Anda di halaman 1dari 3

Nama : Nurbaiti

NIM : 21105244009

Kelas : Teknologi Pendidikan A

Mata Kuliah : Metode Penelitian Pendidikan

REVIEW JURNAL

“Interactive Multimedia – Based Mobile Learning Prototipe Development”

- Identitas Jurnal
Penulis : K A N Imania, A Z mutaqin, Y Purwanti, S H Bariah and I Nassrulloh
Judul : Interactive multimedia – based mobile learning prototipe development
Publikasi : IOP Publishing
Nomor : Vol. 1098, Iss. 2
Alamat : doi:10.1088/1757-899X/1098/2/022088
Tanggal : Maret, 2021
Halaman : 6 halaman

- Metode Penelitian Jurnal


Metode penelitian yang digunakan dalam artikel ini mencakup dua metode yaitu
metode pengumpulan data dan metode pengembangan perangkat lunak.
1. Metode pengumpulan data
Dalam mengumpulkan data-data penulis menggunakan dua metode yaitu dengan
studi pustaka terkait artikel-artikel atau dokumen penting sesuai pembahasan dan
wawancara secara langsung terhadap seseorang yang bersangkutan atau ahli.
2. Metode pengembangan perangkat lunak
Metode ini merancang pembangunan sistem menggunakan model pengembangan
perangkat lunak Waterfall yang sering disebut dengan Model Sekuensial Linier.
Tahapan penelitian dalam merancang aplikasi pembelajaran berbasis Web
dilakukan melalui analisis dan definisi kebutuhan serta desain sistem dan perangkat
lunak itu sendiri.
- Ringkasan Isi Jurnal
Artikel ini membahas terkait perkembangan prototipe pembelajaran seluler
berbasis multimedia interaktif. Mobile learning (m-learning) merupakan paradigma
pembelajaran yang memanfaatkan teknologi seluler sebagai perangkat yang
diperkirakan akan membantu mengembangkan pembelajaran disekolah secara pesat
seiring dengan perkembangan teknologi itu sendiri. Perkembangan teknologi terutama
seluler sudah sangat cepat sehingga memudahkan untuk mengakses sebuah informasi.
Dengan begitu pembelajaran atau kegiatan belajar dapat berjalan secara fleksibel dan
tanpa dibatasi ruang dan waktu. Maka dari itu, peneliti ingin mengembangkan sebuah
aplikasi berbasis web yang mampu menunjang pembelajaran sehingga menjadi lebih
fleksibel dan mampu dilaksanakan dimana dan kapan saja. Mobile learning ini
merupakan pengembangan antara e-earning dengan perangkat mobile maka dari itu
dinamakan m-learning. Pelaksanaan pembelajaran yang dilaksanakan menggunakan
model ini akan memanfaatkan perangkat handphone sebagai penunjang. Dengan begitu
desain pengembangan aplikasi ini dapat dibuat secara menarik agar siswa mampu
belajar dengan nyaman.

- Gagasan atau Pendapat Pribadi

Menurut saya artikel ini sangat menarik karena membahas terkait


pengembangan perangkat lunak sebagai media pembelajaran siswa. Salah satunya yaitu
terkait adanya m-learning yaitu mobile learning, pembelajaran berbasis mobile dengan
memanfaatkan teknologi seluler atau handphone sehingga pembelajaran dapat diakses
dengan mudah dan tanpa batas. Namun tidak dapat dipungkiri handphone ini
merupakan teknologi yang sangat cepat perkembangannya. Memiliki dampak yang
baik dan buruk terhadap pengguna karena mampu mengakses semua informasi dengan
cepat. Maka dari itu, berawal dari penggunaan handphone ini memiliki dampak yang
baik dan buruk sehingga dalam pengembangan pembelajaran berbasis mobile harus
memperhatikan banyak hal. Salah satu cara ketika mengembangkan konsep ini dapat
memperketat pengamanan siswa dalam mengakses mobile untuk kegiatan belajar
mengajar. Memperketat pengamanan dalam konteks guru mampu memberikan
pengawasan dan sosialisasi terlebih dahulu kepada siswa yang menggunakan fitur lain
saat pembelajaran. Dengan begitu, penerapan pengembangan ini mampu di
implementasikan dengan baik dengan konten yang lebih kreatif dan interaktif.
- Alasan Penelitian Masuk dalam Bidang Teknologi Pendidikan
Teknologi pendidikan merupakan studi dan praktik etis dalam memfasilitasi
pembelajaran dan meningkatkan kinerja dengan cara menciptakan, menggunakan atau
memanfaatkan, dan mengelola proses serta sumber-sumber yang tepat (AECT, 2004).
Maka dari itu penelitian ini masuk ke dalam bidang teknologi pendidikan karena
mengenai pengembangan teknologi mobile (seluler) terhadap pembelajaran. Dengan
adanya pengembangan ini akan melalui tahap-tahap terlebih dahulu seperti
menggunakan diagram kasus, diagram kelas, diagram aktivitas, diagram penerapan,
dan desain antar muka. Dengan begitu tahapan-tahapan tersebut merupakan kajian
dalam bidang teknologi pendidikan. Kawasan dalam bidang teknologi pendidikan ada
5 yaitu kawasan desain, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan dan evaluasi. Dalam
penelitian artikel tersebut sudah mencakup desain, pengembangan, pemanfaatan dan
pengelolaan terhadap pembelajaran berbasis mobile. Oleh karena itu, penelitian artikel
ini dapat masuk ke dalam bidang kajian teknologi pendidikan.

Anda mungkin juga menyukai