Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN INDRAGIRI HULU

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS LUBUK
KANDIS
Jalan Raya – Kepayang Sari Kec. Batang Cenaku Kode Pos 29371
Email: pkmlubukkandis@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN PENJARINGAN/


KUNJUNGAN DI TEMPAT LOKALISASI
DI WILAYAH KERJA UPTD PUSKESMAS LUBUK KANDIS

I. Latar Belakang

Derajat kesehatan masyarakat perlu dipelihara dan senantiasa dilakukan peningkatan


kualitasnya serta dilindungi dari gangguan yang dapat menjadi resiko maupun bahaya
kesehatan. Guna mencapai hal tersebut berbagai kebijakan di bidang kesehatan telah dilakukan
salah satunya dengan pencegahan dan pengendalian penyakit (HIV/ AIDS dan sifilis). Human
Immunodeficiency Virus (HIV) merupakan pathogen yang menyerang sistem imun manusia,
terutama semua sel yang memiliki penenda CD 4+ dipermukaannya seperti makrofag dan
limfosit T. Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) merupakan sekumpulan gejala yang
timbul karena turunnya kekebalan tubuh yang disebabkan infeksi HIV. Laporan UNAIDS,
Badan PBB khusus AIDS menunjukkan sampai akhir tahun 2019 jumlah kasus HIV/AIDS
global mencapai 38 juta dengan 1,7 juta infeksi baru dan 690.000 kematian terkait HIV/AIDS
tahun 2020 menunjukkan jumlah kasus kumulatif HIV/ AIDS di Indonesia dari tahun 1987
sampai 30 September 2020 sebanyak 537.730 yang terdirii atas 409.857 HIV dan 127.873
(Ditjen P2P, Kemenkes RI).

Sifilis disebut juga penyakit kelamin merupakan Infeksi Menular Seksual (IMS) yang
disebabkan oleh bakteri Treponema Pallidum dan dapat ditularkan melalui hubungan seksual.
Berdasarkan kelompok usia yang rentan terinfeksi sifilis adalah usia 20-24 tahun dengan
prevalensi laki-laki sebanyak 22,1 per 100.000 penduduk dan perempuan dengan prevalensi 4,5
per 100.000 penduduk.

Wanita Pekerja Seks (WPS) adalah wanita-wanita yang bekerja menjual atau
menyewakan tubuhnya untuk kenikmatan orang lain dengan mengharapkan suatu imbalan atau
upah. WPS merupakan kelompok beresiko tinggi dalam penyebaran HIV/ AIDS dan IMS
(sifilis) terutama melalui hubungan seksual tanpa kondom didalam maupun diluar nikah. Oleh
karena itu perlu dilakukan kegiatan penjaringan kasus pada WPS di tempat Lokalisasi di
wilayah kerja UPTD Puskesmas Lubuk Kandis.
II. Tujuan

a. Tujuan Umum
Mengendalikan penularan HIV/ AIDS dan sifilis melalui upaya pencegahan penularan.
b. Tujuan Khusus
1. Meningkatkan kualitas hidup yang terinfeksi HIV/AIDS dan sifilis;
2. Menurunkan tingkat kesakitan dan kematian akibat HIV/AIDS dan sifilis.

III. Sasaran Kegiatan


Wanita Pekerja Seksual (WPS) di wilayah kerja UPTD Puskesmas Lubuk Kandis.

IV. Waktu dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan


Waktu : Pelaksanaan kegiatan penjaringan/ kunjungan di tempat Lokalisasi ini
dilaksanakan di bulan Juli tahun 2021.
Tempat : Desa Batu Papan wilayah kerja UPTD Puskesmas Lubuk Kandis.

V. Metode Pelaksanaan Kegiatan

a. Kegiatan dilaksanakan dengan mengumpulkan data WPS yang berada di tempat;


b. Bila dalam pemeriksaan ada yang reaktif maka dilakukan konseling dan rujukan.

VI. Sumber Pembiayaan


Biaya pelaksanaan kegiatan penjaringan/ kunjungan di tempat Lokalisasi berasal dari
anggaran BOK UPTD Puskesmas Lubuk Kandis Tahun 2021.

Kepayang Sari, Juli 2021


Plt. Kepala UPTD Puskesmas Lubuk Kandis PenanggungJawab Program

Nuraini Dewi Lestari, SST Ns. Syarifah Siti Salwa, S. Kep


NIP.19740721 200501 2 004 NIP. 19941121 201903 2 002

Anda mungkin juga menyukai