Anda di halaman 1dari 139

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Mahakuasa karena telah memberikan


kesempatan pada penulis untuk menyelesaikan tugas ini. Atas rahmat dan
hidayah-Nya lah penulis dapat menyelesaikan buku perkuliahan “Pengantar
Bimbingan dan Konseling” disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Pengantar
Bimbingan dan Konseling di IKIP SILIWANGI.
Buku perkuliahan ini juga disusun sebagai salah satu sarana pembelajaran
pada mata kuliah Pengantar Bimbingan dan Konseling. Secara rinci buku ini
memuat beberapa bab penting meliputi; 1) Latar Belakang Perlunya Bimbingan
Dan Konseling Di Sekolah 2) Konsep Dasar Bimbingan Dan Konseling 3)
Landasan Historis, Filosofis, Sosial-Budaya Dan Teoritis 4) Keudukan Bimbingan
Dan Konseling Dalam Pendidikan 5) Manajemen Bimbingan Dan Konseling 6)
Pendektan Dan Teknik Bimbingan Dan Konseling 7) Sistem Pelaksanaan
Bimbingan Dan Konseling 8) Isu-Isu Dalam Bimbingan Dan Konseling 9)
Karakteristik Konselor Dan Konseli 10) Bimbingan Bagi Peserta Didik Di SD,
SMP, SMA 11) Ragam Bimbingan Dan Konseling Berdasarkan Masalah 12)
Ragam Bimbingan Dan Konseling Berdasarkan Konseli.
Akhirnya, penulis ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua
pihak yang telah turut membantu dan berpatisipasi demi tersusunnya buku
perkuliahan Pengantar Bimbingan dan Konseling.

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i


DAFTAR ISI .......................................................................................................... ii
BAB I LATAR BELAKANG PERLUNYA BIMBINGAN DAN
KONSELING DI SEKOLAH .............................................................................. 5
A. Pengertian Bimbingan .................................................................................. 5
B. Pengertian Konseling ................................................................................... 5
C. Latar Belakang BK di Sekolah ..................................................................... 5
D. Fakor Lahirnya Bimbingan dan Konseling di Sekolah ................................ 7
BAB II KONSEP DASAR BIMBINGAN DAN KONSELING ...................... 12
A. Pengertian ................................................................................................... 12
B. Tujuan Bimbingan & Konseling ................................................................ 12
C. Fungsi Bimbingan & Konseling ................................................................ 13
D. Prinsip Bimbingan & Konseling ................................................................ 15
E. Program Bimbingan ................................................................................... 15
F. Teknik Bimbingan & Konseling ................................................................ 15
G. Jenis Layanan Bimbingan .......................................................................... 16
H. Asas Bimbingan & Konseling.................................................................... 16
I. Kualitas Pribadi Konselor .......................................................................... 19
BAB III LANDASAN HISTORIS, FILOSOFIS, SOSIAL BUDAYA, DAN
TEORETIS BIMBINGAN DAN KONSELING .............................................. 24
A. Landasan Historis ....................................................................................... 24
B. Landasan Filosofis ..................................................................................... 36
C. Landasan Teoritis ....................................................................................... 42
BAB IV KEDUDUKAN BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM
PENDIDIKAN ..................................................................................................... 46
A. Kedudukan Bimbingan dan Penyuluhan dalam Pendidikan ...................... 46
B. Hubungan Bimbingan dan Konseling dengan pendidikan di Sekolah ....... 47

ii
C. Kedudukan Bimbingan dan Konseling dalam Sistem Pendidikan Di
Indonesia ........................................................................................................... 49
D. Peran Bimbingan dan Konseling dalam Pendidikan Ramah Anak ............ 51
BAB V MANAJEMEN BIMBINGAN DAN KONSELING ........................... 53
A. Pengertian Manajemen BK ........................................................................ 53
B. Tujuan Manajemen Bimbingan dan Konseling ......................................... 53
C. Prinsip-Prinsip Manajemen Bimbingan dan Konseling ............................. 54
D. Aspek Manajemen Bimbingan dan Konseling ........................................... 54
E. Fungsi fungsi manajemen bimbingan dan konseling ................................. 55
BAB VI PENDEKATAN DAN TEKNIK BIMBINGAN DAN KONSELING
............................................................................................................................... 62
A. Pengertian Pendekatan ............................................................................... 62
B. Pengertian Teknik ...................................................................................... 62
C. Macam-macam Pendekatan ....................................................................... 62
D. Macam-macam Teknik............................................................................... 63
BAB VII SISTEM PELAKSANAAN BIMBINGAN DAN KONSELING .... 80
A. Pengertian Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling ................................... 80
B. Aspek Dalam Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling .............................. 81
C. Pelaksanaan Program Bimbingan dan Konseling ...................................... 83
D. Program Penilaian Tindak Lanjut Dalam Bimbingan dan Koseling .......... 84
E. Komponen Pelaksanaan Bimbingan Dan Konseling ................................. 86
BAB VIII ISU-ISU DALAM BIMBINGAN DAN KONSELING .................. 89
A. Pengertian Isu ............................................................................................. 89
B. Isu-isu dalam BK ....................................................................................... 90
C. Faktor yang Menyebabkan Kesalahpahaman dalam BK ........................... 92
D. Cara Mengatasi Kesalahpahaman dalam BK ............................................. 93
BAB IX KARAKTERISTIK KONSELOR DAN KONSELI ......................... 95
A. Karakteristik Konselor ............................................................................... 95
B. Karakteristik Konseli atau Klien ................................................................ 98
C. Macam-macam Klien ................................................................................. 99
BAB X BIMBINGAN BAGI PESERTA DIDIK DI SD, SMP, SMA ........... 103

iii
A. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SD .......................................... 103
B. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SMP ....................................... 106
C. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SMA ...................................... 109
BAB XI RAGAM BIMBINGAN DAN KONSELING BERDASARKAN
MASALAH ........................................................................................................ 113
A. Bimbingan Akademik .............................................................................. 113
B. Bimbingan Keluarga ................................................................................ 115
C. Bimbingan Sosial-Pribadi ........................................................................ 116
D. Bimbingan Karir....................................................................................... 118
BAB XII RAGAM BIMBINGAN DAN KONSELING BERDASARKAN
JULAH KONSELI ............................................................................................ 121
A. Konseling Individual ................................................................................ 121
B. Konseling Kelompok ............................................................................... 128

iv
BAB I
LATAR BELAKANG PERLUNYA BIMBINGAN DAN KONSELING DI
SEKOLAH
Nama Anggota :
Amelia Andriani Pratiwi (21010046)
Deliana Lestari (21010072)
Kania Ajeng Septianti Hidayat (21010080)
Hasna Naura Qolbi (21010069)
Lilis Liansari (21010030)
Najmi Kamila (21010074)
Novi Amelia (21010029)
Sefia Maulana Putri (21010047)

A. Pengertian Bimbingan
Bimbingan merupakan sebuah usaha pendekatan konselor dengan klien
bukan hanya menyelesaikan sebuah masalah yang dihadapi namun
mengembangkan potensinya dengan berbagai anjuran atau nasehat jalan keluar.

B. Pengertian Konseling
Konseling adalah usaha membantu klien secara tatap muka dengan tujuan
agar klien dapat mengambil tanggung jawab sendiri terhadap sebagai persoalan
atau masalah khusus.

C. Latar Belakang BK di Sekolah


1. Latar Belakang Sosio Culture
Perkembangan zaman (globalisasi) menimbulkan perubahan dan
kemajuan dalam masyarakat. Aspek perubahan meliputi: social, politik,
ekonomi, industry, informasi dsb. Akibat ialah berbagai permasalahan yang
di hadapi oleh individu misalnya pengangguran,syarat syarat pekerjaan,
penyesuaian diri,jenis dan kesempatan, perencanaan dan pemilihan
pendidikan, masalah hubungan sosial, masalah keluarga, keuangan, masaah
pribadi dsb.

5
Landasan sosial-budaya merupakan landasan yang dapat memberikan
pemahaman kepada konselor tentang dimensi kesosialan dan dimensi
keudayaan sebagai faktor yang mempengaruhi terhadap perilaku individu.
Seorang individu pada dasarnya merupakan produk lingkungan sosial dan
budaya di mana ia hidup.
Kegagalan dalam memenuhi tuntutan sosial-budaya dapat
mengakibatkan seseorang tersingkir dari lingkungannya. Landasan sosial-
budaya menunjukkan pentingnya gambaran aspek-aspek sosial-budaya yang
mewarnai kehidupan seseorang.
Kebutuhan akan bimbingan dan konseling timbul karena adanya
masalah-masalah yang dihadapi oleh individu yang terlibat dalam
kehidupan masyarakat. Semakin rumit struktur masyarakat dan keadaannya,
semakit banyak dan rumit pulalah masalah yang dihadapi oleh individu
yang terdapat dalam masyarakat.
Pesatnya arus globalisasi dan perkembangan jaman disamping
berdampak positif, tetapi juga melahirkan dampak yang kurang
menguntungkan, yakni dengan menggejalanya berbagai problema yang
semakin kompleks, baik yang bersifat personal maupun sosial. Kondisi ini
ternyata sangat kondusif bagi berkembangnya masalah-masalah pribadi dan
sosial yang terekspresikan dalam suasana psikologis yang kurang nyaman
seperti perasaan cemas, stres dan perasaan terasing serta penyimpangan
moral atau sistem nilai. Masalah lain sebagai dampak negatif dari kehidupan
modern adalah semakin beragamnya jenis-jenis dan syarat pekerjaan, pola
kehidupan, kesempatan, persaingan individu dan sebagainya.
Arah layanan bk dewasa ini mengarah pada layanan yang profesional
yg membantu seluruh aspek individu. Layanan ini jg dituntut untuk mampu
merangkul dan memfasilitasi penyelesaian masalah yang dialami oleh
individu termasuk permasalahan sosial budaya yang muncul akibat
modernisasi
2. Latar Belakang Psikologis

6
Dalam proses pendidikan di sekolah, siswa sebagai subjek didik,
merupakan pribadi-pribadi yang unik dengan segala karakteristiknya. Siswa
sebagai individu yang dinamis dan berada dalam proses perkembangan,
memiliki kebutuhan dan dinamika dalam interaksinya dengan
lingkungannya. Sebagai pribadi yang unik, terdapat perbedaan individual
antara siswa yang satu dengan yang lainnya. Di samping itu, siswa sebagai
pelajar, senantiasa terjadi adanya perubahan tingkah laku sebagai hasil
proses belajar.
Hal tersebut merupakan beberapa aspek psikologis dalam pendidikan
yang bersumber pada siswa sebagai subjek didik, dan dapat menimbulkan
berbagai masalah. Timbulnya masalah-masalah psikologis menuntut adanya
upaya pemecahan melalui pendekatan psikologis pula. Upaya ini dilakukan
melalui layanan bimbingan dan penyuluhan.
3. Latar Belakang Pedagogis
Tujuan inti dari pendidikan adalah perkembangan kepribadian secara
optimal dan setiap anak didik sebagai pribadi.Untuk menuju tercapainya
pribadi yang berkembang, maka kegiatan pendidikan hendaknya bersifat
menyeluruh dan tidak hanya berupa kegiatan intruksional,akan tetapi
meliputi kegiatan yang menjamin bahwa setiap anak didik secara pribadi
mendapat layanan sehingga akhirnya dapat berkembang secara optimal.

D. Fakor Lahirnya Bimbingan dan Konseling di Sekolah


Traxler mengidentifikasi adanya 5 faktor lahirnya bimbingan dan
konseling di sekolah
1. Philanthropy dan Humanisme
Kedua aliran ini mempunyai keyakinan bahwa masyarakat yang miskin
dapat dikembangkan melalui bimbingan pekerjaan, agar pengangguran
dapat dihapuskan. Mereka berpandangan bahwa sekolah adalah tempat yang
baik untuk memberikan bimbingan pekerjaan dalam rangka meningkatkan
kesejahteraan masyarakat. Dari bimbingan pekerjaan berkembanglah
bimbingan pendidikan dan bimbingan sosial pribadi di sekolah. Sampai

7
sekarang bimbingan pekerjaan mengarah pada menjadikan sekolah sebagai
pusat pengembangan tenaga kerja.
2. Gerakan Agama
Kaum beragama beranggapan bahwa didunia ini terdapat pertentangan
yang tetap antara kekuatan golongan yang baik dan kekuatan golongan yang
jahat. Karena itu sekolah harus mempersiapakan kaum muda untuk
menghadapi kekuatan yang jahat ini melalui pembinaan kehidupan moral
mereka. Alasan inilah yang mendorong adanya bimbingan disekolah,
khususnya bimbingan yang berkaitan dengan kehidupan moral.
3. Mental Hygiene
Tahun 1909 di Amerika serikat lahir Komite Nasional Kesehatan
Mental. Gerakan ini memusatkan perhatiannya pada penelitian , terapi, dan
rehabilitasi terhadap para anggota masyarakat yang menderita gangguan
mental yang serius. Mengingat banyak gangguan jiwa dapat diterapi dengan
baik bila diketahui sejak dini. Para ahli kesehatan mental menganjurkan para
pendidik disekolah untuk lebih banyak berperan dalam memperhatikan
kesehatan jiwa para siswa, khususnya yang berkaitan dengan rasa aman dan
penemuan identitas diri dikalangan kaum muda. Dengan demikian,
bimbingan akan mempunyai andil besar dalam perkembangan kesehatan
mental para siswa disekolah.
4. Gerakan Untuk Mengenal Murid Secara Individual
Traxler mengatakan bahwa gerakan ini sangat berkaitan dengan sejarah
gerakan dan evaluasi pendidikan disekolah. Melalui gerakan ini ditemukan
suatu nilai mengenai siswa sebagai pribadi yang individual dan unik. Oleh
karena itu bimbingan disekolah mempunyai tugas untuk mengenal setiap
muridnya secara individual melalui program analisis individual.
5. Perubahan-perubahan Sosial
Dizon (1983) mengungkapkan 5 perubahan sosial yang sangat
mempengaruhi kehidupan para remaja.
a. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi

8
Pilihan karir merupakan masalah bagi banyak siswa. Mereka sering
merasa bingung untuk menentukan pilihan karir yang tepat, karena yang
dapat dipilih cukup banyak dan umumnya mereka belum mengenal
dirinya sendiri. Dipihak lain, orangtua dan sekolah tidak dapat
memberikan bantuan yang dibutuhkan anak, karena mereka tidak
memahami bimbingan karier. Akibatnya banyak ditemukan beberapa
mahasiswa dengan indeks prestasi rendah, walaupun kemampuannya
cukup tinggi. Hal ini disebabkan ketidaksesuaian minat mereka dengan
jurusan yang mereka pilih. Para remaja bingung terhadap pilihan karirnya
dan tidak mendapat bantuan yang baik dari pihak sekolah ataupun orang
tua. Untunglah, beberapa sekolah telah mengadakan bimbingan karir
yang dapat meringankan beban mereka.
b. Penggunaan waktu senggang dan Rekreasi
Mereka umumnya menghadapi konflik batin, karena di satu pihak
mereka harus belajar keras untuk memenuhi tuntutan sekolah yang makin
berat, sedangkan di pihak lain mereka tergiur akan hiburan yang menarik
di masyarakatnya. Hiburan ini seringkali dapat memerosotkan
perkembangan mereka yang dalam waktu singkat harus terjun dalam
dunia kerja dan sosial. Dalam hal ini sekolah harus berani mulai
mengadakan bimbingan rekreasi bagi para siswanya, khususnya pada
waktu liburan sekolah. Pertandingan antarsekolah, festival seni, kemah
kerja dapat digalakan di antara para pelajar dan mahasiswa.
c. Pola kehidupan keluarga dalam masyarakat modern telah mengalami
banyak perubahan
Tidaklah mengherankan bahwa karena kesibukan orang tua
mengakibatkan kurangnya komunikasi personal. Karena mereka kurang
menikmati waktu bersama dalam keluarga. Anak-anak merasa kurang
nyaman dan aman dirumah sendiri. Karena itu, pelayana bimbingan
konseling berupa konsultasi bagi orang tua dan konseling bagi anak-anak
yang tersisih dalam keluarga. Untuk itu bimbingan ini diharapkan dapat
terlaksana disekolmerek

9
d. Perubahan nilai-nilai sosial dan moral/agama
Para remaja tidak memiliki pegangan hidup yang pasti. Nilai lama
sudah kabur, sedangkan nilai baru belum pasti. Free-sex dipandang hal
yang lumrah bagi golongan remaja tertentu, sedangkan di pihak lain
keluarga dan agama masih keras melarangnya. Dikalangan mahasiswa
terjangkit penyakit “cepat wisuda”, agar mereka mendapatkan kedudukan
dan gaji yang tinggi, tetapi yang diimpikan tidak mudah terlaksana.
Semuanya ini tentu akan menambah masalah dipundak para remaja.
Untuk itu mereka membutuhkan bimbingan spiritual agar mereka bisa
berfikir dengan baik dan berbuat sesuai dengan norma-norma agama
yang berlaku di lingkungan masyarakat.
e. Tuntutan masyarakat yang makin kompleks
Pada waktu sekarang gelar “Drs.” Tidak menjadi “bangsawannya”
masyarakat lagi, tetapi gelar “doktor” barulah dipandang sebagai
bangsawan atau priyayinya masyarakat modern ini. Hal ini menunjukan
bahwa tuntutan masyarakat makin berat dan meningkat. Disinalah letak
panggilan kita, melalui program bimbingan kita tingkatkan
perkembangan anak seoptimal mungkin sesuai dengan tuntutan
masyarakat modern.

10
DAFTAR PUSTAKA

Astutik, Sri. (2014). Pengantar Bimbingan dan Konseling: Buku Perkuliahan


Program S-1 Jurusan Bimbingan dan Konseling Islam Fakultas Dakwah IAIN
Sunan Ampel Surabaya. UIN Sunan Ampel Press. (Unpublished)
H. Kamaludin. (2011). Bimbingan dan Konseling Sekolah. Jurnal Pendidikan dan
Kebudayaan Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA.
Aisyah, S. (2018). Perlunya Bimbingan dan Konseling Di Sekolah (Ditinjau dari
Aspek Psikologis, Sosial Budaya dan Perkembangan Iptek. Jurnal Education
and Development Institut Pendidikan Tapanuli Selatan, 56,57.
https://godok.id/dokumen/434a_herry-kusmiharto-fbs-univ-wijaya-kusuma-
surabaya.html

11
BAB II
KONSEP DASAR BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Nadia Welga (21010014)
Ilham Darmawan (21010024)
Rusli Hadiansyah (21010036)
Alipya Nurillah (21010038)
Firda Kodariah (21010043)
Fahira Firza Wianda (21010051)
Putri Damayanti Gemilang (21010054)
Mutiara Ayu Ningtyas (21010062)

A. Pengertian
1. Pengertian Bimbingan (Teori; Tolbert dan Jones)
Seluruh program atau semua kegiatan dan layanan dalam lembaga
pendidikan yang diarahkan pada membantu individu agar mereka dapat
menyusun dan melaksanakan rencana melakukan penyesuaian diri dalam
semua aspek kehidupan sehari-hari.
2. Pengertian Konseling
Bantuan yang bersifat individu dan pribadi untukmengatasi masalah-
masalah pribadi, Pendidikan dan vokasional.
3. Bimbingan Konseling
Seluruh program layanan dalam Lembaga Pendidikan yang membantu
individu agar mereka dapat menyesuaikan diri dalam kehidupan sehari-hari,
yang bersifat individu untuk mengatasi masalah-masalah pribadi,
pendidikan dan vokasional.

B. Tujuan Bimbingan & Konseling


Secara khusus BK bertujuan untuk membantu peserta didik agar dapat
mencapai tujuan-tujuan perkembangannya yang meliputi aspek pribasi-sosial,
belajar (akademik) dan karir.
1. Tujuan BK yang berkaitan dengan aspek pribadi-sosial individu yaitu :

12
a. Memiliki komitmen yang kuat dalam mengamalkan nilai-nilai keimanan
dan ketakwaan kepada Tuhan YME, baik dalam kehidupan pribadi,
keluarga, pergaulan dengan teman sebaya, sekolah, tempat kerja, maupun
masyarakat pada umumnya.
b. Memiliki sikap toleransi terhadap umat beragama lain, dengan saling
menghormati dan memelihara hak dan kewajiban masing-masing.
c. Memiliki rasa tanggung jawab, yang berwujudkan dalam bentuk
komitmen terhadap tugas atau kewajibannya.
d. Memiliki kemampuan dalam menyelesaikan konflik (masalah) baik
bersifat internal (dalam diri sendiri) maupun dengan orang lain.
2. Tujuan BK yang terkait dengan aspek akademik (belajar) yaitu:
a. Memiliki sifat dan kebiasaan belajar yang positif, seperti kebiasaan
membaca buku, disiplin dalam belajar, mempunyai perhatian terhadap
semua pelajaran, dan aktif mengikuti semua kegiatan belajar yang
diprogramkan.
b. Memiliki keterampilan atau teknik belajar yang efektif, seperti
keterampilan membaca buku, menggunakan kamus mencatat pelajaran,
dan mempersiapkan diri menghadapi ujian.
3. Tujuan BK yang terkait dengan aspek karir yaitu:
a. Memiliki kemampuan untuk membentuk identitas karir, dengan cara
mengenali ciri-ciri pekerjaan, kemampuan (persyaratan) yang dituntut,
lingkungan sosiopsikologis pekerjaan, prospek kerja, dan kesejahteraan
kerja.
b. Memiliki kemampuan merencanakan masa depan, yaitu merancang
kehidupan secara rasional untuk memperoleh peran-peran yang sesuai
dengan minat, kemampuan, dan kondisi kehidupan sosial ekonomi.

C. Fungsi Bimbingan & Konseling


1. Fungsi Pemahaman
Membantu konseli agar memiliki pemahaman terhadap dirinya
(potensinya) dan lingkungannya (pendidikan, pekerjaan, dan norma agama).

13
Misalnya guru BK memberikan pemahaman kepada siswanya agar siswanya
mampu memahami dirinya serta lingkungan disekitarnya termasuk
pemahaman tentang norma agara yang dianutnya.
2. Fungsi Pencegahan / Preventif
Berkaitan dengan upaya konselor untuk senantiasa mengantisipasi
berbagai masalah yang mungkin terjadi dan berupaya untuk mencegahnya,
supaya tidak dialami oleh konseli.
Misalnya memberikan siswa peringatan untuk mentaati tata tertib supaya
tidak terkena hukuman di sekolah.
3. Fungsi Penyesuaian
Membantu tercapainya penyesuaian antara pribadi siswa dan sekolah.
Misalnya pada orientasi sekolah dan kegiatan kelompok di sekolah.
4. Fungsi Adaptasi
Dengan menggunakan informasi ini pembimbing/ konselor dapat
membantu para guru/ dosen dalam memperlakukan individu secara tepat.
Misalnya dengan menggunakan informasi ini pembimbingan/ konselor
dapat membantu para guru/ dosen dalam memperlakukan individu secara
tepat.
5. Fungsi Penyaluran
Bertujuan agar para siswa dapat berkembang secara optimal, siswa
perlu dibantu mendapatkan kesempatan pribadinya. Misalnya lulus sekolah
akan melanjutkan ke sekolah mana lagi dengan jurusan atau program yang
tepat.
6. Fungsi Pengembangan
Sifatnya lebih proaktif dari fungsi-fungsi lainnya. Konselor senantiasa
berupaya untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, yang
memfasilitasi perkembangan konseli. Misalnya ada seorang siswa yang
gemar dalam bidang seni guru BK berusaha untuk memberikan fasilitas
kepada siswa tersebut dengan memberikan arahan untuk mengikuti
ekstrakulikuler seni di sekolah
7. Fungsi Penyembuhan

14
Fungsi yang bersifat Kuratif. Berkaitan dengan upaya pemberian
bantuan kepada konseli yang telah mengalami masalah, baik menyangkut
aspek pribadi, sosial, belajar, maupun karier. Misalnya siswa yang sering
bolos sekolah, tidak masuk kelas atau sering melanggar peraturan diberikan
arahan oleh konselor (guru BK) agar bisa memperbaiki dirinya agar bisa
menjadi lebih baik.

D. Prinsip Bimbingan & Konseling


1. Prinsip Permasalahan Individu
Memberikan layanan bimbingan bimbingan individu dianggap sebagai
individu yang berkemampuan, termasuk kemampuan untuk memecahkan
masalahnya.
”Siswa yang mempunyai masalah dengan sesama siswa di sekolah,
masalah tersebut diluruskan dan diselesaikan oleh guru BK tanpa memihak
pada seorang siswa”
2. Prinsip Pelaksanaan Layanan
Suatu proses yang membatu individu agar mereka dapat menyelesaikan
masalah yang dihadapinya.
3. Prinsip Program Layanan
Melalui semua individu tanpa memandang usia, jenis kelamin , suku,
agama, status sosial.

E. Program Bimbingan
Rancangan kegiatan yang disusun berdasarkan kebutuhan individu

F. Teknik Bimbingan & Konseling


1. Bimbingan Individual
2. Bimbingan Kelompok
3. Bimbingan Klasifikasi
4. Bimbingan Teman Sebaya
5. Konseling Kelompok

15
6. Bimbingan Kelompok Besar / Lintas Kelas

G. Jenis Layanan Bimbingan


1. Pelayanan pengumpulan data tentang siswa dan lingkungan.
2. Konseling.
3. Penyajian informasi dan penempatan.
4. Penilaian dan penelitian

H. Asas Bimbingan & Konseling


1. Asas Rahasiaan
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menuntut dirahasiakan
sejumlah data dan keterangan peserta didik ( klien ) yang menjadi sasaran
layanan yaitu data atau keterangannya yang tidak boleh dan tidak layak
diketahui orang lain.
Contoh : guru bk berkeajiban penuh memelihara dan dan menjaga semua
data dan keterangan itu sehingga kerahasiaan nya benar – benar terjamin.
2. Asas Sukarelaan
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki adanya
kesukarelaan dan kerelaan peserta didik ( klien ) mengikuti/menjalani
layanan/kegiatan yang diperuntukan baginya.
Contoh : guru pembimbing berkewajiban membina dan mengembangkan
kesukarelaan.
3. Asas Terbukaan
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendakinya agar
peserta didik (klien) yang menjadi sasaran layanan/kegiatan bersikap
terbuka dan tidak pura-pura, baik dalam keterangan tentang dirinya sendiri
maupun berbagai informasi dan materi dari luar yang berguna bagi
pengembangan dirinya.
Contoh : Agar peserta didik dapat terbuka, guru bk terlebih dahulu harus
bersikap terbuka dan tidak berpura - pura
4. Asas Kini

16
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar objek
sasaran layanan bimbingan dan konseling ialah permasalahan peserta didik
(klien) dalam kondisinya sekarang.
Contoh : masa depan atau kondisi yang ada dan apa yang diperbuat
sekarang.
5. Asas Mandirian
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menunjukan pada tujuan
umum bimbingan dan konseling, yaitu: peserta didik (klien) sebagai sasaran
layanan bimbingan dan konseling yang diharapkan menjadi individual-
individual yang mandiri dengan ciri-ciri mengenal dan menerima diri sendiri
dan lingkungannya, mampu mengambil keputusan, mengarahkan serta
mewujudkan diri sendiri sebagaimana telah di utarakan terdahulu.
Contoh : guru bk hendak nya mampu mengarahkan segenap layanan
bimbingan dan konseling yang diselenggarakannya bagi berkembangnya
kemendarian peserta didik.
6. Asas Kegiatan
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar perserta
didik (klien) yang menjadi sasaran perpartisipasi secara aktif didalam
penyelenggaraan layanan atau kegiatan bimbingan.
Contoh : guru bk perlu mendorong peserta didik untuk aktif dalam setiap
layanan / kegiatan bimbingan dan konseling yang diperuntukkan baginya.
7. Asas Dinamis
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar isi layanan
terhadap sasaran layanan (klien) yang sama kehendaknya selalu bergerak
maju, tidak monoton, dan terus berkembang serta berkelanjutan sesuai
dengan kebutuhan dan tahap perkembangnnya dari waktu ke waktu.
Contoh : siswa harus berpikir maju dan berkembang, tahap perkembangan
harus dipantau dari waktu ke waktu.
8. Asas Terpadu
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar berbagai
layanan dan kegiatan bimbingan dan konseling, baik yang dilakukan oleh

17
guru pembimbing maupun pihak lain, saling menunjang, harmonis dan
terpadukan.
Contoh : koordinasi segenap layanan / konseling itu harus dilaksanakan
dengan sebaik – baiknya.
9. Asas harmonis
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar segenap
layanan bimbingan dan konseling tidak boleh bertentangan dengan nilai-
nilai dan norma-norma yang ada, yaitu norma agama, hukum dan peraturan,
adat istiadat, ilmu pengetahuan dan kebiasaan yang berlaku.
Contoh : layanan dan kegiatan bimbingan dan konseling justru harus dapat
meningkatkan kempuan peserta didik ( klien ) memahami, menghayati, dan
mengamalkan nilai dan norma tersebut.
10. Asas ahli
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar layanan
dan kegiatan bimbingan dan konseling diselenggarakan atas dasar kaidah-
kaidah profesional.
Contoh : guru bk harus terwujud baik dalam penyelenggaraan jenis – jenis
layanan dan kegiatan bimbingan dan konseling mau dalam penegakan kode
etik bimbingan dan konseling.
11. Asas ahli tangan kasus
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar pihak-
pihak yang tidak mampu menyelenggarakan layanan bimbingan dan
konseling secara tepat dan tuntas atas suatu permasalhan peserta didik
(klien) mengalih tangankan permaslahan itu kepada pihak yang ahli.
Contoh : guru bk dapat menerima ahli tangan kasus dari orang tua, guru
guru lain, atau ahli lain dan demikian pula guru bk dapat
mengalihtangankan kasus kepada guru mata pelajaran/ praktik dll.
12. Asas Tut wuri handayani
Yaitu asas bimbingan dan konseling yang menghendaki agar pelayanan
bimbingan dan konseling secara keseluruhan dapat menciptakan suasana
yang mengayomi (memberikan rasa aman), mengembangkan keteladanan,

18
memberikan rangsanagn dan dorongan serta kesempatan yang seluas-
luasnya kepada peseta didik (klien) untuk maju.
Contoh : bimbingan dan konseling yang diselenggarakan hendaknya disertai
dan sekaligus dapat membangun suasana pengayoman, keteladanan, dan
dorongan seperti itu.

I. Kualitas Pribadi Konselor


Kuallitas pribadi konselor merupakan faktor yang sangat penting dalam
konseling. Beberapa hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas pribadi
konselor menjadi faktor penentu bagi pencapaian konseling yang efektif. Di
samping faktor pengetahuan tentang dinamika perilaku dan keterampilan
terapeutik atau konseling.
1. Pemahaman diri
Konselor memahami dirinya dengan baik, dia memahami secara pasti
apa yang dia lalukan, mengapa dia melakukan hal itu, dan masalah apa yang
harus dia selesaikan.
Misalnya
a. Konselor yang memiliki persepsi yang akurat tentang dirinya cenderung
akan memiliki persepsi yang akurat pula tentang orang lain atau klien
(konselor akan lebih mampu mengenal diri orang lain secara tepat pula).
b. Konselor yang terampil dalam memahami dirinya, maka dia akan
terampil juga memahami orang lain.
c. Konselor yang memahami dirinya, maka dia akan mampu mengajar cara
memahami diri itu kepada orang lain.
d. Pemahaman tentang diri memungkinkan konselor untuk dapat merada
dan berkomunikasi secara jujur dengan klien pada saat proses konseling
berlangsung.
2. Kompeten
Konselor itu memiliki kualitas fisik, intelektual, emosional, sosial, dan
moral sebagai pribadi yang berguna.
Misalnya

19
a. Secara terus menerus meningkatkan pengetahuannya tentang tingkah
laku dan konseling dengan banyak membaca atau menelaah buku – buku
atau jurnal – jurnal yang relevan ; menghadiri acara acara seminar dan
diskusi tentang berbagai hal yang terkait dengan profesinya.
b. Menemukan pengalaman – pengalaman hidup baru yang membantunya
untuk lebih mempertajam kopetensi, dan mengembangkan keterampilan
konselingnya.
c. Mencoba gagasan – gagasan atau pendekatan – pendekatan baru dalam
konseling. Mereka senantiasa mencari cara – cara yang paling tepat atau
berguna untuk membantu klien.
d. Mengevaluasi efektivitas konseling yang dilakukannya, dengan menelaah
setiap pertemuan konseling, agar dapat bekerja lebih produktif.
e. Melakukan kegiatan tindak lanjut terhadap hasil evaluasi yang telah
dilaksanakan untuk mengembangkan atau memperbaiki proses konseling.
3. Kesehatan Psikologis
Konselor dituntut memiliki Kesehatan psikologis yang lebuh baik dari
klien nya. Hal ini penting karena Kesehatan psikologis konselor akan
mendasari pemahamannya terhadap prilaku dan keterambilannya.
Misalnya
a. Memperoleh pemuasan kebutuhan rasa aman, cinta, kekuatan, dan seks.
b. Dapat mengatasi masalah-masalah pribadi yang dihadapinya.
c. Menyadari kelemahan atau keterbatasan kemampuan dirinya.
d. Tidak hanya berjuang untuk hidup, tetapi juga menciptakan kehidupan
yang lebih baik, konselor dapat menikmati kehidupan secara nyaman,
Dia melakukan aktivitas-aktivitas yang positsif sepetri : membaca,
menulis, bertamasa, bermain, berolahraga, dan berteman.
e. Kesehatan psikologis sangat penting untuk mendasari pemahaman
terhadap klien agar dia membangun secara lebih positif.
4. Dapat dipercaya
Konselor itu tidak menjadi ancaman atau penyebab kecemasan bagi
klien.

20
Misalnya
a. Dapat memahami dan mau menerima curahan hatinya (curhatannya)
dengan tanpa penolakan
b. Klien dalam konseling perlu mencapai Karater dan motivasi konselor,
artinya klien percaya konselor mempunyai motivasi untuk membantunya.
c. Paabila klien mendapat penerimaan dan kepercayaan diri konselor, maka
akan berkembang dalam dirinya sikap percaya terhadap dirinya sendiri.
Konselor yang dipercaya cenderung memiliki kualitas sikap dan
prilaku:
a. Memiliki pribadi yang konsisten
b. Dapat dipercaya oleh orang lain, baik ucapan maupun perbuatan.
c. Tidak pernah membuat orang lain ( klien ) kecewa atau kesal.
d. Bertanggung jawab, mampum merespon orang lain secara utuh, tidak
ingkar janji, dan mau membantu secara penuh.
5. Jujur
Bahwa konselor bersifat trasparan ( terbuka ), autentik, dan asli.
Misalnya
a. Kedekatan hubungan psikologis sangat penting dalam konseling, sebab
dapat menimbulkan hubungan yang langsung dan terbuka antara konselor
dengan klien.
b. Memiliki pemahaman yang jelas tentang makna kejujuran.
6. Kekuatan
Kekuatan atau kemampuan konselor sangat penting dalam konseling,
sebab dengan hal itu klien akan merasa aman.
Misalnya
a. Bersifat fleksibel
b. Memiliki identitas diri yang jelas
7. Bersikap hangat
Yang dimaksud bersikap hangat itu adalah ramah, pernuh perhatian,
dan memberikan kasih sayang.
Misalnya : kurang mengalami kehangatan dalam hidupnya.

21
8. Aktifitas responsif
Keterlibatan konselor dalam proses konseling bersifat dinamis,tidak
pasif.
Misalnya : mengambil keputusan yang tepat, dan membagi tangung jawab
dengan klien dalam proses konseling.
9. Sabar
Melalui kesabaran konselor dalam konseling dapat membantu klien
untuk mengembangkan dirinya secara alami.
Misalnya : konselor yang sabar cenderung menampilkan kualitas sikap dan
perilaku yang tidak tergesa – gesa.
10. Kepekaan
Klien yang datang untuk meminta bantua konselor pada umumnya tidak
menyadari masalah yang sebenarnya mereka hadapi.
Misalnya
a. Sensitive terhadap reaksi dirinya sendiri.
b. Mengetahui kapan, dimana, dan berapa lama mengungkap masalah klien.
c. Sensitive terhadap sifat – sifat yang mudah tersinggung dirinya.
d. Kesadaran holistik
Pendekatan holistik dalam konseling berarti bahwa konselor memahami
klien secara utuh dan tidak mendekatinya secara serpihan
Misalnya :
a. Menyadari secara akurat tentang dimensi–dimensi kepribadian yang
kompleks
b. Menemukan cara memeberikan konsultasi yang tepat dan
mempertimbangkan tentang perlunya referral ( rujukan )
c. Akrab dan terbuka terhadap berbagai teori.

22
DAFTAR PUSTAKA

Prof.Dr.Syamsu Yusuf,L.N. – Prof.Dr.A.Juntika Nurihsan landasan BIMBINGAN


& KONSELING

23
BAB III
LANDASAN HISTORIS, FILOSOFIS, SOSIAL BUDAYA, DAN
TEORETIS BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Ahmad Saefi Gunawar (21010095)
Alma Nurul Fajar (21010076)
Fadia Patmala (21010003)
N Icha Setya Airena (21010068)
Ulfah Syifa Syahrani (21010055)
Rida Rismawati (21010082)
Ririn Najla Zahira (21010078)
Widia Setiati (21010019)

A. Landasan Historis
1. Perkembangan Layanan Bimbingan di Amerika
Sampai awal abad ke-20 belum ada konselor di sekolah.Pada saat ini
pekerjaan-pekerjaan konselor masih di tangani oleh para guru, seperti dalam
memberikan layanan informasi, layanan bimbingan pribadi, social, karir dan
akademik.
Gerakan bimbingan di sekolah mulai berkembang sebagai dampak dari
revolusi industri dan keragaman latar belakang para siswa yang masuk ke
sekolah-sekolah negeri. Pada tahun 1898, Jesse B. davis, seorang konselor
sekolah di Detroit melalui memberikan layanan konseling pendidikan dan
pekerjaan di SMA. Pada tahun 1907, dia di angkat menjadi kepala SMA di
Grand Rapids, Michingan. Dia memasukan bimbingan di sekolah tersebut.
Tujuan dari program bimbingan disini adalah untuk membantu siswa agar
mampu :
a. Mengembangkan karakternya yang baik (memiliki nilai moral, ambisi,
kerja keras dan kejujuran) sebagai asset yang sangat penting bagi setiap
siswa (orang) dalam rangka merencanakan, mempersiapkan dan
memasuki dunia kerja (bisnis).
24
b. Mencegah dirinya dari perilaku bermasalah.
c. Menghubungkan minat pekerjaan dengan kurikulum (mata pelajaran).
Pada waktu yang sama para ahli lainnya juga mengembangkan program
bimbingan ini, seperti berikut:
a. Eli Weaper
Pada tahun 1906 menerbitkan booklet tentang “memilih
suatu karir”. Dia telah berhasil membentuk komite Guru Pembimbing di
setiap sekolah menengah di New York.Komite-komite ini aktif bekerja
untuk membantu para pemuda (remaja) dalam menemukan kemampuan-
kemampuannya dan belajar tentang bagaimana menggunakan atau
mengembangkan kemampuannya tersebut dalam rangka menjadi seorang
pekerja atau pegawai yang produktif.
b. Frank Parson
Ia di kenal sebagai “father of guidance movement in American
education” mendirikan biro pekerjaan yang tujuannya adalah membantu
para pemuda untuk memilih karir yang di dasarkan pada proses seleksi
secara ilmiah dan melatih para guru untuk memberikan layanan sebagai
konselor vokasional. Pada tahun 1909 dia menerbitkan buku choosing a
vocation yang membahas tentang :
1) Peranan konselor
2) Tekhnik-tekhnik konseling vokasional.
3) Investigasi pribadi (self-study), investigasi industry (dunia kerja) dan
organisasi
Menurut dia ada tiga faktor penting yang harus di perhatikan dalam
memilih pekerjaan, yaitu :
1) Pemahaman yang jelas tentang pemahaman diri sendiri, yang
menyangkut bakat, kemampuan, minat, ambisi, keterbatasan, dan hal
lainnya.
2) Pemahaman yang jelas tentang dunia kerja, yang menyangkut
persyaratan, kondisi kerja, kompensasi, peluang, prospek kerja, dsb.,
dan

25
3) True-reasoning,penalaran yang benar berdasarkan hubungan antara
karakteristik pribadi dengan dunia kerja tersebut.
Menurut Parson Konselor Vokasional harus memiliki :
1) Pemahaman kerja praktis dan prinsip-prinsip pokok psikologi modern;
2) Pengalaman bergaul dengan orang lain, pemahaman tentang motif,
minat dan ambisi yang mengontrol kehidupan manusia, dan
pemahaman tentang faktor-faktor yang mempengaruhi karakter;
3) Kemampuan untuk berinteraksi dengan para remaja (kaum muda)
dengan cara yang menarik, bersifat menolong, simpatik, serius, dan
terbuka;
4) Pemahaman tentang persyaratan dan kondisi berbagai dunia kerja
(industri);
5) Informasi tentang pendidikan yang cocok untuk mempersiapkan suatu
pekerjaan;
6) Pemahaman tentang metode ilmiah dan prinsip-prinsip penelitian
dalam upaya memperoleh konklusi, kesimpulan atau keputusan yang
benar.
c. E. G Williamson
Pada akhir tahun 1930 dan awal tahun 1940 menulis buku How to
Counsel Students: A manual of Techniques for Clinical Counselor.
Model bimbingan sekolah yang dikembangkan oleh Williamson terkenal
dengan nama trait and factor (directive) guidance. Dalam model ini, para
konselor menggunakan informasi untuk membantu siswa dalam
memecahkan masalahnya, khususnya dalam bidang pekerjaan dan
penyesuaian interpersonal. Peranan konselor bersifat direktif dengan
menekankan kepada:
1) Mengajar keterampilan
2) Membentuk (mengubah) sikap dan tingkah laku
d. Carl R. Rogers
Mengembangkan teori konseling client-centered, yang tidak terfokus
kepada masalah, tetapi sangat mementingkan hubungan antara konselor

26
dengan kliennya. Pendekatan konseling merupakan respon terhadap
pendekatan konseling yang direktif bersifat sempit dan terfokus kepada
masalah.Pendekatan atau teori konseling Rogers ini terangkum dalam
dua bukunya, yaitu Counseling and Psychotherapy (1942) dan Client-
Centered Therapy (1951). Pada buku pertama, Rogers memperkenalkan
pendekatan konseling non direktif sebagai alternatif layanan disamping
pendekatan direktif. Rogers berpendapat bahwa klien mempunyai
tanggung jawab dalam memecahkan masalah dan mengembangkan
dirinya sendiri. Sementara pada buku kedua, terjadi perubahan semantik
dari konseling non direktif menjadi konseling client-centered. Sejak
tahun 1960-1970, teori ini menjadi model utama bagi banyak konselor,
baik disekolah maupun di biro-biro kesehatan mental. Namun begitu,
teori ini juga dipandang agak kaku untuk diterapkan di sekolah.
Ketidakpuasan terhadap pendekatan ini akhirnya memunculkan evolusi
lebih lanjut dalam gerakan bimbingan dan konseling sekolah.
Pada tahun 1950, terjadi peristiwa peluncuran Sputnik I Uni
Soviet.Peristiwa ini sangat mencemaskan warga Negara Amerika Serikat,
karena mereka berfikir bahwa peristiwa ini merupakan isyarat tentang
dominasi Uni Soviet dalam bidang teknologi industri dan bidang ilmiah
lainnya. Untuk merespon protes warga masyarakat, pada bulan
September tahun 1958 Kongres menyusun undang-undang, termasuk
undang-undang pertahanan pendidikan nasional (National Defence
Education Act). Undang-undang ini memberikan kewenangan kepada
pemerintah untuk mengucurkan dana bagi pendidikan, seperti untuk
pelatihan para konselor SLTP dan SLTA, dan mengembangkan program
testing, program konseling sekolah, dan program bimbingan lainnya.
Peristiwa yang terjadi pada bulan September tahun 1958 ini merupakan
“land mark” (peristiwa penting) dalam dunia pendidikan di Amerika,
termasuk gerakan bimbingan dan konseling. Departemen pertahanan
pendidikan memberikan keuntungan khusus bagi pembimbingan generasi

27
muda dengan lima dari 10 seksi yang ada. Kelima seksi ini merupakan
kunci bagi kemajuan pengembangan program bimbingan dan konseling.
Gibson dan Higgins (Robert L. Gibson & Marianne H. Mitchell,
1986) mengemukakan bahwa enam tahun setelah peristiwa tersebut, yaitu
September 1964, bantuan yang diberikan dapat dideteksi dari
pemberitahuan yang dikemukakan oleh Departemen Kesehatan,
Pendidikan, dan Kesejahteraan Amerika yaitu sebagai berikut :
1) Kucuran dana $30 juta untuk membantu para konselor SLTA yang
bekerja full-time, yang jumlahnya 12.000 orang (rasio konselor
dengan siswa, 1:960) pada tahun 1958, dan 30.000 orang konselor
(1:510) pada tahun 1964.
2) Pada akhir tahun akademik 1964-1965 telah dikucurkan dana untuk
membantu 480 lembaga sekolah dalam upaya meningkatkan
kemampuan konseling. Program ini di ikuti oleh lebih dari 15.700
orang konselor SLTP, dan para guru yang dipersiapkan untuk menjadi
konselor.
3) Mulai tahun 1959 s.d. tahun 1964 telah telah dilakukan tes prestasi
dan bakat persekolahan (scholastic aptitude and achievement tests)
kepada 109 juta siswa SLTP Negeri, dan tiga juta siswa SLTP Swasta.
4) 600.000 siswa telah dibantu untuk memperoleh atau melanjutkan studi
ke perguruan tinggi melalui loan (pinjaman) dari Negara bagian
federal.
5) 42.000 teknisi telah dilatih untuk memenuhi kebutuhan “manpower”
yang mengalami krisis.
6) Memberi kucuran dana bea siswa bagi 8.500 calon guru di beberapa
perguruan tinggi keguruan.
Selama tahun 1960, 1970, dan 1980-an, telah terjadi perkembangan
dalam peran dan fungsi konselor sekolah berikut program-programnya.
Perkembangan tersebut meliputi:
1) Pengembangan, penerapan, dan evaluasi program bimbingan
komprehensif;

28
2) Pemberian layanan konseling secara langsung kepada para siswa,
orang tua, dan guru;
3) Perencanaan pendidikan dan pekerjaan;
4) Penempatan siswa;
5) Layanan “referral”, rujukan;
6) Konsultasi dengan guru-guru, tenaga administrasi, dan orang tua.
Khusus menyangkut peran konselor di Sekolah Dasar, “Joint
Committee on Elementary School Counselor” mengklarifikasikannya
menjadi tiga peran (fungsi), yaitu : konseling, konsultasi, dan koordinasi.
Pada tahun 1975, The Education Act for All Handicapped Children
menyediakan dana untuk memberikan layanan pendidikan secara khusus
kepada anak-anak cacat (berkelainan).
Perkembangan program bimbingan dan konseling di sekolah
dipengaruhi juga oleh munculnya berbagai organisasi professional dalam
bidang konseling, seperti:
1) American Counseling Association (ACA),
2) American School Counselor Association (ASCA),
3) Association of Counselor Education and Supervision (ACES).
Organisasi-organisasi ini berupaya meningkatkan profesionalitas
para konselor, dengan meluncurkan program akreditasi dan sertifikasi.
Bradley (John J. Pietrofesa et.al., 1980) menambah satu tahapan dari
tiga tahapan tentang sejarah bimbingan menurut Stiller, yaitu sebagai
berikut:
1) Vocational Exploration, yaitu tahapan yang menekankan tentang
analisis individual dan pasaran kerja. Tahapan yang mencoba
menjodohkan manusia dengan pekerjaan.
2) Meeting Individual Needs, yaitu tahapan pada periode 40-50-an yang
menekankan pada upaya membantu individu agar memperoleh
kepuasan kebutuhan hidupnya. Perkembangan bimbingan dan
konseling pada tahap ini dipengaruhi oleh pendapat Mallow dan

29
Rogers, yaitu bahwa manusia memiliki kemampuan untuk
mengembangkan diri untuk memecahkan masalahnya sendiri.
3) Tradisional Professionalism, yaitu tahapan tahapan yang
memfokuskan perhatiannya kepada upaya profesionalisasi konselor.
4) Situational Diagnosis, yaitu tahapan yang terjadi pada tahun 1970-an,
sebagai periode perubahan dan inovasi. Pada tahapan ini, ada
penekanan yang lebih pada analisis lingkungan dalam proses
bimbingan dan gerakan untuk menjauhi cara-cara terapeutik yang
hanya terpusat kepada diri individu.
Kowitz & kowitz (1971 dalam John J. Pietrofesia et.al., 1980)
mencatat lima gerakan bimbingan dalam pendidikan. Pertama, gerakan
penyesuaian hidup dengan memperhatikan persiapan vokasional,
keragaman individual, dan kurikulum. Kedua, gerakan perkembangan
anak pada tahun 1920-an yang dipengaruhi oleh perkembangan teori
psikoanalitik, yang menyatakan pentingnya pengalaman masa anak
sebagai dasar perkembangan selanjutnya. Ketiga, gerakan yang
melibatkan konsep guru-konselor. Selama periode ini, guru dipandang
sebagai orang yang dapat memfasilitasi pencapaian tujuan bimbingan.
Keempat, gerakan proyek atau program khusus yang menekankan
tentang filsafat aktivisme social (philosophy of social activism). Kelima,
gerakan yang menaruh perhatian terhadap redefinisi tujuan bimbingan
dan prinsip-prinsip ilmiah bimbingan.
2. Perkembangan Layanan Bimbingan di Indonesia
Perkembangan layanan bimbingan di Indonesia berbeda dengan di
Amerika.Seperti tertera pada uraian di atas, perkembangan layanan
bimbingan di Amerika dimulai dari usaha perorangan dan pihak swasta,
kemudian berangsur-angsur menjadi usaha pemerintah. Sementara di
Indonesia, perkembangannya dimulai dengan kegiatan di sekolah dan usaha-
usaha pemerintah.
Layanan bimbingan dan konseling di Indonesia telah mulai di bicarakan
secara terbuka sejak tahun 1962. Hal ini ditandai dengan adanya perubahan

30
system pendidikan di SMA, yaitu terjadinya perubahan nama menjadi SMA
Gaya Baru, dan berubahnya waktu penjurusan, yang awalnya di kelas I
menjadi di kelas II. Program penjurusan ini merupakan respon akan
kebutuhan untuk menyalurkan para siswa ke jurusan yang tepat bagi dirinya
secara perorangan. Dalam rencana Pelajaran SMA Gaya Baru, diantaranya
di tegaskan sebagai berikut :
Di kelas I setiap pelajar diberi kesempatan untuk lebih mengenal bakat
dan minatnya, dengan jalan menjelajahi segala jenis mata pelajaran yang
ada di SMA, dan dengan bimbingan penyuluhan yang teliti dari para guru
maupun orang tua.
Dengan mempergunakan peraturan kenaikan kelas dan bahan-bahan
catatan dalam kartu priba di setiap murid, para pelajar disalurkan ke kelas II
kelompok khusus : Budaya, Sosial, dan Pengetahuan Alam. Untuk
kepentingan tersebut, maka pengisian kartu pribadi murid harus
dilaksanakan seteliti-telitinya.
Perumusan dan pencantuman resmi di dalam rencana pembelajaran di
SMA ini disusul dengan berbagai kegiatan pengembangan layanan
bimbingan dan konseling di sekolah, seperti rapat kerja, penataran dan
lokakarya. Puncak dari usaha ini adalah didirikannya jurusan bimbingan dan
penyuluhan di Fakultas Ilmu Pendidikan IKIP (Institut Keguruan dan Ilmu
Pendidikan) Negeri. Salah satu yang membuka Jurusan Bimbingan dan
Penyuluhan adalah IKIP Bandung pada tahun 1963, yang sekarang berganti
nama yaitu Universitas Pendidikan Indonesia.
Peran bimbingan kembali mendapat perhatian setelah diperkenalkannya
gagasan sekolah pembangunan pada tahun 1970/1971. Gagasan
pembangunan ini kemudian dituangkan dalam program Sekolah Menengah
Pembangunan Persiapan (SMPP), yang berupa proyek percobaan dan
peralihan dari system persekolahan lama menjadi sekolah pembangunan.
Pembentukan SMPP ini dimaktubkan dalam surat keputusan menteri
pendidikan dan kebudayaan Nomor 0199/0/1973. Dalam melaksanakan
bimbingan dan penyuluhan di SMP ini badan pengembangan Pendidikan

31
Departemen Pendidikan dan Kebudayaan telah menyusun Program
Bimbingan dan penyuluhan SMPP.
Usaha mewujudkan system sekolah pembangunan tersebut
dilaksanakan melalui proyek pembaharuan pendidikan, yang diberi nama
Proyek Perintis Sekolah Pembangunan (PPSP). PPSP ini diujicobakan di
delapan IKIP, yang diantaranya adalah IKIP Bandung dan Jakarta. Badan
pengembangan pendidikan, melalui lokakarya-lokakarya telah berhasil
menyusun dua naskah penting dalam sejarah perkembangan layanan
bimbingan dan konseling, yaitu sebagai berikut:
Pola dasar rencana dan pengembangan program bimbingan dan
penyuluhan melalui proyek-proyek perintis sekolah pembangunan. Pedoman
operasional pelayanan bimbingan pada proyek-proyek perintis sekolah
pembangunan.
Secara formal bimbingan dan konseling diprogramkan di sekolah sejak
berlakunya kurikulum 1975, yang menyatakan bahwa bimbingan dan
penyuluhan merupakan bagian integral dalam pendidikan di sekolah.Pada
tahun 1975 berdiri Ikatan Petugas Bimbingan Indonesia (IPBI) di Malang.
IPBI ini memberi pengaruh yang sangat berarti terhadap perluasan program
bimbingan di sekolah.
Setelah melalui upaya penataan, dalam dekade 80-an bimbingan
diupayakan agar lebih maju untuk mewujudkan layanan bimbingan yang
professional, yang mana dalam dekade ini lebih mengarah pada
profesionalisasi yang lebih baik. Yaitu dengan cara penyempurnaan
kurikulum. Dari Kurikulum 1975 ke Kurikulum 1984 yang telah ditambah
bimbingan karir di dalamnya.
Usaha memantapkan bimbingan terus dilanjutkan dengan di berlakunya
UU No. 2/1989 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Dalam pasal 1 ayat 1
disebutkan bahwa: ”Pendidikan adalah usaha sadar untuk menyiapkan
peserta didik melalui kegiatan bimbingan, pengajaran, dan/atau latihan bagi
peranannya di masa yang akan datang”.

32
Posisi bimbingan yang termaktub dalam Undang-undang No.2 di atas
diperkuat dengan Peraturan Pemerintah (PP) No.28 Bab X Pasal 25/1990
dan PP No.29 Bab X pasal 27/1990 yang menyatakan bahwa ”Bimbingan
merupakan bantuan yang diberikan kepada siswa dalam rangka upaya
menemukan pribadi, mengenal lingkungan dan merencanakan masa depan”.
Penataan bimbingan terus dilanjutkan dengan dikeluarkannya SK
Menpan No. 84/1993 tentang Jabatan Fungsional Guru dan Angka
Kreditnya.Dalam pasal 3 disebutkan tugas pokok guru adalah menyusun
program bimbingan, melaksanakan program bimbingan, evaluasi
pelaksanaan bimbingan, analisis hasil pelaksanaan bimbingan, dan tindak
lanjut dalam program bimbingan terhadap peserta didik yang menjadi
tanggung jawabnya.
Pada tahun yang sama juga keluar Surat Keputusan Bersama
Mendikbud dengan Kepala BAKN No. 0433/P/1993 dan No. 26 tahun 1993
tentang Petunjuk Pelaksanaan Jabatan Fungsional Guru dan Angka
Kreditnya, yang tercantum pada Bab III Pasal 4 ayat 1,2, dan 3 yaitu sebagai
berikut:
1. Standar prestasi kerja guru pratama sampai guru dewasa tingkat I dalam
melaksanakan PBM atau Bimbingan meliputi hal berikut:
a. Persiapan program pengajaran atau praktik atau bimbingan dan
konseling (BK).
b. Penyajian program pengajaran atau praktik atau bimbingan dan
konseling.
c. Evaluasi program pengajaran atau praktik atau bim bimbingan dan
konseling.
2. Standar prestasi kerja guru Pembina sampai guru utama selain tersebut
pada ayat 1 ditambah dengan hal berikut:
a. Analisis hasil evaluasi pengajaran atau praktik atau BK.
b. Penyusunan program perbaikan dan pengayaan atau tindak lanjut
pelaksanaan BK.

33
c. Pengembangan profesi dengan angka kredit sekurang-kurangnya 12
(dua belas).
3. Khusus standar prestasi kerja guru kelas, selain tersebut pada ayat 1 atau
ayat 2, sesuai dengan jenjang jabatannya ditambah melaksanakan
program BK di kelas yang menjadi tanggung jawab.
Pada tahun 2001 nama organisasi Ikatan Petugas Bimbingan Indonesia
(IPBI) berubah menjadi Asosiasi Bimbingan Konseling Indonesia (ABKIN),
sehingga menjadikan perkembangan bimbingan dan konseling di Indonesia
menjadi semakin bagus (mantap). Pemunculan nama ini dilandasi oleh
pemikiran bahwa bimbingan dan konseling harus tampil sebagai profesi
yang mendapat pengakuan dan kepercayaan publik.
Berdasarkan penelaahan yang cukup kritis terhadap perjalanan historis
gerakan bimbingan dan konseling di Indonesia, Prayitno mengemukakan
bahwa periodesasi perkembangan gerakan bimbingan dan penyuluhan di
Indonesia melalui lima periode, yaitu: periode prawacana, pengenalan,
pemasyarakatan, konsolidasi, dan tinggal landas.
Dalam usaha untuk lebih memantapkan atau memajukan dan Konseling
sebagai suatu profesi, saat ini telah banyak kegiatan yang dilakukan baik
yang berupa seminar, lokakarya ataupun penerbitan buku dan jurnal. Pada
bulan Desember 2003 ABKIN telah menyelenggarakan Konvensi Nasional
XIII yang diisi dengan kegiatan-kegiatan seminar dan lokakarya (Semiloka)
yang bertemakan “Profesi Bimbingan dan Konseling Indonesia Menuju ke
arah Standar Internasional”. Para pembicara pada seminar ini di samping
berasal dari para pengurus ABKIN dan para pakar Bimbingan dari Negeri
juga berasal dari luar negeri.Yaitu dari Jepang (Prof. Toshinori Ishikuma)
dan Malaysia (Prof. Dr. Wan Kader Wan Ahmad). Selain itu, di setiap kota
atau kabupaten yang ada guru pembimbingnya telah dibentuk organisasi
MGBK yaitu Musyawarah Guru Bimbingan dan konseling, baik di tingkat
SLTP ataupun SLTA.
Dalam penyelenggaraan program Bimbingan dan Konseling pada saat
ini masih ada beberapa persoalan, antara lain adalah:

34
1. Masih terdapat kesenjangan rasio konselor (guru pembimbing) dengan
jumlah sekolah dan jumlah peserta didik di setiap jenjang pendidikan,
bahkan di sekolah dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiyah (MI) belum ada
pengangkatan khusus seorang konselor.
2. Dampak dari kesenjangan antara jumlah konselor dengan jumlah sekolah,
atau jumlah peserta didik.
3. Pengangkatan guru mata pelajaran menjadi guru pembimbing, disatu sisi
memberikan impresi positif bagi penyelenggaraan program BK di
sekolah, karena ada kepedulian kepada sekolah terhadap program BK.
Akan tetapi di sisi lain juga berdampak negative bagi profesi
pembimbing, yaitu melahirkan citra buruk bagi profesi bimbingan dan
konseling itu sendiri. Karena ditangani oleh orang-orang yang tidak
memiliki keahlian dalam bidang BK.
4. Walaupun bimbingan konseling dipandang sebagai kegiatan yang
profesional, akantetapi secara hukum belum terproteksi oleh standar kode
etik yang kokoh, yang memberikan jaminan bahwa hanya lulusan
pendidikan konselor lah yang bisa mengemban tugas atau memberikan
layanan bimbingan dan konseling
5. Popularitas Bimbingan dan Konseling masih terbatas di dalam kalangan
tertentu, di lingkungan (sekolah) yang sudah akrab dan apresiasi terhadap
BK, akan tetapi ada juga di kalangan sekolah yang belum memahami
secara tepat dan bahkan menaruh citra negatif terhadap BK.
6. Masih ada juga kepala sekolah yang belum memahami secara tepat
program BK di sekolah, sehingga mereka memberikan tugas kepada guru
pembimbing (konselor) yang mismatch, tidak profesional, tidak sesuai
dengan peran yang sebenarnya.
7. Citra BK semakin terpuruk dengan adanya guru pembimbing yang
kinerjanya tidak professional.
8. LPTK yang menyelenggarakan pendidikan bagi calon guru pembimbing
masih belum memiliki kurikulum yang bagus untuk melahirkan konselor-
konselor professional.

35
B. Landasan Filosofis
1. Makna, Fungsi, dan Prinsip-prinsip Filosofi Bimbingan dan Konseling
Kata filosofis atau filsafat adalah bahasa Arab yang berasal dari kata
yunani: filosofia (philosophia). Dalam bahasa Yunani kata filosofia itu
merupakan kata majemuk yang terdiri atas kata filo (philos) dan sofia
(sophos). Filo artinya cinta dalam arti seluas-luasnya yaitu ingin mengetahui
segala sesuatu. Sementara sofia artinya kebijaksanaan atau hikmah. Maka,
filsafat adalah cinta kepada kebijaksanaan atau hikmah; atau ingin mengerti
segala sesuatu dengan mendalam.
Adapun Sikun Pribadi (1981) mengartikan filsafat ini sebagai “usaha
manusia untuk memperoleh pandangan atau konsepsi tentang seala yang
ada, dan apa makna hidup manusia di alam semesta ini.” Dapat diartikan
juga sebagai perenungan atau pemikiran tentang kebenaran, keadilan,
kebaikan, keindahan, religi, serta sosial-budaya.
Filsafat memiliki fungsi dalam kehidupan manusia yaitu; (1) setiap
manusia harus mengambil keputusan atau tindakan, (2) keputusan yang
diambil adalah keputusan sendiri, (3) dengan berfilsafat dapat mengurangi
salah paham dan konflik, dan (4) untuk menghadapi banyak
kesimpangsiuran dan dunia yang selalu berubah.
John J. Pietrofesa et. al. (1980) mengemukakan pendapat James Cribbin
tentang prinsip-prinsip filosofis dalam bimbingan, yaitu seperti di bawah ini.
a. Bimbingan hendaknya didasarkan kepada pengakuan akan kemuliaan dan
harga diri individu (klien) dan atas hak-haknya untuk mendapat bantuan.
b. Bimbingan merupakan proses pendidikan yang berkesinambungan.
Artinya bimbingan merupakan proses yang tidak bisa acak atau random
dalam pelaksanaannya, melainkan harus terintegral atau terpadu.
c. Bimbingan harus respek terhadap hak-hak setiap klien yang meminta
bantuan atau pelayanan.
d. Bimbingan bukan prerogative kelompok khusus profesi kesehatan
mental.

36
e. Fokus bimbingan adalah membantu individu dalam merealisasikan
potensi dirinya
2. Hakikat Manusia
Beberapa ahli seperti Viktor E. Frankl, Sigmund Freud, Passons, Beck,
B.F Skinner dan Watson mengemukakan pendapat mereka mengenai
hakikat manusia. Terdapat juga aliran humanistik yang memiliki
pandangannya sendiri yang optimistik terhadap hakikat manusia. Para ahli
teori humanistik mempunyai keyakinan sebagai berikut.
a. Manusia memiliki dorongan bawaan untuk mengembangkan diri.
b. Manusia memiliki kebebasan untuk merancang atau mengembangkan
tingkah lakunya, yang dalam hal ini manusia bukan pion yang diatur
sepenuhnya oleh lingkungan.
c. Manusia adalah makhluk rasional dan sadar, tidak dikuasai oleh
ketidaksadaran, kebutuhan irrasional, atau konflik.
3. Tujuan dan Tugas Kehidupan
Freud mengatakan bahwa manusia dalam hidupnya selalu mengejar
kenikmatan (pleasure principle) dan menghindar dari rasa sakit (kondisi
yang tidak menyenangkan). Prayitno dan Erman Amti (2002: 10-13)
mengemukakan model Witner dan Sweeney tentang kebahagiaan dan
kesejahteraan hidup serta upaya mengembangkan dan mempertahankannya
sepanjang hayat. Menurut mereka, ciri-ciri hidup sehat sepanjang hayat itu
ditandai dengan lima kategori tugas kehidupan, yaitu sebagai berikut.
a. Spiritualitas.
b. Pengaturan Diri
c. Bekerja
d. Persahabatan
e. Cinta
Bagi bangsa Indonesia yang menjadi landasan filosofis bimbingan dan
konseling adalah Pancasila. Oleh karena itu, Pancasila sebagai landasan
bimbingan dan konseling mempunyai implikasi sebagai berikut.

37
a. Tujuan bimbingan dan konseling harus selaras dengan nilai-nilai yang
terkandung dalam setiap sila Pancasila.
b. Konselor seyogyanya menampilkan kualitas pribadi yang sesuai dengan
nilai-nilai Pancasila.
c. Perlu melakukan penataan lingkungan yang mendukung terwujudkannya
nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan perorangan maupun masyarakat
pada umumnya.
4. Landasan Sosial Budaya
Kebutuhan akan bimbingan dan konseling timbul karena adanya
masalah-masalah yang dihadapi oleh individu yang terlibat dalam
kehidupan masyarakat. Semakin rumit struktur masyarakat dan keadaannya,
semakin banyak dan rumit masalah yang dihadapi oleh individu yang
terdapat dalam masyarakat itu. Faktor-faktor tersebut diantaranya :
a. Perubahan Konstelasi Keluarga
Keluarga yang mengalami kondisi disfungsional, seringkali
dihadapkan kepada kebuntuan atau kesulitan mencari jalan keluar atau
pemecahan masalah yang dihadapinya, sehingga apabila tidak segera
mendapat bantuan dari luar, maka masalah yang dihadapinya akan
semakin parah. Salah satu bantuan yang dapat memfasilitasi keluarga
memecahkan masalah yang dihadapinya adalah layanan konseling
(family counseling) yang diberikan oleh seorang konselor yang
profesional.
b. Perkembangan Pendidikan
Sebagai akibat dari pelaksanaan falsafah demokrasi dan
perkembangan teknologi, program pendidikan harus disesuaikan dengan
kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, program pendidik. an pun perlu
dikembangkan sesuai dengan perkembangan masyara kat itu.
Perkembangan pendidikan tampak dalam tiga arah, ialah arah meninggi,
meluas, dan mendalam.
c. Dunia Kerja

38
Masalah karier telah menjadi komponen layanan bimbingan yang
lebih penting dibandingkan pada masa sebelumnya, fenomena ini
disebabkan oleh adanya berbagai perubahan dalam dunia kerja.
d. Perkembangan Kota Metropolitan
Perkembangan metropolitan yang cepat, lengkap dengan berbagai
masalahnya sering tak mampu diadaptasi masyarakat dengan baik,
sehingga memicu timbulnya ketegangan. Hal ini terjadi di kota-kota
besar dunia, seperti di New York (USA), angka gangguan jiwa
menjangkiti satu dari empat orang atau 25%; dan di London (Inggris)
yang mencapai angka 20%. Sedangkan di Jakarta sendiri salah satu dari
lima orang, jelasnya dari 8,7 juta penduduk Jakarta, yaitu 1,74 juta
menderita gangguan jiwa.
e. Perkembangan Komunikasi
Televisi telah menjadi pusat hiburan keluarga. Dewasa ini anak-anak
dan para remaja rata-rata menghabiskan waktu setiap harinya sekitar 6
jam untuk menonton televisi. Propaganda atau iklan yang ditayangkan
televisi telah mengembangkan sikap konsumerisme di kalangan
masyarakat.
Di samping itu program-program yang ditayangkannya tidak sedikit
yang merusak nilai-nilai pendidikan, karena banyak adegan kekerasan,
mistik, dan amoral. Sehubungan dengan hal tersebut, sangatlah penting
bagi orangtua untuk membimbing anak, dalam rangka mengembangkan
kemampuannya untuk menilai setiap tayangan yang ditontonnya secara
kritis. Dalam hal ini layanan bimbingan yang memfasilitasi
berkembangnya kemampuan anak dalam mengambil keputusan
(decision-making skill) merupakan pendekatan yang sangat tepat.
f. Seksisme dan Rasisme
Seksisme merupakan paham yang mengunggulkan salah satu jenis
kelamin dari jenis kelamin yang lainnya. Sementara rasisme merupakan
paham yang mengunggulkan ras yang satu dari ras lainnya. Di Amerika,
seksisme masih merupakan kebiasaan atau fenomena umum di kalangan

39
masyarakat. Fenomena ini seperti nampak dari sikap para orangtua yang
masih memegang budaya tradisional dalam pemilihan karir bagi anak
wanita, yaitu membatasi atau tidak memberikan kebebasan kepada anak
wanita untuk memilih sendiri karir yang diminatinya. Berdasarkan
kondisi tersebut, maka program bimbingan mempunyai peranan penting,
dalam upaya membantu orangtua agar memiliki pemahaman bahwa anak
wanita pun memiliki peluang yang sama dengan anak laki-laki dalam
memilih karir yang disenanginya.
Rasisme masih menyelimuti iklim kehidupan masyarakat di
Amerika. Selama tahun 1978-1979 para pemimpin kulit hitam sudah
bersikap apatis dalam melawan perlakuan diskriminatif (rasisme)
terhadap mereka. Perlakuan diskriminatif atau rasisme ini seperti adanya
pembatasan pemberian kesempatan bekerja kepada kalangan muda kulit
hitam. Kondisi ini menyebabkan semakin banyaknya para penganggur di
kalangan muda kulit hitam, yang diperkirakan sekitar 25%.
g. Kesehatan Mental
Masalah kesehatan mental di Amerika Serikat ternyata semakin
marak, tidak dapat dihentikan. Data tentang maraknya masalah kesehatan
mental ini dilaporkan oleh Coleman yang melakukan survey pada tahun
1974. Laporan itu menunjukkan bahwa (a) 10 juta orang Amerika
mengalami gangguan jiwa (neurotik), (b) dua juta orang mengalami sakit
jiwa (psikosis), 200.000 orang atau lebih mencoba melakukan bunuh diri,
(c) empat juta orang atau lebih mengalami kepribadian anti sosial, (d) 1.5
juta remaja atau orang dewasa melakukan kejahatan yang serius, (e)
500.000 orang berurusan dengan lembaga-lembaga pengadilan, (f)
sembilan juta orang kecanduan minuman keras (alkohol), (g) satu juta
orang atau lebih menyalahgunakan obat-obat terlarang, dan (h) 5.5 juta
anak anak dan orang dewasa mengalami gangguan emosional.
Terkait dengan masalah ini, maka sekolah-sekolah atau lembaga-
lrembaga perusahaan dituntut untuk menyelenggarakan program layanan

40
bimbingan dan konseling dalam upaya mengem bangkan mental yang
sehat, dan mencegah serta menyembuhkan mental yang tidak sehat.
h. Perkembangan Teknologi
Dengan perkembangan teknologi yang pesat, timbul dua masalah
penting, yang menyebabkan kerumitan struktur dan keadaan masyarakat,
ialah (1) penggantian sebagian besar tenaga kerja dengan alat-alat
mekanis-elektronik, dan hal ini mau tidak mau menyebabkan
pengangguran, (2) bertambahnya jenis-jenis pekerjaan dan jabatan baru
yang menghendaki keahlian khusus dan memerlukan pendidikan khusus
pula bagi orang-orang yang hendak menjabatnya.
Kedua masalah utama ini menimbulkan kebutuhan bagi orang orang
yang bersangkutan, terutama murid-murid di sekolah, untuk
mendapatkan pengetahuan tentang berbagai pilihan jabatan dan cara
memilihnya dengan tepat. Hal ini menimbulkan kebutuhan pada mereka
untuk meminta bantuan kepada orang lain atau badan yang berwenang
untuk memecahkannya. Dan di sinilah kebutuhan akan bimbingan itu
terasa sangat dibutuhkan.
i. Kondisi Moral dan Keagamaan
Kebebasan untuk menganut agama sesuai dengan keyakinan masing-
masing individu menyebabkan seorang individu berpikir dan menilai
setiap agama yang dianutnya. Kadang-kadang menilainya berdasarkan
nilai-nilai moral umum yang dianggapnya paling baik Hal semacam ini
kadang-kadang menimbulkan keraguan akan kepercayaan yang telah
diwarisinya dari orangtua mereka.
Dalam pada itu, terutama pada para kaum muda, penilaian terhadap
keyakinan agama itu sering didasarkan atas kesenangan pribadi yang
nyata yang akan membawa kepada perasaan tertekan oleh norma-norma
agama ataupun nilai moral yang dianut oleh orangtuanya atau masyarakat
terdekat. Ini dibandingkannya pula dengan norma-norma yang telah
diciptakan dalam kelompok mereka sendiri. Dengan demikian mereka
akan dihadapkan kepada pilihan pilihan yang tidak mudah untuk

41
ditentukan, karena menyangkut hal yang sangat mendasar dan peka.
Makin banyak ragamnya ukuran penilaian, makin besar pula konflik
yang diderita oleh individu yang bersangkutan dan makin terasalah
kebutuhan akan bimbingan yang baik untuk menanggulanginya.
j. Kondisi Sosial dan Ekonomi
Perbedaan yang besar dalam faktor ekonomi di antara anggota
kelompok campuran, menimbulkan masalah yang berat. Masalah ini
terutama sangat dirasakan oleh individu yang berasal dari golongan
ekonomi lemah, tidak mampu, atau golongan "rendahan." Di kalangan
mereka, terutama anak-anak yang berasal dari sosial ekonomi lemah,
tidak mustahil timbul kecemburuan sosial perasaan rendah diri, atau
perasaan tidak nyaman untuk bergaul dengan anak-anak dari kelompok
orang-orang kaya. Untuk menanggulangi masalah ini dengan sendirinya
memerlukan adanya bimbingan, baik terhadap mereka yang datang dari
golongan yang kurang mampu atau pun mereka dari golongan sebaliknya

C. Landasan Teoritis
Bimbingan secara etimologi kata adalah “guidance” berasal dari kata kerja
“to guidance” yang berarti menunjukkan atau menuntun kearah yang benar.
Sehingga kata “guidance” bisa diartikan pemberian petunjuk kepada orang lain
yang membutuhkan. Menurut Crow bimbingan adalah pemberian bantuan yang
diberikan dari seseorang laki-laki maupun perempuan yang memiliki
karakteristik yang baik dan berilmu yang memadai kepada seorang individu
dari setiap usia dalam mengembangkan kegiatan-kegiatan hidupnya.
Sertzer & Stone menemukakan bahwa guidance berasal kata guide yang
mempunyai arti to direct, pilot, manager, or steer (menunjukkan, menentukan,
mengatur, atau mengemudikan). Sedangkan menurut Winkel mengemukakan
bahwa guidance mempunyai hubungan dengan guiding “showing a way”
(menunjukkan jalan), leading (memimpin), conducting (menuntun), giving
instructions (memberikan petunjuk), regulating (mengatur), governing
(mengarahkan) dan giving advice (memberikan nasehat).

42
Menurut Prayitno bimbingan adalah proses pemberian bantuan yang
dilakukan oleh seorang yang ahli kepada seseorang atau beberapa orang
individu, baik anak-anak, remaja atau orang dewasa agar orang yang dibimbing
dapat mengembangkan kemampuan dirinya sendiri dan mandiri dengan
memanfaatkan kekuatan individu dan sarana yang ada yang dapat
dikembangkan berdasarkan norma-norma yang berlaku.
Menurut Division of Counseling Psychology, konseling merupakan suatu
proses untuk mengatasi hambatan-hambatan dalam diri dan untuk mencapai
perkembangan optimal kemampuan pribadi yang dimiliki yang terjadi setiap
waktu. Sedangkan menurut American School Counselor Association konseling
adalah hubungan tatap muka yang bersifat rahasia, penuh dengan sikap
penerimaan dan pemberian kesempatan konselor kepada klien. Konselor
mempergunakan pengetahuan dan keterampilan untuk membantu kliennya
dalam mengatasi masalah.
Bimbingan dan konseling adalah pelayanan bantuan untuk peserta didik,
baik secara perorangan maupun kelompok agar mandiri dan berkembang
secara optimal, dalam bimbingan pribadi, bimbingan sosial, bimbingan belajar,
dan bimbingan karier, melalui berbagai jenis layanan dan kegiatan pendukung,
berdasarkan norma-norma yang berlaku.
Bimbingan dan konseling merupakan bagian yang integral dan terpadu
serta tidak dapat dipisahkan dari keseluruhan aktivitas proses pendidikan dan
pembelajaran, karena pada dasarnya peserta didik merupakan manusia yang
sedang dalam proses berkembang, belajar, sehingga peserta didik diarahkan
dan dibimbing.
Teori bimbingan dan konseling dibangun dari landasan filosofi tentang
hakikat manusia, teori-teori kepribadian, teori perkembangan belajar,
pemahaman sosio-antropologik kultural, serta sistem nilai dan keyakinan.
Landasan filosofi berkenaan dengan pandangan tentang hakikat manusia yang
akan melandasi konselor di dalam memahami dan memperlakukan konseli
serta merumuskan tujuan universal bimbingan dan konseling.

43
Teori kepribadian yaitu perangkat asumsi yang relevan berkenaan dengan
perilaku manusia dan sejalan dengan definisi-definisi empirik. Teori
perkembangan dan belajar, terutama menyangkut tahapan dan tugas
perkembangan serta proses belajatr individu.
Teori belajar yang membahas pembelajar (learner), lingkungan belajar,
dan proses belajar membangun teori bimbingan dan konseling terutama dalam
pengembangan lingkungan perkembangan, sebagai ekologi perkembangan
manusia, pemahaman motivasi dan diagnosis kesulitan perkembangan, serta
strategi intervensi pengubahan / pengembangan perilaku.
Pemahaman sosio-antropologik-kultural diperlukan di dalam membangun
teori bimbingan dan konseling dengan alasan:
1. Perkembangan perilaku individu tidak pernah berlangsung dalam
kevakuman melainkan selalu ada di dalam lingkungan,
2. Ada fungsi-fungsi pemeliharaan yang harus ditampilkan oleh bimbingan
dan konseling terkait dengan kehidupan sosio-antroplogik-kultural konseli,
3. Bimbingan dan konseling pada hakikatnya adalah perjumpaan kultural.

44
DAFTAR PUSTAKA

Afnibar (2001). Kinerja Guru Pembimbing dan Faktor yang Memengaruhinya.


Jakarta: The Minangkabau Foundation.
Arifin, M. (1991). Pokok-Pokok Pikiran dan Penyuluhan Agama. Jakarta: Bulan
Bintang.
Hallen. (2002). Bimbingan dan Konseling. Jakarta: Ciputat Pers. h. 4
Prayitno. (1998). Konseling Pancawaskita. Fakultas Ilmu Pendidikan IKIP
Padang.
Shertzer, B. & Stone, S. (1976). Fundamental of Guidance. Boston:HMC.
Suardiman. Psikologi Konseling. Yogyakarta: Studing. h. 87
Winkel, W. (1982). Bimbingan dan Penyuluhan di Sekolah Menengah.
Jakarta:Gramedia
Yusuf, S. & Nurihsan, J. (2005). Landasan Bimbingan dan Konseling. Bandung:
PT. Remaja Rosdakarya

45
BAB IV
KEDUDUKAN BIMBINGAN DAN KONSELING DALAM PENDIDIKAN
Nama Anggota :
Tri Sely S (21010010)
Irfan Iriansyah B (21010015)
Kurnianigsih R (21010039)
Basori Aldi F (21010042)
Wawar Nurasiah (21010070)
M Ramdhan T (21010073)
Raden Muhamad I A (21010208)
Widya Y D (21010206)
Kania N (21010206)

A. Kedudukan Bimbingan dan Penyuluhan dalam Pendidikan


Beberapa kriteria yang menjadi syarat bahwa pendidikan dapat dikata
bermutu adalah pendidikan yang mampu mengintregasikan tiga bidang
kegiatan utama secara efektif, yaitu:bidang administratif dan kepemimpinan,
bidang instruksional dan kurikulum, dan bidang pembinaan siswa (bimbingan
dan konseling)(Samsul dan Nurihsan, 2005).
1. Bidang administratif dan kepemimpinan
Bidang ini merupakan kegiatan yang berkaitan dengan masalah
administrasi dan kepemimpinan, yaitu masalah yang berhubungan dengan
cara melakukan kegiatan secara efesien.
2. Bidang pengajaran dan kurikuler
Bidang ini bertanggung jawab dalam kegiatan pengajaran dan bertujuan
untuk memberikan bekal, pengetahuan, keterampilan, dan sikap kepada
peserta didik. Pada umumnya bidang ini merupakan pusat kegiatan
pendidikan dan merupakan tanggung jawab utama staff pengajar.
3. Bidang pembinaan siswa (bimbingan dan konseling).
Bidang ini terkait dengan program pemberian layanan bantuan kepada
peserta didik dalam upaya mencapai per-kembangannya yang optimal
melalui interaksi yang sehat dengan lingkungannya.
46
Bimbingan dan Penyuluhan disekolah dalam pelaksanaanya mempunyai
beberapa pola atau kemungkinan operasionalnya :
1. Bimbingan identik dengan pendidikan.
2. Bimbingan sebagai pelengkapan pendidikan.
3. Bimbingan dan penyuluhan sebagai pelengkap kulikuler.
4. Bimbiingan dan peyuluhan sebagai dari layanan urusan kesiswaan.

B. Hubungan Bimbingan dan Konseling dengan pendidikan di Sekolah


Bimbingan dan konseling merupakan salah satu komponen dalam
keseluruhan sistem pendidikan khususnya di sekolah, guru sebagai salah satu
pendukung unsur pelaksana pendidikan yang mempunyai tanggung jawab
sebagai pendukung pelaksana layanan bimbingan pendidikan di sekolah,
dituntut untuk memiliki wawasan yang memadai terhadap konsep-konsep dasar
bimbingan dan konseling di sekolah.
Bimbingan konseling sendiri adalah salah satu unsur yang sangat penting,
yang merupakan salah satu unsur yang harus tersedia di dalam sebuah lembaga
pendidikan, yakni sekolah. Dalam kenyataannya memang Bimbingan
Konseling yang diharapkan diimplikasikan dengan baik di sekolah-sekolah
tidak berjalan seperti yang diharapkan.
Tanggung jawab sekolah ialah membantu para siswa,baik sebagai pribadi
maupun sebagai calon anggota masyarakat, dengan mendidik dan menyiapkan
siswa agar berhasil menyesuaikan diri di masyarakat, berkompetensi, mandiri,
dan mampu menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapinya.Inti dari tujuan
pendidikan itu sendir adalah perkembangan yang terjadi pada kepribadian
peserta didik baik secara akademik maupun kehidupan sosialnya secara
optimal serta perkembanganpeserta didik sebagai seorang individu. Sehingga
implikasi peranan Bimbingan Konseling di sekolah-sekolah itu sendiri adalah
untuk membantu berhasilnya program pendidikan pada umumnya, membantu
keberlangsungan pelaksanaan kegiatan belajar-mengajar di sekolah-sekolah.
Oleh karena itu adanya Bimbingan Konseling di sekolah-sekolah sangat
penting untuk peningkatan mutu pendidikan, khususnya di Indonesia. Selain itu

47
untuk menyelenggarakan pendidikan yang bermutu tidak cukup hanya dengan
interaksi dan transfer ilmu dari guru pada siswa, materi-materi pelajaran, teori-
teori, dan berbagai aspek kognitif lainnya. Mewujudkan pendidikan yang
bermutu juga dibutuhkan serta harus didukung oleh profesionalitas para tenaga
pendidik, tenaga administratif juga termasuk di dalamnya tenaga-tenaga bantu
lain yang mendukung terlaksananya penyelenggaraan pendidikan.Serta sebagai
tambahan yang tentunya juga sangat penting pula dalam elemen pendidikan
yaitu, system manajemen tenaga pendidikan serta pengembangan kemampuan
peserta didik untuk menolong dirinya sendiri dalam memilih dan megambil
keputusan untuk pencapaian cita-cita dan harapan yang dimilikinya.
Dalam hal ini juga dapat dijelaskan bahwa setidaknya terdapat tiga
komponen yang menunjang pelaksanaan pendidikan, yaitu : program yang
baik, yang berarti bahwa program ataupun hal-hal yang direncanakan untuk
keber-langsungan pelaksanaan pendidikan bagi baik siswa itu sendiri, maupun
bagi pendidikan itu sendiri, haruslah memiliki tujuan dan diupayakan
pencapaiannya dengan sebaik mungkin. Kedua, administrasi dan supervisi
yang lancar, yang memungkikan untuk memperlancar pula kegiatan belajar
mengajar di sebuah sekolah, carut-marut administrasi juga akan mempengaruhi
proses pelaksanaan pendidikan yang diharapkan bias dilaksana-kan seoptimal
mungkin. Terakhir, pelayanan bimbingan yang terarah, sangat ditekankan
sekali adanya layanan bimbingan bagi para siswa yang terarah dan secara
teratur.
Sebagai pendidikan formal, pelaksanaan proses pendidikan di sekolah
sekurang-kurangnya meliputi tiga ruang lingkup,antara lain:
1. Bidang Kurikulum dan Pengajaran Bidang ini merupakan penyampaian dan
pengembangan pengetahuan, ketrampilan, sikap, dan kemampuan ber-
komunikasi para peserta didik.
2. Bidang Administrasi dan Supervisi Ini merupakan kumpulan beberapa
fungsi berkenaan tentang tanggung jawab dan kebikjasanaan.
3. Bidang Bimbingan dan Konseling Bidang ini adalah fungsi dan kegiatan
yang mengacu tentang pelayanan kesiswaan.

48
Bidang-bidang tersebut hendaknya secara lengkap ada apabila diinginkan
agar pendidikan di sekolah dapat berjalan dengan sebaik-baiknya untuk
memenuhi secara optimal kebutuhan peserta didik dalam proses
perkembangannya.

C. Kedudukan Bimbingan dan Konseling dalam Sistem Pendidikan Di


Indonesia
Kedudukan bimbingan dan konseling dalam system pendidikan di
Indonesia tertuang di dalam:
1. UU No. 2 tahun 1989 bab I pasal 1 ayat 1
Pendidikan adalah usaha sadar untuk menyiapkan peserta didik melalui
kegiatan bimbingan, pengajaran,dan/atau latihan bagi peranannya dimasa
yang akan datang
2. PP No. 28 untuk SD tahun 1990 bab x pasal 25
a. Bimbingan merupakan bantuan yang diberikan kepada siswa dalam
rangka upaya menemukan pribadi,mengenal lingkungan dan
merencanakan masa depan.
b. Bimbingan diberikan oleh guru pembimbing.
c. Pelaksanaan ketentuan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dan ayat
(2) diatur oleh menteri.
PP No. 29 untuk SMP dan SMA tahun 1990 bab x pasal 27
a. Bimbingan merupakan bantuan yang diberikan kepada siswa dalam
rangka upaya menemukan pribadi,mengenal lingkungan, dan
merencanakan masa depan
b. Bimbingan diberikan oleh guru pembimbing
3. UU No. 20 tahun 2003 bab I pasal 1 ayat
Pendidik adalah tenaga kependidikan yang berkualifikasi sebagai guru,
dosen, konselor, pamong belajar, widyaiswara, tutor, instruktur, fasilitator,
dan sebutan lain yang sesuai dengan kekhususannya, serta berpastisipasi
dalam menyelenggarakan pendidikan.
(UUSPN )No. 29 Tahun 1990 Bab X pasal 27

49
Pasal 27 Ayat (2) Bimbingan merupakan bantuan yang diberikan pada
peserta didik dalam rangka upaya menemukan pribadi, mengenal
lingkungan dan merencanakan masa depan, kalimat tersebut telah secara
langsung memuat pengertian dan tujuan pokok bimbingan dan konseling di
sekolah.
Permendikbud No.111 Tahun 2004
Pasal 2
Layanan bimbingan konseling bagi konseli pada satuan pendidikan
memiliki fungsi :
a. Pemahaman diri dan lingkungannya
b. Fasilitasi pertumbuhan dan perkembangan
c. Penyesuaian diri dan lingkungannya
d. Penyaluran pilihan pendidikan,pekerjaan,dan karier
e. Pencegahan timbulnya masalah
f. Perbaikan dan penyembuhan
g. Pemeliharaan kondisi pribadi dan situasi yang kondusif untuk
perkembangan diri konseli
h. Pengembangan potensi optimal
i. Advokasi diri terhadap perlakuan deskriminatip
j. Membangun adaptasi pendidik dan tenaga pendidikan terhadap program
dan aktifitas pendidikan sesuai dengan latar belakang,bakat, minat,
kemampuan kecepatan belajar dan kebutuhan konseli.
Pasal 3
Layanan Bimbingan dan Konseling memiliki tujuan membantu Konseli
mencapai perkembangan optimal dan kemandirian secara utuh dalam aspek
pribadi, belajar, sosial, dan karir.
Pasal 4 Layanan Bimbingan dan Konseling dilaksanakan dengan asas:
a. Kerahasiaan sebagaimana diatur dalam kode etik Bimbingan dan
Konseling;
b. Kesukarelaan dalam mengikuti layanan yang diperlukan;
c. Keterbukaan dalam memberikan dan menerima informasi;

50
d. Keaktifan dalam penyelesaian masalah;
e. Kemandirian dalam pengambilan keputusan;
f. Kekinian dalam penyelesaian masalah yang berpengaruh pada kehidupan
Konseli; -
g. Kedinamisan dalam memandang konseli dan menggunakan teknik
layanan sejalan dengan perkembangan ilmu bimbingan dan konseling;
h. Keterpaduan kerja antarpemangku kepentingan pendidikan dalam
membantu konseli;
i. Keharmonisan layanan dengan visi dan misi satuan pendidikan, serta
nilai dan norma kehidupan yang berlaku di masyarakat;
j. Keahlian dalam pelayanan yang didasarkan pada kaidah-kaidah
akademik dan profesional di bidang bimbingan dan konseling;
k. Tut Wuri Handayani dalam memfasilitasi setiap peserta didik untuk
mencapai tingkat perkembangan yang optimal

D. Peran Bimbingan dan Konseling dalam Pendidikan Ramah Anak


1. Memberi pelayanan untuk peserta didik baik perorangan atau kelompok
2. Sebagai orang tua ke-2 di sekolah yg berperan untuk mengoptimalkan
potensi siswa.

51
DAFTAR PUSTAKA

Samsul Yusuf dan A. Nurihsan. 2005. Landasan Bimbingan dan Konseling,


Bandung: Remaja Rosdakarya.

52
BAB V
MANAJEMEN BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Moch Rofly Surya Kalam (21010094)
Nida Ulfah Rusmayasaresno (21010115)
Sabila Putri Kinanti (21010093)
Mutia Nurfauziah (21010117)
Reva Ratna Sari (21010120)
Julia Putri Fauziyah (21010122)
Salma Maulidah (21010124)
Shalsabila Jihan Rizkyllah (21010128)
Aulia Azahra (21010212)

A. Pengertian Manajemen BK
Manajemen adalah pencapaian sasaran-sasaran organisasi dengan cara
efektif dan efisien melalui perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan dan
pengendalian sumber daya organisasi. Dan dalam BK di sekolah juga butuh
Manajemen untuk mengatur kelancaran progam-program kerja yang telah di
rancang dan di laksanakan.
Konseling meliputi aktivitas administratif seperti pelaporan dan
perekaman, perencanaan dan kontrol anggaran, manajemen fasilitas, dan
pengaturan sumber daya .
Manajemen bimbingan dan konseling adalah kegiatan manajemen yang
dilakukan oleh konselor untuk memfasilitasi fungsi BK mulai dari
perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan evaluasi untuk mencapai
tujuan BK yang efektif dan efisien. Dengan memanfaatkan sunber daya yang
ada.

B. Tujuan Manajemen Bimbingan dan Konseling


BK bertujuan untuk mengembangkan diri konseli (peserta didik) secara
efektif dan efisien .
1. Efektif berarti kesesuaian antara hasil yang dicapai dengan tujuan
53
keefektifan dalam BK adalah melihat dari ketercapaian layanan BK ketika
konseling mampu mengembangkan dirinya secara optimal .
2. Sedangkan Efisien apabila kesesuaian antara sumber daya dengan
pengeluaran atau penggunaan sumber dana yang minimal dapat mencapai
tujuan yang diharapkan.
Layanan BK dapat dinyatakan efisien ketika pengembangan diri konseli
dapat segera di capai dengan penggunaan sumber daya yang sedikit.Dan
tujuan-tujuan manajemen BK ini dapat dicapai secara efektif dan efisien
apabila memenuhi prinsi-prinsip manajemen .

C. Prinsip-Prinsip Manajemen Bimbingan dan Konseling


1. Efesien dan efektif, artinya kesesuaian hasil layanan dengan tujuan yang
ingin dicapai dari layanan bimbingan dan konseling dengan memanfaatkan
fasilitas yang ada secara optimal.
2. Kepemimpinan yang efektif, artinya kepala sekolah perlu bersikap bijaksana
dalam mengambil keputusan mampu berkoordinasi dengan personel sekolah
secara baik.
3. Kerjasama, artinya adanya hubungan kerjasama yang baik antar personel
sekolah.
4. Pengelolaan manajemen, sistematika manajemen dari mulai perencanaan,
pengorganisasian, pengarahan, dan evaluasi.

D. Aspek Manajemen Bimbingan dan Konseling


1. Perencanaan program bimbingan dan konseling
Perencanaan program bimbingan dan konseling merupakan seperangkat
kegiatan yang dirancang oleh konselor sekolah untuk tercapainya program
perencanaan bk yang efektif dan efisien Maka ada beberapa hal yang harus
dilakukan yaitu analisis kebutuhan siswa penentuan tujuan BK, analisis
situasi sekolah penentuan jenis kegiatan yang akan dilaksanakan, penetapan
metode pelaksanaan kegiatan, penetapan personil kegiatan, persiapan
fasilitas dan biaya kegiatan dan perkiraan tentang hambatan kegiatan dan

54
antisipasinya.
2. Pelaksanaan dan pengarahan program bimbingan dan konseling
Sekolah sebagai satuan pendidikan perlu merancang program
bimbingan dan konseling sebagai integral dari program sekolah secara
keseluruhan. Pada aspek ini terdapat dua program yaitu:
a. Program tahunan sebagai program sekolah. program tahunan ini
dijabarkan menurut Al kasih waktu tiap semester bulanan bahkan
mingguan.
b. Program kegiatan layanan bagi setiap guru pembimbing sesuai dengan
pembagian tugas layanan di sekolah.
3. Evaluasi
Evaluasi pelaksanaan program bimbingan dan konseling merupakan
upaya efisiensi dan efektifitas manajemen bimbingan dan konseling di
sekolah dan program bimbingan dan konseling yang dikelola oleh staf
bimbingan dan konseling pada umumnya
4. Supervise kegiatan bimbingan dan konseling
Manfaat pokok dari seperti ini adalah untuk mengendalikan personal
dari pelaksanaan bimbingan dan konseling, memantau kemungkinan adanya
kendala yang muncul dan mencari jalan keluar terhadap hambatan dan
permasalahan dalam pelaksanaan program agar tercapainya pelaksanaan
yang lancar ke arah pencapaian tujuan bimbingan dan konseling di sekolah

E. Fungsi fungsi manajemen bimbingan dan konseling


Fungsi dalam manajemen merupakan tugas-tugas tertentu yang harus
dilaksanakan yang dapat memberikan persyaratan pelaksanaan suatu pekerjaan
yang harus diperhatikan oleh seseorang atau suatu sistem artinya dengan
pelaksanaan fungsi- fungsi tersebut maka pekerjaan akan diselesaikan dengan
hasil yang memuaskan.
1. Perencanaan
Perencanaan juga merupakan proses penetapan tujuan kegiatan dan
memilih cara atau strategi yang tepat untuk mencapai tujuan. Karena itu

55
dalam menjalankan aktifitas manajemen yang baik diperlukan suatu
perencanaan yang matang dan pasti.
Kegiatan perencanaan terdiri dari :
a. Analisis kebutuhan siswa : Analisis kebutuhan siswa adalah proses
menguraikan berbagai data yang didapat untuk mengetahui apa yang
menjadi kebutuhan siswa melalui tes maupun nontes
b. Analisis situasi dan kondisi sekolah : meliputi konselor perlu mengetahui
kebijakan yang sedang berlangsung pada sekolahnya, mengetahui kondisi
dan situasi di sekolah yang dapat mempengaruhi perkembangan siswa
kondisi rsekloitlah, dan sebagainya.
c. Penentuan tujuan : tujuan ini nantinya akan menjadi dasar dari program
penilaian bimbingan dan konseling.
d. Penentuan jenis kegiatan : Konselor perlu memisah-misahkan setiap
tujuan dan menentukan jenis kegiatan yang tepat untuk setiap tujuan
yang ingin digapai
e. Penentuan waktu dan tempat kegiatan
f. Penentuan fasilitas dan anggaran biaya : fasilitas yang dimaksud disini
adalah fasilitas fisik dan teknis, kedua fasilitas ini merupakan faktor yang
sangat menentukan dalam pelaksanaan program bimbingan dan konseling
di sekolah
2. Pengorganisasian
Pengorganisasian program layanan bimbingan dan konseling di sekolah
adalah upaya melibatkan orang-orang ke dalam organisasi bimbingan di
sekolah, serta upaya melakukan pembagian kerja diantara anggota
organisasi bimbingan sekolah.
Manfaat pengorganisasian dalam manajemen BK :
a. Setiap personil menyadari tugas, peranan, kedudukan, wewenang dan
tanggung jawab masing-masing
b. Terhindar dari terjadinya tumpang tindih tugas diantara para personel
bimbingan
c. Terjadi mekanisme kerja secara baik dan teratur

56
d. Tercapai kelancaran, efisiensi dan efektifitas pelaksanaan program
layanan bimbingan dan konseling
Tugas personel sekolah dalam bimbingan dan konseling :
a. Kepala Sekolah
1) Mengkoordinasikan seluruh kegiatan pendidikan yangmeliputi
kegiatan pengajaran, pelatihan, serta bimbingan dan konseling di
sekolah.
2) Menyediakan dan melengkapi sarana dan prasarana yang diperlukan
dalam kegiatan bimbingan dan konseling di sekolah
3) Memberikan kemudahanbagi terlaksananya program bimbingan dan
konseling di sekolah
b. Koordinator Bimbingan dan Konseling
1) Mengkoordinasikan para guru pembimbing dalam:
(a) memasyarakatkan pelayanan bimbingan dan konseling
(b) menyusun program bimbingan dan konseling
(c) melaksanakan program bimbingandan konseling
2) Membuat usulan kepada kepala sekolah dan mengusahakan
terpenuhinya tenaga, sarana dan prasarana
3) Mempertanggung jawabkan pelaksanaan kegiatan bimbingan dan
konseling kepada kepala sekolah.
c. Konselor atau Guru Bimbingan dan Konseling
1) Memasyarakatkan kegiatan bimbingan dan konseling (terutama
kepada peserta didik).
2) Merencanakan program bimbingan dan konseling bersama kordinator
BK.
3) Merumuskan persiapan kegiatan bimbingan dan konseling.
4) Melaksanakan layanan bimbingan dan konseling terhadap peserta
didik yang menjadi tanggung jawabnya (melaksanakan layanan dasar,
responsif, perencanaan individual, dan dukungan sistem).
5) Mengevaluasi proses dan hasil kegiatan layanan bimbingan dan
konseling.

57
d. Guru (Mata pelajaran dan Wali kelas)
1) Guru sebagai informator
Melalui peranan ini guru dapat menginformasikan tentang layanan
bimbingan dan konseling tujuan, fungsi, dan manfaat nya bagi siswa
2) Guru sebagai fasilitator
Guru berperan sebagai fasilitator terutama ketika dilangsungkan nya
layanan pembelajaran baik itu yang bersifat preventif atau kuratif
dibandingkan guru pembimbing lebih memahami tentang
keterampilan belajar yang perlu dikuasai siswa pada mata pelajaran
yang diajarkannya
3) Guru sebagai mediator
Dalam kedudukannya yang strategis yakni berhadapan langsung
dengan siswa Guru dapat berperan sebagai mediator antara siswa
dengan guru pembimbing
4) Guru sebagai media
Guru sebagai motivator, dalam peranan ini guru dapat berperan
sebagai pemberi motivasi siswa dalam memanfaatkan layanan
bimbingan dan konseling di sekolah, sekaligus memberikan
kesempatan kepada siswa untuk memperoleh layanan konseling
5) Guru sebagi kolabolator
Sebagai mitra seprofesi yakni sama-sama sebagai tenaga pendidik di
sekolah dapat berperan sebagai kolabolator konselor di sekolah
e. Staf Administrasi
1) Membantu guru pembimbing (konselor) dan coordinator BK dalam
mengadministrasikan seluruh kegiatan bimbingan dan konseling di
sekolah
2) Membantu guru pembimbing dalam menyiapkan seluruh kegiatan
bimbingan dan konseling
3) Membantu guru pembimbing dalam menyiapkan sarana yang
diperlukan dalam layanan bimbingan dan konseling.
3. Pelaksanaan

58
Pelaksanaan bimbingan dan konseling mengarah pada pelaksanaan
program bimbingan dan konseling yang telah direncanakan, hal ini terkait
dengan layanan-layanan bimbingan dan konseling dapat berjalan dengan
lancar, konselor harus:
a. Mampu menciptakan suasana kerja yang kondusif
b. Mensinkronkan antara tujuan bimbingan dan konseling dengan tujuan
petugas bimbingan dan konseling
c. Menciptakan hubungan yang harmonis
Implementasi pelayanan BK dalam Manajemen BK :
a. Pelayanan orientasi : Layanan orientasi yaitu layanan yang
memungkinkan konseli memahami lingkungan yang baru dimasuki guna
memperlancar adaptasi konseli.
b. Layanan Informasi : Layanan informasi yaitu layanan yang memberikan
pemahaman kepada konseli tentang hal-hal yang diperlukan oleh konseli
c. Layanan penempatan dan penyaluran : Layanan penempatan dan
penyaluran, yaitu layanan yang menempatkan konseli pada tempat yang
tepat dalam kelas, kelompok belajar, program studi, kegiatan
ekstrakurikuler sesui dengan bakat dan minatnya
d. Layanan pembelajaran : layanan bimbingan dan konseling yang
memungkinkan peserta didik mengembangkan diri berkenaan dengan
sikap dan kebiasaan belajar yang baik, materi belajar yang cocok dengan
kecepatan dan kesulitan belajarnya, serta berbagai aspek tujuan dan
kegiatan belajar lainnya
e. Layanan konseling individu : layanan yang diberikan konselor kepada
konseli dalam rangka menyelesaikan masalah pribadi
f. Layanan konseling kelompok : layanan ini diberikan dalam bentuk
format dan dilakukan di luar jam pembelajaran
g. Layanan bimbingan individual : layanan yang diberikan konselor kepada
konseli dalam rangka menyelesaikan masalah pribadi
h. Layanan bimbingan kelompok : layanan yang memungkinkan sejumlah
peserta didik secara berssama-sama melalui dinamika kelompok

59
4. Evaluasi
Kriteria atau patokan yang dipakai untuk menilai keberhasilan
pelaksanaan program layanan bimbingan dan konseling di sekolah adalah
mengacu pada terpenuhi atau tidaknya kebutuhan-kebutuhan peserta didik
dan pihak-pihak yang terlibat, baik langsung maupun tidak langsung
berperan membantu peserta didik dmaelmamperoleh perubahan perilaku dan
pribadi kea rah yang lebih baik.
Kegiatan evaluasi adalah :
a. Pencatatan hasil kerja dan kinerja organisasi
b. Menetapkan standar kinerja
c. Mengukur dan menilai hasil keja dan kinerja organisasi
d. Mengambil tindakan perbaikan dan pengembangan.
Dalam keseluruhan kegiatan layanan bimbingan dan konseling, evaluasi
atau penilaian diperlukan untuk memperoleh umpan balik terhadap
keefektifan layanan bimbingan yang telah dilaksanakan. Dengan informasi
ini dapat diketahui sampai smeajanuahderajat keberhasilan kegiatan layanan
bimbingan.

60
DAFTAR PUSTAKA

Ahmad Susanto, MP (2018). Bimbingan dan konseling di Sekolah: Konsep, teori,


dan aplikasinya . Kencana.
Bhakti, C. P. (2015). Bimbingan Dan Konseling Komprehensif: Dari Paradigma
Menuju Aksi. Jurnal Fokus Konseling, 1(2), 93-106.
Luddin, A. B. M. Z(2010). Dasar dasar konseling. Perdana Publishing.
Rahmadani, R., Neviyarni, N., & Firman, F. (2021). Manajemen Bimbingan Dan
Konseling Di Sekolah. Jurnal Pendidikan Tambusai , 5 (2), 2973-2977.
Zamroni, E., & Rahardjo, S. (2015). Manajemen bimbingan dan konseling
berbasis permendikbud nomor 111 tahun 2014. Jurnal konseling gusjigang,
1(1).

61
BAB VI
PENDEKATAN DAN TEKNIK BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Rizky Juliana (21010138)
Yasfika Mustofa (21010102)
Devi Sri Amanatillah (21010118)
Lubna Ramdhan Hardi (21010211)
Novita Anggi (21010111)
Putri Apriliani Muplihah (21010103)
Rika Anggiani (21010106)
Rima Ainurohmah (21010121)
Sherly Agustin (21010086)

A. Pengertian Pendekatan
Pengertian Pendekatan secara umum Pendekatan terdiri dari kata dasar
dekat yang berarti hal, usaha atau perbuatan mendekati atau mendekatkan.
Pengertian pendekatan dalam BK pendekatan bimbingan dan konseling adalah
suatu usaha yang dilakukan oleh konselor untuk mendekati kliennya sehingga
klien mau menceritakan masalahnya

B. Pengertian Teknik
Teknik bimbingan dan konseling adalah suatu cara yang harus digunakan
oleh seorang konselor dalam melaksanakan kegiatan bimbingan dan konseling.

C. Macam-macam Pendekatan
1. Pendekatan Non Ilmiah (Non Scientific Approach) Pendekatan non ilmiah
adalah kegiatan manusia dalam usaha mencari ilmu pengetahuan dan
mencari kebenaran. Contohnya dilakukan berbagai cara diantaranya ialah
penemuan ilmu pengetahuan secara kebetulan, menggunakan akal sehat
(common sense), mengunakan intuisi, melalui wahyu, melalui usaha coba-
coba (trial and eror), dan lain sebagainya.

62
2. Pendekatan Ilmiah (Scientific Approach) Pendekatan ini berdasar atas hasil
wawancara, hasil penelitian prestasi belajar, hasil tes, dsb. Jadi, pendekatan
ini berdasarkan atas hal-hal yang objektif, tidak spekulatif, orang lain dapat
mengeceknya. Sehingga dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

D. Macam-macam Teknik
1. Teknik Umum Konseling 1
Teknik umum merupakan teknik konseling yang lazim digunakan dalam
tahap-tahap konseling dan merupakan teknik dasar konseling yang harus
dikuasai oleh konselor. Untuk lebih jelasnya, berikut ini akan disampaikan
beberapa jenis teknik umum.
a. Perilaku Attending
Perilaku attending disebut juga perilaku menghampiri klien. Hal ini
mencangkup komponen kontak mata, bahasa tubuh, dan bahasa lisan.
Perilaku attending yang baik dapat menimbulkan hal positif, seperti
meningkatkan harga diri klien, menciptakan suasana yang aman, dan
mempermudah eksperesi perasaan klien dengan bebas.
Contoh perilaku attending yang baik, misalnya :
1) Posisi tubuh : agak condong ke arah klien, jarak antara konselor
dengan klien agak dekat, duduk akrab berhadapan atau berdampingan
2) Ketika Mendengarkan : aktif penuh perhatian, menunggu ucapan klien
hingga selesai, diam (menanti saat kesempatan bereaksi), perhatian
terarah pada lawan bicara.
Contoh perilaku attending yang tidak baik, misalnya :
1) Kepala : kaku
2) Posisi tubuh : tegak, kaku, bersandar, miring, jarak duduk dengan
klien menjauh, duduk kurang akrab dan berpaling
b. Empati
Empati ialah kemampuan konselor untuk merasakan apa yang
dirasakan klien; merasa dan berpikir bersama klien dan bukan untuk atau
tentang klien. Empati dilakukan sejalan dengan perilaku attending. Tanpa

63
perilaku attending, mustahil terbentuk empati. Terdapat dua macam
empati, yaitu :
1) Empati Primer, yaitu bentuk empati yang hanya berusaha memahami
perasaan, pikiran, dan keinginan klien dengan tujuan agar klien dapat
terihat dan terbuka. Contoh ungkapan empati primer : “Saya dapat
merasakan bagaimana perasaan Anda” ; “Saya mengerti keinginan
Anda.”
2) Empati tingkat tinggi, yaitu empati apabila kepahaman konselor
terhadap perasaan, pikiran, keinginan, serta pengalaman klien lebih
mendalam dan menyentuh klien, karena konselor ikut dengan
perasaan tersebut. Keterlibatan konselor tersebut membuat klien
tersentuh dan terbuka untuk mengemukakan isi hati yang terdalam,
berupa perasaan, pikiran, pengalaman, dan termasuk penderitaannya.
Contoh ungkapan empati tingkat tinggi : “Saya dapat merasakan apa
yang Anda rasakan, dan saya ikut terluka dengan pengalaman Anda
itu.”
c. Refleksi
Refleksi adalah teknik untuk memantulkan kembali kepada klien
tentang perasaan, pikiran, dan pengalaman sebagai hasil pengamatan
terhadap perilaku verbal dan non verbalnya. Terdapat tiga jenis refleksi,
yaitu:
1) Refleksi perasaan, yaitu keterampilan atau teknik untuk dapat
memantulkan perasaan klien sebagai hasil pengamatan terhadap
perilaku verbal dan non verbal klien. Contoh : “Tampaknya yang
Anda kaatakan adalah ……”
2) Refleksi pikiran, yaitu teknik untuk memantulkan ide, pikiran, dan
pendapat klien sebagi hasil pengamatan terhadap perilaku verbal dan
non verbal klien. Contoh : “Tampaknya yang Anda Katakan…..”
3) Refleksi pengalaman, yaitu teknik untuk memantulkan pengalaman-
pengalaman klien sebagai hasil pengamatan terhadap perilaku verbal
dan non verbal klien. Contoh : “Tampaknya yang Anda katakana

64
sesuatu …..”
d. Eksplorasi
Eksplorasi adalah teknik untuk menggali perasaan, pikiran, dan
pengamatan klien. Hal ini penting dilakukan karena banyak klien
menyimpan rahasia batin, menutup diri, atau tidak mampu
mengemukakan pendapatnya. Teknik ini memungkinkan klien untuk
bebas berbicara tanpa rasa takut, tetekan, dan terancam. Seperti halnya
pada teknik refleksi, dalam teknik eksplorasi ini pun terdapat tiga macam
teknik yaitu :
1) Eksplorasi perasaan, yaitu teknik untuk dapat menggali perasaan klien
yang tersimpan. Contoh : “Bisakah Anda menjelaskan apa perasaan
bingung yang dimaksud ….”
2) Eksplorasi pikiran, yaitu telknik untuk menggali ide, pikiran, dan
pendapat klien. Contoh : “Saya yakin Anda dapat menjelaskan lebih
lanjut ide Anda tentang sekolah sambil bekerja.
3) Eksplorasi pengalaman, yaitu keterampilan atau teknik untuk
menggali pengalamanpengalaman klien. Contoh : ‘Saya terkesan
dengan pengalaman yang Anda lalui. Namun, saya ingin memahami
lebih jauh tentang pengalaman tersebut dan pengaruhnya terhadap
pendidikan Anda.”
e. Menangkap pesan (Paraphrasing)
Menangkap pesan (Paraphrasing) adalah teknik untuk menyatakan
kembali esensi atau innti ungkapan klien, dengan teliti mendengarkan
pesan utama klien, mengungkapkan kalimat yang mudah dan sederhana.
Biasanya, ini ditandai dengan kalimat awal : “adakah “ atau “tampaknya”
dan mengamati respon klien terhadap konselor.
Tujuan Paraphrasing adalah :
1) untuk mengatakan kembali kepada klien bahwa konselor bersama dia
dan berusaha untuk memahami apa yang dikatakan klien
2) mengedepankan apa yang dikemukakan klien dalam bentuk ringkasan
3) member arah wawancara konseling

65
4) pengecekan kembali persepsi konselor tentang apa yang dikemukakan
klien. Berikut contoh dialognya :
Klien : “Itu suatu pekerjaan yang baik, akan tetapi saya tidak
mengambilnya. Saya tidak tahu mengapa demikian?”
Konselor : “Tampaknya Anda masih ragu.”
f. Pertanyaan Terbuka (Opened Question)
Pertanyaan terbuka yaitu teknik untuk memancing siswa agar mau
berbicfara mengungkapkan perasaan, pengalaman, dan pemikirannya.
Pertanyaan yang diajukan sebaliknya tidak menggunakan kata Tanya
mengapa atau apa sebabnya. Pertanyaan semacam ini akan menyulitkan
klien jika ia tidak tahu alasan atau sebab-sebabnya. Oleh karenanya, lebih
baik gunakan kata Tanya apakah, bagaimana, adakah, atau dapatkah.
Contoh : “Apakah Anda merasa ada sesuatu yang ingin kita bicarakan ?”
g. Pertanyaan Tertutup (Closed Question)
Dalam konseling tidak selamanya harus menggunakan pertanyaan
terbuka. Dalam hal-hal tertentu, dapat pula digunakan pertanyaan
tertutup yang harus dijawab dengan kata “ya” atau “tidak”, atau dengan
kata-kata singkat. Tujuan pertanyaan tertutup adalah untuk :
1) mengumpulkan informasi
2) menjernihkan atau memperjelas sesuatu
3) menghentikan pembicaraan klien yang melantur atau menyimpang
jauh. Contoh dialog :
Klien : “Saya berusaha meningkatkan prestasi dengan mengikuti
belajar kelompok yang selama ini belum pernah saya lakukan.’
Konselor : “Biasanya Anda menempati peringkat berapa?” Klien:
”Empat.”
Konselor:”Sekarang berapa?”
Klien:”Sebelas.”
h. Dorongan Minimal (Minimal Encouragement)
Dorongan minimal adalah teknik untuk memberikan suatu dorongan
langsung yang singkat terhadap apa yang telah dikemukakan klien.

66
Misalnya dengan menggunakan ungkapan oh ….., ya…., lalu….,
terus,…. atau dan… Tujuan dorongan minimal agar klien terus berbicara
dan dapat mengarah agar pembicaraan mencapai tujuan. Dorongan ini
diberikan pada saat klien akan mengurangi atau menghentikan
pembicaraannya, dan pada saat klien kurang memusatkan pikirannya
pada pembicaraan, atau pada saat konselor ragu atas pembicaraan klien.
Contoh dialog :
Klien : “Saya putuskan asa …. dan saya nyaris …. “(klien menghentikan
pembicaraan)
Konselor : “Ya ….”
Klien : “Nekat bunuh diri.”
Konselor : “Lalu ….”
i. Interpretasi
Teknik ini yaitu untuk mengulas pemikiran, perasaan, dan
pengalaman klien dengan merujuk pada teoriteori, bukan pandangan
subjek konselor. Hal ini bertujuan untuk memberikan rujukan pandangan
agar klien mengerti dan berubah melalui pemahaman dari hasil rujukan
baru tersebut. Contoh dialog :
Klien : “Saya pikir dengan berhenti sekolah dan memutuskan perhatian
membantu orang tua merupakan bakti saya pada keluarga, karena adik-
adik saya banyak dan amat membutuhkan biaya.”
Konselor : “Pendidikan tingkat SMA pada masa sekarang adalah mutlak
bagi semua warga negara. Terutama hidup di kota besar seperti Anda.
Karena tantangan masa depan makin banyak, maka dibutuhkan manusia
Indonesia yang berkualitas. Membantu orang tua memang harus, namun
mungkin disayangkan jika orang seperti Anda yang tergolong cerdas
akan meninggalkan SMA.”
j. Mengarahkan (Directing)
Teknik mengarahkan ini yaitu teknik untuk mengajak dan
mengarahkan klien melakukan sesuatu. Misalnya, menyuruh klien untuk

67
bermain peran dengan konselor atau mengkhayalkan sesuatu. Contoh
dialog:
Klien : “Ayah saya sering marah-marah tanpa sebab. Saya tak dapat lagi
menahan diri. Akhirnya, terjadi pertengkaran sengit.”
Konselor : “Bisakah Anda mencoba memperlihatkan di depan saya
bagaimana sikap dan kata-kata ayah Anda jika memarahi Anda.”
Catatan :
Dalam konseling tidak selamanya harus menggunakan pertanyaan
terbuka. Dalam hal-hal tertentu dapat pula digunakan pertanyaan tertutup
yang harus dijawab dengan kata “ya” atau “tidak”, atau dengan kata-kata
singkat.
k. Menyimpulkan Sementara (Summarizing)
Teknik ini yaitu teknik untuk menyimpulkan sementara
pembicaraan, sehingga arah pembicaraan semakin jelas. Tujuan
menyimpulkan sementara adalah untuk
1) memberikan kesempatan kepada klien untuk mengambil kilas balik
dari hal-hal yang telah dibicarakan
2) menyimpulkan kemajuan hasil pembicaraan secara bertahap
3) meningkatkan kualitas diskusi
Contoh dialog :
Konselor: “Setelah kita berdiskusi beberapa waktu, alangkah baiknya jika
disimpulkan dulu agar semakin jelas hasil pembicaaan kita. Dari materi-
materi pembicaraan yang kita diskusikan, kita sudah sampai pada dua
hal. Pertama, tekad Anda untuk bekerja sambil kuliah makin jelas.
Kedua, namun masih ada hambatan yang akan dihadapi, yaitu sikap
orang tua Anda yang menginginkan Anda segera menyelesaikan studi
dan waktu bekerja yang penuh sebagaimana tuntutan dari perusahaan
yang akan Anda masuki.”
2. Teknik Umum Konseling 2
a. Memimpin (Leading)

68
Leading yaitu teknik untuk mengarahkan pembicaraan dalan wawancara
konseling sehingga tujuan konseling tercapai. Contoh dialog :
Klien : “Saya mengkin berpikir juga tentang masalah hubungan dengan
pacar. Tapi, bagaimana, ya?”
Konselor : “Sampai sini, kepedulian Anda tertuju pada kuliah sambil
bekerja. Mungkin Anda tinggal merinci kepedulian itu. Mengenai
pacaran apakah termasuk dalam kerangka kepedulian Anda juga?”
b. Fokus
Fokus yaitu teknik untuk membantu klien memusatkan perhatian pada
pokok pembicaraan. Pada umumnya, dalam wawancara konseling, klien
akan mengungkapan sejumlah permasalahan yang sedang dihadapinya.
Oleh karena itu, konselor seyogiyanya dapat membantu klien agar dapat
menentukan apa yang fokus dari masalah tersebut. Miasalnya, dengan
mengatakan :
“Apakah tidak sebaiknya jika pokok peembicaraan kita berkisar dulu soal
hubungan Anda dengan orang tua yang kurang harmonis.”
Ada beberapa yang dapat dilakukan dalam teknik fokus ini, diantaranya :
1) Fokus pada diri klien. Contoh : “Tanti, Anda tidak yakin apa yang
akan Anda lakukan.” B
2) Fokus pada orang lain. Contoh : “Roni telah membuat kamu
menderita, terangkanlah tentang dia dan apa yang telah
dilakukannya?”
3) Fokus pada topic. Contoh : “Pengguguran kandungan? Kamu
membiarkan aborsi? Pikirkanlah masakmasak dengan berbagai
pertimbangan.”
4) Fokus mengenai budaya. Contoh : “Mungkin budaya menyerah dan
mengalah pada laki-laki harus diatasi sendiri oleh kaum wanita.
Wanita tak boleh menjadi objek laki- laki.”
c. Konfrontasi
Konfrontasi yaitu teknik yang menantang klien untuk melihat adanya
inkonsistensi antara perkataan dengan perbuatan atau bahasa badan, ide

69
awal dengan ide berikutnya, senyuman dengan kepedihan, dan
sebagainya. Tujuannya adalah :
1) mendorong klien mengadakan penelitian diri secara jujur
2) meningkatkan potensi klien
3) membawa klien kepada kesadaran adanya discrepancy; konflik, atau
kontradiksi dalam dirinya.
Penggunaan teknik ini hendaknya dilakukan secara hati-hati, yaitu
dengan
1) memberi komentar khusus terhadap klien yang tidak konsisten dengan
cara dan waktu yang tepat
2) tidak menilai apalagi menyalahkan; serta
3) dilakukan dengan perilaku attending dan empati.
Contoh dialog :
Klien : “Saya baik-baik saja.” (suara rendah, wajah murung, posisi tubuh
gelisah)
Konselor : “Anda mengatakan baik-baik saja, tetapi kelihatannya ada
yang tidak beres. Saya melihat ada perbedaan antara ucapan dengan
kenyataan diri.”
d. Menjernihkan (Clarifying)
Clarifying yaitu teknik untuk menjernihkan ucapan-ucapaan klien yang
samar-samar, kurang jelas, dan agak meragukan. Tujuannya adalah
1) mengundang klien untuk menyatakan pesannya dengan jelas, dengan
ungkapan kata-kata yang tegas, dan dengan alasan-alasan yang logis
2) agar klien menjelaskan, mengulang, dan mengilustrasikan
perasaannya. Contoh dialog :
Klien : “Perubahan yang terjadi di keluarga saya membuat saya bingung.
Saya tidak mengerti siapa yang menjadi pemimpin di rumah itu.”
Konselor : “Bisakah Anda menjelaskan persoalan pokoknya? Misalnya
pran ayah, ibu, atau saudarasaudara Anda.”
e. Memudahkan (Facilitating)

70
Facilitating yaitu teknik untuk membuka komunikasi agar klien
dengan mudah berbicara dengan konselor dan menyatakan perasaan,
pikiran, serta pengalaman secara bebas. Contohnya dengan perkataan:
“Saya yakin Anda akan berbicara apa adanya, karena saya akan
mendengarkan dengan sebaik-baiknya.”
f. Diam
Teknik diam dilakukan dengan cara attending, paling lama 5-10
detik. Komunikasi yang terjadi dalam bentuk perilaku non verbal.
Tujuannya adalah
1) mananti klien sedang berpikir
2) sebagai protes jika klien ngomong berbelit-belit; serta (3) menunjang
perilaku attending dan empati, sehingga klien bebas bicara. Contoh
dialog ;
Klien : “Saya tidak senang dengan perilaku guru itu.”
Konselor : “….” (diam)
Klien :”Saya …. Harus bagaimana …, Saya … tidak tahu …”
Konselor ; “….” (diam)
g. Mengambil Inisiatif
Teknik ini dilakukan manakalah klien kurang bersemangat untuk
berbicara, sering diam, dan kurang partisipatif. Konselor mengajak klien
untuk berinisiatif dalam menuntaskan diskusi. Teknik ini bertujuan untuk
1) mengambil inisiatif jika klien kurang bersemangat
2) untuk mengambil keputusan jika klien lambat berpikir
3) untuk meluruskan jika klien kehilangan arah pembicaraan
Misalnya, dengan mengatakan : “Baiklah, saya pikir Anda mempunyai
satu keputusan namun masih belum keluar. Contoh Anda renungkan
kembali.”
h. Memberi Nasihat
Pemberian nasihat sebaiknya dilakukan jika klien memintanya.
Walaupun demikian, konselor tetap harus mempertimbangkannya apakah
pantas untuk member nasihat atau tidak. Sebab, dalam member nasihat,

71
tetap dijaga agar tujuan konseling, yakni kemandirian klien, tetap harus
tercapai. Contoh respons konselor terhadap permintaan klien : “Apakah
dalam hal seperti ini saya pantas untukl member nasihat pada Anda ?
Sebab, dalam hal seperti ini, saya yakin Anda lebih mengetahuinya
daripada saya.”
i. Pemberian Informasi
Sama halnya dengan nasihat, jika konselor tidak memiliki informasi,
sebaiknya dengan jujur katakana bahwa dia mengetahui hal itu. Kalaupun
konselor mengetahuinya, sebaiknya tetap diupayakan agar klien
mengusahakannya. Misalnya, dengan mengatakan : “Mengenai berapa
biaya masuk ke Universitas Negeri Jakarta, saya sarankan Anda bisa
langsung bertanya ke pihak UNJ atau Anda berkunjung ke situs
www.unj.com di internet.”
j. Merencanakan
Teknik ini digunakan menjelang akhir sesi konselinguntuk
membantu agar klien dapat membuat rencana tindakan (action),
perbhuatan yang produktif untuk kemajuan klien. Misalnya, dengan
berkata, “Nah, apakah tidak lebih baik jika Anda mulai menyusun
rencana yang baik dengan berpedoman pada hasil pembicaraan kita sejak
tadi.”
k. Menyimpulkan
Teknik ini digunakan untuk menyimpulkan hasil pembicaraan yang
menyangkut (1) bagaimana keadaan perasaan klien saat ini, terutama
mengenai kecemasan; (2) memantapkan rencana klien; (3) pemahaman
baru klien; dan (4) pokok-pokok yang akan dibicarakan selanjutnya pada
sesi berikutnya, jika pandangan masih perlu dilakukan koseling lanjutan.
3. Teknik Khusus Konseling
Dalam konseling, disamping menggunakan teknik-teknik umu, dalam
hal-hal tertentu dapat menggunakan teknik-teknik khusus. Teknik-teknik
khusus ini dikembangkan dari berbagai pendekatan konseling, seperti

72
pendekatan behaviorism, rational emotive therapy, gestalt, dan sebagainya.
Berikut ini akan disampaikan beberapa teknik-teknik khusus konseling.
a. Latihan Asertif
Teknik ini digunakan untuk melatih klien yang mengalami kesulitan
untuk menyatakan diri bahwa tindakannya adalah layak dan benar.
Latihan ini terutama berguna, di antaranya, untuk membantu individu
yang tidak mampu mengungkapkan perasaan tersinggung, kesulitan
menyatakan tidak, mengungkapkan afeksi, dan respons positif lainnya.
Cara yang digunakan adalah dengan permainan peran dengan
bimbingan konselor. Diskusi-diskusi kelompok juga dapat diterapkan
dalam latihan asertif ini.
b. Desensitisasi
Sistematis Desensitisasi sistematis merupakan teknik konseling
behavioral yang memfokuskan bantuan untuk menenangkan klien dari
keterangan yang dialami dengan cara mengajarkan klien untuk rileks.
Esensi teknik ini adalah menghilangkan perilaku yang diperkuat secara
negatif dan menyertakan respons yang berlawanan dengan perilaku yang
akan dihilangkan. Dengan pengondisian klasik, respons-respons yang
tidak dikehendaki dapat dihilangkan secara bertahap. Jadi, desensitisasi
sistematis, hakikatnya, merupakan teknik relaksasi yang digunakan untuk
menghapus perilaku yang diperkuat secara negatif. Biasanya, ini
merupakan kecemasan, dan ia menyertakan respons yang berlawanan
dengan perilaku yang akan dihilangkan.
c. Pengondisian Aversi
Teknik ini dapat digunakan untuk menghilangkan kebiasaan buruk.
Teknik ini dimaksudkan untuk meningkatkan kepekaan klien agar
mengamati respons pada stimulus yang disenanginya dengan kebalikan
stimulus tersebut. Stimulus yang tidak menyenangkan yang disajikan
tersebut diberikan secara bersamaan dengan munculnya perilaku yang
tidak dikehendaki kemunculannya. Dari pengondisian ini diharapkan

73
terbentuknya asosiasi antara perilaku yang tidak dikehendaki dengan
stimulus yang tidak menyenangkan.
d. Pembentukan Perilaku Model
Teknik ini dapat digunakan untuk membentuk perilaku baru pada
klien dan memperkuat perilaku yang sudah terbentuk. Dalam hal ini,
konselor menunjukkan kepada klien tentang perilaku model. Teknik ini
dapat dilakukan dengan menggunakan model audio, model fisik, model
hidup, atau lainnya yang teramati dan dipahami jelas perilaku yang
hendak dicontoh. Perilaku yang berhasil dicontoh memperoleh ganjaran
dari konselor. Ganjaran dapat berupa pujian sebagai ganjaran sosial.
e. Pemain Dialog
Teknik ini dilakukan dengan cara klien dikondisikan untuk
mendialogkan dua kecenderungan yang saling bertentangan, yaitu
kecenderungan topdog dan kacenderungan underdog. Contohnya : Under
dog adalah sebutan bagi orang atau regu dalam sebuah kompetisi yang
disangka mengalami kekalahan Topdog individu yang disangka untuk
menang
1) Kecenderungan orang tua lawan kecenderungan anak
2) Kecenderungan bertanggung jawab lawan kecenderungan masa bodoh
3) Kecenderungan “anak baik” lawan kecenderungan “anak bodoh”
4) Kecenderungan otonom lawan kecenderungan tergantung
5) Kecenderungan kuat atau tegar lawan kecenderungan lemah
Melalui dialog yang kontradiktif ini, menurut pandangan Gestalt,
pada akhirnya, klien akan mengarahkan dirinya pada suatu posisi dimana
ia berani mengambil resiko. Penerapan permainan dialog ini dapat
dilaksanakann dengan menggunakan teknilk “kursi kosong”.
f. Latihan Saya Bertanggung Jawab
Teknik ini merupakan teknik yang dimaksudkan untuk membantu
klien agar mengakui dan menerima perasaan-perasaannya daripada
memperoyeksikan perasaannya itu kepada orang lain. Dalam teknik ini,
konselor meminta klien untuk membuat suatu pernyataan dan kemudian

74
klien menambahkan dalam pernyataan itu dengan kalimat: “… dan saya
bertanggung jawab atas hal itu.” Misalnya :
1) “Saya merasa jenuh, dan saya bertanggung jawab atas kejenuhan itu.”
2) “Saya tidak tahu apa yang harus saya katakan sekarang, dan saya
bertanggung jawab atas ketidaktahuan itu.”
3) Saya malas, dan saya bertanggung jawab atas kemalasan itu.”
Meskipun tampaknya mekanis, tetapi menurut Gestalt, hal ini akan
membantu meningkatkan kesadaran klien akan perasaan-perasaan yang
mungkin selama ini diingkarinya.
g. Bermain Proyeksi
Proyeksi yaitu memantulkan kepada orang lain perasaan-perasaan
yang dirinya sendiri tidak mau melihat atau menerimanya; mengingkari
perasaan-perasaan sendiri dengan cara memantulkan kepada orang lain.
Sering terjadi perasaan-perasaan yang dipantulkan kepada orang lain
merupakan atribut yang dimilikinya. Dalam teknik bemain proyeksi,
konselor meminta kepada klien untuk mencobakan atau melakukan hal-
hal yang diproyeksikan kepada orang lain.
h. Teknik Pembalikan
Gejala-gejala dan perilaku tertentu sering kali mempresentasikan
pembalikan dorongan-dorongan yang mendasarinya. Dalam teknik ini,
konselor meminta klien untuk memainkan peran yang berkebalikan
dengan perasaan-perasaan yang dikeluhkannya. Misalnya, konselor
member kesempatan kepada klien untuk memainkan peran
“exhibitionist” bagi klien pemalu yang berlebihan
i. Bertahan dengan Perasaan
Teknik ini dapat digunakan untuk klien yang menunjukkan perasaan
atau suasana hati yang tidak menyenagkan, atau ia sangat ingin
menghindarinya. Konselor mendorong klien untuk tetap bertahan dengan
perasaan yang ingin dihindarinya itu.

75
Kebanyakan klien ingin melarikan diri dari stimulus yang
menakutkan dan menghindari perasaan-perasaan yang tidak
menyenangkan.
Dalam hal ini, konselor tetap mendorong klien untuk bertahan
dengan ketakutan atau kesakitan perasaan yang dialaminya sekarang, dan
mendorong klien untuk menyelam lebih dalam ke dalam tingkah laku dan
perasaan yang ingin dihindarinya itu. Untuk membuka dan membuat
jalan menuju perkembangan kesadaran perasaan yang lebih baru tidak
cukup hanya mengkonfortasi dan menghadapi perasaan-perasaan yang
ingin dihindarinya, tetapi membuat keberanian dan pengalaman untuk
bertahan dalam kesaktian peerasaan yang ingin dihidarinya itu.
j. Home Work Assignments
Teknik ini yaitu teknik yang dilaksanakan dalam bentuk tugas-tugas
rumah untuk melatih, membiasakan diri, dan menginternalisasikan sistem
nilai tertentu yang menuntut pola perilaku yang diharapkan. Dengan
tugas rumah yang diberikan, klien diharapkan dapat mengurangi atau
menghilangkan ide-ide perasaan-perasaan yang tidak rasional dan tidak
logis, mempelajari bahan-bahan tertentu yang ditugaskan untuk
mengubah aspek-aspek kognisinya yang keliru, serta mengadakan
latihan-latihan tertentu berdasarkan tugas yang diberikan.
Pelaksanaan home work assignment yang diberikan konselor
dilaporkan oleh klien dalam suatu pertemuan tatap muka denga konselor.
Teknik ini dimaksudkan untuk membina dan mengembangkan sikap-
sikap tanggung jawab, kepercayaan pada diri sendiri, serta kemampuan
untuk pengarahan diri, pengelolaan diri klien, dan mengurangi
ketergantungan kepada konselor.
k. Adaptive
Teknik ini digunakan untuk melatih,mendorong, dan membiasakan
klien untuk terus –menerus menyesuaikan dirinya dengan perilaku yang
diinginkan. Latihan-latihan yang diberikan lebih bersifat pendisiplinan
diri klien

76
l. Bermain Peran
Teknik ini digunakan untuk mengekpresikan berbagai jenis perasaan
yang menekan (perasaan-perasaan negatif) melalui suatu suasana yang
dikondisikan sedemikian rupa, sehingga klien dapat secara bebas
mengungkapkan dirinya sendiri melalui peran tertentu..
m. Imitasi
Teknik untuk menirukan secara terus-menerus suatu model perilaku
tertentu dengan maksud menghadapi dan menghilangkan perilakunya
sendiri yang negatif. Khususnya dalam teknik wawancara, menurut
Nurhadi, ada beberapa teknik yang bisa digunakan. Berikut
penjelasannya.
1) Pendekatan Directive (Counselor Centered)
Konselor yang mempergunakan metode ini membantu
memecahkan masalah konseli dengan secara sadar mempergunakan
sumber-sumber intelektualnya. Tujuan utama dari metode ini adalah
membantu konseli mengganti tingkah laku emosional dan implusif
dengan tingkah laku yang rasional. Lepasnya tegangan-tegangan dan
didapatnya “insight” dipandang sebagai suatu hal yang penting.
Di dalam membantu memecahkan masalah-masalah yang
dihadapi konseli denganrasional, konselor tidak boleh bersikap
otoriter dan menuduh, walaupun dikatakan direktif. Larangan-
larangan yang langsung, petuah dan didaktis, dan petuah yang sifatnya
mengatur sebaiknya dihindari.
Konsep direktif meliputi bahwa konseli membutuhkan bantuan
dan konselor membantu menemukan apa yang menjadi masalahnya
dan apa yang mesti kerjakan. Teknik-teknik yang bisa digunakan
antara lain : (i) informasi tentang dirinya, hal ini digunakan untuk
mengkonfrontasikan antara informasi yang diberikan dengan
kenyataan yang ada. Dari sini, konseli diharapkan mampu
mengevaluasi kembali sikapnya; (ii) case history digunakan sebagai
alat diagnosis dan therapeutic dengan tujuan membantu dalam

77
“rapport”, mengembangkan kartatis, memberikan keyakinan kembali,
dan kembali mengembangkan “insight”; dan (iii) konflik yang
digunakan sebagai alat therapeutic. Situasi konflik sengaja
ditimbulkan, konseli dihadapkan pada situasi yang memancing
sikapnya dalam menghadapi realitas dan konseli dimotivasi untuk
memecahkannya.
2) Pendekatan Nondirective (Client Centered)
Pada teknik ini,konseli diberi kesempatan untuk memimpin
wawancara dan memikul sebagian besar dari tanggung jawab atas
pemecahan masalahnya. Beberapa ciri-cirinya, antara lain : (a) konseli
bebas untuk mengekspresikan dirinya; (b) konseli menerima,
mengetahui, menjelaskan, mengulang lebih secara objektif
pertanyaan-pertanyaan dari konseli; (c) konseli ditolong untuk makin
mengenal diri sendiri; dan (d) konseli membuat asal-usul yang
berhubungan dengan pemecahan masalahnya.
Salah satu keuntungan terbesar dari metode ini adalah
mengurangi ketergantungan konseli. Bahkan, memberikan pelepasan
emosi yang dalam dan member lebih banyak kesempatan untuk
pertumbuhan “self sufficiency”.

78
DAFTAR PUSTAKA

Afifah, F. N. (2015). Pendekatan Dan Teknik Bimbingan Dan Konseling. Diambil


dari scribd.com: https://www.scribd.com/doc/258818912/Pendekatan-Dan-
Teknik-Bimbingan-Dan-Konseling
Masdudi, M. (2015). BImbingan dan Konseling Perspektif Sekolah. Cirebon:
Nurjati Press.
Himawati, F. (2016). Bimbingan dan Konseling. Jakarta: Rajawali Press.
Fatimah, S. (2018). Pendekatan dan Teknik Bimbingan dan Konseling. Diambil
dari dosen.ikipsiliwangi.ac.id: https://dosen.ikipsiliwangi.ac.id/wp-
content/uploads/sites/6/2018/03/4.-Pendekatan-dan-Teknik-Bimbingan-dan-
Konseling.pdf

79
BAB VII
SISTEM PELAKSANAAN BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Liesna Siti Nurajhari (21010084)
Maulida Nurul Arfah (21010088)
Rhani Cintya Poetry (21010091)
Risya Fujinisa (21010099)
Tiko Andriansyah (21010104)
Khalila Giva Syafitri (21010105)
Salma Sapta Sofia (21010109)
Silvi Kirana Fatmala (21010112)
Najwa Kurota A’yunin (21010126)
Fadila Nur’afiyaturrohimah (21010218)

A. Pengertian Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling


Pelaksanaan bimbingan dan konseling merupakan salah satu komponen
(bagian) dari keseluruhan penyelengaraan pendidikan di sekolah atau lembaga-
lembaga pendidikan yang mempunyai strategi dasar sebagian tempat berpijak
bagi pelaksanaan bantuan/pelayanan yang harus diberikan kepada siswa yang
bersangkutan yang memiliki masalah. Dengan demikian jelaslah bagi kita
bahwa pelaksanaan bimbingan dan konseling ialah suatu proses pemberian
bantuan/pelayanan kepada siswa pada setiap jenjang sekolah, dengan
memperhatikan kemungkinan-kemungkinan dan kenyataan tentang adanya
kesulitan yang dihadapi siswa dalam rangka mengembangkan pribadinya
secara optimal. Sehingga siswa dapat memahami tentang diri, mengarahkan
diri, serta perilaku atau bersikap sesuai dengan tuntutan keadaan lingkungan
sekolah, keluarga dan masyarakat. Bantuan mana yang diberikan dengan
melalui cara-cara yang efektif yang bersumberkan pada ajaran agama serta
nilai-nilai agama yang ada pada diri pribadinya. Langkah ini pada pokoknya
merupakan seperangkat kegiatan yang telah diprogramkan secara terpadu,
menyeluruh, terencana dan berkelanjutan.

80
B. Aspek Dalam Pelaksanaan Bimbingan dan Konseling
Persiapan penyusunan program bimbingan dan konseling dalam persiapan
penyusunan program bimbingan dan konseling di sekolah, langkah-langkah
yang harus dilalui diantaranya meliputi :
1. Studi Kelayakan, dalam studi kelayakan perlu dipertimbanglan beberapa
aspek diantaranya sarana dan prasarana. Dari hasil pengkajian tersebut
beberapa kesimpulan (a) Suatu kegiatan layak diksanakan, b) suatu kegiatan
layak dilaksanakan, c) kegiatan layak dilaksanakan.
2. Penyususnan Program. Program bimbingan dan konseling di sekolah di
laksanakan secara terpadu, menyeluruh, terencana dan berkelanjutan. Setiap
tahun ajaran sekolah hendaknya menyusun program bimbingan dan
konseling yang selaras dengan program sekolah secara keseluruhan
3. Penyediaaan fasilitas Bimbingan dan konseling. Bimbingan dan konseling
sebagai suatu sistem akan membutuhkan ruang dan waktu serta
perlengkapan. Dalam penerapannya keadaan untuk pelaksanaan bimbingan
dan konseling nini tidak selalu memadai suatu hal yang lumrah pada hampir
semua kegiatan. Fasilitas yang harus disediakan dalam pelaksanaan
bimbingan dan konseling :
a. Fasilitas Fisik
1) Menetapkan ruangan khusus untuk keperluan bimbingan dan
konseling dari bangunan sekolah yang ada
2) Memanfaatkan ruang-ruang kegiatan lain untuk kepentingan
bimbingan dan konseling saat tidak dipakai
3) Memanfaatkan lapangan, halaman atau lahan kosong sekolah untuk
kegiatan bimbingan dan konseling
4) Menyediakan ruang penyimpanan hasil-hasil pelaksanaan bimbingan
dan konseling
5) Menyiapkan ruangan sumber bimbingan dan konseling
6) Menetapkan ruang khusus untuk penyuluhan

81
7) Menyediakan alat-alat perlengkapan ruangan bimbingan dan
konseling yang memadai, seperti papan pengumuman, almari, meja,
kursi dan sebagainya
b. Fasilitas Teknis. Penyediaan fasilitas teknis meliputi seperti tes psikologi,
angket, kuesioner, inventori dan buku paket bimbingan dan konseling
dan buku tugas bimbingan dan konseling serta sumber-sumber informasi,
seperti: Klasifikasi Jabatan Indonesia (KJI).
c. Penyediaan Anggaran. Anggaran yang perlu dipersiapkan di antaranya
untuk pos-pos: pembiayaan personil, pengadaan dan pengembangan alat-
alat teknik, biaya operasional dan biaya riset.
d. Pengorganisasiaan. Dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling di
sekolah perlu diorganisasikan semua kegiatan bimbingan dan konseling.
Pengorganisasian bertujuan mengatur cara kerja, prosedur, kerja, dana
pola kerja atau mekanisme kerja kegiatan bimbingan dan konseling.
Unsur-unsur yang terlibat dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling di
sekolah ialah kepala sekolah, koordinator BP beserta guru BP lainnya,
wali kelas, guru mata pelajaran, orang tua, pejabat dan tokoh masyarakat,
serta unsur-unsur yang terkait
e. Pertemuan petugas Bimbingan dan Konseling dengan Staf Sekolah yang
terkait. Mengadakan pertemuan antara petugas bimbingan dan konseling
dengan staf sekolah lainnya yang terkait pihak-pihak yang lain meliputi
pertemuan insidentil, pertemuan rutin, dan pertemuan khusus.
f. Menerapkan instrumen, paket bimbingan dan konseling. Pengadaan
instrumen, paket BK dan sumber informasi mengenai bimbingan dan
konseling dilakukan dengan cara:
1) Menugaskan pada setiap siswa untuk membeli paket bimbingan dan
konseling yang telah diterbitkan oleh penerbit.
2) Menggunakan paket BK yang sama jumlahnya dengan banyak siswa
secara mandiri.

82
3) Mengadakan paket BK terbatas untuk satu atau dua kelas saja (LKS)
digandakan sesuai dengan jumlah siswa masih mengenai pendidikan,
perguruan tinggi dan sebagainnya.
4) Menyediakan informasi, seperti informasi mengenai pendidikan,
perguruan tinggi dan sebagainnya.
5) Instrumen tentang bakat dan minat.

C. Pelaksanaan Program Bimbingan dan Konseling


Pelaksanaan program bimbingan dan konseling di sekolah meliputi
beberapa sapek, diantaranya:
1. Layanan informasi, kepada siswa, guru bidang studi, wali kelas, orang
tua/wali, instansi, masyarakat. Layanan informasi dalam pelaksanaan
bimbingan dan konseling memegang peranan penting, karena informasi
merupakan suatu proses yang dinamis dalam menuju suatu sasaran
pengetahuan, dengan layanan informasi akan secara langsung bisa
membantu para siswa untuk memahami dirinya dalam kaitannya dengan
dunia kerja, pendidikan, sosial dan masalah-masalah kemasyarakatan
lainnya.
2. Pengaturan jadwal kegiatan pelaksanaan tugas siswa. Pengaturan jadwal
kegiatan pelaksanaan tugas siswa adalah merupakan seperangkat kegiatan
berupa pengaturan jadwal pemberian tugas kepada siswa sehingga para
siswa di sekolah tetap dapat melakukan tugas-tugas intrakurikuler,
kokurikuler dan ekstrakurikuler, disamping melaksanakan tugas-tugas
dalam melaksanakan bimbingan dan konseling.
3. Ceramah dari tokoh berkarir. Dalam memberikan informasi tentang karir
dapat pula diberikan atau dilakukan dengan mengundang orang- orang atau
tokoh-tokoh berkarir tertentu ke sekolah-sekolah untuk memberikan
ceramah.
4. Kunjungan pengumpulan informasi di berbagai perusahaan atau pun
perguruan tinggi (PTN/PTS) dari lapangan pekerjaan. Kunjungan
pengumpulan informasi dapat diartikan sebagai suatu bentuk kegiatan

83
mendapatkan berbagai keterangan yang bersangkut paut dengan kehidupan,
dunia kerja, pendidikan, dan instansi-instansi atau perusahaan-perusahaan
yang dikunjungi.
5. Membuat peta dunia kerja di lingkungan daerahnya. Kegiatan dalam
pelaksanaan penyusunan program bimbingan karir di sekolah-sekolah
kiranya terlebih dahulu perlu dibuat peta dunia kerja.
6. Konsultasi/konseling. Konseling yang dimaksud disini ialah suatu proses
pemberian bantuan kepada siswa secara individu agar dapat memilih
program studinya di sekolah secara tepat. Konseling merupakan teknik
bimbingan yang dilaksanakan memulai pendekatan individu dalam
rangkaian wawancara konseling.

D. Program Penilaian Tindak Lanjut Dalam Bimbingan dan Koseling


Penilaian dan tindak lanjut dalam bimbingan dan konseling adalah
seperangkat kegiatan untuk mengetahui tingkat keberhasilan pelaksanaan
bimbingan dan konseling dalam upaya untuk mengatasi berbagai bentuk
hambatan yang dihadapi dan dijumpai dalam pelaksanaan bimbingan dan
konseling. Kegiatan penilaian dan tindak lanjut dalam bimbingan dan
konseling meliputi:
1. Penilaian hasil kegiatan bimbingan dan konseling di kelas dan tindak
lanjutnya, meliputi :
a. Menilai sampai seberapa jauh para siswa mampu memilih secara tepat
program studi pilihan yang sesuai dengan minat dan bakatnya
b. Menilai sampai seberapa jauh siswa memiliki motivasi untuk berprestasi
c. Mengadakan follow-up studies terhadap lulusan, terutama berkaitan
dengan kelanjutan studi dan proses memasuki dan mengembangkan
karirnya
d. Membuat kemungkinan-kemungkinan perbaikan program bimbingan dan
konseling
2. Penilaian hasil kegiatan bimbingan dan konseling di ruang bimbingan dan
tindak lanjutnya, diantaranya:

84
a. Menilai seberapa jauh dilaksanakan koordinasi pelaksanaan bimbingan
dan konseling
b. Menilai keberhasilan mekanisme kerja antara pihak-pihak yang terlibat
dalam pelaksanaan bimbingan dan konseling
c. Menilai seberapa banyak data-data siswa yang telah terkumpul, diolah,
dan bermanfaat dalam menunjang pelaksanaan bimbingan dan konseling
d. Menilai keberhasilan penyusunan program bimbingan dan konseling baik
yang dilaksanakan di kelas maupun di luar sekolah
e. Mengadakan follow-up studies terhadap pelaksanaan program bimbingan
dan konseling yang telah disusun
f. Mengadakan kemungkinan perbaikan program
3. Penilaian hasil kegiatan bimbingan dan konseling di luar sekolah dan tindak
lanjut, diantaranya:
a. Menilai sampai seberapa jauh dapat dikumpulkannya informasi-
informasi yang dalam kegiatan bimbingan dan konseling
b. Menilai hasil-hasil kegiatan siswa yang telah terkumpul berupa laporan
kegiatan
c. Menilai sampai seberapa jauh sekolah dapat melaksanakan orientasi atau
latihan kerja bagi para siswa di instansi/masyarakat
d. Memonitoring terhadap siswa yang melakukan orientasi atau latihan
kerja
e. Menilai sampai seberapa jauh dalam dimanfaatkannya sumber yang
tersedia di masyarakat
4. Penilaian program bimbingan dan konseling secara keseluruhan dan tindak
lanjutnya
Kegiatan tersebut merupakan seperangkat kegiatan untuki mengetahui
sampai seberapa jauh tingkat keberhasilan keseluruhan bimbingan dan
konseling dan usaha-usaha untuk mengatasinya. Biasanya penilaian dan
tindak lanjutnya diselenggarakan pada akhir masa program

85
E. Komponen Pelaksanaan Bimbingan Dan Konseling
1. Layanan Dasar adalah : sebagai proses pemberian bantuan kepada seluruh
konseli melalui kegiatan penyiapan pengalaman terstruktur secara klasikal
atau kelompok yang dirancang dan dilaksanakan secara sistematis dalam
rangka mengembangkan kemampuan penyesuaian diri yang efektif sesuai
dengan tahap dan tugas-tugas perkembangan (yang dituangkan sebagai
standar kompetensi kemandirian).
Strategi layanan dalam komponen program ini adalah:
a. Bimbingan Klasikal
b. Bimbingan Kelompok
c. Layanan Orientasi
d. Layanan Informasi
e. Pengumpulan Data
2. Perencanaan Individual dan Peminatan Peserta Didik adalah program
kurikuler yang disediakan untuk mengakomodasi pilihan minat, bakat
dan/atau kemampuan peserta didik/konseli dengan orientasi pemusatan,
perluasan, dan/ atau pendalaman mata pelajaran dan/atau muatan kejuruan.
Strategi layanannya adalah:
a. Penilaian Individual (selfevaluation)
b. Bantuan Individual/Kelompok dalam merencanakan tujuan, melakukan
kegiatan dan mengevaluasi
c. Penempatan/Penjurusan/Penyaluran
3. Pelayanan Responsif adalah pemberian bantuan kepada peserta
didik/konseli yang menghadapi masalah dan memerlukan pertolongan
dengan segera, agar peserta didik/konseli tidak mengalami hambatan dalam
proses pencapaian tugas-tugas perkembangannya. Strategi layanan responsif
antara lain konseling individual, konseling kelompok, konsultasi,
kolaborasi, kunjungan rumah, dan alih tangan kasus (referral).
4. Strategi layanan dalam komponen program ini adalah:
a. Konsultasi
b. Konseling Individual/Kelompok

86
c. Konferensi kasus
d. Referal
e. Bimbingan Teman Sebaya
5. Dukungan Sistem adalah komponen pelayanan dan kegiatan manajemen,
tata kerja, infrastruktur (misalnya Teknologi Informasi dan Komunikasi),
dan pengembangan kemampuan profesional konselor atau guru bimbingan
dan konseling secara berkelanjutan, yang secara tidak langsung memberikan
bantuan kepada peserta didik/konseli atau memfasilitasi kelancaran
perkembangan peserta didik/konseli dan mendukung efektivitas dan
efisiensi pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling.
Yang termasuk dalam kegiatan komponen program ini adalah:
a. Pengembangan Profesional
b. Manajemen Program
c. Penelitian

87
DAFTAR PUSTAKA

Zamroni, E., & Rahardjo, S. (2015). Manajemen bimbingan dan konseling


berbasis permendikbud nomor 111 tahun 2014. Jurnal konseling gusjigang,
1(1).

88
BAB VIII
ISU-ISU DALAM BIMBINGAN DAN KONSELING
Nama Anggota :
Putri DIrgantari (21010030)
Shafwan Arya Gunawan (21010110)
Muhammad Ramdhan N s (21010125)
Siti Nurhalisa (21010092)
Atiqah Nur Az-zahra (21010134)
Hilma Robiah Adawiah (21010089)
Fanesya Nuraziza (21010097)
Tiara Tazkia Izatunnisa M (21010139)

A. Pengertian Isu
Isu, rumor, atau desas-desus adalah suatu konsekuensi atas beberapa
tindakan yang dilakukan oleh satu atau beberapa pihak yang dapat
menghasilkan negosiasi dan penyesuaian sektor swasta, kasus pengadilan sipil
atau kriminal atau dapat menjadi masalah kebijakan publik melalui tindakan
legislatif atau perundangan menurut Hainsworth & Meng. Sedangkan
menurut Barry Jones & Chase isu adalah sebuah masalah yang belum
terpecahkan yang siap diambil keputusannya. Isu merepresentasikan suatu
kesenjangan antara praktik korporat dengan harapan-harapan para stakeholder.
Berdasarkan definisi yang telah disebutkan di atas, isu adalah suatu hal yang
terjadi baik di dalam maupun di luar organisasi yang apabila tidak ditangani
secara baik akan memberikan efek negatif terhadap organisasi dan berlanjut
pada tahap krisis
Isu-isu dalam BK biasanya berisi kesalahpahaman terhadap fungsi dan
prinsip layanan BK. Kesalahpahamanmerupakan suatu keadaan dalam
memahami sesuatu kurang tepat atau keliru terhadap kenyataan yang
sebenarnya.Kesalahpahaman merupakan suatu kondisi dimana antara
penyampai dan penerima informasi dalam informasi dalam mengartikan
informasi yang diterima mempunyai makna yang berbeda dari yang dimaksud
penyampai informasi.

89
B. Isu-isu dalam BK
1. BK disamakan saja dengan atau dipisahkan sama sekali dari pendidikan
(BK hanya pelengkap kegiatan pendidikan).
Ada pendapat bahwa BK disamakan dengan pendidikan dan ada juga
yang berpendapat BK dilaksanakan secara khusus. BK merupakan bagian
dari pendidikan yang saling melengkapi satu sama lain, tetapi tidak
sepenuhnya pembelajaran saja dapat memenuhi kebutuhan siswa. Tujuan
dari pendidikan dan BK sama yaitu mengarahkan siswa untuk
mengembangkan diri seoptimal mungkin. Siswa memerlukan bimbingan
secara khusus untuk mencapai perkembangan yang optimal, dan disini
peranan BK sangat dibutuhkan.
2. Konselor di sekolah dianggap sebagai polisi sekolah.
Banyak sekali anggapan jika konselor atau guru BK sebagai polisi
sekolah yang tugasnya menghukum siswa, menertibkan siswa, dan
menegakkan disiplin sekolah. Anggapan-anggapan tersebut menjadikan
siswa takut kepada guru BK. Padahal seyogyanya guru BK menjadi sahabat
siswa yang dapat menciptakan suasana yang hangat dan dekat dengan siswa.
3. BK dianggap sebagai proses pemberian nasihat.
Pemberian nasihat merupakan bagian kecil dalam program dan kegiatan
BK, pelayanan dalam BK mencakup pemberian layanan informasi,
orientasi, penempatan dan penyaluran, penguasaan konten, konseling,
bimbingan belajar, mediasi, dan konsultasi, serta alih tangan kasus juga
upaya tindak lanjut, sehingga keseluruhan upaya pelayanan menjadi suatu
rangkaian yang terpadu dan berkesinambungan.
4. BK dibatasi pada hanya menangani masalah yang bersifat insidental.
Penanganan masalah dalam pelayanan BK memang melihat dari gejala
yang terjadi pada klien terlebih dahulu, tetapi di dalam mencari pemecahan
masalahnya, konselor melakukan diagnosis terhadap masalah tersebut,
mencakup masa lalu, sekarang, dan yang akan datang.
5. BK dibatasi hanya untuk klien-klien tertentu saja.

90
BK ditujukan untuk semua siswa tanpa membeda-bedakan kondisi
siswa. Semua siswa berhak dan mendapatkan kesempatan sama untuk
mendapatkan pelayanan BK dan guru BK menyelenggarakan pelayanan BK
untuk semua siswa.
6. BK melayani “orang sakit” dan/atau “kurang normal”.
Pelayanan BK ditujukan pada orang normal yang mengalami masalah
tertentu. Melayani orang sakit atau kurang normal sudah tidak termasuk
ranah BK
7. BK bekerja sendiri.
Program dan kegiatan BK di sekolah tidak dapat berfungsi optimal
tanpa bantuan dari pihak-pihak lain, oleh karena itu BK tidak bekerja
sendiri. Penanganan masalah siswa misalnya, guru BK juga bekerja sama
dengan guru, orang tua, dan pihak lain untuk dapat menyelesaikan masalah
tersebut.
8. Konselor harus aktif, sedangkan pihak lain pasif.
Kegiatan BK dapat berjalan dengan optimal jika ada kerja sama antara
klien dan konselor. Jika hanya konselor yang aktif, hasilnya kurang optimal.
9. Menganggap pekerjaan BK dapat dilakukan oleh siapa saja.
Penyelenggaraan BK dilakukan oleh orang yang ahli dan terlatih dalam
bidang BK dan dilakukan secara professional sehingga hasilnya dapat
optimal.
10. Pelayanan BK berpusat pada keluhan pertama saja.
Pelayanan BK dalam menangani masalah siswa, memang diawali
dengan melihat gejala yang nampak dan yang dirasakan siswa. Penanganan
masalah selanjutnya adalah dengan mendiagnosis masalah tersebut,
sehingga diketahui penyebabnya. Penanganan masalah dilakukan secara
berkelanjutan dan tidak hanya didasarkan pada keluhan pertama saja.
11. Menyamakan pekerjaan BK dengan pekerjaan dokter atau psikiater.
Pekerjaan BK dengan pekerjaan dokter atau psikiater memang sama
dalam hal prognosis dan mendiagnosis masalah, tetapi dalam hal
penyembuhan berbeda. Dokter atau psikiater menggunakan obat untuk

91
menyembuhkan kliennya, sedangkan konselor menggunakan penguatan dan
teknik-teknik yang ada dalam BK untuk membantu klien memecahkan
masalah yang sedang dihadapinya.
12. Menganggap hasil pekerjaan BK harus segera dilihat.
Hasil akhir dari penyelenggaraan BK adalah untuk memandirikan siswa
dan mengarahkan siswa untuk berperilaku yang baik. Hasil dari pelayanan
BK tersebut tentunya memerlukan waktu dan tidak bisa langsung dapat
dilihat hasilnya.
13. Menyamaratakan cara pemecahan masalah bagi semua klien.
Pemecahan masalah bagi setiap klien tidaklah sama tergantung dari
masalah yang dihadapi. Pemecahan masalah untuk klien, diberikan sesuai
dengan kebutuhan masing-masing klien, dilihat dari penyebab dan tujuan
yang akan dicapai.
14. Memusatkan usaha BK hanya pada penggunaan instrumentasi (misalnya tes,
inventori, angket, dan alat pengungkap lainnya).
Penyelenggaran BK tidak sepenuhnya bergantung pada penggunaan
instrumen BK. Penggunaan instrumen merupakan alat pendukung dalam
kegiatan BK. Pelayanan BK terpusat untuk memandirikan siswa dan dapat
mengaktualisasikan diri secara optimal.
15. BK dibatasi hanya menangani masalah-masalah yang ringan saja.
Peranan BK adalah membantu siapa saja yang memerlukan bantuan
untuk memecahkan masalah yang sedang dihadapi, tidak melihat masalah
itu berat atau ringan. Bantuan tersebut diberikan kepada orang yang normal.
Penanganan masalah tersebut disesuaikan dengan kemampuan konselor, jika
konselor sudah tidak mampu baru dialih tangankan kepada pihak lain,
misalnya kepada psikiater jika masalahnya sudah menyangkut tentang
kejiwaan seseorang.

C. Faktor yang Menyebabkan Kesalahpahaman dalam BK


1. BK tergolong baru di Indonesia

92
2. Belum ada kesepakatan dalam penyebutan istilah penyuluhan dan
konseling;
3. Penyebaran BK di Indonesia relatif cepat ke sekolah-sekolah;
4. Latar belakang pendidikan guru yang mengampu bidang BK tidak berlatar
belakang BK;
5. Literatur BK masih sangat kurang;
6. Kinerja konselor kurang professional dalam hal memahami dan mengerti
konsep BK.
D. Cara Mengatasi Kesalahpahaman dalam BK
1. Guru BK bersikap terbuka dan ramah kepada siswa, agar siswa merasa
nyaman;
2. Memasyarakatkan pelayanan BK dengan memberikan informasi-informasi
yang bermanfaat untuk perkembangan siswa, menginformasikan kegiatan-
kegiatan BK;
3. Melayani semua siswa tanpa membeda-bedakan;
4. Membantu memecahkan permasalahan sesuai dengan pribadi siswa,
masalah yang dialami dan didasarkan pada tujuan yang ingin dicapai.

93
DAFTAR PUSTAKA

Yulyanti, A. D. (2013). Layanan Informasi tentang program dan kegiatan


bimbingan dan konseling untuk mengubah kesalahpahaman terhadap
bimbingan dan konselin (Penelitian Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2
Trangkil Kabupaten Pati Tahun Ajaran 2013/2014
https:id.wikipedia.org/wiki/Isu

94
BAB IX
KARAKTERISTIK KONSELOR DAN KONSELI
Nama Anggota :
Anggita Siti Nur R (21010189)
Dhiya Fauziah S (21010193)
Fauzy Lesmana (21010202)
Ismi Wafiq Azizah (21010148)
Meisya Rizkia (21010187)
Rahma Fadlila (21010203)
Rendi Nurcahya (21010150)
Rizal Asadur R (21010186)

A. Karakteristik Konselor
Berkaitan dengan karakteristik yang harus dimiliki oleh seorang yang
terlibat dalam hubungan membantu (helping relationship) maka seorang ahli
konseling dan psikoterapis yaitu Rogers mengemukakan ada tiga karakteristik
(konselor) yaitu congruence, Unconditional postive regard dan empathy
(Lesmana, 2006). Selain Rogers beberapa karakteristik pribadi yang harus
dimiliki oleh helper (konselor) dikemukakan oleh Brammer (1985) yaitu:
1. Kesadaran akan diri dan nilai-nilai
2. Kesadaran akan pengalaman budaya
3. Kemampuan menganalisis kemampuan helper sendiri
4. Kemampuan sebagai Teladan atau Model
5. Altruisme
6. Penghayatan etik yang kuat
7. Tanggung jawab
Sikap Konselor ditandai dengan beberapa karakteristik
1. Pemahaman Diri (Self-Knowledge)
Pemahanan Diri (Self-knowledge) yaitu bahwa konselor memahami
dirinya dengan baik, dia memahami apa yang dia lakukan, mengapa dia
melakukan hal itu, dan masalah apa yang harus dia selesaikan. Konselor
memiliki tingkat pemahaman diri yang baik akan menunjukkan sifat-sifat
95
sebagai berikut:
a. Konselor menyadari dengan baik tentang kebutuhan dirinya.
b. Konselor menyadari dengan baik tentang perasaan-perasaannya.
c. Konselor menyadari tentang apa yang membuat dirinya cemas dalam
konseling, dan apa yang menyebabkan dirinya melakukan pertahanan diri
dalam mereduksi kecemasan tersebut.
2. Kompeten
Kompeten adalah bahwa konselor itu harus memiliki kualitas fisik,
intelektual, emosional, sosial dan moral sebagai pribadi yang berguna.
Sifat-sifat kompetensi terdiri dari:
a. Mengevaluasi efektivitas konseling yang dilakukannya dengan menelaah
setiap pertemuan konseling agar dapat bekerja lebih produktif
b. Melakukan kegiatan tindak lanjut terhadap hasil evaluasi yang telah
dilaksanakan untuk mengembangkan proses konseling
c. mencoba pendekatan-pendekatan baru dalam konseling
3. Kesehatan Psikologi
Konselor dituntut memiliki kesehatan psikologi yang lebih baik dari
kliennya, hal ini penting karena kesehatan psikologi konselor akan
mendasari pemahamannya terhadap perilaku dan penampilannya. Ketika
konselor memahami bahwa kesehatan psikologinya baik maka dia
membangun proses konseling tersebut secara positif sedangkan jika
konselor kesehatan psikologinya tidak baik, maka dia akan mengalami
kebingungan dalam menetapkan arah konseling yang ditempuhnya.
Sifat yang dimiliki oleh kesehatan psikologi di antaranya:
a. Memperoleh pemuasan kebutuhan rasa cinta, aman, kekuatan dan seks;
b. Dapat mengatasi masalah-masalah pribadi yang dihadapinya;
c. Menyadari kelemahan kemampuan dirinya
4. Dapat Dipercaya (Trustworthiness)
Dapat dipercaya (Trustworthiness) adalah bahwa konselor itu tidak
menjadi penyebab kecemasan bagi klien. Konselor yang dipercaya memiliki
sifat-sifat sebagai berikut:

96
a. Memiliki pribadi yang konsisten
b. Dapat dipercaya oleh orang lain
c. Tidak pernah membuat klien kecewa.
5. Jujur (Honesty)
Jujur (Honesty) adalah bahwa konselor itu bersikap terbuka, autentif
dan asli. Konselor yang jujur memiliki sifat-sifat sebagai berikut:
a. Bersifat kongruen artinya sifat-sifat dirinya yang dipersepsi oleh dirinya
sendiri sama sebangun dengan yang dipersepsi oleh orang lain
b. Memiliki pemahaman yang jelas tentang makna kejujuran.
6. Kekuatan (Strength)
Kekuatan (Strength) adalah bahwa klien memandang konselor itu
sebagai orang yang tabah menghadapi masalah dan dapat menanggulangi
masalah pribadi. Konselor yang memiliki kekuatan cenderung memiliki
sifat-sifat seperti berikut:
a. Bersifat fleksibel
b. Memiliki identitas diri yang jelas
c. Dapat membuat batasan waktu yang patas dalam konseling
7. Bersikap Hangat
Bersikap hangat adalah ramah, penuh perhatian dan memberikan kasih
sayang. Konselor yang memiliki sikap hangat akan mempermudah klien
untuk sharing dengan konselor sehingga klien mengalami perasaan yang
nyaman.
8. Actives Responsiveness
Active Responsiveness adalah bahwa dengan melalui respons yang aktif,
konselor dapat mengomunikasikan perhatian dirinya terhadapkebutuhan
klien.
9. Sabar (Patience)
Sabar (Patience) adalah dengan melalui kesabaran konselor dalam
proses konseling dapat membantu klien untuk mengembangkan dirinya
secara alami.
10. Kepekaan (Sensitivity)

97
Kepekaan (Sensitivity) adalah bahwa konselor menyadari tentang
adanya dinamika psikologis yang tersembunyi atau sifat mudah tersinggung,
baik pada diri klien maupun pada dirinya sendiri. Konselor yang sensitif
memiliki sifat-sifat sebagai berikut
a. Sensitif terhadap dirinya sendiri
b. Sensitif terhadap sifat-sifat yang mudah tersinggung terhadap dirinya
c. Mengetahui kapan dan di mana mengungkap masalah klien.
11. Kesadaran Holistik (Holostic Awareness)
Bahwa konselor memahami klien secara utuh dan tidak mendekatinya
secara serpihan. Konselor perlu memahami adanya dimensi yang
menimbulkan masalah klien, dimensi yang meimbulkan masalah klien itu
meliputi : fisik, intelektual, sosial, seksual dan moral spiritual.
Konselor yang memiliki kesadaran holistik cenderung memiliki sifat sebagi
berikut :
a. Akrab dan terbuka berbagai teori
b. Menemukan cara memberikan konsukltasi yang tepat
c. Menyadari secra akurat tentang dimensi kepribadiannya

B. Karakteristik Konseli atau Klien


Klien adalah semua individu yang diberi bantuan profesional oleh seorang
konselor atau permintaan dia sendiri atau permintaan orang lain. Klien yang
datang atas kemauannya sendiri karena dia membutuhkan bantuan. Dia sadar
bahwa dalam dirinya ada masalah yang memerlukan bantuan seorang ahli.
Klien yang datang atas permintaan orang lain seperti orang tua dan guru,
dia tidak sadar akan masalah yang dialami dirinya karena kurangnya kesadaran
diri. Apabila klien sudah sadar akan diri dan masalahnya, maka dia mempunyai
harapan terhadap konselor dan proses konseling yaitu supaya dia tumbuh,
berkembang, produkrif, kreatif dan mandiri, sehingga dapat menentukan
keberhasilan proses konseling.
Shertzer and Stone (1987) mengemukakan bahwa keberhasilan dan
kegagalan proses konseling ditentukan oleh tiga hal, yaitu:

98
1. Kepribadian Klien
Kepribadian klien cukup menentukan keberhasilan proses konseling.
Aspek kepribadian klien adalah sikap, emosi, intelektual, dan motivasi.
Seorang klien yang cemas akan tampak pada perilakunya di hadapan
konselor. Konselor yang efektif akan mengungkap perasaan cemas klien
dengan cara eksplorasi, sehingga keluar dengan leluasa bahkan mungkin
diiringi oleh air mata klien. Jika perasaan klien sudah dikeluarkan baik
secara verbal maupun nonverbal, maka klien akan merasa lega.
2. Harapan Klien
Harapan klien mengandung makna adanya kebutuhan yang ingin
terpenuhi melalui proses konseling. Harapan klien terhadap proses klien
adalah untuk memperoleh informasi, menurunkan kecemasan, memperoleh
jalan keluar dari persoalan yang dialami dan mencari upaya bagaimana
dirinya supaya lebih baik.
3. Pengalaman dan Pendidikan Klien
Pengalaman yang dimaksud adalah pengalaman dalam konseling,
wawancara, berkomunikasi, keterbukaan, ceramah, pidato, mengajar, dan
demokratis. Pengalaman konseling maksudnya pengalaman dalam
membicarakan masalah diri terhadap konseling dan orang tua. Seorang klien
yang berpengalaman dalam diskusi, pidato dan ceramah, biasanya lebih
mudah mengungkapkan perasaannya.

C. Macam-macam Klien
1. Klien Sukarela
Artinya, klien yang hadir di ruang konseling atas kesadaran sendiri,
berhubung ada maksud tujuannya. Ciri-ciri klien sukarela:
a. Mudah terbuka
b. Hadir atas kehendak sendiri
c. Dapat menyesuaikan diri dengan konselor
d. Bersedia mengungkapkan rahasia
e. Bersikap sahabat

99
f. Mengikuti proses konseling
2. Klien Terpaksa
Artinya, klien yang kehadirannya di ruang konseling bukan atas
keinginannya sendiri. Dia datang atas dorongan orang tua, teman, dan wali
kelas. Mungkin klien tadi disuruh menghadap konselor karena dianggap
perilakunya kurang sesuai dengan aturan keluarga dan sekolah. Ciri-ciri
klien terpaksa:
a. Bersifat umum
b. Enggan berbicara
c. Curiga terhadap konselor
d. Kurang bersahabat
e. Menolak secara halus bantuan konselor
3. Klien Enggan
Salah satu bentuk klien enggan adalah yang banyak bicara. Klien ini
enggan untuk dibantu. Dia hanya senang berbincang-bincang dengan
konselor tanpa ingin menyelesaikan masalahnya.
Upaya yang dilakukan klien seperti ini adalah:
a. Menyadarkan akan kekeliruannya
b. Memberi kesempatan agar dia dibimbing orang lain.
4. Klien Bermusuhan
Klien terpaksa yang bermasalah cukup serius bisa menjelma menjadi
klien bermusuhan. Sifat-sifatnya adalah:
a. Tertutup
b. Menentang
c. Bermusuhan
d. menolak secara terbuka.
Cara-cara menghadapi klien seperti ini di antaranya:
a. Ramah, bersahabat dan empati
b. Toleransi terhadap perilaku klien yang tampak
c. Tingkatkan kesabaran, menanti saat yang tepat untuk berbicara sesuai
bahasa tubuh klien

100
d. Memahami keinginan klien yang tidak sudi dibimbing
e. Mengajak suatu negosiasi atau kontrak waktu dan penjelasan tentang
konseling.
5. Klien Krisis
Seorang klien krisis adalah jika seorang mendapati musibah seperti
kematian (orang tua, pacar atau istri, anak yang dicintai), kebakaran rumah,
diperkosa, dan sebagainya yang dihadapkan pada konselor untuk diberi
bantuan agar dia menjadi stabil dan mampu menyesuaikan diri dengan
situasi yang baru (musibah tersebut).
Beberapa gejala perilaku klien krisis adalah:
a. Tertutup, atau menutup diri dari dunia luar
b. Amat emosional, tak berdaya, ada yang histeri
c. Kurang mampu berpikir rasional
d. Tidak mampu mengurus diri dan keluarga
e. Membutuhkan orang yang amat dipercayai.
Tujuan utama membantu klien yang mengalami kesedihan yang mendalam
(Grief) di antaranya:
a. Agar klien dapat menerima kesedihannya secara wajar
b. Agar klien dapat mengekspresikan segala rasa kesedihannya
c. Membentuk lagi lingkungan yang baru yang dapat melupakan semua
kesedihannya
d. Membentuk relasi (kawan atau sahabat) yang baru
e. Menghilangkan ingatan terhadap kesedihan.

101
DAFTAR PUSTAKA

BAB, V.H. Karakteristik dan Kualitas Konselor. (t.thn.). Psikologi Konseling, 1.


Hikmawati, F. (2016). Bimbingan dan Konseling. Rajawali Press.

102
BAB X
BIMBINGAN BAGI PESERTA DIDIK DI SD, SMP, SMA
Nama Anggota :
Aprilianti Salsabila (21010175)
Diane Septiani Pamungkas (21010164)
Fiorella Arisanti (21010198)
Hana Amelia (21010167)
Mutiara Lestari (21010221)
Novia Suci N (21010174)
Sabilla Maulani Rizqiantari (21010197)
Sabina Nur Amalia (21010244)
Salwa Aulia (21010141)

A. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SD


1. Karakteristik Siswa SD
Siswa SD adalah mereka yang berusia 6-13 tahun yang sedang
menjalanitahap perkembangan masa anak-anak dan memasuki masa remaja
awal.Tugas-tugas dan perkembangan yang hendak dicapai oleh siswa SD
adalah:
a. Menanamkan serta mengembangkan kebiasaan dan sikap dalam
berimandan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
b. Mengembangkan keterampilan dasar dalam membaca, menulis, dan
berhitung.
c. Mengembangkan konsep-konsep yang perlu dalam kehidupan sehari-
hari.
d. Belajar bergaul dan bekerja dengan kelompok sebaya.
e. Belajar menjadi pribadi yang mandiri.
f. Mempelajari keterampilan fisik sederhana yang diperlukan, baik
untukpermainan maupun kehidupan.
g. Mengembangkan kata hati, moral, dan nilai-nilai sebagai pedoman
perilaku.
h. Membina hidup sehat untuk diri sendiri dan lingkungan.

103
i. Belajar menjalankan peranan sosial sesuai dengan jenis kelaminnya.
j. Mengembangkan sikap terhadap kelompok dan lembaga-lembaga sosial.
k. Mengembangkan pemahaman dan sikap awal untuk perencanaan masa
depan.
Dalam menjalankan tugas-tugas perkembangannya, anak sering
menemui hambatan-hambatan dan permasalahan-permasalahan sehingga
mereka banyak bergantung kepada orang lain, terutama orangtua dan guru.
Oleh sebab itu, anak usia SD memerlukan perhatian khusus dari para guru,
penyelenggaraan pengajaran, pelatihan, dan bimbingan diharapkan dapat
menunjang pencapaiantugas-tugas perkembangannya itu sesuai dengan
tujuan pendidikan nasional dantujuan pendidikan SD.
2. Bidang Bimbingan Konseling di SD
Pelayanan bimbingan dan konseling di SD mengacu pada
perkembangan siswa SD yang tengah beradaptasi dengan lingkungan yang
lebih luas dan belajar. Bersosialisasi dengan mengenal berbagai aturan,
nilai, dan norma-norma. Materi bimbingan pribadi, sosial, belajar, dan
karier. Dalam bidang bimbingan pribadi, pelayanan bimbingan dan
konseling membantu siswa SD menemukan dan memahami, serta
mengembangkan pribadi yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang
Maha Esa, Mandiri, aktif, dan kreatif, serta sehat jasmani dan rohani. Dalam
bidang bimbingan sosial, pelayanan bimbingan dan konseling membantu
siswa SD dalam proses sosialisasi untuk mengenal serta berhubungan
dengan lingkungan sosial yang dilandasi budi pekertiluhur dan rasa
tanggung jawab.Dalam bidang bimbingan belajar, pelayanan bimbingan dan
konseling membantu siswa SD mengembangkan kebiasaan belajar yang
baik dalam menguasai pengetahuan dan keterampilan, serta menyiapkannya
untuk melanjutkan pendidikan pada tingkat yang lebih tinggi. Dalam bidang
bimbingankarier, pelayanan bimbingan dan konseling membantu siswa SD
mengenali danmulai mengarahkan diri untuk karier masa depan.
3. Jenis-Jenis Layanan Bimbingan dan Konseling di SD
Layanan bimbingan dan konseling di SD meliputi:

104
a. Layanan Orientasi
Layanan orientasi di SD ditujukan untuk siswa baru guna
memberikan pemahaman dan penyesuaian diri terhadap lingkungan
sekolah yang baru dimasuki. Hasil yang diharapkan dari layanan
orientasi adalah dipermudahnya penyesuaian siswa terhadap pola
kehidupan sosial, kegiatan belajar, dan kegiatan di sekolah lain yang
mendukung keberhasilan siswa. Fungsi utamanya adalah fungsi
pemahaman dan pencegahan.
b. Layanan Informasi
Layanan informasi bertujuan untuk membekali siswa dengan
berbagai pengetahuan dan pemahaman tentang berbagai hal yang
berguna untuk mengenal diri, merencanakan dan mengembangkan pola
kehidupan sebagai pelajar, anggota keluarga, dan masyarakat.
Pemahaman yang diperoleh melalui layanan informasi digunakan sebagai
bahan acuan dalam meningkatkan kegiatan dan prestasi belajar,
mengembangkan cita-cita, menyelenggarakan kehidupan sehari-sehari,
dan mengambil keputusan. Fungsi utama layanan informasi adalah fungsi
pemahaman dan pencegahan.
c. Layanan Penempatan dan Penyaluran
Layanan penempatan dan penyaluran memungkinkan siswa berada
pada posisi dan pilihan yang tepat, yaitu berkenaan dengan posisi duduk
dalamkelas, kelompok belajar, kegiatan ekstrakurikuler, program latihan,
serta kegiatan-kegiatan lainnya sesuai dengan kondisi fisik dan psikisnya.
Fungsi utamanya adalah fungsi pencegahan dan perkembangan atau
pemeliharaan.
d. Layanan Pembelajaran
Layanan pembelajaran dimaksudkan untuk siswa memahami serta
mengembangkan sikap dan kebiasaan belajar yang baik, keterampilan
dan materi belajar yang cocok dengan kecepatan dan kesulitan
belajarnya, serta tuntutan kemampuan yang berguna dalam kehidupan

105
dan perkembangan dirinya. Fungsi utamanya adalah fungsi pemeliharaan
dan pengembangan.
e. Layanan Konseling Perorangan
Layanan konseling perorangan memungkinkan siswa mendapatkan
pembahasan dan penyelesaian masalahnya.
f. Layanan Bimbingan Kelompok
Layanan bimbingan kelompok dimaksudkan untuk memungkinkan
siswa secara bersama-sama memperoleh berbagai bahan dari narsumber
yang bermanfaat untuk kehidupan sehari-hari, baik sebagai individu
maupun sebagai pelajar, anggota keluarga, dan masyarakat. Dengan
layanan bimbingan kelompok para siswa dapat diajak untuk bersama-
sama mengemukakan pendapat tentang sesuatu dan membicarakan topik-
topik penting, mengembangkan nilai-nilai yang berhubungan dengan hal
tersebut, dan mengembangkan langkah-langkah bersama untuk
menangani permasalahan yang dibahas di dalam kelompok. Selain dapat
membuahkan hubungan yang baik diantara anggota kelompok,
kemampuan berkounikasi antar individu, pemahaman berbagai situasi,
dan kondisi lingkungan dapat mengembangkan sikap dan tindakan nyata
untuk mencapai hal-hal yang diinginkan sebagaimana terungkap dalam
kelompok. Fungsi utamanya adalah fungsi pemahaman dan
pengemmbangan.
g. Layanan Konseling kelompok
Layanan konseling kelompok memungkinkan siswa memperoleh
kesempatan bagi pembahasan dan pengentasan masalah yang dialami
melalui dinamika kelompok. Layanan konseling kelompok merupakan
layanan konseling yang diselenggarakan dalam suasana kelompok.
Fungsi utamanya adalah fungsi pengentasan.

B. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SMP


1. Urgensi BK di Sekolah

106
Pendidikan menengah berkenaan dengan tujuan institusional ditetapkan
bahwa pendidikan menengah bertujuan meningkatkan pengetahuan siswa
untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi dan untuk
mengembangkan diri sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan,
teknologi, dan kesenian. Meningkatkan kemampuan siswa sebagai anggota
masyarakat dalam mengadakan hubungan timbal balik dengan lingkungan
sosial. Kebutuhan siswa selama rentang umur 12-15 tahun adalah kebutuhan
psikologis, seperti mendapat kasih sayang, menerima pengakuan terhadap
dorongan untuk semakin mandiri, memperoleh prestasi di berbagai bidang
yang dihargai oleh teman sebaya, merasa aman dengan perubahan dengan
kelas mainnya. Tantangan pada masa ini adalah menghadapi diri sendiri bia
sudah mulai memiliki masa pieral (masa pubertas), yaitu mengalami segala
gejala kematangan seksual yang biasanya sering disetai dengan aneka gejala
sekunder seperti berkurangnya semangat untuk bekerja keras, kegelisahan,
kepekaan perasaan, kurang percaya diri, dan penantangan terhadap
kewibawaan orang dewasa.
2. Masalah-Masalah Dihadapi BK di SMP
a. Masalah yang dihadapi dalam belajar
1) Faktor keluaarga
2) Faktor lingkungan
3) Lingkungan pergaulan remaja
b. Perkembangan fisik dan psikis remaja, pertumbuhan fisik adalah
perubahan yang berlangsung secara fisik dan merupakan gejala primer
dalam pertumbuhan remaja. Berkaitan dengan perkembangan fisik anak
remaja yang terpenting adalah aspek seksualita syang dapat dibagi
menjadi dua bagian yaitu:
1) Perubahan seks primer adalah perubahan fisik yang berhubungan
langsung dengan alat-alat (organ) reproduksi. Pada remaja pria
mengalami pertumbuhan pada organ testis yaitu pembuluh memprodu
ksi sperma dan kelenjar prostat. Kematangan organ-organ seksualitas
memungkinkan remaja pria mengalami pulosio (mimpi basah).

107
Sementara pada remaja putri terjadi pertumbuhan pesat pada ovarium
(kandung telur) yang memproduksi sel telur (ovum) dan hormon
untuk kehamilan. Akibatnya terjadi siklus menstruasi.
2) Perubahan seks sekunde radalah perubahan tanda-tanda jasmaniah
yang tidak langsung berhubungan dengan alat reproduksi. Karakter
seks sekunder pada remaja pria adalah bertambah lebarnya bahu, suara
lebih besar, dan tumbuh rambut pada bagian-bagian tertentu.
Sedangkan karakteristik pada remaja putri adalah bertambahnya
jaringan ikat dibawah kulit berupa lemak terutama pada dada, pantat,
dan paha yang akan membentuk tubuh menjadi lebih feminim
3. Model-Model Pendekatan Bimbingan Konseling di SMP
a. Pendekatan krisis, yaitu pemberian layanan bimbingan dan konseling
yang didasarkan adanya krisis yang dialmi oleh konseli, Tujuannya untuk
membantu peserta didik dalam mengatasi krisis atau masalah yang
dihadapi atau dialami oleh konseli.
b. Pendekatanremedial,yaitu membantu mengatasi kelemahan yang dimiliki
peserta didik dan berupaya pemberian remidi terhadap kelemahan
tersebut. Tujuannya untuk memperbaiki kesulitan-kesulitan yang dialami
peserta didik dalam bidang tertentu agar terhindar dari krisis
c. Pendekatan preventif, yaitu pemberian layanan bimbingan dan konseling
yang menekankan pada pencegahan terjadinya masalah-masalah yang
mungkin dialami oleh konseli. Tujuannya untuk mengantisipasi atau
mencegah masalah-masalah umum yang mungkin dialami peserta didik
dan mencoba mencegah masalah tersebut agar jangan sampai terjadi.
d. Pendekatan perkembangan, yaitu pemberian layanan bimbingan dan
konseling yang menekankan pada identifikasi pengetahuan,
keterampilan, sikap, dan pengalaman yang diperlukan konseli agar
berhasil dalam kehidupan akademik, pribadi-sosial dan karirnya.
Tujuannya untuk membantu peserta didik dalam mengembangkan
kemampuan atau potensi yang dimiliki dengan memberikan kesempatan

108
yang seluas-luasnya untuk memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan
pengalaman yang diperlukan dalam kehidupannya.

C. Bimbingan Konseling bagi Peserta Didik SMA


1. Urgensi BK di SMA
Tujuan pendidikan menengah atas acap kali dibiaskan oleh pandangan
umum demi mutu keberhasilan akademis seperti persentase kelulusan,
tingginya nilai Ujian Nasional, atau persentase kelanjutan ke perguruan
tinggi negeri. Kenyataan ini sulit dipungkiri, karena secara sekilas tujuan
kurikulum menekankan penyiapan peserta didik (sekolah menengah
umum/SMU) untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi atau
penyiapan peserta didik (sekolah menengah kejuruan/SMK) agar sanggup
memasuki dunia kerja. Akibatnya, proses pendidikan di jenjang sekolah
menengah akan kehilangan bobot dalam proses pembentukan pribadi.
Betapa pembentukan pribadi, pendampingan pribadi, pengasahan nilai-nilai
kehidupan (values) dan pemeliharaan kepribadian siswa (cura personalis)
terabaikan. Ini di buktikan dengan kenyataan banyak adanya tindakan di
kalangan pelajar ddengan adanaya tawuran antar pelajar, dan tindakan yang
tergolong kriminal lain. Dengan demikian tugas konselor lembaga
bimbingan konseling peran yang sebenarnya dan paling potensial
menggarap, pemeliharaan kepribadian dan pengasahan nilai-nilai kehidupan
siswa tsb.
2. Masalah-masalah BK di SMA
Klarifikasi masalah yang terjadi di SMA sebagai berikut:
a. Permasalahan dalam belajar
1) Kemampuan akademik, yaitu keadaan siswa yang diperkirakan
memiliki intelegensi yang cukup tinggi, tetapi tidak dapat
memanfaatkannya secara optimal.
2) Ketercepatan dalam belajar, yaitu keadaan siswa yang memiliki IQ
130 atau lebih tetapi masih memerlukan tugas-tugas untuk memenuhi
kebutuhan dan kemampuan belajar yang amat tinggi itu.

109
3) Sangat lambat dalam belajar, yaitu keadaan siswa yang memiliki
akademik kurang memadai dan perlu dipertimbangkan untuk
mendapatkan pendidikan atau pengajaran khusus
4) Kurang motivasi dalam belajar, yaitu keadaan siswa yang kurang
bersemangat dalam belajar. Mereka seolah-olah tampak jera dan
malas.
5) Bersikap dan kebiasaan buruk dalam belajar, yaitu kondisi siswa yang
perbuatan dan kegiatan belajarnya sehari-hari antagonistik dengan
yang seharusnya, seperti suka menunda-nunda tugas, mengulur waktu,
membenci guru, tidak mau bertanya untuk hal-hal yang tidak
diketahuinya, dan lain sebagainya.
b. Permasalahan fisik dan psikis
1) Permasalahan yang sedang dihadapinya, sesuai perkembangan usianya
sebagai remaja yang sedang berada dalam masa pancaroba yaitu
peralihan dari masa kanak-kanak ke masa dewasa.
2) Mereka banyak mengalami konflik karena adanya perubahan-
perubahan yang terjadi pada dirinya. Perubahan itu meliputi
perubahan psikis yaitu perkembangan intelegensia, perkembangan
emosi, perkembangan moral, sosial, dan kepribadian.
3. Model-model pendekatan SMA
a. Pendekatan krisis, yaitu pemberian layanan bimbingan dan konseling
yang didasarkan adanya krisis yang dialami oleh konseli. Tujuannya
untuk membantu peserta didik dalam mengatasi krisis atau masalah yang
dihadapi atau dialami oleh konseli.
b. Pendekatan remedial, yaitu membantu mengatasi kelemahan-kelemahan
yang dimiliki peserta didik dan berupaya pemberian remidi terhadap
kelemahan tersebut. Tujuannya untuk memperbaiki kesulitan-kesulitan
yang dialami peserta didik dalam bidang tertentu agar terhindar dari
krisis.
c. Pendekatan preventif, yaitu pemberian layanan bimbingan dan konseling
yang menekankan pada pencegahan terjadinya masalah-masalah umum

110
yang mungkin dialami konseli. Tujuannya untuk mengantisipasi atau
mencegah masalah-masalah umum yang mungkin dialami peserta didik
dan mencoba mencegah masalah tersebut agar jangan sampai terjadi.
d. Pendekatan perkembangan, yaitu pemberian layanan bimbingan dan
konseling yang menekankan pada identifikasi pengetahuan,
keterampilan, sikap, dan pengalaman yang diperlukan konseli agar
berhasil dalam kehidupan akademik, pribadi, sosial, dan karirnya.
Tujuannya untuk membantu peserta didik dalam mengembangkan
kemampuan atau potensi yang dimiliki dengan memberikan kesempatan
yang seluas-luasnya untuk memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan
pengalaman yang diperlukan dalam hidupnya.

111
DAFTAR PUSTAKA

Mugiarso,Heru.dkk. 2012. Bimbingan dan Konseling. Semarang: UNNES Press


Nurihsan.2014.Bimbingan Konseling dalam Berbagai Latar Kehidupan.
Bandung:Anggota IKP
Satriah, L. (2020). Bimbingan Konseling Pendidikan
Sofyan S. Willis. 2004. Konseling Individual; Teori dan Praktek. Bandung:
Alfabeta

112
BAB XI
RAGAM BIMBINGAN DAN KONSELING BERDASARKAN MASALAH
Nama Anggota :
Amelia Andriani Pratiwi (21010046)
Deliana Lestari (21010072)
Kania Ajeng Septianti Hidayat (21010080)
Hasna Naura Qolbi (21010069)
Lilis Liansari (21010030)
Najmi Kamila (21010074)
Novi Amelia (21010029)
Sefia Maulana Putri (21010047)

A. Bimbingan Akademik
Bimbingan akademik yaitu bimbingan yang diarahkan untuk membantu
para individu dalam menghadapi dan menyelesaikan masalah masalah
akademik. Seperti, pengenalan kurrikulum, pemilihan jurusan, penyelesaian
tugas- tugas dan lain sebagainya. Secara khusus bimbingan akademik
ditunjukkan untuk memastikan bahwa kegiatan akademik atau non akademik
yang mereka lakukan di masa perkuliahan dapat menjadi penyokong karir yang
mereka buat.
Manfaat bimbingan akademik :
1. Membantu mahasiswa menyusun rencana studi sejak semester pertama
sampai mahasiswa itu selesai studi.
2. Memberikan pertimbangan tentang mata kuliah (wajib dan Pilihan) yang
dapat diambil pada semester yang akan berlangsung kepada mahasiswa
bimbingannya dengan memahami kebutuhan belajarnya.
3. Memberikan pertimbangan tentang banyaknya kredit yang dapat diambil
pada semester yang akan berlangsung sesuai dengan keberhasilan studi pada
semester sebelumnya dan menyatakan kesetujuannya dengan cara
memvalidasi /menandatangani Formulir Rencana Studi (FRS).
4. Membantu mahasiswa menyalurkan minat dan bakatnya untuk
meningkatkan kemampuan akademiknya.
113
5. Membantu mahasiswa memahami materi perkuliahan dan manfaat
mempelajari ilmu yang diambilnya.
Tujuan layanan ini adalah peserta didik memiliki sikap, keterampilan,
kesiapan dan kebiasaan belajar yang mandiri dalam rangka mencapai standar
kompetensi peserta didik melalui kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh
guru bidang studi. Keberhasilan belajar siswa dipengaruhi oleh faktor internal
dan eksternal dari diri siswa, disamping itu faktor pendekatan belajar juga
berpengaruh terhadap taraf keberhasilan proses belajar siswa salah satu
diantaranya dengan pendekatan layanan akademik.
1. Memberikan orientasi kepada peserta didik baru tentang tujuan institusional
isi kurikulum pengajaran, struktur organisasi sekolah, cara-cara belajar yang
tepat dan penyesuaian diri dengan corak pendidikan di sekolah
bersangkutan.
2. Penyadaran kembali secara berkala tentang cara belajar yang tepat selama
mengikut) pelajaran di sekolah dan selama belajar di rumah, secara
individual ataupun secara kelompok.
3. Bantuan dalam hal ini memilih program studi yang sesuai memilih kegiatan
non-akademik yang menunjang usaha belajar dan memilih program studi di
tingkat pendidikan yang lebih tinggi. Bantuan ini mencakup pula
penyebaran informasi tentang program studi yang tersedia misalnya di
jenjang pendidikan tinggi, serta informasi tentang beberapa Perguruan
Tinggi yang bisa dimasuki tanpa melalui tes, tetapi melalui jalur bakat dan
prestasi.
4. Pengumpulan data mengenai kemampuan intelektual, bakat khusus, minat
cita-cita, dan prestasi belajar peserta didik setiap semester untuk masing-
masing bidang studi.
5. Bantuan dalam hal mengatasi kesulitan-kesulitan belajar, seperti kurang
dapat berkonsentrasi, kurang menguasai cara belajar yang baik dan
sebagainya.
6. Bantuan dalam hal membentuk kelompok-kelompok belajar dan mengajar
kegiatan-kegiatan belajar kelompok supaya berjalan efektif dan efisien

114
B. Bimbingan Keluarga
Merupakan upaya pemberian bantuan kepada para individu sebagai
pemimpin/ anggota keluarga agar mereka mampu menciptakan keluarga yang
utuh dan harmonis, memberdayakan diri secara produktif, dapat menciptakan
dan menyesuaikan diri dengan norma keluarga, serta berperan/ berpartisipasi
aktif dalam mencapai kehidupan keluarga yang bahagia. Selain itu juga
membantu individu yang akan berkeluarga memahami tugas dan tanggung
jawabnya sebagai anggota keluarga sehingga individu siap menghadapi
kehidupan berkeluarga.
Manfaat pelaksanaan bimbingan konseling dalam keluarga adalah :
1. Menurunkan bahkan menghilangkan stress dalam diri anggota keluarga.
2. Membuat diri lebih baik, tenang, nyaman, dan bahagia.
3. Lebih memahami diri sendiri dan orang lain khususnya anggota keluarga
yang lain.
4. Merasakan kepuasan dalam hidup.
5. Mendorong perkembangan personal.
6. Membangkitkan motivasi untuk menjadi pribadi yang lebih tangguh,
berkarakter, dan percayadiri.
7. Anggota keluarga lebih merasa dirinya dipedulikan dan diperhatikan serta
lebih dihargai peranannya dalam keluarga.
8. Lebih menghargai makna dan hakikat kehidupan dan menerima semua
kenyataan yang terjadi dalam kehidupannya.
9. Mengurangi bahkan menghilangkan konfilik/tekananbatin yang bergejolak
dalam diri individu dan dalam keluarga tersebut.
10. Meningkatkan hubungan yang lebih efektif dengan anggota keluarga yang
lain bahkan dengan orang lain diluar keluarganya.
Tujuan umum konseling keluarga.
1. Membantu anggota keluarga belajar dan menghargai secara emosional
bahwa dinamika keluarga adalah kait-mengait diantara anggota keluarga.

115
2. Untuk membantu anggota keluarga agar menyadari tentang fakta jika satu
anggota kleuarga bermasalah, maka akan mempengaruhi kepada persepsi,
ekspektasi, dan interaksi anggota-anggota lain., agar tercapai keseimbangan
yang akan membuat pertumbuhan dan peningkatan setiap anggota.
3. Untuk mengembangkan penghargaan penuh sebagai pengaruh dari
hubungan parental.
Tujuan-tujuan khusus konseling keluarga.
1. Untuk meningkatkan toleransi dan dorongan anggota-anggota keluarga
terhadap cara-cara yang istimewa (idiocyncratic ways) atau keunggulan-
keunggulan anggota lain.
2. Mengembangkan toleransi terhadap anggota-anggota keluarga yang
mengalami frustasi/ kecewa, konflik, dan rasa sedih yang terjadi karena
faktor sistem keluarga atau diluar sistem keluarga.
3. Mengembangkan motif dan potensi-potensi setiap anggota keluarga dengan
cara mendorong (mensupport), memberi semangat, dan mengingatkan
anggota tersebut.
4. Mengembangkan keberhasilan persepsi diri orangtua secara realistic dan
sesuai dengan anggota-anggota lain.

C. Bimbingan Sosial-Pribadi
W.S.Winkel (1991: 124) mendefinisikan bimbingan sebagai pemberian
bantuan kepada seseorang atau kepada sekelompok orang dalam membuat
pilihan-pilihan secara bijaksana dan dalam mengadakan penyesuaian diri
terhadap tuntutan hidup. Bimbingan sosial-pribadi merupakan bimibingan
untuk membantu para individu dalam menyelesaikan masalah-masalah sosial
pribadi. Adapun yang tergolong dalam masalah-masalah sosial-pribadi adalah
masalah hubungan dengan sesame teman, dosen, staf, pemahaman sifat dan
kemampuan diri, penyesuain diri dengan lingkungan pendidikan dan
masyarakat tempat mereka tinggal, serta penyelesaian konflik. Bimbingan
sosial-pribadi diarahkan untuk menetapkan kepribadian dan mengembangkan
kemampuan individu dalam menangani masalah- masalah dirinya.

116
Manfaat atau fungsi dalam bimbingan pribadi-sosial yang diungkapkan
oleh Totok dan Rima Puspita yaitu :
1. Berubah menuju pertumbuhan
2. Pada bimbingan pribadi-sosial, konselor secara berkesinambungan
memfasilitasi individuagar mampu menjadi agen perubahan (agent of
change) bagi dirinya dan lingkungannya.
3. Pemahaman diri secara penuh dan utuh
4. Individu memahami kelemahan dan kekuatan yang ada dalam dirinya, serta
kesempatan dantantangan yang ada diluar dirinya. Pada dasarnya melalui
bimbingan pribadi sosialdiharapkan individu mampu mencapai tingkat
kedewasaan dan kepribadian yang utuh dan penuh seperti yang diharapkan,
5. Belajar berkomunikasi yang lebih sehat
6. Bimbingan pribadi sosial dapat berfungsi sebagai media pelatihan bagi
individu untuk berkomunikasi secara lebih sehat dengan lingkungannya.
7. Berlatih tingkah laku baru yang lebih sehat
8. Bimbingan pribadi-sosial digunakan sebagai media untuk menciptakan dan
berlatih perilaku baru yang lebih sehat.
9. Belajar untuk mengungkapkan diri secara penuh dan utuh
10. Melalui bimbingan pribadi-sosial diharapkan individu dapat dengan
spontan, kreatif, dan efektif dalam mengungkapkan perasaan, keinginan,
dan inspirasinya.
11. Individu mampu bertahan
12. Melalui bimbingan pribadi-sosial diharapkan individu dapat bertahan
dengan keadaan masakini, dapat menerima keadaan dengan lapang dada,
dan mengatur kembali kehidupannya dengan kondisi yang baru.
13. Menghilangkan gejala-gejala yang disfungsional
14. Konselor membantu individu dalam menghilangkan atau menyembuhkan
gejala yang menggangu sebagai akibat dari krisis.
Syamsu Yusuf dan Juntika Nurihsan merumuskan beberapa tujuan
bimbingan dankonseling yang terkait dengan aspek pribadi-sosial sebagai
berikut :

117
1. Memiliki komitmen yang kuat dalam mengamalkan nilai-nilai keimanan
dan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, baik dalam kehidupan
pribadi, keluarga, pergaulan dengan teman sebaya, sekolah, tempat kerja,
maupun masyarakat pada umumnya.
2. Memiliki sikap toleransi terhadap umat beragama lain, dengan saling
menghormati dan memelihara hak dan kewajibannya masing-masing.
3. Memiliki pemahaman tentang irama kehidupan yang bersifat fluktuatif
antara yang menyenangkan dan tidak menyenangkan, serta mampu
meresponnya secara positif sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya.
4. Memiliki pemahaman dan penerimaan diri secara objektif dan konstruktif,
baik yang terkait dengan keunggulan maupun kelemahan, baik fisik maupun
psikis.
5. Memiliki sifat positif atau respek terhadap diri sendiri dan orang lain.
6. Bersikap respek terhadap orang lain, menghormati atau menghargai orang
lain, tidakmelecehkan martabat atau harga dirinya.
7. Memiliki rasa tanggung jawab yang diwujudkan dalam bentuk komitmen,
terhadap tugas dankewajibannya.
8. Memiliki kemampuan berinteraksi sosial (human relationship), yang
diwujudkan dalam bentuk persahabatan, persaudaraan atau silaturahmi
dengan sesama manusia.
9. Memiliki kemampuan dalam menyelesaikan konflik (masalah) baik bersifat
internal (dalam diri sendiri) maupun orang lain.
10. Memiliki kemampuan untuk mengambil keputusan secara efektif.

D. Bimbingan Karir
Menurut Winkel (2005:114) Bimbingan karir adalah bimbingan dalam
mempersiapkan diri menghadapi dunia kerja, dalam memilih lapangan kerja
atau jabatan /profesi tertentu serta membekali diri supaya siap memangku
jabatan itu, dan dalam menyesuaikan diri dengan berbagai tuntutan dari
lapanan pekerjaan yang dimasuki. Bimbingan karir juga dapat dipakai sebagai
sarana pemenuhan kebutuhan perkembangan peserta didik yang harus dilihat

118
sebagai bagaian integral dari program pendidikan yang diintegrasikan dalam
setiap pengalaman belajar bidang studi.
Bimbingan karier di sekolah membantu siswa dalam mengenal dan
mengembangkan potensi karier yang dimilikinya. Selain itu bimbingan karier
sebagai satu kesatuan proses bimbingan memiliki manfaat yang dinikmati oleh
kliennya dalam mengarahkan diri dan menciptakan kemandirian dalam
memilih karier yang sesuai dengan kemampuannya.
Manfaat bimbingan karier di sekolah adalah sebagai berikut:
1. Memberikan kemantapan pilihan jurusan kepada siswa, karena penjurusan
akan mempersiapkan siswa dalam bidang pekerjaan yang kelak diinginkan.
2. Memberikan bekal pada siswa yang tidak melanjutkan sekolah untuk dapat
siap kerja sesuai dengan keinginannya.
3. Membantu kemandirian bagi siswa yang ingin ataupun harus belajar sambil
bekerja.
Secara umum tujuan bimbingan Karir dan Konseling adalah sebagai
berikut;
1. Memiliki pemahaman diri (kemampuan, minat dan kepribadian) yang terkait
dengan pekerjaan.
2. Memiliki pengetahuan mengenai dunia kerja dan informasi karir yang
menunjang kematangan kompetensi kerja.
3. Memiliki sikap positif terhadap dunia kerja. Dalam arti mau bekerja dalam
bidang pekerjaan apapun, tanpa merasa rendah diri, asal bermakna bagi
dirinya, dan sesuai dengan norma agama.
4. Memahami relevansi kompetensi belajar (kemampuan menguasai pelajaran)
dengan persyaratan keahlian atau keterampilan bidang pekerjaan yang
menjadi cita-cita karirnya masa depan

119
DAFTAR PUSTAKA

Budi, Djoko Santoso. (2009). Dasar-dasar bimbingan dan konseling. Malang.


Juntika Nurisan, Achmad (2006). Bimbingan dan Konseling dari berbagai latar
kehidupan. Bandung:Refika Aditama.
Winkel, W.S (1991). Bimbingan dan Konseling di Institusi Pendidikan. Jakarta:
Gramedia.
Yusuf, S (2007). Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung:PT.
Remaja Rosdakarya.

120
BAB XII
RAGAM BIMBINGAN DAN KONSELING BERDASARKAN JUMLAH
KONSELI
Nama Anggota :
Hasby As-Sidiq (21010163)
Ahmad Irfan Burhani (21010147)
Ahmad Akbar (21010183)
Rosmayanti (21010160)
Sania Nursipa (21010151)
Dina Tri Astuti (21010190)
Silvi Nursa’adah (21010179)
Sri Mulyani (21010180)
Neng Syifa Silvia Nur-Azizah (21010158)

A. Konseling Individual
Konseling individu merupakan layanan konseling yang diselenggarakan
oleh konselor terhadap konseli untuk mengentaskan suatu masalah yang
dihadapi konseli.
1. PengertianKonseling Individual
Konseling individual yaitu layanan bimbingan dan konseling yang
memungkinkan peserta didik atau konseli mendapatkan layanan langsung
tatap muka (secara perorangan) dengan guru pembimbing dalam rangka
pembahasan pengentasan masalah pribadi yang di derita konseli.
Konseling individual adalah proses pemberian bantuan yang dialakukan
melalui wawancara konseling oleh seorang ahli (konselor) kepada individu
yang sedang mengalami sesuatu masalah (klien) yang bermuara pada
teratasinya masalah yang dihadapi klien. Konseling merupakan “ jantung
hatinya” pelayanan bimbingan secara menyeluruh. Hal ini berarti apabila
layanan konseling telah memberikan jasanya, maka masalah konseli akan
teratasi secara efektif dan upaya-upaya bimbingan lainya tinggal mengikuti
atau berperan sebagai pendamping. Implikasi lain pengertian “ jantung hati”

121
aialah apabila seorang konselor telah menguasai dengan sebaik-baiknya apa,
mengapa, dan bagaimana konseling itu.
Konseling individual adalah kunci semua kegiatan bimbingan dan
konseling. Karena jika menguasai teknik konseling individual berarti akan
mudah menjalankan proses konseling yang lain. Proses konseling individu
berpengaruh besar terhadap peningkatan klien karena pada konseling
individu konselor berusaha meningkatkan sikap siswa dengan cara
berinteraksi selama jangka waktu tertentu dengan cara beratatap muka
secara langsung untuk menghasilkan peningkatan-peningkatan pada diri
klien, baik cara berpikir, berperasaan, sikap, dan perilaku.
Dasar dari pelaksanaan konseling di sekolah tidak dapat terlepas dari
dasar pendidikan pada umumnya dan pendidikan di sekolah pada khususnya
dan dasar dari pendidikan itu berbeda, dasar dari pendidikan dan pengajaran
di indonesia dapat dilihat sebagaimana dalam UU. No. 12/1945 Bab III
pasal 4 “pendidikan dan pengajaran berdasarkan atas asas-asas yang
termaktub dalam pasal UUD Negara Republik Indonesia dan atas
kebudayaan Indonesia”.
2. Tujuan dan Fungsi Layanan Konseling Individual
Tujuan umum konseling individu adalah membantu klien
menstrukturkan kembali masalahnya dan menyadari life style serta
mengurangi penilaian negative terhadap dirinya sendiri serta perasaan-
perasaan inferioritasnya. Kemudian membantu dalam mengoreksi
presepsinya terhadap lingkungan, agar klien bisa mengarahkan tingkah laku
serta mengembangkan kembali minat sosialnya. Lebih lanjut prayitno
mengemukakan tujuan khusus konseling individu dalam 5 hal. Yakni, fungsi
pemahaman, fungsi pengentasan, fungsi mengembangan atau pemeliharaan,
fungsi pencegahan, dan fungsi advokasi.
Menurut Gibson, Mitchell dan Basile ada sembilan tujuan dari
konseling perorangan, yakni :
a. Tujuan perkembangan yakni klien dibantu dalam proses pertumbuhan
danperkembanganya serta mengantisipasi hal-hal yang akan terjadi pada

122
proses tersebut (seperti perkembangan kehidupan sosial, pribadi,
emosional, kognitif, fisik, dan sebagainya).
b. Tujuan pencegahan yakni konselor membantu klien menghindari hasil-
hasil yang tidak diinginkan.
c. Tujuan perbaikan yakni konseli dibantu mengatasi dan
menghilangkanperkembangan yang tidak diinginkan.
d. Tujuan penyelidikan yakni menguji kelayakan tujuan untuk
memeriksapilihan-pilihan, pengetesan keterampilan, dan mencoba
aktivitas baru dan sebagainya.
e. Tujuan penguatan yakni membantu konseli untuk menyadari apa
yangdilakukan, difikirkan, dan dirasakn sudah baik
f. Tujuan kognitif yakni menghasilkan fondasi dasar pembelajaran
danketerampilan kognitif
g. Tujuan fisiologis yakni menghasilkan pemahaman dasar dan kebiasaan
untukhidup sehat.
h. Tujuan psikologis yakni membantu mengembangkan keterampilan sosial
yangbaik, belajar mengontrol emosi, dan mengembangkan konsep diri
positif dan sebagainya.
3. Proses Layanan Konseling Individu
Proses konseling terlaksana karena hubungan konseling berjalan dengan
baik. Menurut brammer (1979) proses konseling adalah peristiwa yang telah
berlangsung dan memberi makna bagi peserta koseling tersebut (konselor
dan klien).
Setiap tahapan proses konseling individu membutuhkan keterampilan-
keterampilan khusus. Namun keterampilan-keterampilan itu bukanlah yang
utama jika hubungan konseling individu tidak mencapai rapport. Dengan
demikian proses konseling individu ini tidak dirasakan oleh peserta
konseling (konselor klien) sebagai hal yang menjemukan. Akibatnya
keterlibatan mereka dalam proses konseling sejak awal hingga akhir
dirasakan sangat bermakna dan berguna. Secara umum proses konseling
individu dibagi atas tiga tahapan :

123
a. Tahap awal konseling
Tahap ini terjadi sejak klien menemui konselor hingga berjalan proses
konseling sampai konselor dan klien menemukan definisi masalah klien
atas dasar isu, kepedulian, atau masalah klien. Adapun proses konseling
tahap awal sebagai berikut :
1) Membangun hubungan konseling yang melibatkan klien
Hubungan konseling bermakna ialah jika klien terlibat berdiskusi
dengan konselor. Hubungan tersebut dinamakan a working
realitionship, yakni hubungan yang berfungsi, bermakna,dan berguna.
Keberhasilan proses konseling individu amat ditentukan oleh
keberhasilan pada tahap awal ini. Kunci keberhasilan terletak pada :
(pertama) keterbukaan konselor. (kedua) keterbukaan klien, artinya
dia dengan jujur mengungkapkan isi hati, perasaan, harapan, dan
sebagainya. Namun, keterbukaan ditentukan oleh faktor konselor
yakni dapat dipercayai klien karena dia tidak berpura-pura,akan tetapi
jujur, asli, mengerti, dan menghargai. (ketiga) konselor mampu
melibatkan klien terus menerus dalam proses konseling. Karena
dengan demikian, maka proses konseling individu akan lancar dan
segera dapat mencapai tujuan konseling individu.
2) Memperjelas dan mendefinisikan masalah
Jika hubungan konseling telah terjalin dengan baik dimana klien
telah melibatkan diri, berarti kerjasama antara konselor dengan klien
akan dapat mengangkat isu, kepedulian, atau masalah yang ada pada
klien. Sering klien tidak begitu mudah menjelaskan masalahnya,
walaupun mungkin dia hanya mengetahui gejala-gejala yang
dialaminya. Karena itu amatlah penting peran konselor untuk
membantu memperjelas masalah klien. Demikian pula klien tidak
memahami potensi apa yang dimilikinya., maka tugas konselor lah
untuk membantu mengembangkan potensi, memperjelas masalah, dan
membantu mendefinisikan masalahnya bersama-sama.
3) Membuat penafsiran dan penjajakan

124
Konselor berusaha menjajaki atau menaksir kemunkinan
mengembangkan isu atau masalah, dan merancang bantuan yang
mungkin dilakukan, yaitu dengan membangkitkan semua potensi
klien, dan dia prosemenentukan berbagai alternatif yang sesuai bagi
antisipasi masalah.
4) Menegosiasikan kontrak
Kontrak artinya perjanjian antara konselor dengan klien. Hal itu
berisi : (1) kontrak waktu, artinya berapa lama diinginkan waktu
pertemuan oleh klien dan apakah konselor tidak keberatan. (2)
Kontrak tugas, artinya konselor apa tugasnya, dan klien apa pula. (3)
kontrak kerjasama dalam proses konseling. Kontrak menggariskan
kegiatan konseling, termasuk kegiatan klien dan konselor. Artinya
mengandung makna bahwa konseling adalah urusan yang saling
ditunjak, dan bukan pekerjaan konselor sebagai ahli. Disamping itu
juga mengandung makna tanggung jawab klien, dan ajakan untuk
kerja sama dalam proses konseling.
b. Tahap Pertengahan ( Tahap Kerja )
Berangkat dari definisi masalah klien yang disepakati pada tahap
awal, kegiatan selanjutnya adalah memfokuskan pada : (1) penjelajahan
masalah klien; (2) bantuan apa yang akan diberikan berdasarkan
penilaian kembali apa-apa yang telah dijelajah tentang msalah klien.
Menilai kembali masalah klien akan membantu klien memperolah
prespektif baru, alternatif baru, yang mungkin berbeda dari sebelumnya,
dalam rangka mengambil keputusan dan tindakan. Dengan adanya
prespektif baru, berarti ada dinamika pada diri klien menuju perubahan.
Tanpa prespektif maka klien sulit untuk berubah. Adapun tujuan-tujuan
dari tahap pertengahan ini yaitu :
1) Menjelajahi dan mengeksplorasi masalah, isu, dan kepedulian klien
lebih jauh.
2) Dengan penjelajahan ini, konselor berusaha agar klienya mempunyai
prespektif dan alternatif baru terhadap masalahnya. Konselor

125
mengadakan reassesment (penilaian kembali) dengan melibatkan
klien, artinya masalah tu dinilai bersama-sama. Jike klien
bersemangat, berarti dia sudah begitu terlibat dan terbuka. Dia akan
melihat masalahnya dari prepektif atau pandangan yang lain yang
lebih objektif dan mungkin pula berbagai alternatif.
3) Menjaga agar hubungan konseling selalu terpelihara
4) Hal ini bisa terjadi jika : pertama, klien merasa senang terlibat dalam
pembicaraan atau wawancara konseling, serta menampakkan
kebutuhan untuk mengembangkan potensi diri dan memecahkan
masalahnya. Kedua, konselor berupaya kreatif dengan keterampilan
yang bervariasi, serta memelihara keramahan, empati, kejujuran,
keikhlasan dalam memberi bantuan. Kreativitas konselor dituntut pula
untuk membantu klien menemukan berbagai alternatif sebagai upaya
untuk menyusun rencana bagi penyelesaian masalah dan
pengembangan diri.
5) Proses konseling agar berjalan sesuai kontrak
6) Kontrak dinegosiasikan agar betul-betul memperlancar proses
konseling. Karena itu konselor dan klien agar selalu menjaga
perjanjian dan selalu mengingat dalam pikiranya. Pada tahap
pertengahan konseling ada lagi beberapa strategi yang perlu
digunakan konselor yaitu : pertama, mengkomunikasikan nilai-nilai
inti, yakni agar klien selalu jujur dan terbuka, dan menggali lebih
dalam masalahnya. Karena kondisi sudah amat kondusif, maka klien
sudah merasa aman, dekat, terundang dan tertantang untuk
memecahkan masalahnya. Kedua, menantang klien sehingga dia
mempunyai strategi baru dan rencana baru, melalui pilihan dari
beberapa alternatif, untuk meningkatkan dirinya.
c. Tahap Akhir Konseling ( Tahap Tindakan )
Pada tahap akhir konseling ditandai beberapa hal yaitu :
1) Menurunya kecemasan klien. Hal ini diketahui setelah konselor
menanyakan keadaan kecemasanya.

126
2) Adanya perubahan perilaku lien kearah yang lebih positif, sehat, dan
dinamis.
3) Adanya rencana hidup masa yang akan datang dengan program yang
jelas.
4) Terjadinya perubahan sikap positif, yaitu mulai dapat mengoreksi diri
dan meniadakan sikap yang suka menyalahkan dunia luar, seperti
orang tua, guru, teman, keadaan tidak menguntungkan dan
sebagainya. Jadi klien sudah berfikir realistik dan percaya diri.
Tujuan-tujuan tahap akhir adalah sebagai berikut :
1) Memutuskan perubahan sikap dan perilaku yang memadahi
Klien dapat melakukan keputusan tersebut karena dia sejak awal
sudah menciptakan berbagai alternatif dan mendiskusikanya dengan
konselor, lalu dia putuskan alternatif mana yang terbaik. Pertimbangan
keputusan itu tentunya berdasarkan kondisi objektif yang ada pada diri
dan di luar diri. Saat ini dia sudah berpikir realistik dan dia tahu
keputusan yang mungkin dapat dilaksanakan sesuai tujuan utama yang
ia inginkan.
2) Terjadinya transfer of learning pada diri klien
Klien belajar dari proses konseling mengenai perilakunya dan hal-
hal yang membuatnya terbuka untuk mengubah perilakunya diluar
proses konseling. Artinya, klien mengambil makna dari hubungan
konseling untuk kebutuhan akan suatu perubahan.
3) Melaksanakan perubahan perilaku
Pada akhir konseling klien sadar akan perubahan sikap dan
perilakunya. Sebab ia datang minta bantuan adalah atas kesadaran
akan perlunya perubahan pada dirinya.
4) Mengakhiri hubungan konseling
Mengakhiri konseling harus atas persetujuan klien. Sebelum
ditutup ada beberapa tugas klien yaitu : pertama, membuat
kesimpulan-kesimpulan mengenai hasil proses konseling; kedua,

127
mengevaluasi jalanya proses konseling; ketiga, membuat perjanjian
untuk pertemuan berikutnya.

B. Konseling Kelompok
Konseling kelompok merupakan bentuk khusus dari layanan konseling,
yaitu proses konseling antara konselor profesional dengan beberapa konseli
sekaligus yang tergabung dalam sebuah kelompok kecil pada waktu yang
sama. Konseling kelompok sebenarnya tidak terbatas pada lingkungan
pendidikan saja, tetapi di Indonesia untuk sementara waktu masih terikat pada
layanan bimbingan dan konseling di institusi pendidikan. Dibandingkan
dengan konseling individual di institusi pendidikan, konseling kelompok masih
belum sebegitu populer. Untuk itu, bentuk layanan bimbingan dan konseling
ini perlu kiranya diperkenalkan secara luas, sehingga semua calon konselor dan
para konselor sekolah di lapangan melihat kegunaannya, mendapatkan
kemanfaatan, dan berusaha untuk mengimplementasikan secara intensif dalam
perencanaan program bimbingan dan konseling di sekolah.
Konseling kelompok menunjukkan persamaan dan perbedaannya dengan
konseling individual. Persamaan antara konseling kelompok dengan konseling
individual, antara lain: (a) sasarannya sama yaitu membantu konseli
memecahkan masalah, (b) bantuan didasarkan pada kurangnya pengalaman
konseli, (c) penguasaan teknik sama pentingnya dalam membantu konseli, (d)
konseli sama-sama sedang menghadapi permasalahan, dan (e) keduanya
memerlukan kerahasiaan serta tempat tersendiri. Sementara itu, perbedaan
antara konseling kelompok dengan konseling individual, diantaranya: (a)
dalam situasi konseling kelompok, melatih kebiasaan berkomunikasi antar
individu dan kehadiran secara fisik dapat memberikan kepuasan emosional, (b)
dalam konseling kelompok, konseli tidak hanya menerima bantuan, tetapi juga
memberikan bantuan kepada konseli yang lain, dan (c) dalam konseling
kelompok, kedudukan konselor semakin sulit, karena harus memberikan
perhatian kepada semua anggota kelompok atau konseli. Kenyataan ini
menuntut persiapan dan kemampuan khusus dari pihak konselor, seperti

128
pembentukan kelompok dan pendampingan proses konseling yang
mengandung interaksi antara konselor dengan para konseli serta antara konseli
yang satu dengan konseli yang lain. Semua ini menuntut pembahasan
tersendiri, sehingga corak khusus dari konseling kelompok tampak jelas.
1. PengertianKonselingKelompok
Corey & Corey (2006) menjelaskan bahwa seorang ahli dalam
konseling kelompok mencoba membantu peserta untuk menyelesaikan
kembali permasalahan hidup yang umum dan sulit seperti: permasalahan
pribadi, sosial, belajar/akademik, dan karir. Konseling kelompok lebih
memberikan perhatian secara umum pada permasalahan-permasalahan
jangka pendek dan tidak terlalu memberikan perhatian pada treatmen
gangguan perilaku dan psikologis. Konseling kelompok memfokuskan diri
pada proses interpersonal dan strategi penyelesaian masalah yang berkaitan
dengan pemikiran, perasaan, dan perilaku yang disadari. Metode yang
digunakan adalah dukungan dan umpan balik interaktif dalam sebuah
kerangka berpikir here and now (di sini dan saat ini).
Dilengkapi oleh pendapat Gazda (1978) bahwa konseling kelompok
adalah suatu proses antara pribadi yang dinamis, yang terpusat pada
pemikiran dan perilaku yang disadari. Proses itu mengandung ciri-ciri
terapeutik seperti 4 pengungkapan pikiran dan perasaan secara leluasa,
orientasi pada kenyataan, keterbukaan diri mengenai seluruh perasaan
mendalam yang dialami, saling percaya, saling perhatian, saling pengertian
dan saling mendukung. Semua ciri terapeutik tersebut diciptakan dan dibina
dalam sebuah kelompok kecil dengan cara mengemukakan kesulitan dan
empati pribadi kepada sesama anggota kelompok dan kepada konselor. Para
konseli adalah orang-orang yang pada dasarnya tergolong orang normal,
yang menghadapi berbagai masalah yang tidak memerlukan perubahan
secara klinis dalam struktur kepribadian untuk mengatasinya. Para konseli
dapat memanfaatkan suasana komunikasi antarpribadi dalam kelompok
untuk meningkatkan pemahaman dan penerimaan terhadap nilai-nilai

129
kehidupan dan segala tujuan hidup, serta untuk belajar dan/atau
menghilangkan suatu sikap dan perilaku tertentu.
Karakteristik terapeutik adalah hal-hal yang melekat pada interaksi
antarpribadi dalam kelompok dan membantu untuk memahami diri dengan
lebih baik dan menemukan penyelesaian atas berbagai kesulitan yang
dihadapi. Ohlsen (1977) menyatakan bahwa interaksi dalam konseling
kelompok mengandung banyak unsur terapeutik yang paling efektif apabila
seluruh anggota kelompok memenuhi kriteria berikut ini.
a. Memandang kelompoknya sebagai kelompok yang menarik.
b. Merasa diterima oleh kelompoknya.
c. Menyadari apa yang diharapkan dari para anggota kelompok dan apa
yang dapat diharapkannya dari orang lain.
d. Merasa sungguh-sungguh terlibat.
e. Merasa aman sehingga mudah membuka diri.
f. Menerima tanggung jawab.
g. Bersedia membuka diri dan mengubah diri serta membantu konseli lain
untuk berbuat sikap yang sama.
h. Menghayati partisipasinya sebagai anggota kelompok sehingga memiliki
makna dalam dirinya.
i. Berkomunikasi sesuai dengan isi hatinya dan berusaha menghayati isi
hati orang lain.
j. Bersedia menerima umpan balik dari orang lain, sehingga lebih
memahami akan kekuatan dan kelemahannya.
k. Mengalami rasa tidak puas terhadap dirinya sendiri, sehingga mau
berubah dan menghadapi ketegangan batin yang menyertai suatu proses
perubahan diri.
l. Bersedia mentaati norma praktis tertentu yang mengatur interaksi dalam
kelompok.
Berdasarkan uraian tersebut, dapat dijelaskan definisi konseling
kelompok sebagai suatu upaya bantuan dari konselor kepada sejumlah
konseli dalam suasana kelompok yang bersifat penyembuhan, pencegahan,

130
dan pengembangan, dan diarahkan pada pemberian kemudahan dalam
mencapai perkembangan yang optimal.
2. Tujuan Konseling Kelompok
Tujuan umum dari layanan konseling kelompok dapat ditemukan dalam
sejumlah literatur profesional yang mengupas tentang tujuan konseling
kelompok, sebagaimana ditulis oleh Ohlsen, Dinkmeyer, Muro, serta Corey
(dalamWinkel, 1997) sebagai berikut.
a. Masing-masing konseli mampu menemukan dirinya dan memahami
dirinya sendiri dengan lebih baik. Berdasarkan pemahaman diri tersebut,
konseli rela menerima dirinya sendiri dan lebih terbuka terhadap aspek-
aspek positif kepribadiannya.
b. Para konseli mengembangkan kemampuan berkomunikasi antara satu
individu dengan individu yang lain, sehingga mereka dapat saling
memberikan bantuan dalam menyelesaikan tugas-tugas perkembangan
yang khas pada setiap fase-fase perkembangannya.
c. Para konseli memperoleh kemampuan mengatur dirinya sendiri dan
mengarahkan hidupnya sendiri, dimulai dari hubungan antarpribadi di
dalam kelompok dan dilanjutkan kemudian dalam kehidupan sehari-hari
di luar lingkungan kelompoknya.
d. Para konseli menjadi lebih peka terhadap kebutuhan orang lain dan lebih
mampu menghayati/ memahami perasaan orang lain. Kepekaan dan
pemahaman ini akan membuat para konseli lebih sensitif terhadap
kebutuhan psikologis diri sendiri dan orang lain.
e. Masing-masing konseli menetapkan suatu sasaran/target yang ingin
dicapai, yang diwujudkan dalam sikap dan perilaku yang lebih
konstruktif.
f. Para konseli lebih menyadari dan menghayati makna dari kehidupan
manusia sebagai kehidupan bersama, yang mengandung tuntutan
menerima orang lain dan harapan akan diterima oleh orang lain.
g. Masing-masing konseli semakin menyadari bahwa hal-hal yang
memprihatinkan bagi dirinya kerap menimbulkan rasa prihatin dalam hati

131
orang lain. Dengan demikian, konseli tidak akan merasa terisolir lagi,
seolaholah hanya dirinyalah yang mengalami masalah tersebut.
h. Para konseli belajar berkomunikasi dengan seluruh anggota kelompok
secara terbuka, dengan saling menghargai dan saling menaruh perhatian.
Pengalaman berkomunikasi tersebut akan membawa dampak positif
dalam kehidupannya dengan orang lain di sekitarnya.
Sementara itu, Shertzer & Stone melengkapi tujuan konseling kelompok
melalui pernyataannya berikut ini: “tujuan yang paling fundamental dari
pengalaman diadakannya konseling kelompok adalah untuk mengembangkan
pemahaman dan perasaan-perasaan anggota kelompok terhadap permasalahan
para anggota kelompok dan membantunya menuju pada pemahaman terhadap
penyebab permasalahannya”.
Beberapa tujuan khusus dari layanan konseling kelompok ialah
membantu konseli agar: menjadi lebih terbuka dan jujur terhadap diri sendiri
dan orang lain, belajar mempercayai diri sendiri dan orang lain, berkembang
untuk lebih menerima diri sendiri, belajar berkomunikasi dengan orang lain,
belajar untuk lebih akrab dengan orang lain, belajar untuk bergaul dengan
sesama atau lawan jenis, belajar untuk memberi dan menerima, menjadi peka
terhadap perasaan dan kebutuhan orang lain, dan meningkatkan kesadaran
diri sehingga akan merasa lebih bebas dan tegas dalam memilih.
3. Pelaksanaan Konseling Kelompok
a. Pembentukan dan Pengorganisasian Kelompok
Pembentukan dan Pengorganisasian Kelompok Pembentukan
kelompok merupakan hal yang perlu diperhatkan dengan hati-hati.
Seorang konselor perlu memikirkan jenis kelompok yang diinginkan dan
siap untuk menjadi pemimpin kelompok. Semakin jelas harapan,
konselor akan dapat merencanakan dan menjadi pengalaman yang lebih
bermakna bagi partisipan. Kurangnya perencanaan menyebabkan
berbagai problem yang muncul nantinya. Tahap pertama dalam
perencanaan kelompok adalah menjelaskan alasan pembentukan
kelompok tersebut secara detil.

132
Banyak ide-ide yang bagus tidak dapat berjalan dengan baik karena
tidak dikembangkan menjadi perencanaan yang jelas. Apabila akan
menciptakan sebuah kelompok diperlukan kejelasan dalam tujuan dan
metode. Ada beberapa pertanyaan yang perlu dipersiapkan, seperti
misalnya.
1) Kelompok yang akan dibentuk seperti apa? Akan memakan waktu
yang lama atau tidak?
2) Untuk siapa kelompok dibentuk ?
3) Apakah kelompok terdiri dari anggota sukarela atau tidak ?
4) Apakah tujuan dari kelompok ini ?
5) Mengapa ada kebutuhan untuk kelompok ?
6) Apa kualifikasi untuk memimpin kelompok ini ?
7) Berapa jumlah anggota kelompok ?
8) Bagaimana anggota kelompok mempersiapkan diri untuk
mendapatkan pengalaman kelompok ?
9) Apa struktur yang akan dimiliki kelompok ? Apa teknik yang akan
digunakan ?
10) Apa topik yang akan dieksplorasi kelompok ini ?
Dalam pengajuan pembentukan kelompok, ada lima hal penting
yaitu.
1) Alasan pembentukan kelompok Alasan pembentukan kelompok harus
jelas sehingga akan meyakinkan semua anggota kelompok.
2) Tujuan Tujuan pembentukan kelompok hendaknya spesifik, terukur,
dan dapat dicapai dalam waktu tertentu. Cara mencapai tujuan tersebut
tersebut juga perlu dipikirkan.
3) Pertimbangan-pertimbangan praktis Pertimbangan-pertimbangan
praktis ini meliputi : apakah ada batasan-batasan tertentu untuk
menjadi anggota kelompok (jumlah, usia, masalah dan sebagainya),
waktu pertemuan, frekuensi pertemuan an durasi pertemuan.

133
4) Prosedur Dalam menggunakan prosedur pelaksanaan konseling
kelompok, perlu ditetapkan apakah akan menggunakan prosedur
khusus atau prosedur yang sesuai dengan kondisi kelompok.
5) Evaluasi Dalam melakukan evaluasi, diarahkan pada penilaian
mengenai strategi yang telah digunakan. Dan hendaknya evaluasi ini
diupayakan supaya objektif, praktis dan relevan.
Menarik dan Memilih Anggota
Dalam membentuk kelompok konseling, beberapa pertimbangan terkait
dengan keanggotaan kelompok menjadi hal yang penting. Apabila dalam
sebuah populasi atau kelas, perlu ada kejelasan apakah anggota
kelompok konseling berisi seluruh kelas atau perlu ada pemilihan.
Menarik dan memilih angggota kelompok juga bukan merupakan hal
yang mudah. Ada beberapa cara untuk dapat melakukan pemilihan
anggota, yaitu :
1) Presentasi kelas.
2) Poster.
3) Pengumuman.
4) Iklan atau artikel di koran.
5) Menghubungi guru.
6) Mengirimkan surat kepada orang tua.
7) Program pendampingan mahasiswa.
8) Tim penelitian
Dalam menarik dan memilih anggota kelompok lebih baik kalau bisa
menemukan orang yang mempunyai kontak dengan seseorang yang
potensial menjadi calon anggota kelompok. Hal ini selain memudahkan
juga data-data calon anggota kelompok lebih akurat.
b. Langkah-Langkah Konseling Kelompok
Konseling kelompok dilaksanakan dengan mengikuti langkah-
langkah :
1) Tahap awal kelompok

134
Proses utama selama tahap awal adalah orientasi dan eksplorasi.
Pada awalnya tahap ini akan diwarnai keraguan dan kekhawatiran,
namun juga harapan dari peserta. Namun apabila konselor mampu
memfasilitasi kondisi tersebut, tahap ini akan memunculkan
kepercayaan terhadap kelompok.
Langkah-langkah pada tahap awal kelompok adalah :
a) Menerima secara terbuka dan mengucapkan terima kasih
b) Berdoa
c) Menjelaskan pengertian konseling kelompok
d) Menjelaskan tujuan konseling kelompok
e) Menjelaskan cara pelaksanaan konseling kelompok
f) Menjelaskan asas-asas konseling kelompok
g) Melaksanakan perkenalan dilanjutkan rangkaian nama
2) Tahap Peralihan
Tujuan tahap ini adalah membangun iklim saling percaya yang
mendorong anggota menghadapi rasa takut yang muncul pada tahap
awal. Konselor perlu memahami karakterisik dan dinamika yang
terjadi pada tahap transisi.
Langkah-langkah pada tahap peralihan
a) Menjelaskan kembali kegiatan konseling kelompok
b) Tanya jawab tentang kesiapan anggota untuk kegiatan lebih lanjut
c) Mengenali suasana apabila anggota secara keseluruhan atau
sebagian belum siap untuk memasuki tahap berikutnya dan
mengatasi suasana tersebut
d) Memberi contoh masalah pribadi yang dikemukakan dan dibahas
dalam kelompok
3) Tahap kegiatan
Pada tahap ini ada proses penggalian permasalahan yang
mendalam dan tindakan yang efektif. Menjelaskan masalah pribadi
yang hendak dikemukakan oleh anggota kelompok
Langkah-langkah pada tahap kegiatan adalah :

135
a) Mempersilakan anggota kelompok untuk mengemukakan masalah
pribadi masing-masing secara bergantian
b) Memillih /menetapkan masalah yang akan dibahas terlebih dahulu
c) Membahas masalah terpilih secara tuntas
d) Selingan
e) Menegaskan komitmen anggota yang masalahnya telah dibahas
(apa yang akan dilakukan berkenaan dengan adanya pembahasan
demi terentaskan masalahnya)
4) Tahap Pengakhiran
Pada tahap ini pelaksanaan konseling ditandai dengan anggota
kelompok mulai melakukan perubahan tingka laku di dalam
kelompok.
Langkah-langkah pada tahap pengakhiran adalah :
a) Menjelaskan bahwa kegiatan konseling kelompok akan diakhiri
b) Anggota kelompok mengemukakan kesan dan menilai kemajuan
yang dicapai masing-masing
c) Membahas kegiatan lanjutan
d) Pesan serta tanggapan anggota kelompok
e) Ucapan terima kasih
f) Berdoa
g) Perpisahan

136
DAFTAR PUSTAKA

Bimo Walgito, Bimbingan dan Penyuluhan di Sekolah, (Yogyakarta, Andi


Offset,1989) hal: 24-25
Capuzzy, D & Gross, D.R. 1997. Introduction to The Counseling Profession.
Second Edition. USA : Allyn & Bacon.
Corey, M.S. & Corey, G. (2006). Groups: Process and Practice. Belmont, CA.:
Thomson Brooks/Cole.
Hellen, Bimbingan Dan Konseling (Jakarta, Quantum Teaching, 2005) hal : 84
Hibana Rahman S, Bimbingan dan Konseling Pola (Jakarta, Rineka Cipta, 2003)
hal : 85
Holipah, The Using Of Individual Counseling Service to Improve Student’s
Learning Atitude And Habit At The Second Grade Student of SMP PGRI 6
Bandar Lampung (Journal Counseling, 2011)
Ibid :51
Gladding, S.T. (1995). Group Work: A Counseling Specialty. New Jersey:
Englewood Cliffs, Prentice-Hall.
Jacobs, E.E., Harvill, R.L., & Masson, R.L. (1993). Group Counseling. Strategies
and Skills. California: Brooks/Cole Publishing Company.
Myrick, R.D. (1993). Developmental Guidance and Counseling: A Practical
Approach Second Edition. Minneapolis: Educational Media Corporation.
Natawidjaja, R. (1987). Pendekatan-pendekatan dalam Penyuluhan Kelompok I.
Bandung: CV. Diponegoro.
Ohlsen, E. (1977). Group Counseling. New York: Holt, Rinehart, & Winston
Prayitno, Erman Amti, Dasar-Dasar Bimbingan Dan Konseling (Jakarta, Rineka
Cipta, 1994) hal : 105
Prayitno, Konseling Perorangan (Padang, Universitas Negeri Padang, 2005) hal :
52
Willis S. Sofyan, Konseling Individual Teori dan Praktek ( Bandung,CV Alfabeta,
2007) hal :18

137
Willis S. Sofyan, Konseling Individual Teori dan Praktek ( Bandung,CV Alfabeta,
2007)hal : 50
Winkel, W.S. (1997). Bimbingan dan Konseling di Institusi Pendidikan. Jakarta:
PT. Gramedia Widiasarana Indonesia.
Yalom, I.D. (1985). The Theory and Practice of Group Psychotherapy. New York:
Basic Books, Inc Publisher.

138
139

Anda mungkin juga menyukai