Anda di halaman 1dari 1

Metode SQ3R adalah metode proses membaca yang terdiri dari lima langkah, yaitu Survey, Question,

Reading, Recite, and Review. Dengan itu saya mempunyai pengalaman melakukan survei terhadap
bacaan yang akan dibaca dengan tujuan untuk mendapatkan gagasan umum tentang teks bacaan,
kemudian dilanjutkan dengan saya membuat pertanyaan berdasarkan bacaan, setelah itu saya berusaha
menjawab pertanyaan yang telah dibuat sendiri dengan membaca keseluruhan isi bacaan. setelah
kegiatan membaca, saya kemudian menjawab pertanyaan yang telah dibuat dan mencatat pokok-pokok
penting dari bacaan serta dapat pula membuat ringkasan atau dapat menceritakan kembali apa yang
telah dibaca dengan kalimat sendiri, selanjutnya adalah tahap saya untuk meninjau ulang bacaan yang
telah dibaca.

Yang saya peroleh dari metode SQ3R adalah saya menjadi terlatih untuk bisa mengenal bahan bacaan
sebelum membacanya secara lengkap. Saya juga dapat membuat pertanyaan sekaligus berusahan untuk
memikirkan jawaban-jawaban dari pertanyaan yang telah dibuat.

Seperti halnya metode pembelajaran lain, metode pembelajaran SQ3R memiliki kelebihan dan
kekurangan.

Kelebihan metode pembelajaran SQ3R antara lain ;

 Kita bisa berpikir terhadap bahan bacaan sehingga menjadi lebih aktif dan terlatih untuk bisa
membuat pertanyaan 

 Kita dilatih untuk memikirkan jawaban-jawaban dari pertanyaan yang mendalami isi bacaan atau
teks tersebut.

 Dapat bekerjasama dalam kelompok untuk saling bertukar pendapat dalam memahami konsep
materi yang disajikan dalam uraian teks.

kekurangan pembelajaran SQ3R:

 Alokasi waktu yang digunakan untuk memahami sebuah teks dengan metode pembelajaran
SQ3R mungkin tidak berbeda dengan metode membaca yang lainnya.

 Akan sulit menggunakan metode ini di keramaian karena akan membuat ketidak fahaman.

 Sulitnya menentukan ide gagasan dalam teks.

Sumber :

BMP MKWU4108

Https://gelembungsamudera.id/metode-sq3r/

Anda mungkin juga menyukai