Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN

BEROLAHRAGA BOLA BASKET

MATA KULIAH

PENDIDIKAN JASMANI, KESEHATAN, DAN REKREASI DI SD

Oleh

DILA TRIANI

NPM
216910340

Dosen Pembimbing :

Rices Jatra, S.Pd.,M.Pd

JURUSAN PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS ISLAM RIAU
TAHUN 2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur yang dalam penyusun sampaikan kehadirat Allah SWT, karena atas limpahan
rahmat, karunia, dan hidayah-Nya sehingga penyusun dapat menyelesaiakan makalah ini sesuai
yang diharapkan.

Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulallah SAW, yang telah
membawa kita dari jalan kegelapan menuju jalan yang terang benderang.

Makalah ini kami susun untuk memenuhi tugas mata kuliah Penjas. Pembuatan makalah ini
diperlukan supaya penulis dan pembaca dapat memahami dan mengkaji tentang Pengertian
Individu, Contoh dan Praktik Sederhana Permainan.

Dalam proses pendalaman materi ini, tentunya kami mendapatkan bimbingan, arahan,
koreksi, dan saran. Untuk itu rasa terima kasih yang dalam kami sampaikan kepada:

Penyusun sadar bahwa dirinya hanya manusia biasa yang pasti mempunyai kesalahan dan
kekurangan. Untuk itu penyusun mengharap kritik dan saran yang bersifat membangun demi
pengembangn makalah ini selanjutnya. Demikian makalah ini kami buat semoga bermanfaat.

Pekanbaru, 2021

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..................................................................................... ii


DAFTAR ISI ................................................................................................. iii
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................. 1
A. Latar Belakang Masalah ........................................................................ 1
B. Rumusan Masalah………………………………………………………...1
C. Manfaat ................................................................................................. 1
D. Tujuan ................................................................................................. 2
BAB II PEMBAHASAN .................................................................................. 3
A. Pengertian Olahragga Bola Basket ......................................................... 3
B. Teknik Dasar Bola Basket ..................................................................... 3
1. Teknik Dasar Memegang Bola ..................................................... 3
2 Teknik Mengoper atau Melempar bola (passing)…………………..4
3 Teknik Dribble ( menggiring Bola)………………………………...6
4 Teknik Pivot………………………………………………………..7
5 Teknik Shooting (Menembak Bola)……………………..................8
6 Teknik Rebound…………………………………………………....9
C. Jadwal Melakukan Olahraga .......................................................... .… 10
BAB III KESIMPULAN ............................................................................... 11
A. Kesimpulan ........................................................................................ 11
B. Saran ................................................................................................... 11
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 12
LAMPIRAN………………………………………………………………….….13

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Bola basket pasti dikenal dengan gerakan dribble. Namun dribble dalam permainan butuh
ketangkasan, kecepatan dan kemampuan yang tidak semua orang bisa memilikinya. Tingginya
nilai seni dalam memainkan bola basket membuat siap saja yang menyaksikan bola basket akan
terkesima dan turut menjerit ketika permainan seru bola basket mulai menggeliat. Bagi siapa saja
yang menyukai gerakan tubuh seperti bola basket disarankan untuk ikut dalam pelatihan bola
basket.

Manfaat apa saja sih yang di dapat dalam bermain bola basket. Yang pertama pasti sehat
jasmani tentunya. Kemudian selain itu pemain bola basket olah gerakan tubuhnya sangat lihai,
ketangkasan dalam melihat situasi, tingkat ketenangan yang luar biasa serta taraf kecerdasan para
pemain bola basket sudah pasti tidak diragukan lagi.

Jika demikian tentunya kita dapat berkesimpulan bahwa tidaklah mudah untuk bisa bermain
bola basket ini karena kombinasi kemampuan diri di tuntut disini hal ini yang menjadi faktor
mengapa pemain bola basket memiliki banyak penggemar. Tertarik untuk belajar bermain bola
basket pahami teknik gerakan dasar bagi pemula di makalah dan pembahasan dibawah ini.

B. Rumusan Masalah

Adapun yang menjadi rumusan masalah tentang makalah bola basket ini adalah sebagaimana
berikut ini

1. Apa itu bola basket dan bagaimana teknik bermain bola basket tersebut?

2. Kemampuan apa yang paling dituntut untuk bisa bermain bola basket tersebut?

3. Mengapa belajar bola basket itu baik?

C. Manfaat

1. Agar dapat mengetahui tentang apa itu bola basket dan bagaimana teknik bermain bola
basket tersebut

2. Bermanfaat untuk mengetahui tentang kemampuan apa yang paling dituntut untuk bisa
bermain bola basket tersebut.

1
D. Tujuan

1. untuk mengetahui bola basket dan bagaimana teknik bermain bola basket tersebut?

2. Untuk mengetahui Kemampuan apa yang paling dituntut untuk bisa bermain bola basket
tersebut?

3. Agar dapat mampu menjelaskan mengapa belajar bola basket itu baik.

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Olahraga Bola Basket

Bola basket merupakan salah satu contoh olahraga bola besar. Permainan ini berlangsung
dengan cara mempertandingkan dua tim basket dan berebut bola untuk dimasukkan ke dalam
ring lawan. Skor yang didapatkan sangat tergantung dari cara masuknya bola. Skor yang akan
Grameds dapatkan kalau berhasil mencetak skor berkisar satu sampai tiga poin.

Tidak sama dengan permainan bola voli, dalam permainan bola basket, pemain diberikan
batas waktu untuk saling berhadapan. Jadi bukan berdasarkan tim mana yang lebih dulu
mencapai skor tertentu. Namun berdasarkan durasi waktu. Aturan bola basket internasional
menetapkan waktu sepuluh menit sebanyak empat babak. Namun khusus untuk National
Basketball Association (NBA), pertandingan berlangsung selama empat babak dan setiap
babaknya berdurasi dua belas menit.

B. Teknik Dasar Bola Basket

1. Teknik Dasar Memegang Bola

Memegang bola dalam permainan bola basket merupakan hal yang paling mendasar. Karena ia
merupakan induk dari segala teknik yang ada di dalam permainan ini. Melakukannya tidak bisa
sembarangan, sebab jika kamu memegang bola dengan baik, kamu akan lebih mudah
mengendalikan bola. Tentunya hal ini sangat mempengaruhi kualitas permainanmu.

Caranya memegang bola adalah letakkan kedua tangan Grameds di kanan kiri bola. Agar bola
tidak mudah terlepas, jemari Grameds harus direnggangkan atau dibuka lebar. Posisi tangan ini
sangat penting dilakukan, baik untuk menerima bola ataupun akan melakukan operan ke teman.

3
2. Teknik Mengoper atau Melempar Bola (Passing)

Setelah menguasai teknik memegang bola, kita perlu banget menguasai teknik mengoper bola ke
teman. Sebab dalam permainan , kita tidak mungkin membawa bola tanpa melakukan operan
sama sekali. Teknik ini memiliki beberapa cara, kita bahas lebih detail di bawah ya.

a. Chest Pass (Operan Dada)

operan dada permainan bola basket

Operan ini merupakan teknik dasar dalam melakukan oper. Karena sangat umum digunakan.
Kalau Grameds menonton pertandingan bola basket, pernah tidak memperhatikan seorang
pemain melakukan operan yang sikunya menekuk sehingga bolanya sejajar dengan dada dan
kedua tangan memegang bola? Kalau pernah, itulah yang dimaksud chest pass.

Cara sederhana untuk melatih operan ini adalah dengan memantulkan bola ke dinding yang ada
di depanmu sambil mengambil posisi tubuh seperti paragraf di atas.

b. Overhead Pass (Operan di Atas Kepala)

overhead pass permainan bola basket

Kalau kamu berada dalam kepungan lawan dan dijaga ketat atau rekan satu timmu jauh, kamu
bisa banget menggunakan operan ini nih, Grameds. Memang operan ini seringkali digunakan
untuk meloloskan dari penjagaan lawan, sementara temanmu berada di daerah yang minim
penjagaan namun jaraknya jauh.

4
Cara melakukan operan ini adalah dengan kedua tangan memegang bola dan diposisikan di atas
kepala dan siku menekuk. Dengan bertumpu pada lekukan tangan, bola dilemparkan sampai
posisi tangan jadi lurus. Oh ya, agar maksimal, bola dilepaskan dengan menggunakan jentikan
ujung jari-jari.

c. Behind The Back Pass (Operan Belakang Punggung)

Inovasi dan improvisasi sangat diperlukan dalam setiap sendi kehidupan kita. Tidak ada salahnya
mengangan-angankan sesuatu, karena bermimpi itu gratis. Bukan begitu, Grameds? Salah satu
yang pernah menjadi angan-angan dalam bola basket adalah teknik operan behind the back pass
atau operan belakang.

Seiring berkembangnya permainan bola basket modern, teknik ini menjadi teknik yang
mematikan, berbahaya, dan tentunya memunculkan decak kagum. Disebut mematikan dan
berbahaya karena operan ini membuat bola menjadi sangat sulit untuk ditebak lawan.
Ketidakpastian yang dimiliki lawan dalam menghalau operan ini menjadi tidak jelas. Karena itu,
operan ini seringkali mengelabui lawan.

Operan ini cukup sulit untuk pemula, karena memerlukan teknik khusus dalam melakukannya.
Biasanya pemain yang sudah professional yang dapat melakukannya dengan baik. Salah satu
pemain yang lihai melakukan operan ini adalah Kobe Bryant.

d. Baseball Pass (Operan Baseball)

Operan ini dilakukan dengan satu tangan, mirip seperti pemain baseball yang melempar bola.
Saat melakukan serangan balik, operan ini sangat tepat untuk dipilih. Pasalnya, operan ini
seringkali dilakukan mulai dari daerah pertahanan sendiri menuju pertahanan lawan dengan
akurat dan power yang bertenaga secara cepat.

Tidak hanya itu, operan ini terkadang digunakan untuk mengelabui lawan. Seakan menembak
bola, namun hanya mengoper bola.

e. Bounce Pass (Operan Memantul)

5
bounce pass - operan memantul

Operan ini dilakukan dengan cara memantulkan bola ke lantai. Operan ini dilakukan untuk
melewati hadangan lawan yang ketat dan rekan satu tim sulit dijangkau.

Bounce pass dilakukan dengan cara posisi badan tegak lurus. Siku dalam kondisi ditekuk ke
samping badan dengan bola berada di depan badan. Dorong bola dengan menggunakan ujung jari
tangan namun telapak tangan menghadap ke arah luar.

3. Teknik Dribble ( Menggiring Bola)

Menggiring bola atau dribble dalam permainan bola basket dilakukan dengan tujuan untuk
mengendalikan arah bola sambil memantulkan bola basket ke lantai berulangkali. Jika kaki
melangkah, baik berjalan atau berlari, bola harus dipantulkan ke lantai.

Teknik ini dapat dilakukan dengan satu maupun dua tangan. Berdasarkan ketinggian bola,
dribble terbagi menjadi dua jenis, yaitu dribble tinggi dan dribble rendah. Dribble tinggi biasanya
dilakukan saat pemain berada dalam keadaan bebas. Sementara dribble rendah seringkali
digunakan saat pemain berada dalam pressure lawan.

Namun berdasarkan jenis trik, dribble dalam bola basket terbagi banyak, yaitu:

a. Crossover Move

6
Bola di-dribble dengan cara menyilang. Bola yang semula di tangan kiri dipantulkan ke kanan
sehingga dapat diterima dengan baik oleh tangan kanan dan sebaliknya. Dribble jenis ini bisa
dilakukan di daerah lawan dan dapat mengakibatkan ankle break, yakni lawan tertipu menebak
arah bola ke arah yang berlawanan setelah bola di-crossover-kan.

b. Behind The Back Dribble

Sebenarnya dribble jenis ini sama dengan dribble crossover move.Hanya saja dilakukan dengan
sedikit berbeda, yakni dengan posisi membelakangi bola. Tentu saja, dribble ini tidak mudah
untuk dilakukan dalam permainan bola basket.

c. Between The Legs Dribble

Bola di-dribble dengan cara memindahkan bola dari tangan kanan ke tangan kiri namun
melewati sela-sela kaki. Pada awalnya, mungkin mengalami kesulitan saat mempraktekkannya,
namun ketika rajin berlatih, akan lihai melakukannya.

d. High or Speed Dribble

Saat melakukan serangan balik cepat atau fast break, dribble ini sangat cocok untuk dipakai.
Pemain harus berlari secepat mungkin tanpa melepaskan bola. Teknik menguras banyak energi,
oleh karena itu, pemain perlu melatih stamina yang prima dalam melakukan permainan bola
basket.

e. Reserve Dribble

Pernah menonton seorang pemain basket yang men-dribble dengan cara mengendalikan bola
memutari tubuh secara horizontal? Selain membutuhkan skill yang tinggi, dribble ini
memerlukan konsentrasi yang tinggi.

4. Teknik Pivot

7
Teknik ini berupa gerakan memutar tubuh dengan menggunakan salah satu kaki sebagai poros
sekaligus sebagai tumpuan tubuh. Pivot dilakukan dengan kedua tangan memegang bola.

Para pemain bola basket melakukan pivot biasanya setelah menerima operan dari rekan satu tim
karena ingin melindungi bola dari sergapan lawan. Pivot merupakan inovasi teknik yang
menyesuaikan aturan bola basket, yaitu pemain yang memegang bola diharuskan melakukan
dribble dan akan dinilai sebagai suatu pelanggaran apabila bergerak tanpa melakukan dribble.

5. Shooting (Teknik Menembak Bola)

Kemampuan mencetak skor sangat bergantung pada skill dalam melakukan shooting bola ke
dalam ring lawan. Semakin baik kemampuan shooting, semakin besar kemungkinan untuk
meraup poin-poin tinggi. Sebab posisi menembak menentukan besarnya nilai yang akan
didapatkan.

Pemain yang berperan utama sebagai penembak bola ke ring lawan dijuluki shooting guard.
Mereka diambil dari pemain-pemain yang memiliki akurasi tembak yang handal. Michael Jordan
dan Kobe Bryant adalah contoh legenda bola basket yang berposisi sebagai shooting guard.

Teknik shooting memiliki beberapa cara. Mari kita bahas yuk, Grameds.

a. Set Shoot

Tembakan ini biasa dilakukan saat pemain berada dalam kondisi free throw atau bebas
melakukan tembakan tanpa harus melompat. Karena shoot ini hanya bisa dilakukan dalam
kondisi tanpa hadangan ataupun kawalan, tembakan ini jarang dipakai.

8
Agar bisa melakukan tembakan ini, perlu memegang bola dengan kedua tangan sambil menekuk
lutut dalam keadaan memasang kuda-kuda. Sementara badan masih tegak, tajamkan pandangan
ke target. Lenturkan jari dan berikan tambahan dorongan dari lengan. Sebelum bola
ditembakkan, pastikan insting dan perasaanmu terlibat.

b. Lay Up Shoot

Shoot ini juga disebut shoot melayang. Sebab shoot ini dilakukan di akhir dribble dan begitu
dekat dengan ring, pemain melakukan lemparan bola dengan satu tangan menuju target.
Lemparan tersebut dilakukan sambil melompat seakan melayang. Jika Grameds ingin mahir
melakukan shoot ini, berlatihlah bersama teman agar bisa menghindari hadangan dari blocker.

c. Jump Shoot

Pemain tidak bergerak maju ataupun mundur. Lalu melompat di saat titik tertinggi untuk
melempar bola. Prinsip dalam melakukan jump shoot ada empat, yakni bow,eye, elbow, follow
through.

d. Slam Dunk

Teknik shoot ini merupakan teknik yang paling ditunggu-tunggu penonton. Teknik ini
merupakan gerakan yang seringkali bisa membuat komentator kegirangan dan heboh karena
cantiknya gerakan shoot ini. Oleh sebab itu, tim yang dapat memasukkan bola dengan cara ini
seringkali terangkat moralnya. Dan juga bisa meruntuhkan semangat tim yang kebobolan dengan
cara ini.

Awalnya, slam dunk hanyalah sebuah pertunjukan. Namun, secara perlahan teknik ini
dibutuhkan untuk memenangkan pertandingan. Slam dunk merupakan menembak bola dengan
melayang dan melompat ke udara, tidak sekedar melempar bola atau hanya melambungkan bola.

6. Teknik Rebound

9
Teknik berguna untuk memanfaatkan pantulan bola yang gagal masuk ke dalam ring basket. Jika
tembakan yang gagal berasal dari tim Grameds, maka rebound berguna untuk memanfaatkan
kemelut di depan ring. Namun jika yang tembakannya gagal adalah tim lawan, rebound dapat
dimanfaatkan untuk menjauhkan bola dari daerah pertahanan.

C. Jadwal melakukan Olahraga

Minggu ini melakukan olahraga 2 kali yaitu olahraga bola basket hari:

1. Hari pertama hari Minggu

Melakukan olahraga disore hari jam 4.00-5.30

2. Hari ke dua hari Senin

Melakukan olahraga disore hari jam 4.30-5.40

10
BAB III

KESIMPULAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan uraian diatas bahwa olahraga basket baik itu di sekolah maupun di tingkat
Nasional telah melakukan fungsinya. Namun demikian agar olahraga basket ini arif dan
bijaksana, maka perlu ada peningkatan sistem penyelenggaraan yaitu selain memberikan layanan
dalam bentuk ekstra kulikuler juga memberikan layanan dalam pertandingan. Hal ini merupakan
bentuk kepedulian Nasional untuk ikut menyehatkan kehidupan bangsa melalui olahraga basket
yang tepat, cepat, akurat dan relatif dapat dijangkau oleh kebutuhan masyarakat dan diharapkan
mampu menciptakan atlit basket professional khususnya pada cabang olahraga basket yang dapat
mengharumkan nama bangsa Indonesia.

B. Saran

Supaya pertumbuhan dan perkembangan olahraga basket berjalan dengan normal, maka
sebagai olahragawan, harus memotivasi dan merangsang masyarakat umum ( masyarakat/siswa )
dalam pertumbuhan dan perkembangan untuk mencintai olahraga supaya keingintahuan tentang
dunia olahraga bertambah. Supaya generasi yang akan datang lebih optimal dalam bidang
olahraga sehingga dalam era globalisasi ini bangsa kita tidak tertinggal perkembangannya dalam
berbagai bidang terutama dalam bidang olahraga.

11
DAFTAR PUSTAKA

https://www.gramedia.com/literasi/permainan-bola-basket/

Doengoes, Marilynn E, Rencana Asuhan Keperawatan : Pedoman untuk Perencanaan dan


Pendokumentasian Perawatan pasien, Jakarta, Penerbit Buku Kedokteran, EGC, 2000

Gunawan, Lany. Hipertensi : Tekanan Darah Tinggi , Yogyakarta, Penerbit Kanisius, 2001

Sobel, Barry J, et all. Hipertensi : Pedoman Klinis Diagnosis dan Terapi, Jakarta, Penerbit
Hipokrates, 1999

Kodim Nasrin. Hipertensi : Yang Besar Yang Diabaikan, @ tempointeraktif.com, 2003

Smith Tom. Tekanan darah Tinggi : Mengapa terjadi, Bagaimana mengatasinya ?, Jakarta,
Penerbit Arcan, 1995

Semple Peter. Tekanan Darah Tinggi, Alih Bahasa : Meitasari Tjandrasa Jakarta, Penerbit Arcan,
1996

12
LAMPIRAN

13
14
15

Anda mungkin juga menyukai