Anda di halaman 1dari 2

REVIEW JURNAL 4

Judul Pelaksanaan Yoga Anak untuk Menstimulasi Motorik Kasar di TK


Kristen Pniel Terpadu
Jurnal Universitas Ngudi Waluyo
Volume & Halaman Vol.8 & Hal. 116-123
Tahun 2022
Penulis Ana Sulisnani , Hapsari Windayanti2, Diana Rosanti3, Lailatul Farihah4,
Rosita Sekar Tanjung5

Latar Belakang Pada pendidikan TK anak-anak belajar untuk tumbuh , mengenal dan
menghafal sesuatu dari kegiatan yang diterapkan, salah satunya adalah
bermain sambil belajar. Anak usia prasekolah merupakan anak yang
berada pada usia 2–6 tahun (Patmonodewo, 2009). Tumbuh kembang
merupakan proses yang tidak bisa dipisahkan mulai dari janin sampai
dewasa, anak harus melewati tahap yang dinamakan tumbuh kembang.
Yoga atau meditasi menjadi salah satu cara alternatif yang saat ini
digunakan didunia barat dan Indonesia (Safari, 2012).
Tujuan Penelitian Untuk memperkenalkan yoga anak kepada masyarakat terutama pada TK
Kristen Pniel Terpadu yang belum pernah menerapkan yoga anak karena
beranggapan bahwa gerakan yoga sama halnya seperti gerakan senam.

Metode Penelitian Pelaksanaan penelitian menggunakan metode pemberian pendidikan dan


pelatihan yoga anak. Media yang digunakan tampilan gambar untuk
penyampaian materi dan peragaan secara langsung untuk pelatihan yoga
anak. Pelaksanaan penelitian terdiri dari pretest, penyampaian materi,
diskusi, dan posttest.

Hasil Penelitian Berdasarkan hasil pengabdian kepada masyarakat dapat disimpulkan


bahwa terjadi peningkatan motoric halus dan ketrampilan pose yoga pada
anak setelah diberikan pendidikan kesehatan menggunakan media poster
dan tampilan gambar secara langsung.
Keterbatasan dalam Dalam proses penelitian ada beberapa anak yang agak susah untuk
penelitian diarahkan mengikuti instruktur yoga karena sifat dan karakter dari anak-
anak sendiri berbeda-beda, ada yang happy dan ada yang moodyan.

Kesimpulan Terjadi peningkatan motorik halus pada anak setelah dilakukan pengabdian
masyarakat mengenai yoga pada anak.
Saran Saran yang diberikan yaitu mencari informasi terkait dengan yoga anak
untuk menstimulasi daya ingat pada anak.

Anda mungkin juga menyukai