Anda di halaman 1dari 2

RIZKY NATA SANDY (858919057)

TT 2 PDGK4204

1.
Kompetensi dasar (KD) Indikator
3.5. Membangun pendapat pribadi 3.5.1 menilai tokoh yang terdapat dalam
perihal isi buku sastra (cerita, dongeng, cerita.
dan sebagainya).
4.5 Mengomunikasikan secara lisan dan 4.5.1 mendeskripsikan tokoh melalui
tulisan pendapat pribadi tentang isi buku gambar dan teks tulisan.
sastra yang dipilih sendiri dan dibaca
yang didukung oleh alasan.

Tujuan pembelajaran:
- Setelah membaca cerita tentang ‘semut dan belalang”, siswa mampu mendeskripsikan
tokoh-tokoh yang ada pada cerita menggunakan teks tulis.
- Setelah membaca cerita tentang ‘semut dan belalang”, siswa mampu menyimpulkan
nilai-nilai moral yang ada didalam cerita.
Langkah pembelajaran:
- Guru memperlihatkan cerita tentang “semut dan belalang” dan menanyakan kepada
siswa kira-kira tentang apa cerita tersebut.
- Guru meminta siswa untuk membaca cerita ‘semut dan belalang’ kemudian menilai
tokoh-tokohnya.
- Guru meminta siswa untuk mendeskripsikan tokoh-tokoh yang ada pada cerita
menggunakan teks tulis.
- Guru mminta siswa untuk menyimpulkan nilai-nilai moral yang ada pada cerita
tersebut.

2. Menurut UU No.2 tahun 1989 kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan
mengenai isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman
penyelenggaraan KBM. Bagi guru kurikulum memiliki fungsi sebagai pedoman
dalam menyusun dan mengorganisasikan kegiatan pembelajaran serta pedoman dalam
mengevaluasi perkembangan peserta didik.

3. Salah satu prinsip dalam penyusunan buku teks adalah prinsip seleksi yaitu
mempertimbangkan hal-hal yang diperlukan dalam penyusunan buku teks seperti:
tujuan pengajaran bahasa, level bahasa yang diajarkan, jumlah waktu belajar, tipe
bahasa yang diajarkan yang meliputi dialek, register, style, dan media. Jumlah materi
yang akan disajikan, pilihan butir-butir yang akan diajarkan yang mencakup fonetik,
tata bahasa, kosakata dan makna kata serta kriteria yang dipakai dalam melandasi
pilihan.
4. Ada empat aspek dalam keterampilan berbahasa yaitu aspek mendengarkan, aspek
berbicara, aspek membaca dan aspek menulis. Dalam aspek mendengarkan sekenario
pembelajarannya adalah guru meminta siswa untuk mendengarkan berita, petunjuk,
pengumuman, perintah, pidato, dialog dll kemudian siswa meresponnya denga tepat
sesuai arahan dari guru. Untuk aspek berbicara skenario pembelajarannya yaitu guru
meminta siswa untuk mengungkapkan pikiran, pendapat, gagasan dan perasaaan
secara lisan seperti bercerita tentang pengalaman mereka, peristiwa yang sedang
terjadi atau bermain peran. Untuk aspek membaca, skenario pembelajarannya yaitu
dengan guru meminta siswa untuk membaca dengan pemahaman teks agak panjang
dengan cara membaca lancar atau bersuara, membaca dalam hati secara intensif,
membaca dongeng atau puisi dll. Untuk aspek menulis skenario pembelajarannya
dapat dengan meminta siswa untuk mengekspresikan berbagai pikiran, gagasan,
pendapat, dan perasaan melalui menulis karangan dari pikiran sendiri, menyusun
ringkasan bacaan, menulis petunjul dll.

Anda mungkin juga menyukai