistensi yang dihadapi oleh aliran udara masuk dan keluar paru.
Epinefrin dan norepinefrin mengurangi aktivitas pencernaan dan menghambat
pengosongan kandung kemih yaitu dua aktivitas yang dapat ditunda selama situasi
berjuang-atau-lari.(3)
20

Epinefrin juga bekerja pada susunan saraf pusat untuk menimbulkan


keadaan terjaga dan meningkatkan kewaspadaan. Hal ini memungkinkan kita
“berpikir cepat” untuk membantu menghadapi keadaan darurat yang mengancam.
Banyak obat yang digunakan sebagai stimulan atau sedatif yang menimbulkan
efeknya dengan mengubah kadar katekolamin di SSP. Keadaan terjaga yang terus
menerus dan tingkat kewaspadaan yang tinggi dapat menyebabkan seseorang sulit
tertidur yang berakibat pada terganggunya kualitas tidur.(3)
21

2.4 Kerangka Teori

Stres Faktor yang mempengaruhi


stres

Merangsang sistem saraf


simpatis dan pengeluaran
epinefrin

Menimbulkan keadaan terjaga


dan meningkatkan
kewaspadaan

Kualitas Tidur terganggu Faktor yang mempengaruhi


kualitas tidur

Skema 2.1 Kerangka Teori

2.5 Hipotesis Penelitian


H0 : Tidak terdapat hubungan antara tingkat stres dengan kualitas tidur
perawat di RSUD Prof Dr. W Z Johannes Kupang
H1 : Terdapat hubungan antara tingkat stres dengan kualitas tidur
perawat di RSUD Prof Dr. W Z Johannes Kupang
22

BAB 3
METODE PENELITIAN

3.1 Kerangka Konsep

Variabel Bebas Variabel Terikat


Stres Kualitas Tidur

- Usia
- Penyakit tertentu
- Lingkungan
- Asupan makanan
- motivasi
Variabel Perancu

Skema 3.1Kerangka Konsep

Keterangan :

: Variabel yang diteliti

: Variabel yang tidak diteliti


23

3.2 Identifikasi Variabel


Identifikasi variabel dari penelitian yang berjudul “Hubungan Tingkat Stres
dengan Kualitas Tidur Perawat Selama Masa COVID 19 di RSUD Prof. Dr. W Z
Johannes Kupang Tahun 2020” adalah sebagai berikut:
1. Variabel bebas : variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi atau
menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel dependen (variabel terikat),
sehingga yang menjadi variabel bebas dalam penelitian ini adalah stres pada
perawat.
2. Variabel terikat : variabel terikat adalah variabel yang dipengaruhi atau yang
mengalami perubahan karena variabel bebas, sehingga yang menjadi variabel
terikat dalam penelitian ini adalah Kualitas Tidur.
3. Variabel perancu : variabel perancu adalah variabel yang dapat mengganggu
hubungan murni antara variabel bebas dan variabel terikat, sehingga yang
menjadi variabel perancu dalam penelitian ini adalah usia, penyakit tertentu,
lingkungan, asupan makanan, dan motivasi seseorang untuk tidur.

3.3 Definisi Operasional

Tabel 3.1 Definisi Operasional

Variabel Definisi Cara Ukur Kriteria Skala


Objektif pengukuran
Tingkat Tingkatan rasa Kuosioner 1. Skor ≤13 : Ordinal
Stres tertekan yang PSS Stres
dirasakan oleh (Perceived Ringan
seseorang akibat Stress 2. Skor 14-
ketidakselarasan Scale)(18) 26 : Stres
antara persepsi Sedang
dengan keadaan
orang tersebut (1)
24

3. Skor 27-
40 : Stres
Berat.(18)
Kualitas Kepuasan Kuosioner 1. Skor <5: Nominal
Tidur seseorang PSQI Kualitas
terhadap (Pittsburgh tidur baik
tidurnya, yang Sleep Quality 2. Skor ≥5:
mencakup aspek Indeks) (17,18) Kualitas
kualitas dan tidur
kuantitas tidur buruk(17)
yang dinilai dan
disimpulkan. (17)

3.4 Jenis dan Rancangan Penelitian


Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan
pendekatan cross-sectional, dimana pada penelitian ini, peneliti mengambil
data mengenai variabel-variabel yang akan diteliti hanya pada suatu waktu
tertentu.(20)

3.5 Lokasi dan Waktu Penelitian


Penelitian ini dilakukan di ruangan isolasi pasien COVID-19 Rumah Sakit
Umum Daerah Prof Dr. W Z Johannes Kupang, pada bulan Juni – Agustus
2020

3.6 Sampel dan Besar Sampel


3.6.1 Populasi
Populasi dalam penelitian ini adalah perawat di ruangan KOMODO, ICU,
dan NICU RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang yang menjadi tempat
perawatan pasien COVID-19 dengan total sebanyak 60 perawat.
25

3.6.2 Sampel
Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah probability sampling
dengan menggunakan teknik simple random sampling, dengan rumus sebagai
berikut.(20)

𝑁
𝑛=
1 + 𝑁(𝑒)2

n : Ukuran sampel minimal


N : Ukuran Populasi
e : Tingkat kesalahan / margin of error yang ditetapkan (5%)

penelitian ini menggunakan tingkat kesalahan / margin of error sebesar 5%


(0,05), sehingga besar sampel yang diambil adalah :

60
𝑛=
1 + 60(0,05)2

𝑛 = 52,17 dibulatkan menjadi 53

3.7 Kriteria Inklusi dan Eksklusi


3.7.1 Kriteria Inklusi

1. Perawat yang bekerja di RSUD Prof Dr. W Z Johannes Kupang yang


telah bekerja di Rumah Sakit tersebut minimal 1 bulan lamanya
2. Sampel bersedia menjadi subjek penelitian
3. Menandatangani informed consent dan mengisi kuesioner secara
lengkap

3.7.2 Kriteria Eksklusi

1. Riwayat penyakit mental sebelumnya


2. Sementara mengonsumsi obat tidur tertentu
26

3. Mengisi kuesioner dengan data yang tidak lengkap dan tidak relavan
(menjawab tidak sesuai pertanyaan)

3.8 Alur Penelitian dan Cara Kerja


3.8.1 Alur Penelitian

Skema 3.2 Alur Penelitian

Izin Penelitian

Penentuan Populasi

Pemilihan Sampel berdasarkan kriteria Inklusi dan Eksklusi

Penjelasan penelitian dan informed consent

Pengisian kuesioner

Pengolahan dan analisis data

Penyusunan laporan hasil penelitian


27

3.8.2 Cara Kerja


1. Tahap Persiapan

Pada tahap ini peneliti membuat surat pengantar penelitian yang


diajukan ke pihak Rumah Sakit. Setelah itu, peneliti melakukan survei awal,
yaitu melakukan obsevasi dan menilai terhadap populasi yang akan diteliti.

2. Tahap Pelaksanaan

Pada tahap pelaksanaan ini peneliti membagikan kuesioner kepada


perawat di Rumah sakit Prof Dr. W Z Johannes Kupang secara online
disertai dengan informed consent untuk mendapat persetujuan menjadi
responden. Setelah itu, peneliti menentukan banyaknya sampel dari
populasi yang ada. Kemudian, sampel mengisi kuesioner yang telah
dibagikan. Setelah pengisian kuesioner, peneliti memeriksa kelengkapan
data yang telah diisi oleh sampel.

3. Tahap Penyelesaian
Pada tahap ini, peneliti mengumpulkan semua data yang telah
diperoleh, melakukan analisis data menggunakan program SPSS, dan
menulis laporan penelitian.

3.9 Analisis Data


3.9.1 Identifikasi Data
Data dalam penelitian ini merupakan data primer yang didapatkan dari hasil
pengisian kuesioner tingkat stres (kuesioner PSS) dan kuesioner kualitas tidur
(kuesioner PSQI).
28

3.9.2 Jenis Pengolahan Data


Data yang telah diperoleh akan dikumpulkan dan diolah
menggunakan program komputer yaitu program SPSS dengan tahapan
sebagai berikut.

a) Analisis Univariat
Analisis ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan
frekuensi masing-masing variabel tunggal dalam penelitian ini,
yaitu variabel bebas berupa tingkat stres dan variabel terikat berupa
kualitas tidur. (20)
b) Analisis Bivariat
Analisis ini bertujuan untuk menganalisis dua variabel
penelitian dan digunakan untuk mengetahui hubungan yang
signifikan antara dua variabel tersebut. Data akan diolah
menggunakan uji statistik Chi-square dengan variabel independen
berupa skala ordinal dan variabel dependen berupa skala
nominal.(20)
29

3.10 Jadwal Kegiatan

Waktu Pelaksanaan
No. Uraian / Kegiatan Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep
Penyusunan
1
proposal
2 Seminar proposal
Persiapan
3
penelitian
4 Pengumpulan data
5 Pengolahan data
6 Seminar hasil
7 Persiapan ujian
8 Ujian skripsi
Tabel 3.2 Jadwal Kegiatan

3.11 Rencana Anggaran

No. Uraian Volume Biaya satuan Total biaya


1. Kertas 2 Rim Rp. 40.000 Rp. 80.000
2. Tinta 2 buah Rp. 35.000 Rp. 70.000
3. Kuota internet 15 GB - Rp. 75.000
4. Reward 60 orang Rp.20.000 Rp. 1.200.000
5. Lain-lain Rp.500.000 Rp. 500.000
Total Rp. 1.925.000
Tabel 3.3 Rencana Anggaran
30

DAFTAR PUSTAKA

1. Lumban Gaol, N. T. (2016). Teori Stres: Stimulus, Respons, dan


Transaksional. Buletin Psikologi, 24(1), 1.
https://doi.org/10.22146/bpsi.11224
2. Satmayani, Syahrul, S., & Saleh, A. (2018). Stres Kerja Pada Perawat di
Ruang Perawat Pediatrik. Jurnal Keperawatan Muhammadiyah, 3(2).
3. Sherwood, LZ., (2014). Fisiologi Manusia: Dari Sel ke Sistem. 8th ed.
Jakarta: ECG.

4. Susanti, E., Kusuma, F. H. D., & Rosdiana, Y. (2017). Hubungan Tingkat


stres Kerja Dengan Kualitas Tidur Pada Perawat Di Puskesmas DAU
MALANG. Nursing News, 2(3), 164–173.
5. Wayan Dimkatni, N., Jufri Sumampouw, O., Ellen Manampiring, A. (2020).
Apakah Beban Kerja, Stres Kerja dan Kualitas Tidur Mempengaruhi
Kelelahan Kerja pada Perawat di Rumah Sakit? In Sam Ratulangi Journal
of Public Health (Vol. 1).
6. Sari, I. P., & Rayni. (2020). Hubungan Beban Kerja Dengan Stres Kerja
Perawat di RSI Nashrul Ummah Lamongan. Hospital Majapahit, 12(1).
7. Susilo, A., Martin Rumende, C., Pitoyo, C. W., Djoko Santoso, W.,
Yulianti, M., Sinto, R., … Yunihastuti, E. (2020). Coronavirus Diseases
2019: Tinjauan Literatur Terkini. In Jurnal Penyakit Dalam Indonesia |
(Vol. 7).
8. Wahyuni, L. T. (2016). Hubungan Stres Dengan Kualitas Tidur Mahasiswa
Profesi Keperawatan STIKes Ranah Minang Padang. Menara Ilmu, 12(3).
9. Guyton A C, Hall J E. (2014). Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. 12th ed.
Jakarta: EGC
10. Hindriyastuti, S., & Zuliana, I. (2018). Hubungan Tingkat Stres Dengan
Kualitas Tidur Lansia di RW 1 Desa Sambung Kabupaten Kudus. Jurnal
Kesehatan Masyarakat STIKES Cendekia Utama Kudus, 6(2).
31

11. Amirudin. (2017). Analisis Faktor-Faktor Penyebab Tingkat Stres Pada


Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin Angkatan 2015.
Universitas Hasanuddin.

12. Triwijayanti, R., Romiko, & Dewi, S. S. (2020). Hubungan Masalah Tidur
Dengan Kinerja Perawat di Rumah Sakit. In Jurnal Ilmu Keperawatan dan
Kebidanan (Vol. 11).
13. Hasanah, L., Rahayuwati, L., & Yudianto, K. (2018). Sumber Stres Kerja
Perawat di Rumah Sakit. Jurnal Persatuan Perawat Nasional Indonesia,
3(3).
14. Pusphita, F. C. (2017). Hubungan Stres Terhadap Motivasi Belajar
Mahasiswa Tingkat Pertama Fakultas Kedokteran Universitas Lampung.
Universitas Lampung.

15. Sasanti, S. D., & Shaluhiyah, Z. (2016). Personality Berpengaruh terhadap


Terjadinya Stres Kerja Perawat di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum
Kota Salatiga. In Jurnal Promosi Kesehatan Indonesia (Vol. 11).
16. Aryadi, P. H., Yusari, G. A. A. A., Dhyani, I. A. D., Kusmadana, I. P. E., &
Sudira, P. G. (2018). Korelasi Kualitas Tidur Terhadap Tingkat Depresi,
Cemas, Dan Stres Mahasiswa Kedokteran Universitas Udayana. Callosum
Neurology, 1(1), 20–31. https://doi.org/10.29342/cnj.v1i1.4
17. Putri, E. O. G. (2018). Hubungan Stres Kerja Dengan Kualitas Tidur Pada
Perawat Bagian Instalasi Rawat Inap Di Rumah Sakit Pku Muhammadiyah
Surakarta. Universitas Sebelas Maret.
18. Iqbal, Muhammad. (2018). Hubungan Tingkat Stres Dengan Kualitas Tidur
Pada Mahasiswa Yang Sedang Menyusun Skripsi di Progran Studi
Matematika di STKIP PGRI Kabupaten Pacitan. STIKES Bhakti Husada
Mulia Madiun.

19. Sukmawati, N. M. H., & Putra, I. G. S. W. (2019). Reabilitas Kuesioner


Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI) Versi Bahasa Indonesia Dalam
Mengukur Kualitas Tidur Lansia. WICAKSANA, Jurnal Lingkungan Dan
32

Pembangunan, 3(2), 30–38. Retrieved from


https://ejournal.warmadewa.ac.id/index.php/wicaksana
20. Syahdrajat, Tantur. (2019). Panduan Penelitian Untuk Skripsi Kedokteran
dan Kesehatan. Depok: Ryzki Offset
21. Alaydrus, Fian. (2020). Setelah Corona Tiba, Lalu?.Jakarta: Lokataru
Fondation
33

LAMPIRAN

Lampiran 1. Naskah Penjelasan dan Informasi Penelitian Kepada Subyek


Penelitian

GAMBARAN UMUM PENELITIAN

Kepada Yth.

Subjek Penelitian

di

Tempat

Selamat pagi bapak/ibu/saudara/saudari sekalian, perkenalkan nama saya

Vinsensius Apolonaris Bessie, mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Nusa

Cendana. Saat ini saya akan melakukan penelitian dengan judul “Hubungan

Tingkat Stres Dengan Kualitas Tidur Perawat Selama Pandemi COVID-19 di

RSUD Prof. Dr. W Z Johannes Kupang Tahun 2020”. Untuk itu, saya sangat

membutuhkan bantuan bapak/ibu/saudara/saudari sekalian untuk berpartisipasi

sebagai subjek penelitian dalam penelitian ini. Melalui penelitian ini, peneliti

berharap dapat mengetahui adakah hubungan Tingkat Stres dengan Kualitas Tidur.

Manfaat menjadi subjek dari penelitian ini adalah bapak/ibu/saudara/saudari

membantu peneliti untuk memperoleh tujuan dari penelitian ini yang nantinya dapat

berguna bagi bapak/ibu/saudara/saudari, dan tentunya dari penelitian ini

bapak/ibu/saudara/saudari dapat mengetahui hubungan antara tingkat stres dan

kualitas tidur serta mengetahui tingkat stres diri sendiri dan peranannya dalam

menentukan kualitas tidur yang lebih baik.

Berikut ini akan saya jelaskan mengenai langkah-langkah penelitian ini :


34

1. Mengisi lembar informasi dan persetujuan sebagai tanda persetujuan mengikuti

penelitian.

2. Subjek diminta untuk mengisi biodata.

3. Setelah mengisi biodata, subjek akan menjawab pertanyaan seputar Tingkat

Stres dan Kualitas Tidur.

Segala data yang nantinya peneliti peroleh dari bapak/ibu/saudara/saudari akan

dirahasiakan dan tidak dipublikasikan. Untuk lebih mempermudah penelitian ini

subjek penelitian dapat menghubungi peneliti melalui nomor handphone

081238845380. Atas partisipasi bapak/ibu/saudara/saudari sekalian, peneliti

mengucapkan limpah terima kasih. Semoga kerja sama teman-teman dan adik-adik

memberi manfaat bagi banyak orang.

Hormat saya,

Vinsensius Apolonaris Bessie

1708010017
35

Lampiran 2. Informed Consent

LEMBAR PERSETUJUAN

Setelah mendapatkan penjelasan atas tindakan yang akan dilakukan oleh

peneliti, maka saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : …………………………………………

Umur : …………………………….……………

Jenis kelamin : …………………………….……………

Menyatakan bahwa saya setuju untuk ikut dalam penelitian ini. Saya tahu

bahwa keikutsertaan saya ini bersifat sukarela tanpa paksaan, sehingga saya bisa

menolak ikut atau mengundurkan diri dari penelitian ini. Saya berhak bertanya atau

meminta penjelasan pada peneliti bila masih ada hal yang ingin saya ketahui tentang

penelitian ini. Saya juga mengerti bahwa semua biaya yang dikeluarkan

sehubungan dengan penelitian ini ditanggung oleh peneliti. Saya percaya bahwa

keamanan dan kerahasiaan data penelitian ini akan terjamin dan saya dengan ini

menyetujui semua data yang dihasilkan pada penelitian ini untuk disajikan dalam

bentuk lisan maupun tulisan. Bila terjadi perbedaan pendapat di kemudian hari,

kami akan menyelesaikannya secara kekeluargaan.

Saya bersedia/tidak bersedia* untuk :

1. Menjadi responden untuk penelitian

2. Mengikuti semua langkah-langkah penelitian yang akan dilakukan oleh

peneliti secara baik dan benar


36

Tgl/Bln/Thn

Nama

Klien …………………… ……………………………… ………………

Saksi 1………………… ……………………………… ………………

Saksi 2.............................. ................................................ ........................

Penanggung Jawab Penelitian

Nama : Vinsensius Apolonaris Bessie

Telp : 081238845380
37

Lampiran 3. Kuisioner Penelitian

Kuesioner

Perceived Stress Scale (PSS)

Nama Responden :

Umur :

Jenis Kelamin :

Petunjuk Pengisian :

Kuesioner ini terdiri dari berbagai pertanyaan yang mungkin sesuai dengan

pengalaman Bapak/Ibu/Saudara dalam menghadapi situasi hidup sehari-hari.

Terdapat 5 pilihan jawaban yang disediakan untuk setiap pertanyaan yaitu :

0 : Tidak ada atau tidak pernah

1 : Hampir tidak pernah

2 : Kadang-kadang

3 : Cukup sering

4 : Sangat sesuai dengan yang dialami, atau terlalu sering

Selanjutnya, Bapak/Ibu/Saudara diminta untuk menjawab dengan cara

memberi tanda (√) pada salah satu kolom yang paling sesuai dengan pengalaman

Bapak/Ibu/Saudara. Tidak ada jawaban yang benar ataupun salah, karena itu isilah

sesuai dengan keadaan diri Bapak/Ibu/Saudara yang sesungguhnya, yaitu

berdasarkan jawaban pertama yang terlintas dalam pikiran Bapak/Ibu/Saudara.


38

0 1 2 3 4

(Tidak (hampir (kadang- (cukup (terlalu


No. Pertanyaan
pernah) tidak kadang) sering) sering)

pernah)

Selama sebulan
terakhir, seberapa
1. sering anda kecewa
karena terjadi
sesuatu yang tidak
terduga
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
2.
tidak mampu
mengontrol hal-hal
penting dalam
kehidupan anda
Selama sebulan
terakhir, seberapa
3.
sering seberapa
sering anda merasa
gugup dan tertekan
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
4. yakin terhadap
kemampuan diri
sendiri untuk
mengatasi masalah
pribadi
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
5.
segala sesuatu yang
terjadi sesuai
dengan harapan
anda
Selama sebulan
terakhir, seberapa
6.
sering anda merasa
tidak mampu
menyelesaikan hal-
39

hal yang harus


dikerjakan
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
7.
mampu mengontrol
rasa mudah
tersinggung dalam
kehidupan anda
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
8. lebih mampu
mengatasi masalah
yang terjadi
dibandingkan
dengan orang lain
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda marah
9.
karena adanya
masalah yang tidak
dapat anda
kendalikan
Selama sebulan
terakhir, seberapa
sering anda merasa
10. kesulitan yang
begitu menumpuk
sehingga anda tidak
mampu untuk
mengatasinya
Skor

Keterangan :

Skor 0-13 : Stres Ringan

Skor 14-26 : Stres Sedang

Skor 27-40 : Stres Berat


40

Kuesioner

Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI)

Petunjuk :

Pertanyaan berikut ini berhubungan dengan kebiasaan tidur anda hanya


selama satu bulan terakhir saja. Jawaban anda harus menunjukan
pengulangan yang paling tepat dari sebagian besar tidur siang dan malam
hari pada sebulan terakhir. Berikan tanda centang pada tabel yang ada

1. Selama sebulan terakhir, pada pukul berapa anda biasanya tidur di malam
hari?...........
2. Selama sebulan terakhir, berapa lama (dalam menit) anda membutuhkan
waktu untuk dapat tertidur di malam hari? ...........
3. Pada pukul berapa anda biasa bangun di pagi hari? ...........
4. Berapa jam anda dapat tertidur nyenyak dimalam hari? (Ini mungkin berbeda
dengan waktu yang anda habiskan di atas tempat tidur)...........

5. Selama sebulan terakhir, Tidak Kurang 1 atau 2 3 kali


seberapa sering anda terjadi dari 1 kali atau lebih
mengalami gangguan tidur selama kali dalam dalam
yang disebabkan karena… sebulan dalam seminggu seminggu
terakhir seminggu
a. Tidak dapat tidur
dalam 30 menit
b. Terbangun di
tengah malam atau
sangat pagi
c. Terbangun karena
ingin ke toilet
d. Tidak dapat
bernapas dengan
nyaman
e. Batuk atau
mendengkur dengan
keras
f. Merasa sangat
kedinginan
41

g. Merasa sangat
kepanasan
h. Mimpi buruk
i. Merasa nyeri
j. Alasan lain,
jelaskan :…
6. Seberapa sering anda
mengonsumsi obat untuk
membantu agar anda dapat
tertidur (resep/bebas)?
7. Seberapa sering anda tidak
dapat menahan kantuk
ketika bekerja , makan atau
aktivitas lainnya?
8. Seberapa sering anda
merasa berat untuk teta
bersemangat/antusias
dalam mengerjakan sesuatu
Total
Baik Baik Buruk Buruk
Sekali Sekali
9. Selama sebulan
terakhir,bagaimana anda
menilai kualitas tidur anda?

Keterangan:

1. Skor ≥5 : Indikasi kualitas tidur buruk


2. Skor <5 : Indikasi kualitas tidur baik
42

Lampiran 4. Validasi Kuesioner

1. Kuesioner PSS (Perceived Stress Scale)

Nomor item r hitung r table (5%) Sig. kriteria

1 0.456 0.444 0.043 VALID


2 0.603 0.444 0.005 VALID
3 0.532 0.444 0.016 VALID
4 0.632 0.444 0.003 VALID
5 0.626 0.444 0.003 VALID
6 0.290 0.444 0.215 TIDAK VALID
7 0.299 0.444 0.201 TIDAK VALID
8 0.475 0.444 0.034 VALID
9 0.548 0.444 0.012 VALID
10 0.701 0.444 0.001 VALID

Reliability Statistics

Cronbach's N of Items
Alpha

.721 11
43

2. Kuesioner PSQI (Pitsburgh Sleep Quality Index)

Nomor item r hitung r table (5%) Sig. kriteria

1 0.721 0.444 0.000 VALID


2 0.465 0.444 0.039 VALID
3 0.721 0.444 0.000 VALID
4 0.721 0.444 0.000 VALID
5 0.429 0.444 0.059 TIDAK VALID
6 0.554 0.444 0.011 VALID
7 0.465 0.444 0.039 VALID
8 0.711 0.444 0.000 VALID
9 0.251 0.444 0.285 TIDAK VALID
10 0.661 0.444 0.002 VALID
11 0.581 0.444 0.007 VALID
12 0.656 0.444 0.002 VALID
13 0.447 0.444 0.048 VALID
14 0.635 0.444 0.003 VALID
15 0.556 0.444 0.011 VALID
16 0.556 0.444 0.011 VALID
17 0.774 0.444 0.000 VALID
18 0.719 0.444 0.000 VALID

Reliability Statistics

Cronbach's N of Items
Alpha

.748 19

Anda mungkin juga menyukai