Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL PERCOBAAN BIOLOGI

“PENGARUH CAHAYA TERHADAP ARAH PERTUMBUHAN BATANG”

KELOMPOK 1
NAMA ANGGOTA
1. ADITYA RIFKY
2. INTAN AULIA
3. MUHAMMAD ZIKRIL HAKIM
4. NABILA SOPHIA RANI

KELAS : XII MIPA 4

TAHUN AJARAN 2022/2023

1. Judul Percobaan
Pengaruh cahaya matahari terhadap arah pertumbuhan batang tanaman kacang
hijau.

2. Tujuan Percobaan

Untuk mengetahui pengaruh cahaya matahari terhadap arah pertumbuhan


tanaman kacang hijau.

3. Landasan Teori

A. Pertumbuhan dan Perkembangan Pada Tumbuhan

Pertumbuhan adalah pertunbuhan ukuran(massa.panjang)secara kuantitatif


yang dihasilkan dari pertumbuhan jumlah sel dan bersifat inversibel(tidak dapat
kembali)perkembangan adalah proses menuju kedewaan secara kuantitatif terhadap
pengembangan tubuh organisme.

Pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan diawali dengan


perkecambahan biji.perkecambahan adalah munculnya plumula(tanaman kecil dari
dalam biji)berdasarkan letak kotiledonya .perkecamabhan dibedakan menjadi 2 ,yaitu
epigeal dan bypogeal .perkecambahan epigeal adalah apabila terjadi pembentangan
ruas batang di bawah dau lembaga atau hipotikol sehingga mengakibatkan daun
lembaga dan kotiliden terangkat ke atas tanah,misalmya kacang hijau.sedangkan
perkecambahan hypogeal adalah apabila terjadi pembentangan ruas batang teratas
(epikotil)sehingga daun lembaga ikut tertarik keatas tanah,tetapi kotiledon tetap didalam
tanah,misalnya pada biji kacang kapri.

B. Pengaruh Cahaya Matahari terhadap Pertumbuhan Kacang Hijau

Tumbuhan memerlukan jumblah cahaya yang berbeda untuk proses fotosintesis.


Namun jumblah cahaya yang berlebihan dapat menghambat pertumbuhan karena
merusak kerja hormon pertumbuhan (auksin). Fungsi utama hormon auksin adalah
sebagai pengatur pembesaran sel dan memacu pemanjangan sel di daerah belakang
meristem ujung tumbuhan yang mendapat cahaya kurang atau di tempat gelap akan
terjadi pertumbuhan yang sangat cepat, tetapi daun kecil dengan warna hijau muda,
dan batang akan beruas - ruas panjang (etilosi).

4. Alat dan Bahan


1. Alat

- 1 Buah gelas ( 1 gelas di tempat yang terkena cahaya matahari langsung & 1
gelas di tempat yang tertutup kardus )
- Gunting

2. Bahan

- 10 buah kacang hijau (5 biji tiap gelas)


- Media tanam (pupuk )
- Air

5. Langkah Kerja

1.Siapkan alat bahan yang diperlukan.

2. Jemur kacang hijau,lalu rendam selama 3 jam untuk mengetahui biji kacang hijau
yang layak untuk kita gunakan.

3. Tiriskan kacang hijau yang sudah direndam, taruh diatas kertas. lalu tunggu hingga
mulai berkecambah.

4. Bolongi gelas yang akan diisi kacang hijau.

5. Setelah kacang hijau sudah berkecambah, masukan pupuk ke dalam gelas yang
sudah dibolongi.

6. Lalu masukkaanlah kacang hijau (bagian yang berkecambah ada dibawah).

7. Tempatkan 1 gelas ditempat yang terkena cahaya matahari langsung dan 1 gelas
ditempat yang tertutup kardus.

8. Siram kacang hijau sebanyak 2x sehari (pagi & sore).

9. Amati arah pertumbuhan nya dan foto setiap hari nya untuk dokumentasi selama 7
hari.

6. Rumusan Masalah
Apakah ada perbedaan antara pertumbuhan arah batang tanaman kacang hijau yang
ditaruh ditempat terkena sinar matahari secara langsung dan yang tertutup kardus?

7. Hipotesis

Iya, ada perbedaan antara arah pertumbuhan batang tanaman kacang hijau antara
keduanya.

8. Variabel Percobaan

a. Variabel bebas

Arah cahaya matahari

b. Variabel terikat

Arah pertumbuhan batang tanaman kacang hijau

9. Metodelogi Percobaan

1. Waktu Pelaksanaan

Selasa, 23 Agustus 2022 - Selasa, 30 Agustus 2022

2. Tempat Penelitian

keduanya ditanam teras rumah. 1 gelas di tempatkan di tempat yang terkena


cahaya matahari secara langsung, dan 1 gelas ditempatkan di dalam kardus
yang sampingnya dibolongi.

10. Tabel Hasil Pengamatan


Hari Ke Tempat Tertutup Tempat Terkena Keterangan
Kardus cahaya matahari
langsung

Keduanya masih
belum tumbuh.

Keduanya masih
tumbuh sebagai
tunas, namun
kulitnya sudah
sedikit terbuka.

3 Ditempat yang
tertutup kardus
sudah tumbuh
batang, sedangkan
di tempat yang
terkena cahaya
matahari langsung
masih belum
tumbuh batang.

Keduanya sudah
tumbuh batang.
5
Ditempat yang
tertutup kardus
arah pertumbuhan
batangnya sedikit
miring (tumbuh ke
arah datangnya
cahaya) sedangkan
yang di tempat
terkena cahaya
matahari langsung
tumbuh lurus
keatas..

6 Ditempat yang
tertutup kardus
arah pertumbuhan
batangnya semakin
tumbuh ke arah
datangnya cahaya.
Sedangkan
ditempat yang
terkena cahaya
matahari langsung
arah pertumbuhan
batangnya semakin
tumbuh lurus
keatas.

7 Pada hari terakhir


pengamatan,
batang terus
menerus
bertambah tinggi.

Namun dapat dilihat


perbedaannya.
Ditempat yang
tertutup kardus
arah pertumbuhan
batangnya tumbuh
ke arah datangnya
cahaya matahari
sehingga tumbuh
keluar melalui sela -
sela kardus yang di
bolongi.

Sedangkan yang
ditempat terkena
cahaya matahari
langsung arah
pertumbuhannya
lurus ke atas.

Pembahasan

Berdasarkan pengamatan yang telah kami lakukan selama 7 hari, terdapat perbedaan
dalam arah pertumbuhan batang kacang hijau yang di tanam di tempat yang terkena
sinar matahari secara langsung dan yang tertutup kardus.

Arah batang kacang hijau yang tumbuh di tempat yang tertutup kardus tumbuh ke arah
datangnya cahaya matahari, karena Konsentrasi ausin pada bagian batang yang tidak
terkena cahaya matahari lebih tinggi sehingga membelah lebih cepat. sedangkan yang
terkena sinar matahari secara langsung tumbuh tegak ke atas karena terkena sinar
matahari secara langsung.

Auksin mempengaruhi arah pertumbuhan batang kacang hijau konsentrasi auksin pada
bagian batang yang tidak terkena cahaya lebih tinggi sehingga membelah lebih
cepat,dan pada kacang hijau yang tertutup kardus arah batang nya tumbuh ke arah
datangnya cahaya matahari sehingga batang nya tumbuh keluar melalui lubang yang
sudah dibolongi.sedangkan pada kacang hijau yang terkena sinar matahari secara
langsung (tidak ditutup kardus) pertumbuhan Arah batangnya tumbuh lurus keatas

Kesimpulan

Arah batang kacang hijau yang tumbuh di tempat yang tertutup kardus tumbuh ke arah
datangnya cahaya matahari (keluar melalui lobang) , sedangkan yang terkena sinar
matahari secara langsung tumbuh tegak ke atas. Berdasarkan hasil percobaan dapat
disimpulkan bahwa batang akan tumbuh ke arah datangnya cahaya.

DAFTAR PUSTAKA

Imaariana,"pengaruh intensitas cahaya terhadap pertumbuhan kacang hijau"


https://imaairana.wordpress.com/pengaruh-intensitas-cahaya-terhadap-pertumbuhan-
kacang-hijau/

Anda mungkin juga menyukai