Anda di halaman 1dari 26

Standard PLN, Ukuran Kabel Minimal vs Ampere

Jenis kabel listrik beserta fungsi :

NYA
NYM
NYY

NYAF atau kabel serabut


NYFGbY/NYRGbY/NYBY

NYCY
BC

AAAC
ACSR

ACAR
NYMHYO
NYMHY/NYYHY
Cara Pemasangan Air Conditioner (AC)

Menentukan lokasi pemasangan AC

Mengingat AC split terdiri dari dua bagian, yaitu unit indoor dan outdoor, kita harus pertimbangkan
tempat yang tepat untuk memasang masing-masing bagian. Untuk unit indoor ada baiknya
mengikuti saran berikut:

o Sebaiknya pasang unit indoor AC membelakangi pintu agar udara dingin yang dihasilkannya
tidak cepat keluar saat pintu terbuka.
o Jangan pasang unit indoor diatas di atas perangkat elektronik seperti TV atau komputer dan
hindari meletakkan di atas area tidur. Ini untuk mencegah timbul kesulitan jika perlu melakukan
perbaikan dan menghindari pula kerusakan barang-barang tersebut dari teteasan air AC bahkan
jika mengalami kebocoran.
o Pastikan unit indoor berada pada ketinggian paling tidak 2,5 meter dari lantai. Ini untuk
menghindari unit disentuh oleh tangan jahil anak-anak. Tapi ingat juga bahwa unit jangan terlalu
menempel pada plafon agar sirkulasi udara yang keluar dari unit indoor lebih lancar dan tidak
menghambat kualitas udara yang keluar. Beri jarak minimal 15cm dari plafon.
o Menentukan tempat memasang AC tentu harus mengikuti estetika ruang tersebut. Jangan
sampai merusak tampilan dari ruangan yang telah Sobat AQUA Japan tata, tapi harus juga
pertimbangkan kekuatan dinding dimana AC akan dipasang. AC paling tepat adalah memilih
dinding yang kuat agar risiko unit indoor jatuh lebih kecil.
o Pilih juga lokasi yang memudahkan pemasangan pipa maupun kabel-kabel yang menuju
unit outdoor untuk menghindari lekukan pipa AC yang terlalu banyak.

Baca Juga : Begini Cara Memilih AC Low Watt 1 PK yang Tepat

Memasang unit outdoor
o Pastikan unit outdoor tidak terpasang terbalik, kipas harus menghadap ke depan (jangan
menghadap ke dinding) karena ini dapat menghambat kinerja unit serta menyebabkan
mengalirnya oli pelumas kompresor akan masuk ke sirkuit pendingin dan merusak AC.
o Pilih lokasi pemasangan outdoor yang terbuka, kering dan bebas dari banyak kotoran yang
dapat tersangkut pada baling-baling kipas pembuangan. Ingat juga bahwa unit outdoor cukup
berisik dan menghembuskan udara panas jadi jangan sampai mengganggu orang lain sekitar
kamu.
o Pastikan juga jarak antara unit indoor dan outdoor tidak terlalu jauh untuk mempermudah kamu
ataupun teknisi jika perlu melakukan perawatan pada kedua unit tersebut.
o Hindari pemasangan unit outdoor terlalu dekat dengan jendela karena akan menghasilkan
suara dengungan yang cukup mengganggu.

Hal yang perlu dipertimbangkan

Tergantung dari bentuk rumah kita, kadang kita terpaksa memasang unit indoor lebih tinggi daripada
unit outdoor atau sebaliknya, hal tersebut diperbolehkan dengan syarat minimal ada 1 loop (pipa
digulung) untuk mencegah oli compresor masuk ke indoor, Dengan posisi outdoor di atas - indoor di
bawah, oli compressor dapat ikut masuk kedalam evaporator, dan terjebak di dalam indoor,
menyebabkan efisiensi evaporator menurun, karena sebagian permukaannya tertutup oli.

Berikut adalah cara kerja AC secara singkat. AC split berkerja seperti ini: Pada
unit indoor terdapat evaporator yang mengubah cairan refrigeran (freon) menjadi gas. Sedangkan di
unit outdoor terdapat kompresor, kondensor, dan katup ekspansi yang mengembalikan wujud gas
refrigeran menjadi cair kembali. Dari proses perubahan gas ke cair ini melalui proses evaporasi serta
kondensasi di kedua bagian AC split sehingga menghasilkan udara dingin keluar dari unit  indoor dan
pembuangan udara panas dari unit outdoor.

Karena terjadi perubahan zat cair ke gas dan sebaliknya pada unit AC dapat kita simpulkan bahwa:

o Jika posisi outdoor di bawah indoor, cairan refrigeran akan mengalir dari bawah ke atas dan gas
refrigeran yang panas mengalir dari atas ke bawah. Karena gas cenderung melayang dan cairan
mengendap, kombinasi posisi ini agak memperlamban sirkulasi refrigeran. Namun dari segi
arsitektur tampak lebih rapi karena unit outdoor bisa disembunyikan.
o Jika posisi outdoor sejajar indoor, maka cairan refrigeran maupun udara panas akan mengalir
secara horizontal. Jarak atau panjang pipa refrigeran antara outdoor dan indoor unit juga relatif
pendek sehingga sirkulasi refrigeran cukup lancar. Namun dari segi estetika wujud AC-nya akan
menyerupai sebuah AC window.
o Jika outdoor di atas indoor, jelas bahwa ini kebalikan dari posisi pertama, namun lebih berguna
karena cairan dan gas mengalir
o maka proses akan berjalan sedikit lebih baik karena masing-masing zat cair maupun gas
mengalir sesuai sifatnya. Mengingat gas yang melayang dan cairan yang mengendap, maka
kombinasi posisi ini mempermudah sirkulasi refrigeran. Dari segi arsitektur, menyembunyikan
outdoor-unit di atap tidaklah sulit.
Semoga tips diatas cukup membantu Sobat AQUA Japan dalam pemasangan unit AC split ya Sobat
AQUA Japan!

Pengertian Freon

Freon AC, mungkin istilah ini sudah tidak asing lagi di telinga kita semua. Komponen
AC yang satu ini memang memiliki peranan yang sangat penting. AC bisa dingin,
semua itu juga berkat freon yang dihembuskan dengan bantuan kipas yang ada di
dalam AC. Tak mengherankan, komponen yang satu ini kerap menjadi bagian dari tips
merawat AC. Bahkan mungkin Anda juga pernah diberi tawaran untuk mengisi ulang
freon atau menambah freon oleh tukang servis AC. Pertanyaannya, apakah mengisi
ulang freon itu benar-benar perlu?

Kecurangan Oknum Tukang Servis AC


Perlu Anda ketahui, freon adalah salah satu komponen dalam AC yang paling awet.
Masa pakainya bisa sangat lama. Bahkan jika tidak ada kerusakan, freon ini bisa
bertahan 3 tahun lebih. Kini ada tukang servis AC yang menawari Anda untuk mengisi
atau menambah freon AC?

Jika Anda dihadapkan pada situasi seperti ini, sebaiknya jangan langsung percaya dan
memutuskan untuk mengisi ataupun menambah freon AC. Seperti yang telah
disinggung sebelumnya, sangat jarang freon rusak, apalagi sampai perlu diisi lagi.
Satu-satunya kondisi di mana AC perlu diisi freon kembali adalah saat pipa freon ini
rusak dan perlu diganti. Karena itulah, agar AC bekerja normal kembali, freon harus
diisi lagi.

Tips Merawat AC Agar Awet


Sebenarnya freon ini bisa saja tidak perlu diisi atau ditambah sama sekali. Selama
Anda merawat AC dengan baik, kondisi isi freon seperti ini tidak perlu terjadi. Karena
itu, sangat penting bagi setiap pemilik AC untuk menerapkan tips merawat AC.
Setidaknya, bersihkan filter AC secara rutin.

AC sendiri sebaiknya dibersihkan setiap 3 atau 9 bulan sekali. Tentu saja, semakin
sering dibersihkan semakin baik. Udara yang dihembuskan oleh AC juga lebih bersih.
Membersihkan AC pun tidak harus selalu dengan bantuan tukang servis AC. Anda bisa
melakukannya sendiri. Tentu saja, Anda perlu menggunakan alat yang tepat untuk itu.
Menjaga kebersihan AC dan menerapkan tips merawat AC akan memberi banyak
manfaat bagi kesehatan maupun keawetan AC itu sendiri. Namun saat Anda mencari
AC yang awet dan tahan lama, tampaknya Anda harus memilih AC Sharp.

Perbedaan beberapa Tipe Freon

Pengisin Freon Mobil

Cara mengisi freon ac mobil yang kurang baik, akan menjadi salah satu penyebab ac mobil tidak dingin.
Proses pengisian freon sebenarnya bisa juga anda lakukan secara mandiri di rumah. Hal ini sangat tepat
dilakukan untuk membantu menghemat pengeluaran dan bisa memanfaatkan budget yang ada untuk
kebutuhan lain yang lebih penting lagi.

Cara Mengisi Freon Ac Mobil


Banyaknya populasi manusia dan produksi mobil yang tidak bisa dikontrol membuat kebutuhan
perawatan ac menjadi meningkat. Karena saat ini memang keberadaan ac sangat dibutuhkan oleh
masyarakat pada umumnya seiring dengan perkembangan zaman. Jadi untuk pengisian freon ac mobil
saja sudah bisa dijadikan sebagai ladang bisnis menjanjikan.

Memang cara mengisi freon tidak bisa dilakukan secara sembarangan dan membutuhkan teknik khusus.
Untuk anda yang memilih mengisi sendiri tenang saja, hal terpentingnya adalah mau dan juga niat untuk
mempelajarinya, saya yakin anda pasti bisa.

Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai cara mengisi freon ac mobil yang akan diulas lebih
dalam lagi, yuk kita simak bersama – sama penjelasan di bawah ini :

1. Melakukan Pembersihan Ac Mobil Secara Menyeluruh


Sebelum melakukan pengisian ulang freon yang habis, alangkah baiknya anda membersihkan semua
bagian acnya terlebih dahulu. Agar nantinya diperoleh hasil dan kerja ac yang baik. Pembersihan secara
rutin memang salah satu cara yang tepat untuk melakukan perawatan. Baca juga mengenai cara
memperbaiki aki kering mobil gs.

2. Kosongkan Terlebih Dahulu Freon Mobil yang Masih Tersisa


Cara mengisi freon ac mobil berikutnya ialah mengosongkan freon. Proses pengosongan freon perlu
dilakukan sebelum memutuskan untuk memulai pengisian ulang dengan freon yang baru. Tidak
dianjurkan untuk langsung mengisinya tanpa mengosongkan freon terlebih dahulu. Freon lama dengan
freon baru jika dicampurkan mungkin saja akan menimbulkan masalah. Jadi pahami prosesnya dengan
baik.

Cara yang perlu anda lakukan adalah dengan menutup bagian katup manifold gauge terlebih dahulu.
Kemudian hubungkan langsung bagian manifold gauge tersebut dengan bagian selang warna merah
melewati alur menuju bagian nipel yang memiliki tekanan cukup tinggi.

Lalu ada juga selang warna biru yang ada pada nipel bertekanan rendah serta selang warna hijau melalui
alur menuju pompa vakum. Baca juga mengenai cara menghilangkan goresan pada mobil warna hitam.

3. Proses Pengisian Freon Baru


Bila semuanya telah terpasang dengan baik dan benar, anda bisa mulai untuk membuka salah satu
katupnya pada bagian manifold. Selanjutnya anda bisa menghidupkan bagian pompa vakumnya.
Perhatikan dengan baik ukuran yang tercantum pada bagian vakum gauge sampai menunjuk ke angka
kurang lebih berkisar antara 600mmHg (23,62 inHg, 80 kPa).

Lanjutkan dengan membuka sisi katup manifold bagian satunya lagi agar vakum yang anda hidupkan
sebelumnya bisa bekerja lebih efektif dan efisien karena akan bekerja pada kedua bagian sisinya. Lihat
kembali angka yang ditunjuk pada vacuum gaugenya.

Kemudian anda bisa memastikan bahwa sistem yang berjalan tersebut sudah benar – benar dalam
keadaan bersih dari udara, uap atau pun air. Angka yang tertera idealnya menunjukan 750 mmHg (29,53
in Hg; 99,98 kPa).

Proses ini membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit, jadi anda bisa membiarkan pompa vakum tetap
menyala terlebih dahulu sampai dengan 30 menit. Setelah itu, anda bisa menutup kedua bagian katup
manifoldnya sebelum memutuskan untuk mulai mematikan pompa vacuum.

Ketika anda sudah menutup kedua bagian katup manifold, berilah jeda waktu kurang lebih sekitar 15
menit dan jangan lupa untuk melakukan pengamatan terhadap angka yang ditunjuk pada meteran
tersebut. Apabila terjadi proses penurunan yang signifikan, berarti terdapat kebocoran pada sistem AC
mobil anda. Baca juga mengenai  cara menghilangkan noda pada cat mobil.

Rekomendasi Freon Terbaik


Untuk menentukan freon mana yang baik dan cocok digunakan untuk mobil anda, jangan memilih hanya
dari segi murahnya saja. Namun anda perlu mempertimbangkan hal lain seperti dampak yang mungkin
terjadi dan juga memperhatikan kualitas.

Karena kualitas tidak akan membuat anda kecewa dan sudah pasti baik digunakan untuk ac anda. Saya
punya rekomendasi terbaik yang bisa anda jadikan sebagai salah satu pilihan untuk mengisi ulang freon.
Untuk itu anda bisa lihat penjelasan di bawah ini :

 Freon R 134 A Merk Klea

Freon R 134 merk klea merupakan produk rekomendasi pertama dari saya. Type yang satu ini memang
merupakan salah satu type yang menawarkan harga lebih mahal dibandingkan dengan type lainnya.
Namun anda tidak perlu khawatir, karena memang type yang satu ini kualitasnya tidak diragukan lagi.

Keunggulan yang dimiliki oleh type freon ini ialah freon dengan 100 persen bahan murni type R 134 A
tanpa bahan campuran serta memang mempunyai efek dingin yang cukup bagus.

Pada umumnya dipasaran penawaran harga untuk melakukan pengisian dengan menggunakan type
freon ini tidak jauh berbeda dengan type merk freon lainnya, jadi anda tidak perlu khawatir. Apabila ingin
lebih murah, maka anda bisa melakukan isi ulang secara mandiri. Baca juga mengenai cara memilih cat
anti karat mobil.

 Freon R 134 A Merk Refrigerant

Selanjutnya ada type freon R 134 A merk refrigerant yang saya lihat memang banyak digunakan oleh
bengkel – bengkel ac mobil pada umumnya. Jika dilihat dari segi harga juga tidak terlalu mahal,
tergantung masing – masing bengkel.

Untuk itu anda bisa melakukan isi ulang freon di bengkel yang memang sudah terkenal dan banyak orang
menggunakannya. Sudah bisa dipastikan dalam segi harga tidak akan mematoknya dengan harga yang
terlalu tinggi. Meskipun harganya tidak terlalu mahal, kualitas yang ditawarkan sudah terjamin.

Dapat diambil kesimpulan bahwa artikel mengenai cara mengisi freon ac mobil di atas yang diulas secara
detail dan dikemas dengan menarik, diharapkan nantinya bisa membantu memudahkan anda dalam
mempelajari serta memahaminya lebih dalam lagi.

Tips memperbaiki AC mobil sendiri – AC mobil bukan merupakan aksesoris lagi akan tetapi suatu
faktor penting untuk sebuah mobil. Dilihat dari sejarahnya AC mobil umurnya sama dengan pertama kali
dibuatnya mobil, silahkan disimak posting kami pada modifikasi AC mobil klasik.
Disitu kami jelaskan pula mengapa kita perlu upgrade atau ganti satu unit AC mobil klasik kita dengan
yang baru karena sistem AC baru menggunakan gas freon yang ramah lingkungan (R134a) karena tidak
merusak ozon, itu kalau AC mobil klasik anda masih menggunakan freon R12 lho (saran saja demi
kelangsungan hidup generasi yang akan datang).
Sistem kerja AC mobil secara umum adalah sebagai berikut, pada saat tombol ‘on/off’ pada AC mobil kita
‘on’ maka ‘magnet cluth’ akan menekan kompresor dan akan memutar kompresor untuk bekerja
mengkompres atau menekan gas freon (refrigrant) yang ada didalamnya seingga menuju ke tempat
pendinginan (kondensor) yang kemudian masuk ke filter dryer. Fungsi kondensor yaitu untuk
mendinginkan gas yang bersuhu tinggi, itu sebabnya biasanya kondensor ditaruh di depan radiator dan
dibantu dengan extra fan untuk menurunkan temperatur gas sebelum kemudian dialirkan melalu pipa
menuju ekspansi valve yang berfungsi menurunkan tekanan yang kemudian menuju ke evaporator.
Akibat perbedaan tekanan dari ekspansi maka udara didalam ruangan akan terserap oleh refrigan melauli
evaporator sehingga ruangan akan berkurang panasnya dan pada waktu tertentu akan menjadi sejuk.
Di evaporator terjadi perubahan bentuk refrigran yaitu dari cair menjadi gas sehingga mudah menyerap
hawa panas yang ada di dalam mobil yang kemudian dikembalikan lagi menuju kompresor dalam bentuk
cair untuk dinaikkan tekannya secara berulang dan terus menerus. Jadi tidak ada istilah “harus tambah
freon sedikit paling cuma 50 ribu atau 100 ribu saja” bila AC mobil anda tidak dingin, trik ini biasanya
dikatakan oleh pedagang mobil bekas bila kita mau beli mobil bekas darinya. Baca juga tips jual beli
mobil bekas ya sebagai pengetahuan tambahan kita.
Tidak sepele itu harus nambah freon, kalau memang tidak dingin berarti ada kerusakan atau kebocoran
pada parts nya, maka dari itu kami tulis judul posting ini tips memperbaiki AC mobil sendiri yang berarti
bukan kita yang harus memperbaiki sendiri kerusakan AC mobil kita melainkan sebagai pengetahuan kita
mengenai apa yang terjadi pada kerusakan AC mobil kita dan kita bisa menganalisa sendiri sehingga kita
tahu yang sebenarnya dilakukan. Hal ini sangat penting bila ini terjadi pada saat kita ditengah perjalanan
untuk menghindari trik nakal dari beberapa oknum bengkel AC dadakan yang ada dipinggiran jalan yang
menawarkan jasa sevis AC mobil.
Secara umum berkurangnya “dingin” pada AC mobil kita ada 3 faktor yang utama yaitu :

1. Karena usia AC sudah tua (lebih dari 7 tahun atau bisa lebih lama tergantung bagaimana cara kita
merawat AC dengan benar) biasanya terjadi kebocoran pada karet-karet seal nya.
2. Faktor instalasi yang kurang sempurna, baik instalasi AC nya maupun kelistrikannya ( biasanya
pada pemasangan sendiri bukan asli dari pabrik)
3. Faktor lain misalnya akibat kecelakaan sehingga selang-selang bocor atau kondensor rusak, dll.
Dari ketiga faktor utama mengenai faktor yang menyebabkan AC mobil anda tidak dingin sangat tidak
mungin sekali atau kecil kemungkinan bila anda punya mobil baru yang umurnya baru 1 atau 2 tahun
yang kemudian AC nya tidak dingin dan anda tanyakan kepada si tukang AC jawabannya kurang freon
atau tambah freon lagi, dan anda diduruh membayar beberapa ratus ribu dengan si bengkel berpura-pura
bongkar ini dan itu. Bila anda mengalami hal demikian kemungkinan besar yaitu faktor nomer 2 dengan
mengecek apakah ada arus listrik yang mengalir pada saat tombol AC anda ‘on’ kan (ini yang biasa
terjadi) dan biasanya hanya sekring saja yang putus, jadi anda bisa ganti sendiri dan tidak usah
memanggil bengkel.

Berikut kami berikan beberapa tips untuk pencegahan AC mobil anda agar lebih awet umurnya:

1. Menjaga kebersihan kondensor, seringlah anda menyemprotkan air ke sirip-sirip kondensor


sehingga proses pendinginan pada kondensor berfungsi baik karena bila kotor maka proses
pendinginannya kurang sempurna akibatnya akan merusak seal-seal karet di sambungan pada
saluran pipanya.
2. Membersihkan evaporator dengan sikat khusus agar proses penyerapan hawa panas didalam mobil
menjadi lebih sempurna, sehingga AC tetap sejuk.
3. Jangan hidupkan AC dalam keadaan kaca terbuka terlalu lama karena akan memberatkan kerja
kompresor (proses pendinginanya menjadi lama) akibatnya seperti nomer 1.
4. Carilah bengkel AC mobil yang profesional dan terpercaya untuk urusan AC mobil anda agar anda
tidak merasa dibohongi, seperti contohnya ditulis tambah freon 2 kg untuk jenis mobil sedan. Ini
sangat tidak mungkin sedangkan yang dobel blower saja paling hanya 1,5 kg saja, dll.
5. Untuk AC mobil tua dan sering kurang dingin, maka cek komponen dan pipa saluran AC dengan
cara mengoleskan cairan yang berbusa, misalnya sabun untuk mengecek kebocoran yang terjadi,
setelah tahu segera konsultasikan dengan bengkel anda untuk segera diperbaiki.

6. Cara Mengisi Freon Ac


Dengan Benar
7.
8.
Hallo sob. Jika kamu sedang membaca tulisan ini, pasti lagi bingung ya ?

Mau ngisi freon ac tapi ngak tau caranya?


Masih bingung bagaimana cara yang benar mengisi freon pada ac ?

Ngak usah bingung. Simak nih tulisan saya berikut ini.

Pada bahasan kali ini saya akan menulis mengenai cara mengisi freon ac dengan benar.
Mulai dari cara memasang manifold, mengisi freon dan menentukan ukuran tekanan
freon ketika melakukan proses pengisian.

Sebelum masuk kepembahasan lebih lanjut. Sebaiknya saya jelaskan mengenai freon
terlebih dahulu. Setidaknya ada 3 jenis freon yang populer untuk digunakan sebagai gas
pendingin pada ac. R22, R32 dan R410. Ketiga gas pendingin ini memiliki tingkat
kepadatan gas yang berbeda-beda.

Bukan hanya itu saja. Untuk cara prosedur pengisiannya pun berdeda satu dengan yang
lainnya. Bukan cara mengisi, tapi bagaiamana ketentuan dan hal-hal yang menyangkut
pada proses pengisian.

Penjelasan gampangnya seperti ini.

Ac dengan freon R22 lebih mudah dalam proses pengisiannya, karena R22 merupakan
jenis freon yang tidak sensitif terhadap kotoran dan air. (tapi kalau bisa tetap jangan
sampai ada kotoran dan air yang masuk ya ketika mengisi freon jenis R22)

Sementara untuk jenis R32 dan R410 sifatnya sangat sensitif terhadap debu dan air,
walaupun yang masuk hanya sedikit, tetapi akan berpengaruh pada proses kerja ac.Untuk
ukuran pipa yang digunakannya pun berbeda.  Freon R32 dan R410 diharuskan
menggunakan pipa yang lebih tebal dari pipa yang di pakai R22. Jika pada R22 bisa
menggunakan ukuran ketebalan pipa 0,5mm, maka R32 dan R410 tidak bisa, Karena
kedua jenis freon ini harus menggunakan pipa yang lebih tebal yakni 0,6mm atau paling
tidak 0,55mm.

Bukan hanya itu, freon R32 dan R410 juga harus divacum sebelum proses pengisian, ini
agar tidak ada lagi  kotoran dan air di dalam pipa. Proses pemvacuman ini juga dilakukan
agar tidak ada udara lagi didalam instalasi pipa, dengan kata lain harus kedap udara.

Lanjut ke cara pengisian freon ac.  Saya anggap kamu sudah memiliki semua peralatan
seperti obeng, tang, manifold, kunci inggris, kunci L dan tespen. Jadi ngak usah dibahas
lagi  mengenai peralatan apa saja yang dibutuhkan dalam mengisi freon ac.

Berikut ini cara mengisi freon pada ac :

1. Pasang manifold ke pentil kompresor atau outdoor

Langkah pertama adalah membuka penutup pentil dan memasang selang manifold ke
kompresor. Caranya cukup mudah, yakni dengan memasang satu selang manifold ke
kompresor dan memasang selang kedua ke tabung freon.

Untuk jenis R32 dan R410 sebaiknya kamu menyiapkan juga sambungan ujung manifold
yang sesuai dengan ukuran pentil pada ac jenis freon R32 dan R410. Karena untuk
ukuran ujung selangnya nanti akan lebih besar dari freon R22.

Pemasangan selang yang menuju ke kompresor harus sesuai, yang artinya selang yang
terhubung untuk ke pengisian pada manifold haruslah benar. Karena kalau salah selang
maka jarum pada manifold tidak akan bergerak.

Sederhannya begini.

Selang yang benar adalah selang yang jika di pasang ke kompresor pas pada saat
pengisian atau kompresor hidup maka jarumnya akan naik. Namun jika pas pengisian
freon jarum di manifold tidak bergerak, itu menandakan bahwa kamu telah salah
memasang selang.

Bolak balik saja selangnya. Atau bisa melakukan tes dengan cara menyambungkan selang
dulu ke tabung freon lalu putar katup manifold pada posisi mengisi. Jika jarum bergerak
maka berarti selang tersebut merupakan selang yang seharusnya kamu pasang ke
kompresor atau pentil outdoor. sebaliknya, jika jarum tidak bergerak berarti itu adalah
selang yang nantinya kamu pasang ke tabung freon.

Lihat ganbar di bawah :


Sumber gambar : Nusantara Ac
9.
Catatan : ketika selang manifold sudah terpasang, maka buka putaran di tabung gas freon
(posisi katup membuka)

2. Lakukan pengisian freon secara perlahan

Jangan tergesa-gesa dalam mengisi freon. Lakukan pengisian secara perlahan. Buka
katup manifold dan perhatikan jarum manifold akan naik. Jangan terlalu cepat mengisi,
jangan membuka bukaan manifold secara penuh, cukup buka sedikit, tahan lalu tutup
kembali. 

Lakukan pengisisan ini dengan hati-hati, santai saja tidak perlu terburu-buru. Ketika
pengisian sudah ada di angka 30 - 40 psi maka pipa ac akan mengeluarkan es, namun
tidak perlu panik karena ini merupakan hal yang normal. Isi saja terus sampai bunga es
hilang, nanti juga ketika jarum sudah diatas 40 Psi, es yang ada pada pipa akan
hilangdengan sendirinya.

3. Tekanan freon disesuaikan dengan PK ac dan ampere kompresor

Sebelum memutuskan tekanan freon yang akan di isi, sebaiknya kamu mengetahui dulu
ukuran PK dari ac tersebut. Bisa juga dengan menggunakan tang ampere, ini supaya
kamu mengetahui batas ampere maksimal dari ac tersebut sehingga bisa menyesuaikan
dengan tekanan freon.

Jika ac memiliki ukuran 0, 5 pk maka sebaiknya kamu isi dengan tekanan freon maksimal
60-70 psi. Jika 3/4 dan 1 pk maksimalnya adalah 80-90 psi. Namun sekali lagi, sebaiknya
kamu juga membuat patokan ini berdasarkan ampere dari kompresor. Karena jika ampere
melebihi batas yang ada maka kompresor bisa saja overload atau memutus.

10. Baca juga : mengatasi kompresor ac yang panas


11.
Untuk tekanan freon r 32 dan r410 berkisar diantara 120 psi sampai dengan 160 psi.
Sekali lagi, gunakan tang ampere agar kamu tidak kelebihan dalam mengisi freon.

Contoh saja, jika ac memiliki ampere 2,9, maka ketika mengisi freon jangan sampai lebih
dari 2,9 ampere. Karena jika dipaksakan maka kompresor akan mati. Untuk penggunaan
tang ampere bisa lihat di bawah ini.

Pasang tang ampere pada satu kabel yang terhubung ke outdoor


12. Jika pengisian telah selesai maka pastikan kamu memeriksa indoor ac. rasakan angin
indoor apakah dinginnya sudah cukup. Setelah semua proses pengisian freon telah selesai
maka copot selang ac dari outdoor dan kencangkan tutup pentil.

Sebagai tambahan saja, bahwa untuk ac dengan jenis freon R32 dan R410 sbaiknya di
vacum dul. Ini agar tdiak ada lagi kotoran dan sisa air yang tertinggal di dalam pipa.
Sementara untuk R22, proses vacum dapat di lakukan dengan vacum body tanpa
menggunakan alat atau mesin vacum
https://www.arjunaelektronik.com/panduan/panduan-membeli-tv/

Anda mungkin juga menyukai