Anda di halaman 1dari 2

Nama : Taufiq Ramadhan

NIM : 20031108004
Prodi : Agroteknologi
MK : Metodologi Penelitian dan Penulisan Karya Ilmiah

Metodologi Penelitian

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), penelitian diartikan sebagai kegiatan
pengumpulan, pengolahan, analisis serta penyajian data secara sistematis dan obyektif, untuk
memecahkan masalah atau menguji hipotesis.

“Metodologi penelitian” berasal dari kata “Metode” yang artinya cara yang tepat untuk
melakukan sesuatu; dan “Logos” yang artinya ilmu atau pengetahuan. Jadi, metodologi artinya
cara melakukan sesuatu dengan menggunakan pikiran secara saksama untuk mencapai suatu
tujuan. Sedangkan “Penelitian” adalah suatu kegiatan untuk mencari, mencatat, merumuskan
dan menganalisis sampai menyusun laporannya.

Metode penelitian dan metodologi penelitian mengandung pengertian yang tidak sama. Metode
adalah cara atau prosedur yang di pergunakan untuk memecahkan masalah penelitian
Kata 'metode' dan ‘metodologi’ sering dicampuradukkan dan disamakan. Padahal keduanva
memiliki arti yang berbeda. Kata 'metodologi' berasal dari kata Yunani 'methodologia' yang
berarti 'teknik' atau 'prosedur'. Metodologi sendiri merujuk kepada alur pemikiran umum atau
menyeluruh (general logic) dan gagasan teoretis (theoretic perspectives) suatu penelitian.
Sedangkan kata 'metode' menunjuk pada teknik yang digunakan dalam penelitian seperti survei,
wawancara dan observasi.

Tentang istilah “Penelitian” banyak para sarjana yang mengenukakan pendapatnya, seperti :
a. David H. Penny
Penelitian adalah pemikiran yang sistematis mengenai berbagai jenis masalah yang
pemecahannya memerlukan pengumpulan dan penafsiran fakta-fakta.
b. J. Suprapto MA
Penelitian ialah penyelididkan dari suatu bidang ilmu pengetahuan yang dijalankan untuk
memperoleh fakta-fakta atau prinsip-prinsip dengan sabar, hati-hati serta sistematis.
c. Sutrisno Hadi MA
Sesuai dengan tujuannya, penelitian dapat didefinisikan sebagai usaha untuk menemukan,
mengembangkan dan menguji kebenaran suatu pengetahuan.
d. Mohammad Ali
Penelitian adalah suatu cara untuk memahami sesuatu dengan melalui penyelidikan atau
melalui usaha mencari bukti-bukti yang muncul sehubungan dengan masalah itu, yang
dilakukan secara hati-hati sekali sehingga diperoleh pemecahannya.

Anda mungkin juga menyukai