Anda di halaman 1dari 5

BAB

SERAH TERIMA PEKERJAAN

6.1. AGENDA SERAH TERIMA PERTAMA PEKERJAAN (PHO)

Setiap pelaksanaan Proyek, pekerjaan konstruksinya dibatasi dengan waktu yang disebut
Construction Period. Pada akhir Construction Period, harus dilakukan serah terima
pertama yang disebut sebagai Provisional Hand Over (PHO).

Secara umum keharusan menyelenggarakan PHO ini ada didalam Condition of Contract
(syarat–syarat umum kontrak), namun biasanya secara rinci proses PHO tersebut diatur
dengan petunjuk praktis pengendalian proyek yang diterbitkan oleh instansi yang
berwenang.

Adapun ruang lingkup tugas Panitia PHO adalah sebagai berikut :


1. Meneliti dan membuat Berita Acara hasil penelitian Penyerahan Pekerjaan.
2. Membentuk tiga tim guna melakukan penelitian yaitu :
a. Tim Visual
b. Tim Teknis/Quality Control
c. Tim Administrasi

Ada tiga agenda yang harus dicermati didalam proses PHO yaitu :

1. Agenda First Meeting


 Uraian Kronologis Proyek
 Pembentukan tiga tim yaitu ;
a. Tim Visual
b. Tim Teknis/Quality Control
c. Tim administrasi

Supervisi Teknis Berkala Jalan Wilayah PPK.04 Dan Wilayah SKPD BAB VI- 44
2. Agenda Second Meeting
 Penyiapan laporan dari masing-masing Tim
 Evaluasi terhadap laporan masing-masing Tim
 Menetapkan Grace Period
 Memperbaharui tanggal Tentative PHO

3. Agenda setelah berakhirnya Grace Period.


 Membuat Berita Acara hasil Penelitian untuk Penyerahan Pekerjaan.
 Menetapkan tanggal Definitif Pelakasanaan PHO
 Menetapkan tanggal FHO sesuai dengan Dokumen Kontrak

Supervisi Teknis Berkala Jalan Wilayah PPK.04 Dan Wilayah SKPD BAB VI- 45
AGENDA SERAH TERIMA PERTAMA PEKERJAAN

No. Tanggal Kegiatan


01. Surat Permohonan PHO Oleh Kontraktor kepada PPK
02. Surat Konsultan kepada PPK, menanggapi permohonan PHO oleh
Kontraktor
04. Surat PPK kepada Satker tentang permintaan pemeriksaan dan penelitian
hasil pekerjaan oleh panitia PHO, serta memberitahukan batas akhir
pelaksanaan
04. Pembentukan panitia PHO dan PPK
05. Surat undangan rapat pertama seluruh anggota panitia, dibuat oleh ketua
panitia
04 Rapat pertama (First Meeting) seluruh anggota panitia
07. Kunjungan I Panitia PHO untuk melakukan pemeriksaan visual,
administrasi, dan Quality/teknis oleh masing-masing tim (tim visual, tim
administrasi,dan tim teknis)
08. Rapat kedua (Second Meeting) membahas hasil kunjungan I
09. Berita Acara hasil kunjungan I, berisi data-data kerusakan dan kekurangan
(Defect and Defeciensies) yang harus diperbaiki dan disempurnakan
selama masa tenggang (Grace Period) berdasarkan keputusan rapat kedua
10. Masa perbaikan dan penyempurnaan pekerjaan selama masa tenggang
(Grace Period)
11. Kunjungan II oleh Panitia PHO untuk memeriksa kembali hasil perbaikan
dan penyempurnaan pekerjaan
12. Berita Acara hasilkunjugan II, menyatakan pekerjaan perbaikan dan
penyempurnaan telah diselesaikan, serta menetapkan tanggal Devinitive
PHO
13. Tanggal definitif PHO
14. Berita Acara PHO

Supervisi Teknis Berkala Jalan Wilayah PPK.04 Dan Wilayah SKPD BAB VI- 46
6.2. AGENDA SERAH TERIMA AKHIR PEKERJAAN (FINAL HAND OVER)

Final Hand Over adalah serah terima akhir hasil pelaksanaan pekerjaan oleh
Kontraktor kepada pemilik. Kontraktor tidak/belum dianggap selesai mengerjakan
pekerjaan sebelum dikeluarkannya Berita Acara Serah Terima Akhir Pekerjaan maka
kewajiban Kontraktor telah selesai. Penyelenggaraan FHO berpedoman pada
Condition Of Contract (syarat-syarat umum kontrak) dan pedoman-pedoman lain
yang dikeluarkan oleh instansi yang terkait, dilaksanakan Panitia FHO yang dibentuk
instansi yang berwenang. Adapun ruang lingkup kegiatan Panitia FHO adalah
sebagai berikut :

1. Melakukan penelitian terhadap realisasi pemeliharaan selama “Warranty


Period” atas hasil pekerjaan Konstruksi yang telah dilakukan oleh Kontraktor.
2. Menetapkan tanggal definitif FHO
3. Membuat Berita Acara hasil penelitian penyerahan pekerjaan.

Yang perlu diperhatikan dalam Penyelenggaraan FHO adalah sebagai berikut :

1. Surat Permohonan dari Kontraktor


2. Rekomendasi dari Engineer
3. Pemberitahuan PPK kepada Ketua Panitia FHO

Supervisi Teknis Berkala Jalan Wilayah PPK.04 Dan Wilayah SKPD BAB VI- 47
AGENDA SERAH TERIMA AKHIR PEKERJAAN

No Tanggal Kegiatan

01. Surat Permohonan FHO oleh Kontraktor kepada Satker Pelaksanaan


Jalan dan Jembatan Nasional Provinsi Gorontalo/PPK
02. Surat Konsultan kepada Satker Pelaksanaan Jalan dan Jembatan Nasional
Provinsi Gorontalo, menanggapi permohonan FHO oleh Kontraktor
04. Surat PPK kepada Ketua Panitia FHO tentang permintaan pemeriksaan
dan penilitan hasil
04. Pembentukan panitia FHO oleh Satker Pelaksanaan Jalan dan Jembatan
Nasional Provinsi Gorontalo
05. Surat undangan rapat pertama seluruh anggota panitia, dibuat oleh ketua
panitia
04. Penjelasan dari Ketua Panitia FHO
07. Kunjungan Lapangan untuk mengecek hasil perbaikan yang telah
dilaksanakan oleh Kontraktor selama masa pemeliharaan
08. Rapat kedua (Second Meeting ) membahas hasil kunjungan I
09. Berita Acara hasil kunjungan lapangan, berisi data-data kerusakan dan
kekurangan (Defect and Defeciensies) yang harus diperbaiki dan
disempurnakan selama masa tenggang (Grace Period) berdasarkan
keputusan rapat kedua
10. Berita Acara Serah Terima Akhir Pekerjaan, menyatakan pekerjaan
perbaikan dan penyempurnaan telah diselesaikan, serta menetapkan
tanggal Definitive FHO
11. Tanggal definitif FHO
12. Berita Acara FHO

Supervisi Teknis Berkala Jalan Wilayah PPK.04 Dan Wilayah SKPD BAB VI- 48

Anda mungkin juga menyukai