Anda di halaman 1dari 2

Nama : Sinta Laela Saharoh

NIM : 1212070099
Kelas : 3C

C5: Evaluate (Mengevaluasi)


OV (KKO): Conclude (Menyimpulkan)
Indikator Soal: Peserta didik dapat menyimpulkan ciri-ciri perkembangan kognitif pada
maa remaja pertengahan dengan benar.
Perkembangan kognitif pada masa remaja dibagi menjadi 3, yakni perkembangan kognitif
pada masa remaja awal, perkembangan kognitif masa remaja pertengahan dan perkembangan
kognitif pada masa remaja akhir. Dari pernyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa ciri-ciri
perkembangan kognitif pada masa remaja pertengahan adalah. . . .
A. Mulai focus berpikir untuk membuat keputusan benar.
B. Mulai mempertanyakan otoritas dan standar masyarakat.
C. Mulai menunjukkan penggunaan operasi logika formal sekolah dan di rumah.
D. Mulai berpikir jangka panjang serta sering bertanya dan menganalisis lebih ekstensif.
E. Mulai memusatkan pikiran pada peran mereka yang muncul dalam masyarakat
dewasa.
Jawaban: D. Mulai berpikir jangka panjang serta sering bertanya dan menganalisis
lebih ekstensif.
Pembahasan: Pada masa remaja pertengahan, peserta didik mulai berpikir jangka panjang
serta sering bertanya dan menganalisis lebih ekstensif. Hal ini dapat dibuktikan dengan pada
masa remaja cenderung melakukan hal-hal yang dapat dimanfaatkandan dijalankan dengan
waktu lama dan berjangka panjang. Selain itu, pola pikir remaja cenderung ekstensif sehingga
mereka mampu bertanya dan menganalisis lebih ekstensif.

C5: Evaluate (Mengevaluasi)


OV (KKO): Prove (Membuktikan)
Indikator Soal: Peserta didik dapat membuktikan perubahan fisik saat pubertas pada masa
remaja dengan benar.
Masa remaja merupakan masa transisi atau peralihan dari masa anak menuju masa dewasa.
Pada masa ini individu mengalami berbagai perubahan, baik fisik maupun psikis. Pada
perubahan fisik terdapat istilah pubertas. Pubertas adalah proses perubahan fisik saat tubuh
anak berubah menjadi tubuh dewasa yang mampu melakukan reproduksi seksual. Hal ini
dapat dibuktikan dengan. . . .
A. Wanita mengalami menopause.
B. Pria mengalami penurunan tingkat testosterone.
C. Penurunan fungsi system rangka dan gerak seperti tulang, sendi dan otot.
D. Tumbuh rambut di sekitar organ seksual dan ketiak pada pria dan Wanita.
E. Otot tubuh yang bertambah kuat dan diikuti dengan Gerakan yang terkordinasi secara
bertahap.
Jawaban: D. Tumbuh rambut di sekitar organ seksual dan ketiak pada pria dan
Wanita.
Pembahasan: Tumbuh rambut di sekitar organ seksual dan ketiak merupakan salah satu ciri-
ciri perubahan saat pubertas pada masa remaja baik pada pria maupun wanita.

C5: Evaluate (Mengevaluasi)


OV (KKO): Compare (Membandingkan)
Indikator Soal: Peserta didik dapat membandingkan ciri-ciri perubahan pada pria dan
wanita dengan benar.
Pada masa remaja terdapat perubahan pada pria maupun wanita. Hal yang membedakan
antara ciri-ciri perubahan pada pria dan wanita adalah. . . .
A. Tumbuh jakun pada pria dan menstruasi pada wanita.
B. Testis membesar pada pria dan tumbuh jakun pada wanita.
C. Menstruasi pada pria dan payudara membesar pada wanita.
D. Pinggang terlihat lebih kecil pada pria dan mimpi basah pada wanita.
E. Pinggul membesar pada pria dan perubahan suara membesar pada wanita.
Jawaban: A. Tumbuh jakun pada pria dan menstruasi pada wanita.
Pembahasan:
Ciri-ciri perubahan pada pria Ciri-ciri perubahan pada wanita
1. Mimpi basah 1. Mengalami menstruasi
2. Suara membesar 2. Payudara membesar
3. Testis membesar 3. Pinggul membesar
4. Tumbuh jakun 4. Pinggang terlihat mengecil

Anda mungkin juga menyukai