Anda di halaman 1dari 8

No. 84/11/Th.

XXV, 15 November 2022

Indeks Pembangunan Manusia


(IPM) Tahun 2022
 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia tahun 2022 mencapai
72,91, meningkat 0,62 poin (0,86 persen) dibandingkan tahun sebelumnya
(72,29).
 Selama 2010–2022, IPM Indonesia rata-rata meningkat sebesar 0,77
persen per tahun.
 Peningkatan IPM 2022 terjadi pada semua dimensi, baik umur panjang dan hidup
sehat, pengetahuan, dan standar hidup layak.
 Pertumbuhan IPM 2022 mengalami percepatan dari tahun sebelumnya. Seluruh
dimensi pembentuk IPM mengalami peningkatan, terutama umur panjang dan
hidup sehat serta standar hidup layak.
 Pada dimensi umur panjang dan hidup sehat, bayi yang lahir pada tahun 2022
memiliki harapan untuk dapat hidup hingga 71,85 tahun, meningkat 0,28 tahun
dibandingkan dengan mereka yang lahir pada tahun sebelumnya.
 Pada dimensi pengetahuan, harapan lama sekolah penduduk umur 7 tahun
meningkat 0,02 tahun dibandingkan tahun sebelumnya, dari 13,08 menjadi
13,10 tahun, sedangkan rata-rata lama sekolah penduduk umur 25 tahun ke atas
meningkat 0,15 tahun, dari 8,54 tahun menjadi 8,69 tahun pada tahun 2022.
 Dimensi standar hidup layak yang diukur berdasarkan rata-rata pengeluaran riil per
kapita (yang disesuaikan) meningkat 323 ribu rupiah (2,90 persen) dibandingkan
tahun sebelumnya.

2 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022
1. Perkembangan IPM Indonesia Tahun 2010–2022
Pembangunan manusia di Indonesia terus mengalami kemajuan. Sejak tahun 2016, status
pembangunan manusia Indonesia meningkat dari level “sedang” menjadi “tinggi”. Selama
2010–2022, IPM Indonesia rata-rata meningkat sebesar 0,77 persen per tahun, dari 66,53
pada tahun 2010 menjadi 72,91 pada tahun 2022. Setelah mengalami perlambatan pada
tahun 2020 akibat pandemi COVID-19, pada 2021 dan 2022 peningkatan IPM Indonesia terus
mambaik seiring dengan penanganan pandemi COVID-19 yang berjalan baik dan pemulihan
kinerja ekonomi Indonesia.

2. Perkembangan Dimensi Pembentuk IPM Indonesia 2010–2022


Peningkatan IPM tahun 2022 didukung oleh semua dimensi penyusunnya, terutama umur
panjang dan hidup sehat serta standar hidup layak. Seluruh indikator yang mewakili dimensi
IPM mengalami percepatan pertumbuhan, kecuali Harapan Lama Sekolah (HLS) pada
dimensi pengetahuan yang pertumbuhannya melambat dibandingkan tahun sebelumnya.
Perkembangan IPM dan dimensi penyusunnya selama tahun 2010–2022 dapat dilihat pada
Gambar 1 dan Tabel 1 berikut.

72,91
72,29
71,92 71,94
71,39
70,81
70,18
69,55
68,90
68,31
67,70
67,09
66,53

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022

Gambar 1 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia, 2010–2022

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022 3
Tabel 1 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia Menurut Dimensi Penyusunnya,
2010–2022

Dimensi/Indikator Satuan 2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15)

Umur Panjang dan


Hidup Sehat

Umur Harapan
Hidup saat Lahir Tahun 69,81 70,01 70,20 70,40 70,59 70,78 70,90 71,06 71,20 71,34 71,47 71,57 71,85
(UHH)

Pengetahuan

Harapan Lama
Tahun 11,29 11,44 11,68 12,10 12,39 12,55 12,72 12,85 12,91 12,95 12,98 13,08 13,10
Sekolah (HLS)

Rata-rata Lama
Tahun 7,46 7,52 7,59 7,61 7,73 7,84 7,95 8,10 8,17 8,34 8,48 8,54 8,69
Sekolah (RLS)

Standar Hidup Layak

Pengeluaran Riil
per Kapita (yang Rp 000 9.437 9.647 9.815 9.858 9.903 10.150 10.420 10.664 11.059 11.299 11.013 11.156 11.479
disesuaikan)

Indeks Pembangunan Manusia


66,53 67,09 67,70 68,31 68,90 69,55 70,18 70,81 71,39 71,92 71,94 72,29 72,91
(IPM)

2.1. Dimensi Umur Panjang dan Hidup Sehat


Umur Harapan Hidup saat lahir (UHH) yang merepresentasikan dimensi umur panjang dan
hidup sehat terus meningkat dari tahun ke tahun. Selama periode 2010 hingga 2022, UHH
telah meningkat sebesar 2,04 tahun atau rata-rata tumbuh sebesar 0,24 persen per tahun.
Pada tahun 2010, UHH Indonesia adalah 69,81 tahun dan pada tahun 2022 mencapai 71,85
tahun.

71,85
71,47 71,57
71,34
71,20
71,06
70,78 70,90
70,59
70,40
70,20
70,01
69,81

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022

Gambar 2 Umur Harapan Hidup saat Lahir (UHH) Indonesia (tahun), 2010–2022

4 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022
2.2. Dimensi Pengetahuan
Dimensi pengetahuan pada IPM dibentuk oleh dua indikator, yaitu Harapan Lama Sekolah
(HLS) penduduk usia 7 tahun dan Rata-Rata Lama Sekolah (RLS) penduduk usia 25 tahun ke
atas. Kedua indikator ini terus meningkat dari tahun ke tahun, meskipun selama pandemi
COVID-19 sempat mengalami perlambatan. Selama periode 2010 hingga 2022, HLS Indonesia
rata-rata meningkat 1,25 persen per tahun, sementara RLS meningkat 1,28 persen per tahun.

12,39 12,55 12,72 12,85 12,91 12,95 12,98 13,08 13,10


11,44 11,68 12,10
11,29

8,10 8,17 8,34 8,48 8,54 8,69


7,46 7,52 7,59 7,61 7,73 7,84 7,95

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022

HLS RLS

Gambar 3 Harapan Lama Sekolah (HLS) dan Rata-Rata Lama Sekolah (RLS) Indonesia
(tahun), 2010–2022

2.3. Dimensi Standar Hidup Layak


Dimensi ketiga yang mewakili pembangunan manusia adalah standar hidup layak yang
direpresentasikan dengan pengeluaran riil per kapita (atas dasar harga konstan 2012) yang
disesuaikan. Pada tahun 2022, pengeluaran riil per kapita yang disesuaikan masyarakat
Indonesia mencapai Rp11,48 juta per tahun. Capaian ini meningkat 2,90 persen dibandingkan
tahun sebelumnya, seiring dengan pemulihan ekonomi Indonesia yang terus berlanjut.
Pengeluaran riil per kapita pada tahun 2021 dan 2022 terus meningkat setelah pada tahun
2020 mengalami penurunan.

11.059 11.299 11.013 11.156 11.479


9.647 9.815 9.858 9.903 10.150 10.420 10.664
9.437

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2021

Gambar 4 Pengeluaran Riil per Kapita yang Disesuaikan (ribu rupiah), 2010–2022

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022 5
3. Pencapaian Pembangunan Manusia di Tingkat Provinsi
Peningkatan IPM tahun 2022 terjadi di seluruh provinsi. Terdapat sedikit perubahan pada
peringkat dan status capaian pembangunan manusia di tingkat provinsi. Peringkat Kalimantan
Tengah bertukar dengan Kalimantan Utara. Peringkat Kalimantan Tengah turun dari urutan
ke-21 menjadi urutan ke-22, sementara Kalimantan Utara meningkat dari urutan ke-22
menjadi urutan ke-21. Urutan IPM terendah masih ditempati oleh Papua (61,39), sedangkan
urutan teratas masih ditempati oleh DKI Jakarta (81,65).

Pada tahun 2022, status pembangunan manusia di Lampung, Sulawesi Tengah, dan Maluku
meningkat dari “sedang” menjadi “tinggi”, dengan capaian IPM masing 70,45; 70,28; dan
70,22. Dengan peningkatan status pembangunan manusia tersebut, jumlah provinsi dengan
status pembangunan manusia yang “tinggi” (70 ≤ IPM < 80) menjadi sebanyak 24, dengan
status “sedang” (60 ≤ IPM < 70) sebanyak 8, dan tidak ada provinsi dengan status “rendah”
(IPM < 60). Sejak tahun 2018, tidak ada lagi provinsi dengan status pembangunan manusia
“rendah” setelah status pembangunan manusia di Papua meningkat dari “rendah” menjadi
“sedang”. Sementara itu, DKI Jakarta dan DI Yogyakarta menjadi provinsi dengan status
capaian pembangunan manusia yang “sangat tinggi” (IPM ≥ 80).

Indonesia (72,91)

Terendah
Papua (61,39)

Tertinggi
DKI Jakarta (81,65)

Rendah Sedang Tinggi Sangat Tinggi


(IPM < 60) (60 ≤ IPM < 70) (70 ≤ IPM < 80) (IPM ≥ 80)

Gambar 5 IPM Indonesia Menurut Provinsi dan Status Pembangunan Manusia, 2022

6 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022
INDEKS PEMBANGUNAN
MANUSIA (IPM)
TAHUN 2022
Berita Resmi Statistik No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022

Umur Harapan Hidup


Saat Lahir
IPM 72,91
TAHUN 2022
71,85 tahun

Rata-Rata Lama Sekolah Pengeluaran Riil per Kapita

8,69 tahun
yang Disesuaikan

Harapan Lama Sekolah


Rp11.479.000,00
13,10 tahun
72,91
72,29
71,92 71,94
PERTUMBUHAN 71,39
IPM 2022 70,81
70,18
0,86% 69,55
68,90
68,31
67,70
67,09
66,53

2010 2011 2012 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021 2022

Kategori IPM
Sangat Tinggi

Tinggi

Sedang

Rendah

Gambar 6 Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Tahun 2022


BRS No. 84/11/Th. XXV, 15 November 2022 7
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi: Konten Berita Resmi Statistik
dilindungi oleh Undang-Undang,
hak cipta melekat pada Badan
Pusat Statistik. Dilarang
Dr. Muchammad Romzi mengumumkan, mendistribusikan,
Direktur Analisis dan Pengembangan Statistik mengomunikasikan, dan/atau
menggandakan sebagian atau
(021) 3810291-4, Ext. 7300 seluruh isi tulisan ini untuk tujuan
mromzi@bps.go.id komersial tanpa izin tertulis dari
Badan Pusat Statistik.

Jl. dr. Sutomo No. 6-8 Jakarta 10710


Telp : (021) 3841195, 3842508, 3810291-4, Fax : (021) 3857046
Homepage : http://www.bps.go.id E-mail : bpshq@bps.go.id

Anda mungkin juga menyukai