Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum Wr.

Wb

‫ ََل َح ْو َل َو ََل قُـ َّوةَ اهََّل هِبلل أ ََّما بَـ ْع ُد‬،‫ول هللا‬
‫السالَ ُم َعلى ر ُس ه‬
َ َ َّ ‫الصالَةُ َو‬ ‫الـحم ُد ه‬
َّ ‫لل َو‬ َْ
Alhamdulillah, wassholatu wassalamu ala rosulillah, laa haula wala quwwata illabillah. Amma
ba’du

Yang saya hormati bapak ibu sekalian


Ustadz-ustadzah , beserta teman-teman yang saya cintai dan banggakan.
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan kesehatan dan
kesempatan beribadah dalam bulan Ramadhan ini. Bulan yang agung, bulan yang dirindukan
umat dengan pahala yang berlipat.
Solawat dan salam semoga tetap tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad
SAW, dengan bersama-sama kita lafalkan “Allahumma shalli ala sayyidina Muhammad wa alaa
alihi sayyidina Muhammad.”
Hadirin yang di rahmati Allah…
Pada kesempatan kali ini.saya ( sebutkan nama) akan menyampaikan materi tentang kaya dan
miskin merupakan ujian. Nahh… siapa diantara kita yang tidak ingin jadi orang kaya? Saya
yakin semua pasti ingin kaya.
Laki –perempuan ingin kaya, orang kampung dan orang kota pengen kaya. Karena dengan
kekayaan bisa membeli semua yang diinginkan. Mau baju bagus tinggal ke toko baju, mau
mobil tinggal ke dealer. Mau makan enak tinggal ke restoran. Ehh..klo sekarang lebih enak
lagi… tinggal klik …pilih barang di shopee, lazada, toko pedia..masukkan barang keranjang
tinggal klik beli. Barang langsung sampai di rumah..waahhh enak ya…
Terus bagaimana dengan orang miskin?jangankan beli baju, beli nasi bungkus aja harus
kerja seharian baru bisa makan. Ya allahh………..
Memang tidak ada salahnya mempunyai cita-cita menjadi orang kaya. Yang SALAH adalah
jika menganggap bahwa KEKAYAAN adalah suatu KEMULIAAN dan KEMISKINAN adalah
suatu KEHINAAN. Karena sebenarnya miskin dan kaya adalah UJIAN Allah untuk hambanya.
Betulll?
Hadirin yang dirahmati Allah….
Sebagaimana dikatakan di atas bahwa miskin-kaya adalah ujian. Maka artinya orang miskin
harus bersabar, orang kaya pun harus bersabar. Karena kunci sukses menghadapi ujian adalah
sabar.
Ternyataa…. Orang kaya harus sabar ya?betulll?? karena dengan kekayaan tersebut
banyak godaan yang menjermuskan dalam kebinasaan. Betapa banyaakk orang yang berhasil
diuji dalam kemiskinan, tapi gagal diuji dalam kekayaan.
Seperti kisah nabi Ayyub As. Sebelumnya, Nabi Ayub merupakan orang yang sangat kaya raya.
Dia memiliki harta yang berlimpah, anak yang banyak, dan juga merupakan orang yang shaleh.
Hingga suatu hari, Allah menguji Nabi Ayub dengan penyakit lepra atau kusta. Bersamaan
dengan itu, Nabi Ayyub juga kehilangan harta dan anak-anaknya. Hal tersebut berlangsung
selama puluhan tahun sebelum pada akhirnya Allah mengangkat semua kesulitan tersebut dan
menggantinya dengan sesuatu yang jauh lebih baik dan lebih banyak dibandingkan dengan yang
hilang.
ketika diuji dengan kemiskinan, Nabi Ayyub tetap menjadi orang yang sabar. Dalam keadaan
miskin dan sakit, Nabi Ayyub tidak berhenti berdzikir kepada Allah. Meskipun saat itu dia
kehilangan harta, anak, dan dijauhi oleh orang sekitar.
Nabi Ayyub pun berdoa dengan doa yang sangat indah dan tidak memaksa. Doa tersebut
diabadikan dalam Qur’an surat Al-Anbiya ayat 83 yang berbunyi:
‫ََن ّٰدىَربَّهََٗۤانم ۡنََم َّس منََالضُُّّرََوان ۡنتََان ۡرحمََالرم م‬
ۡ ‫ِّٰح‬ ۡ‫ۡ م‬
َ‫ي‬
‫ن‬ ‫ن ن ن‬ ‫ن ن‬ ‫بَا ن ن‬ ‫ذ‬ ‫نوانيُّو ن‬
Dan (ingatlah kisah) Ayub, ketika dia berdoa kepada Tuhannya, "(Ya Tuhanku), sungguh, aku
telah ditimpa penyakit, padahal Engkau Tuhan Yang Maha Penyayang dari semua yang
penyayang."
Demikianlah hadirin sekalian dari sekelumit cerita di atas, mari kita selalu bersabar dengan
ujian miskin ataupun kaya..semuanya akan kembali kehadirat Allah SWT.
Akhirul kalam ….
Wassalamu’alikum Wr. Wb

Anda mungkin juga menyukai