Anda di halaman 1dari 2

Membandingkan Faktor Kelangkaan Sumber Daya Ekonomi dari Provinsi Jawa

.Tengah dan Papua

Nama: Yoel Kendra


Pramana
Kelas: X-7
Absen: 32

A Letak Geografis
•Jawa Tengah
Provinsi Jawa Tengah terletak di antara Laut Jawa di utara dan Samudra Hindia di Selatan. Hal ini
membuat Jawa Tengah memiliki kekayaan laut yang melimpah. Jawa Tengah juga memiliki banyak
gunung aktif yang membuat tanah Menjadi subur untuk pertanian seperti padi, jagung, umbi, dan
sayur lainnya. Di bagian utara juga memiliki SDA Granit, pasir kuarsa, dan eceng gondok, serta kayu
jati.

•Papua
Provinsi Papua berbatasan dengan laut Arafuru di bagian selatan dan berat, Laut Filipina di Utara,
Samudera Pasifik di Timur. Provinsi Papua menonjol dibareng kan SDA mineral yang kaya. Beberapa
di antaranya yaitu tembaga, emas, dan perak.

B. Pertumbuhan Penduduk
•Jawa Tengah
Jawa Tengah memiliki 39,55 juta penduduk di tahun 2019, dengan pertumbuhan 1.17% per tahun
dalam 10 tahun terakhir. Penduduk Jawa Tengah tersebar secara padat dan merata di seluruh daerah.

•Papua
Papua memiliki jumlah penduduk 3,379 juta jiwa di tahun 2014, dengan pertumbuhan 4,15% per
tahunnya. Tetapi persebarannya masih belum merata dan masih banyak daerah yang belum tersentuh
manusia.

C. Kemampuan Produksi
•Jawa Tengah
Kemampuan produksi dipengaruhi oleh kualitas SDM. SDM di Jawa Tengah memiliki kualitas yang
tidak menentu/merata. Beberapa memiliki kualitas yang baik, tetapi ada beberapa yang kurang karena
kualitas pendidikan

•Papua
Papua memiliki kemampuan produksi yang cukup baik. Tetapi kemampuan tersebut dimiliki oleh
orang² yang rata rata bekerja di perusahaan pertambangan. Kemampuan produksi masyarakat asli di
Papua sangat kurang karena rata-rata mereka tidak menyentuh pendidikan karena sarana prasarana
yang belum memadai.

D. Perkembangan Teknologi
• Jawa Tengah
Perkembangan teknologi di Jawa Tengah dianggap sudah sangat maju saat ini. Terutama di kota-kota
besar yang ada di Jawa Tengah. Pemerintah memberikan banyak sarana dan prasarana untuk
memudahkan masyarakat terutama teknologi yang terus berkembang.

• Papua
Di daerah provinsi Papua masih banyak tempat yang tidak terjamah oleh teknologi, penduduk di sano
pun masih erat dengan hal-hal yang tradisional, sehingga mereka merasa tidak membutuhkan peranan
teknologi dalam hidup mereka. Padahal teknologi dapat membantu segala aspek dalam kehidupan
manusia.

E. Bencana Alam
• Jawa Tengah
Provinsi Jawa Tengah sering dilanda oleh bencana alam seperti banjir. Longsor , erupsi gunung dan
banjir rob di bagian utara. Untuk dampak dari berbagai bencana tersebut diperlukan edukasi kepada
masyarakat untuk Mengurangi kerugian yang ditimbulkan.
Jika dibandingkan dengan provinsi lainya, proses penanggulangan bencana yung ada dapat dibilang
relatif cepat Hal ini disebabkan pemerintah akan memberikan prioritas pada kota yang besar dan padat
penduduk, supaya dapat mengurang, kerugian pada Infrastruktur yang berpotensi membesar, karena
akan dibutuhkan biaya/ dana yang banyak jika mendapat kerusakan yang besar.
• Papua
Provinsi Papua umumnya dilanda bencana banjir, longsor, dan air laut Untuk pajang. Penanggulangan
bencananya belum bisa dibilang cepat karena dibutuhkan berbagai teknologi jika mengalami
kerusakan yang parah akibat bencana, sedangkan Papua sedang mengejar ketertinggalan
pembangunan yang membutuhkan SDM yang memadai pula. Tetapi tidak Bisa Dibilang lambat
Karena Pemerintah pasti ingin meminimalisir kerugian. dan korban yang ada.

Anda mungkin juga menyukai