Anda di halaman 1dari 14

Kelompok

RUANG PPL SMA PGRI Sungguminasa

1. Faizal Mansyur
KOLABORASI 2. Nur Santi
3. Rerifa Abdu Rahman
TOPIK 3 4. Riskawati
5. Sri Rahayu
1. Mencermati format modul ajar dan komponen-komponen apa
saja yang harus ada dalam sebuah modul ajar.
Modul ajar sekurang-kurangnya berisi tujuan pembelajaran, langkah
pembelajaran (yang mencakup media pembelajaran yang akan digunakan),
asesmen, serta informasi dan referensi belajar lainnya yang dapat
membantu guru dalam melaksanakan pembelajaran.
1. Mencermati format modul ajar dan komponen-komponen apa
saja yang harus ada dalam sebuah modul ajar.
Guru di satuan pendidikan diberi kebebasan untuk mengembangkan
komponen dalam modul ajar sesuai dengan konteks lingkungan dan
kebutuhan belajar murid.Komponen inti modul ajar dapat diuraikan sebagai
berikut:
1. Tujuan pembelajaran
2. Kegiatan pembelajaran
3. Rencana asesmen
02
Berdiskusi tentang alasan perlunya menyesuaikan proses
pembelajaran dengan tingkat capaian dan karakteristik
peserta didik.
Penyesuaian proses pembelajaran dengan tingkat
capaian dan karakteristik peserta didik penting untuk
dilakukan dikarenakan beberapa hal sebagai berikut.

1. Mengoptimalkan pencapaian tujuan pembelajaran.


Membantu proses tumbuh kembang anak.
2. Memudahkan anak dalam merealisasikan potensinya.
3. Memudahkan guru dan orang tua atau pihak yang berkepentingan
untuk mendiagnosis anak jika anak memiliki masalah tertentu.
4. Memudahkan anak bersosialisasi dan berinteraksi dengan
lingkungannya.
5. Yang kemudian akan memudahkan siswa dalam memahami mata
pelajaran yang diajarkan dan dengan pemilihan konsep
pembelajaran yang tepat juga akan meningkatkan nilai siswa.
03
Mencermati rencana pembelajaran yang tertuang dalam
modul ajar/RPP yang dibuat oleh guru di sekolah di mana
mereka melaksanakan PPL.
Modul ajar sekurang-kurangnya yang berisi tujuan, langkah, media
pembelajaran, asesmen, serta informasi dan referensi belajar lainnya yang
dapat membantu pendidik dalam melaksanakan pembelajaran. Kemudian
RPP yang kami cermati menunjukkan unsur-unsur yang diperlukan dalam
modul ajar. Dimana satu modul ajar biasanya berisi rancangan pembelajaran
untuk satu tujuan pembelajaran berdasarkan alur tujuan pembelajaran yang
telah disusun. Namun kami juga menemukan bahwa pada RPP yang kami
amati masih ada kekurangan pada bagian asesmen yang masih perlu
dibenahi agar proses pembelajaran pun akan lebih efektif.
Modul ajar yang kami amati ini sudah menggunakan format kurikulum
Merdeka dimana dalam Kurikulum Merdeka ditujukan untuk membantu
pendidik mengajar secara lebih fleksibel dan kontekstual, tidak selalu
menggunakan buku teks pelajaran. Modul ajar dapat menjadi pilihan lain.
04
Mencermati rencana pembelajaran yang tertuang dalam
modul ajar/RPP yang dibuat oleh guru di sekolah di mana
mereka melaksanakan PPL.
● Berdasarkan hasil pengamatan, perencanaan
pembelajaran Bahasa Inggris yang disusun oleh
guru pamong tempat kami melaksanakan PPL
yaitu di SMA PGRI Sungguminasa telah sesuai
dengan capaian belajar/ tujuan pembelajaran.
● Namun pada proses pembelajaran belum sesuai
dengan penerapan pembelajaran yang
disesuaikan dengan karakteristik peserta didik .
dalam pelaksanaan pembelajaran guru tidak
semestinya memperlakukan peserta didik dengan
perlakuan yang sama sehingga potensi belajar
bagi peserta didik dapat dioptimalkan. Selama
proses pembelajaran, guru harus menggunakan
berbagai cara untuk memahamkan informasi atau
pengetahuan baru kepada semua peserta didik
dalam komunitas ruang kelasnya yang selalu
beragam.
05
Mencermati rencana pembelajaran yang tertuang dalam
modul ajar/RPP yang dibuat oleh guru di sekolah di mana
mereka melaksanakan PPL.
1 Menyesuaikan ruang lingkup materi
• Mengidentifikasi kesiapan belajar, minat dan tingkat penguasaan kompetensi
peserta didik dengan melakukan asesmen diagnostik
• Menyesuaikan materi yang akan dipelajari oleh peserta didik
• Merancang bagaimana ruang lingkup materi yang akan dipelajari oleh peserta didik

2 Menyesuaikan proses Pembelajaran


• Mengidentifikasi kesiapan ,minat dan kebutuhan belajar peserta didik
• Menyediakan berbagai bahan dan media ajar untuk memberikan peserta didik
alternatif pilihan dan media belajar
• Melibatkan peserta didik dalam kegiatan pembelajaran secara berkelompok,
berpasangan atau mandiri
• Menggunakan materi bacaan yang sama , pendidik memberikan penugasan atau
pertanyaan yang berbeda kepada peserta didik sesuai dengan kesiapan, minat
dan juga kebutuhannya
3 Menyesuaikan produk hasil belajar
Aktivitas belajar yang mensyaratkan peserta didik menghasilkan produk disesuaikan
dengan tujuan pembelajaran dan karakteristik peserta didik
Prinsip : terlihat secara fisik , mencerminkan tingkat pemahaman peserta didik dan
dapat digunakan sebagai bentuk asesmen sumatif maupun formatif
• Untuk kelompok peserta didik yang gemar menulis dan visual bisa dengan tugas
menulis laporan dengan ilustrasi dan atau infografis
• Untuk kelompok yang gemar bercerita tugas nya dapat berupa membuat rekaman
suara atau podcast
• Untuk kelompok peserta didik yang kinestetik ,bisa melakukan presentasi dalam
bentuk drama singkat atau Gerakan yang berkaitan dengan topik pembelajaran
4 Mengkondisikan lingkungan belajar
Mengubah tata letak ruangan secara fleksibel untuk menyesuaikan dengan
aktivitas pembelajaran
Memanfaatkan lingkungan sekolah untuk memfasilitasi pembelajaran seperti
perpustakaan , laboratorium ,kantin, kebun sekolah dan fasilitas lain
Menyepakati aturan Bersama peserta didik dalam pelaksanaan
pembelajaran
THANK
YOU

Anda mungkin juga menyukai