Anda di halaman 1dari 3

Pintar Pintar Bodoh

Sutradara Arizal

Produser PT. Parkit Film

Pemeran Warkop DKI

Eva Arnaz

Debbie Cynthia Dewi

Dana Christina

Durasi 90 menit

Negara Indonesia

Didahului oleh Gengsi Dong

Diikuti oleh Manusia 6.000.000 Dollar

Pintar Pintar Bodoh adalah film Warkop DKI di bawah naungan PT. Parkit Film milik
Raam Punjabi. Film ini diproduksi tahun 1980 dan disutradarai oleh Arizal. Film ini
meraup sukses dan berhasil mendapat piala Antemas dan dinobatkan sebagai Film
Terlaris versi Muri.

Sinopsis

Film ini berkisah tentang Dono, Kasino, Indro, dan Dorman yang ingin membuka
sebuah kantor detektif. Namun karena ketidaksepahaman antara mereka,
persahabatan mereka pun terbelah menjadi dua kubu yaitu Kubu Kasino-Dono dan
Kubu Indro-Dorman. Kedua kubu tersebut bersaing untuk menjadi detektif terbaik.
Persaingan pun dimulai saat mereka mencari sekretaris cantik dan mempromosikan
kehebatan mereka. Dan mereka tak tahu sekretaris mereka mengkhianati bossnya
masing-masing. Sekertaris Indro berpacaran dengan sekertaris Kasino dan
membeberkan rahasia perusahaan Kasino kepada Indro begitupun sebaliknya.
Sampai akhirnya kedua kubu itu bangkrut karena tak ada pemasukan dan mereka
tak pernah menyelesaikan satu masalahpun.

Kelucuan lain pun muncul saat Dono berdansa ala John Travolta seperti dalam film
Saturday Night Fever ada juga Indro dan Kasino yang terjatuh karena salah naik
tangga pesawat. Namun, adegan di film ini yang paling dikenang sampai saat ini
adalah adegan saat Kasino dan Dono menyamar menjadi pengamen di Restoran
Barbeque. Kasino mengubah lagu "Sukiyaki" menjadi lagu "Nyanyian Kode" lantaran
Dono malah asyik menggoda salah satu pelanggan wanita, dan lupa mengawasi
pasangan yang mereka buntuti
Pranala luar
Dono • Kasino • Indro • Nanu • Rudy Badil
Film Produksi Bola Dunia Film
Mana Tahan (1979) · Gengsi Dong (1980) · Gede Rasa (1980)
Film Produksi Parkit Film
Pintar Pintar Bodoh (1980) · Dongkrak Antik (1983) · Maju Kena Mundur Kena (1983)
· Pokoknya Beres (1983) · Tahu Diri Dong (1984) · Itu Bisa Diatur (1984) ·
Kesempatan Dalam Kesempitan (1985) · Gantian Dong (1985)
Film Produksi

Soraya Intercine Films

Atas Boleh Bawah Boleh (1986) · Depan Bisa Belakang Bisa (1986) · Makin Lama
Makin Asyik (1987) · Saya Suka Kamu Punya (1987) · Malu-Malu Mau (1988) ·
Godain Kita Dong (1989) · Sabar Dulu Dong (1989) · Mana Bisa Tahan (1990) · Lupa
Aturan Main (1991) · Sudah Pasti Tahan (1991) · Bisa Naik Bisa Turun (1992) · Masuk
Kena Keluar Kena (1992) · Salah Masuk (1992) · Bagi-Bagi Dong (1993) · Bebas
Aturan Main (1993) · Saya Duluan Dong (1994) · Pencet Sana Pencet Sini (1994)

Film Produksi lain

Manusia 6.000.000 Dollar (1981) · IQ Jongkok (1981) · Setan Kredit (1982) · Chips
(1982) · Sama Juga Bohong (1986) · Jodoh Boleh Diatur (1988)

Indonesia film clapperboard.svg Artikel bertopik film atau sinetron Indonesia


ini adalah sebuah rintisan. Anda dapat membantu Wikipedia dengan
mengembangkannya.

Kategori:
Film Indonesia tahun 1980
1980 :: Comedy :: 89 menit
Produser Dhamoo Punjabi
Sutradara Arizal
Penulis Deddy Armand
Pemeran Dono, Kasino, Indro, Dorman Borisman, Dana Christina
Warna Warna
Bahasa utama Indonesia
Sinopsis
Dono, Kasino, Indro dan Dorman jadi detektif swasta meniru film "Manix". Mereka
berempat berpisah gara-gara ribut soal duit. Kasino bersatu dengan Dono, Indro
dengan Dorman. Mereka sama-sama tetap bergerak di bidang detektif swasta dan
saling bersaing. Segala usaha mereka hampir tak pernah berhasil. Liku-liku itulah
yang ingin jadi bahan banyolan.
Catatan

Film terlaris I di Jakarta, 1981, dengan 474.918 penonton, menurut data Perfin.

Anda mungkin juga menyukai