Anda di halaman 1dari 3

Seri : CountIf

Penjelasan
Fungsi COUNTIF adalah Fungsi Excel yang digunakan untuk mencacah/menghitung jumlah sel
berdasarkan pada syarat/kriteria tunggal. Jadi, Rumus COUNTIF digunakan untuk menghitung
jumlah sel pada sebuah range data yang memenuhi kriteria atau syarat tunggal yang kita tentukan.
Fungsi ini dapat digunakan sebagai rumus excel untuk menghitung jumlah data yang sama,
menghitung jumlah cell yang terisi, menghitung sel yang berisi teks tertentu, atau menghitung
jumlah angka namun dengan kriteria tertentu, dll. Misal menghitung sel yang berisi kata "apel",
menghitung sel yang berisi angka diatas 50, dan lain sebagainya.
Fungsi atau rumus countif ini pada dasarnya memiliki kegunaan yang sama dengan fungsi COUNT
yaitu untuk menghitung banyaknya data. Namun pada fungsi COUNTIF, banyaknya data ini hanya
akan dihitung jika sesuai dengan kriteria, syarat atau kondisi tertentu.

Rumus Countif
COUNTIF(Range; Kriteria)
Dari sintaks tersebut bisa kita fahami bahwa fungsi ini memiliki dua argument:

Range
Satu atau beberapa sel yang akan dihitung, berisi angka atau nama range, array, atau referensi yang
berisi angka.
Kriteria
Dapat berupa Angka, ekspresi logika, referensi sel, atau string teks sebagai syarat atau kondisi sel
yang akan dihitung.

Contoh 1:
Keterangan:
B2:B11 adalah range yang menampung nilai yang dicari (kriteria) dan apel adalah kriteria nya
Contoh 2 :

Keterangan:
 Pencarian kata yang mengandung kata Card dapat menggunakan bintang (*) yang berarti
pencarian dilakukan pada teks yang mengandung kata card dibelakang tulisan.
 Pencarian angka pada jumlah dengan nilai lebih besar dari 15 dapat menggunakan tanda lebih
besar “>15”. Selaian menggunakan operator >, operator lain juga dapat digunakan sebagai
pembanding
 Seperti hal nya pencarian nilai pada tulisan card, pencarian kata VGA, tanda bintang yang dibuat
di bagian akhir kata VGA dimaksudkan untuk mencari teks yang berawalan VGA

Latihan 1
Latihan 2

Anda mungkin juga menyukai