Anda di halaman 1dari 1

BAB III

PROSES PRODUKSI

A. BAHAN BAKU, BAHAN PEMBANTU, DAN CARA PENGADAANNYA


1. Bahan Baku
a. Tepung Terigu
Merupakan tepung/bubuk halus yang berasal dari biji gandum, dan
digunakan sebagai bahan dasar pembuat kue, mie, roti, dan pasta. Kata
terigu dalam bahasa Indonesia diserap dari bahasa Portugis trigo yang
berarti gandum. Tepung terigu roti mengandung protein dalam
bentuk gluten, yang berperan dalam menentukan kekenyalan makanan
yang terbuat dari bahan terigu.
b. Ragi
Merupakan zat yang menyebabkan fermentasi. Ragi biasanya
mengandung mikroorganisme yang melakukan fermentasi dan media
biakan bagi mikroorganisme tersebut. Media biakan ini dapat berbentuk
butiran-butiran kecil atau cairan nutrien. Ragi umumnya digunakan dalam
industri makanan untuk membuat makanan dan minuman hasil fermentasi
seperti acar, tempe, tape, dan roti.
c. Mentega
Merupakan makanan produk susu, dibuat dengan mengaduk krim
yang didapat dari krim, sebagai perantara lemak di beberapa resep roti
dan masakan, dan kadang-kadang bahan untuk menggoreng.
d. Telur
Manfaat telur dalam pembuatan roti yaitu membuat roti lebih
empuk, menjadikan rasa lebih enak, memberi warna, dan menambah nilai
gizi. 

Anda mungkin juga menyukai