Anda di halaman 1dari 30

Tugas Akhir

Mata Kuliah Analisa Estimasi Biaya

Analisis Harga Produksi dan Harga Jual pada UMKM Pisang Goreng Keju

Nama Kelompok
Nama NIM
Riyanda Diyosi Agista (C) 2010312008
Rafid Amarullah (B) 2010312049
Raka Syauqi Putra (C) 2010312058
Rivaldo Al-Fadillah (A) 2010312077
Muhammad Raihan Zuchriadi P. (A) 2010312081
Alif Bagus Kurniawan (A) 2010312086
Syihan Karami (A) 2010312090
`

PRODI TEKNIK INDUSTRI


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” JAKARTA
2022
KATA PENGANTAR

puji syukur penulis panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa dengan rahmat dan
karunia Nya, penulis dapat menyelesaikan penyusunan tugas besar mata kuliah Analisis Estimasi
Biaya yang berjudul "Analisis Harga Pokok Produksi dan Harga Jual UMKM Pisang Goreng Keju".
Tujuan dari penyusunan tugas besar ini adalah untuk menyelesaikan tugas dari mata kuliah Analisis
Estimasis Biaya Universitas Pembangunan Nasional VETERAN Jakarta. Penyusunan tugas besar
ini tidak dikerjakan dengan sendirinya tetapi dibantu oleh berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis
mengucapkan terima kasih kepada:
1. Nurfajriah, ST, MT sebagai dosen mata kuliah Analisis Estimasi Biaya dan Perancangan dan
Pengendalian Produksi
2. Serta teman-teman yang sudah membantu jalannya penyusunan tugas besar ini.
Penulis menyadari bahwa tugas besar yang telah disusun ini memiliki banyak kekurangan
baik dalam penyusunan dan isi dari tugas besar ini. Oleh karena itu, penulis menerima kritik dan
saran dari semua pihak demi memperbaiki kesalahan-kesalahan yang ada dengan tujuan untuk
penyempurnaan tugas besar ini. Harapan penulis adalah semoga tugas besar ini dapat memberisa
manfaat bagi para pembaca dan bagi pemilik UMKM dan mampu memberikan wawasan yang lebih
terkait Analisis Harga Pokok Produksi dan Harga Jual pada UMKM Pisang Goreng Keju.

Jakarta, 2 Juni 2022

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................................................................ i


DAFTAR ISI.........................................................................................................................................................ii
DAFTAR TABEL ................................................................................................................................................. iv
DAFTAR GAMBAR............................................................................................... Error! Bookmark not defined.
BAB I ................................................................................................................................................................. 1
PENDAHULUAN ................................................................................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang.................................................................................................................................. 1
1.2 Tujuan Penelitian ............................................................................................................................. 2
1.3 Rumusan Masalah ............................................................................................................................ 2
1.3 Manfaat Penelitian........................................................................................................................... 2
1.5 Sistematika Penulisan ...................................................................................................................... 3

ii
BAB II ................................................................................................................................................................ 4
STUDI PUSTAKA................................................................................................................................................ 4
2.1 Landasan Teori ................................................................................................................................. 4
2.1.1 Harga Pokok Produksi .............................................................................................................. 4
2.1.2 Harga Jual Produksi .................................................................................................................. 7
2.1.3 Full Costing ............................................................................................................................... 8
2.2 Metode yang Digunakan .................................................................................................................. 9
BAB III ............................................................................................................................................................. 11
METODE PENELITIAN ..................................................................................................................................... 11
3.1 Jenis Penelitian .............................................................................................................................. 11
3.2 Tempat dan Waktu Penelitian ....................................................................................................... 11
3.3 Subjek dan Objek Penelitian .......................................................................................................... 12
3.4 Teknik Pengumpulan Data ............................................................................................................. 12
3.5 Flowchart Penelitian ............................................................................................................................ 13
BAB IV............................................................................................................................................................. 14
PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA ................................................................................................... 14
4.1 Pengumpulan Data .............................................................................................................................. 14
4.1.1 Biaya Bahan Baku .......................................................................................................................... 14
4.1.2 Biaya Tenaga Kerja Langsung ........................................................................................................ 14
4.1.3 Biaya Overhead Pabrik .................................................................................................................. 14
4.1.4 Biaya Penunjang ............................................................................................................................ 15
4.1.5 Biaya Pemasaran ........................................................................................................................... 15
4.2 Pengolahan Data .................................................................................................................................. 15
4.2.1. Biaya Bahan Baku Pisang Goreng Keju ................................................................................... 15
4.2.2. Biaya Tenaga Kerja Langsung ................................................................................................. 16
4.2.3. Biaya Overhead Pabrik ........................................................................................................... 16
4.2.4. Biaya Bahan Penunjang.......................................................................................................... 16
4.2.5. Biaya Pemasaran .................................................................................................................... 17
4.2.6. Perhitungan Harga Pokok Produksi metode Full Costing ...................................................... 17
4.2.7. Perhitungan Harga Jual Produk .............................................................................................. 18
BAB V.............................................................................................................................................................. 19
ANALISIS DATA ............................................................................................................................................... 19
5.1 Analisis Pembahasan Harga Pokok Produksi ................................................................................. 19
5.1.1. Analisis Biaya Bahan Baku ...................................................................................................... 19
5.1.2. Analisis Biaya Tenaga Kerja Langsung .................................................................................... 19
iii
5.1.3. Analisis Biaya Overhead Pabrik .............................................................................................. 20
5.1.4. Analisis Biaya Bahan Penunjang............................................................................................. 20
5.1.5. Analisis Biaya Pemasaran ....................................................................................................... 20
5.1.6. Analisis Perhitungan Harga Pokok Produksi Metode Full Costing ......................................... 20
5.1.7. Analisis Perhitungan Harga Jual Produk ................................................................................ 21
5.2 Usualan Perbaikan ......................................................................................................................... 21
BAB VI............................................................................................................................................................. 23
KESIMPULAN DAN SARAN.............................................................................................................................. 23
6.1 Kesimpulan..................................................................................................................................... 23
6.2 Saran .............................................................................................................................................. 23
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................................................... 24

DAFTAR TABEL
Tabel 4. 1 Biaya Bahan Baku ........................................................................................................................ 14
Tabel 4. 2 Biaya Tenaga Kerja Langsung ..................................................................................................... 14
Tabel 4. 3 Biaya Overhead Pabrik ................................................................................................................ 14
Tabel 4. 4 Biaya Penunjang........................................................................................................................... 15
Tabel 4. 5 Biaya Pemasaran .......................................................................................................................... 15
Tabel 4. 6 Biaya Bahan Baku Pisang Goreng Keju ...................................................................................... 15
Tabel 4. 7 Biaya Tenaga Kerja Langsung ........................................................................................................ 16
Tabel 4. 8 Biaya Overhead Pabrik ................................................................................................................ 16
Tabel 4. 9 Biaya Bahan Penunjang ............................................................................................................... 16
Tabel 4. 10 Biaya Pemasaran ........................................................................................................................ 17
Tabel 4. 11 Perhitungan Harga Pokok Produksi metode Full Costing .......................................................... 17
Tabel 4. 12 Perhitungan Harga Jual Produk .................................................................................................. 18

iv
v
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Harga Pokok Penjualan (HPP) merupakan suatu pembebanan biaya yang
bergantung pada tujuan manajemen, dikarenakan terdapat biaya yang berbeda, untuk
sebuah tujuan yang berbeda (Hansen dkk, 2009). Sedangkan menurut Mulyadi (2009), HPP
merupakan semua biaya yang dikeluarkan untuk memproduksi suatu barang atau jasa
selama periode bersangkutan (Mulyadi, 2009).

Konsep dan metode akuntansi biaya yang bersifat konvensional sudah tidak relevan
lagi dengan keadaan bisnis masa kini. Bisnis masa kini sudah mengalami banyak
perubahan sehingga dibutuhkan metode yang dapat memberikan kontribusi yang tepat
dalam bisnis tersebut. Salah satu metodenya adalah metode full costing. Metode full costing
adalah metode yang menghitung seluruh aspek biaya untuk menentukan harga pokok
produksi.

Konsep tersebut dapat mengoptimalkan biaya produksi sehingga lebih efektif.


Salah satu biaya yang harus dioptimalkan adalah Harga Pokok Produksi (HPP). Setelah
HPP sudah optimal, langkah selanjutnya yang dilakukan UMKM adalah menentukan harga
jualnya. Selain untuk menentukan harga jual, HPP dapat membuat produk lebih bersaing
dengan UMKM lain sehingga UMKM yang sedang kita jalani ini bisa lebih laku
dibandingkan dengan UMKM lainnya. Biaya-biaya yang tidak perlu atau dapat dipangkas,
bisa diatasi dengan analisis HPP ini.

UMKM Pisang Goreng Keju adalah jenis usaha yang bergerak dibidang makanan.
UMKM ini menjual berbagai jenis pisang goreng dengan pilihan topping diatasnya. Bahan
baku dari usaha ini adalah pisang tentunya. Permasalahan yang dihadapi usaha ini adalah
menentukan harga jual yang harus diberikan kepada konsumen agar dapat bersaing dengan
UMKM sejenisnya. Harga jual yang ditetapkan tidak boleh terlalu tinggi atau terlalu rendah
karena akan berdampak sendiri kepada UMKM tersebut.

Focus penelitian ini adalah untuk menentukan harga jual yang sesuai untuk UMKM
Pisang Goreng Keju sehingga UMKM tersebut dapat bersaing dengan UMKM lain dan

1
bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan. Oleh karena itu, penulis menulis laporan yang
berjudul “Analisis Harga Produksi dan Jual pada UMKM Pisang Goreng Keju” agar tujuan
yang sudah disebutkan diatas bisa tercapai.

1.2 Tujuan Penelitian


Menurut Soerjono Soekanto, tujuan penelitian adalah suatu kegiatan ilmiah yang
didasari dengan analisis serta konstruksi yang dilakukan secara sistematis, metodologis
serta konsisten yang mana tujuannya untuk mengungkapkan suatu kebenaran sebagai salah
satu manifestasi keinginan manusia agar dapat mengetahui apa yang sedang dihadapinya.
Tujuan pada penelitian kali ini adalah sebagai berikut:
1. Menentukan harga pokok produksi yang tepat untuk UMKM Pisang Goreng Keju.
2. Menentukan harga jual yang tepat untuk UMKM Pisang Goreng Keju.

1.3 Rumusan Masalah


Menurut Sugiyono, rumusan masalah merupakan sebuah pertanyaan yang mencari
sebuah jawaban melalui pengumpulan data dan juga penelitian, yang mana penelitian
tersebut dapat dilakukan berdasarkan tingkat eksplanasi. Rumusan masalah yang kelompok
kami gunakan adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana menentukan harga pokok produksi yang tepat untuk UMKM Pisang
Goreng Keju?
2. Bagaimana menentukan harga jual yang tepat untuk UMKM Pisang Goreng Keju?

1.3 Manfaat Penelitian


Berdasarkan tujuan penelitian yang ingin dicapai, penelitian ini diharapkan mampu
memberikan manfaat baik secara langsung maupun tidak langsung. Adapun manfaat dari
penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Manfaat Teoritis
Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah literatur mengenai penentuan
harga pokok produksi dan harga jual pada UMKM Pisang Goreng Keju serta
memungkinkan untuk dilakukannya penelitian lebih lanjut mengenai penelitian ini.
2. Manfaat Praktis

2
a. Bagi Penulis
Dapat memperluas wawasan dan pengetahuan mengenai penentuan harga pokok
produksi dan harga jual yang tepat serta menjadi sarana untuk menerapkan teori-
teori yang telah diberikan di kelas.
b. Bagi Peneliti Selanjutnya
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi mengenai penentunan harga
pokok dan produksi yang tepat UMKM Pisang Goreng Keju bagi penelitian
selanjutnya.
c. Bagi Perusahaan
Bagi pihak UMKM Pisang Goreng Keju yang kami teliti maupun UMKM
lainnya diharapkan dapat dijadikan masukkan yang membangun dan dapat
dijadikan sebagai salah satu dasar pertimbangan ketika mengambil keputusan.

1.5 Sistematika Penulisan


Sistematika penulisan laporan ini adalah:
BAB I PENDAHULUAN
Berisikan latar belakang, tujuan, rumusan masalah, dan sistematika penulisan yang
digunakan.
BAB II STUDI PUSTAKA
Berisikan seluruh teori ringkas serta prinsip yang digunakan.
BAB III PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA
Berisikan rekapitulasi data dan penyusunan data dan tabel yang digunakan dalam
penyusunan laporan
BAB IV ANALISIS PENGOLAHAN DATA
Berisikan hasil analisis dari pengolahan data penelitian.
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
Berisikan kesimpulan dan saran.

3
BAB II

STUDI PUSTAKA
2.1 Landasan Teori
2.1.1 Harga Pokok Produksi
A. Pengertian Harga Pokok Produksi
Ada beberapa ahli yang mendefinisikan harga pokok produksi, diantaranya:
a. Cecily A. Raiborn & Michael R. Kinney (2011:56) menyatakan harga pokok
produksi (cost of goodmanufactured) (CGM) adalah total produksi biaya
barang-barang yang telah selesai dikerjakan dan ditransfer ke dalam
persediaan barang jadi selama sebuah periode.
b. Menurut Armanto Witjaksono (2013:16), harga pokok adalah sejumlah nilai
aktiva (asset), tetapi apabila selama tahun berjalan aktiva tersebut
dimanfaatkan untuk membantu memperoleh penghasilan, aktiva tersebut
harus dikonversikan ke beban (expense).
c. Sedangkan menurut Bastian Bustami & Nurlela (2010:49) harga pokok
produksi adalah kumpulan biaya produksi yang terdiri dari bahan baku
langsung, tenaga kerja langsung dan biaya overhead pabrik ditambah
persediaan produk dalam proses awal dan dikurang persediaan produk dalam
proses akhir. Harga pokok produksi terikat pada periode waktu tertentu.
Harga pokok produksi akan sama dengan biaya produksi apabila tidak ada
persediaan produk dalam proses awal dan akhir.

Harga pokok produksi adalah daftar biaya produksi yang harus dikeluarkan
perusahaan pada periode tertentu. Di dalamnya terkait dengan biaya pengadaan
bahan baku, alat produksi, bahan pendukung produksi dan lain sebagainya.

Jika harga pokok ini sudah ketemu, pihak perusahaan akan lebih mudah
untuk menentukan harga produk. Paling tidak, harga produk yang akan dijual

4
sudah diperhitungkan secara cermat antara laba dan rugi yang bakal muncul dari
penjualan yang dilakukan.

Menurut Susilowati (2009), harga pokok produksi adalah seluruh


pembiayaan yang dibebankan pada produk dan jasa yang dapat diukur dalam
bentuk uang yang akan diserahkan. Lain lagi menurut Supriyono (2013), yang
menyatakan kalau harga pokok produksi merupakan jumlah uang yang akan
dibayarkan dalam rangka untuk memiliki produk atau jasa yang diperlukan
perusahaan sebagai sarana untuk menghasilkan keuntungan.

Jika membaca dari pengertian di atas, bisa ditarik kesimpulan kalau definisi
harga pokok produksi ialah akumulasi dari biaya yang akan dikeluarkan oleh
perusahaan dalam rangka menghasilkan produk/jasa yang akan dijual.

B. Unsur-Unsur Harga Pokok Produksi


Unsur-unsur yang harus diperhitungkan dalam penentuan harga pokok
produk ada tiga. Yaitu, biaya bahan baku langsung, biaya tenaga kerja langsung
dan yang terakhir adalah biaya overhead pabrik atau perusahaan. Berikut adalah
penjelasan dari ketiga elemen tersebut:
a. Biaya bahan baku langsung
Bahan baku pada dasarnya merupakan bahan-bahan yang
diperlukan untuk membuat atau memproduksi sebuah produk. Sebagai
contoh, kayu dan paku adalah bahan baku yang digunakan oleh pengusaha
pembuat meja dan kursi.
Dari definisi bahan baku tersebut, maka dapat diambil kesimpulan
bahwa biaya bahan baku adalah biaya yang perlu dikeluarkan untuk
mendapatkan bahan baku untuk memproduksi barang, termasuk juga biaya
operasional, biaya angkut, biaya penyimpanan, dan lain sebagainya.
Biasanya, bahan baku menjadi biaya yang memiliki jumlah terbesar dalam
produksi produk matang.
b. Biaya tenaga kerja
Biaya tenaga kerja merupakan salah satu factor yang dapat
memengaruhi suatu proses produksi sebuah produk. Biaya tenaga kerja dapat

5
diartikan sebagai biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk tenaga kerja
yang menangani proses produksi secara langsung. Selaini itu, defisini
lainnya adalah biaya tenaga kerja merupakan nilai dari jasa tenaga kerja atau
sumber daya manusia yang berupa nilai satuan mata uang. Jadi, bentuk dari
biaya tenaga kerja adalah gaji yang perusahaan berikan kepada
karyawannya.
Dalam dunia industri, tenaga kerja dibagi menjadi beberapa jenis
atau golongan. Golongan tersebut dibagi berdasarkan nilai dan fungsi pokok
masing-masing pegawai. Sebagai contoh, ada karyawan yang bekerja di
bagian pemasaran, produksi, administrasi, dan divisi-divisi lainnya. Dengan
demikian, gaji atau biaya tenaga kerja yang harus dikeluarkan oleh
perusahaan juga berbeda-beda tergantung dari golongan pegawai tersebut.
Selain dikelompokkan berdasarkan nilai dan fungsi pokoknya, biaya
untuk tenaga kerja juga dikelompokkan berdasarkan hubungan tenaga kerja
dengan produk. Artinya adalah apakah tenaga kerja tersebut berhubungan
langsung dengan produk atau tidak. Tenaga kerja yang langsung yaitu tenaga
kerja yang berhubungan langsung dengan proses produksi sebuah produk.
Sebagai contoh, tukang kayu merupakan contoh tenaga kerja secara langsung
dalam sebuah industri mebel.
Di sisi lain, contoh tenaga kerja yang tidak langsung adalah pegawai
yang memiliki keterkaitan dengan produk tapi tidak terlibat dalam
pembuatan produk secara langsung, seperti quality control, pengawas
produksi, dan lain sebagainya.
c. Biaya overhead
Biaya overhead merupakan semua biaya yang perusahaan
keluarkan, kecuali biaya tenaga kerja langsung dan biaya untuk bahan baku.
Namun, biaya kerja tidak langsung termasuk dalam jenis biaya overhead.
Pada umumnya, biaya overhead adalah jenis biaya yang tidak
terduga atau tidak dapat diprediksi oleh sebuah perusahaan. Meski sifatnya
yang tidak bisa diprediksi secara langsung, perusahaan tetap harus
menghitung biaya overhead agar perusahaan tidak mengalami kerugian.

6
2.1.2 Harga Jual Produksi
Harga jual adalah nominal harga akhir dari penjual atau jumlah yang perlu
dibayar oleh konsumen. Harga tersebut biasanya ditukar dengan produk atau jasa
dalam jumlah, berat, atau ukuran tertentu. Pemilik usaha perlu menetapkan harga
yang tepat agar penjualan dapat mendatangkan keuntungan. Selain itu, pebisnis juga
perlu memperhatikan harga jual untuk mengamankan posisinya di pasar.

Ada banyak faktor yang bisa disertakan dalam perhitungan harga jual,
misalnya musim, daerah, permintaan, serta situasi pasar. Bahkan, pemilik usaha
dapat menentukan harga jual dengan mempertimbangkan strategi
pricing kompetitor. Perlu diingat, harga jual berbeda dengan cost price atau biaya
pembelian. Cost price adalah harga yang dibayarkan sebuah perusahaan
ke supplier untuk membeli produk setengah jadi, komponen, atau bahan mentah
yang dibutuhkan dalam proses produksi.

a. Komponen dalam harga jual


1. Biaya tetap
Biaya tetap adalah pengeluaran yang akan tetap dibayar perusahaan
apapun kondisinya. Besaran nominal biaya tetap adalah sama, tidak peduli
terjadi peningkatan atau penurunan penjualan.
2. Biaya variabel
Biaya variabel adalah pengeluaran perusahaan dengan jumlah
dinamis, mengikuti peningkatan dan penurunan penjualan atau kegiatan
operasional lainnya. Menurut Investopedia, pengertian biaya variabel
adalah pengeluaran bisnis dengan nominal berubah-ubah sesuai proporsi
produk diproduksi/dijual.
Berbeda dengan biaya tetap, biaya variabel merupakan jenis biaya
yang bisa berubah-ubah tergantung jumlah produksi. Jadi, makin banyak
produksi, makin besar pula biaya variabel yang harus dikeluarkan.
Biaya variabel perlu dihitung sebagai angka rujukan yang
menggambarkan modal produksi suatu produk. Bila kamu menjual produk
yang diproduksi oleh bisnis lain, kamu bisa menghitung biaya pembelian
7
produk, biaya transportasi, biaya pengiriman, dan lain-lain. Akan tetapi, jika
kamu memproduksi produk sendiri, kamu perlu menghitung biaya-biaya
yang tergolong ke dalam biaya variabel, antara lain:
● Biaya bahan baku
● Biaya tenaga kerja
● Biaya perlengkapan produksi
● Insentif tim penjualan
3. Margin profit
Setiap pemilik usaha melakukan penjualan produk tentu karena
menginginkan laba atau profit. Jika biaya variabel sudah diketahui, UMKM
tersebut bisa mulai menambahkan margin profit atau selisih keuntungan
yang diinginkan untuk setiap produk.
Angka margin profit ini akan membantumu menghitung total
keuntungan serta menentukan harga jual produk di pasaran. Berikut ini
rumus harga jual yang terkait dengan komponen margin profit serta biaya
variabel.
Harga jual = Biaya Variabel/(1-Desimal margin profit yang
diinginkan)

2.1.3 Full Costing


Penentuan harga pokok adalah bagaimana memperhitungkan biaya kepada
suatu produk atau pesanan atau jasa, yang dapat dilakukan dengan cara
memasukkan seluruh biaya produksi atau hanya memasukkan unsur biaya produksi
variabel saja (Bustami & Nurlela, 2010:40). Metode penentuan kos produksi adalah
cara memperhitungkan unsur-unsur biaya ke dalam kos produksi. Dalam
memperhitungkan unsur-unsur biaya ke dalam kos produksi, terdapat dua
pendekatan: full costing dan variabel costing (Mulyadi, 2016:17).

Menurut standar akuntansi keuangan (SAK), perusahaan manufaktur


diwajibkan untuk menerapkan metode penghitungan harga pokok penuh (full
absorption costing) untuk keperluan pelaporan pada pihak eksternal. Dalam sistem
harga pokok penuh seluruh biaya produksi variabel dan biaya produksi tetap
dibebankan kepada produk (Witjaksono, 2013:117). Metode full costing adalah

8
suatu metode dalam penentuan harga pokok suatu produk dengan
memperhitungkan semua biaya produksi, seperti biaya bahan baku langsung,
tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik dan biaya overhead pabrik tetap
(Bustami & Nurlela, 2010:40). Full costing merupakan metode penentuan kos
produksi yang memperhitungkan semua unsur biaya produksi ke dalam kos
produksi, yang terdiri dari biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya
overhead pabrik, baik yang berperilaku variabel maupun tetap. Dengan demikian
kos produksi menurut metode full costing terdiri dari unsur biaya produksi berikut
ini:

● Biaya bahan baku xxx


● Biaya tenaga kerja langsung xxx
● Biaya overhead pabrik variabel xxx
● Biaya overhead pabrik tetap xxx
● Kos produksi xxx
Kos produk yang dihitung dengan pendekatan full costing terdiri dari unsur
kos produksi (biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung, biaya overhead
pabrik variabel, dan biaya overhead pabrik tetap) ditambah dengan biaya non
produksi (biaya pemasaran, biaya administrasi dan umum) (Mulyadi, 2016:17-18).

2.2 Metode yang Digunakan


Jenis penelitian pada penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Menurut Sugiyono
(2010), metode deskriptif merupakan suatu pendekatan penelitian yang menggambarkan
atau menganalisis hasil dari suatu penelitian akan tetapi tidak digunakan untuk membuat
kesimpulan yang lebih luas. Metode deskriptif memiliki tujuan untuk menyelidiki secara
terperinci aktivitas dan pekerjaan manusia dan hasil penelitian tersebut dapat memberikan
rekomendasi untuk keperluan di masa yang akan datang (Nazir, 2011). Hal ini
menggambarkan bahwa penelitian ini menyelidiki dan mengevaluasi proses perhitungan
harga pokok produksi secara tepat untuk memberikan informasi dan evaluasi terhadap
UMKM Pisang Goreng Keju untuk dapat menentukan harga jual yang tepat.

9
Objek penelitian yang diambil pada penelitian ini adalah UMKM Pisang Goreng
Keju. UMKM Pisang Goreng Keju merupakan salah satu UMKM yang bergerak dalam
bidang makanan yang menggunakan bahan dasar pisang yang diolah sedemikian rupa dan
diberikan topping diatasnya sehingga dapat memberikan kenikmatan kepada pelanggan.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu wawancara,
dokumentasi, dan observasi. Pengumpulan data dengan teknik wawancara dilakukan
dengan proses Tanya jawab langsung kepada pemiliki UMKM Pisang Goreng Keju dengan
tujuan menggali informasi mengenai biaya produksi, aktivitas-aktivitas dalam
memproduksi suatu produk dan hal-hal yang berkaitan dengan proses produksi sedangkan,
untuk proses dokumentasi dalam penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan
dokumen-dokumen yang berhubungan dengan biaya produksi serta laporan produksi yang
dibuat oleh UMKM Pisang Goreng Keju. Untuk pengambilan data secara observasi,
dilakukan dengan melihat secara langsung kondisi UMKM Pisang Goreng Keju saat
menjalankan aktivitas operasionalnya.

Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan
menggunakan teknik analisis data deskriptif komparatif. Tujuan dari penelitian deskriptif
adalah untuk membuat deskripsi, gambaran, atau lukisan secara sistematis, faktual dan
akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki.
Penerapan penelitian komparatif pada penelitian ini digunakan untuk mengetahui
perbedaan perhitungan harga jual UMKM Pisang Goreng Keju dengan perhitungan harga
jual dengan menggunakan metode Full Costing dengan tahapan pengumpulan data, analisis
harga pokok produksi yang digunakan oleh perusahaan, dan pengumpulan maupun
pengelompokan biaya, perhitungan harga pokok produksi dengan metode full costing, serta
penyajian data dan penarikan kesimpulan

10
BAB III

METODE PENELITIAN
3.1 Jenis Penelitian

pada penelitian kali ini, metode penelitian yang digunakan peneliti ialah studi
kasus. Penelitian dilakukan dengan objek yang terbatas dengan ruang lingkup yang
terbatas. Kesimpulan dari hasil penelitian ini diambil berdasarkan objek yang terbatas juga
dan berlaku pada waktu tertentu.

3.2 Tempat dan Waktu Penelitian


1. Tempat Penelitian

Penelitian akan dilakukan pada UMKM Pisang Goreng Keju yang beralamat di Jalan
Duta Indah Raya, Perumahan Duta Indah, Jatimakmur, Pondokgede, Kota Bekasi.

11
2. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada bulan Mei 2022.

3.3 Subjek dan Objek Penelitian


1. Subjek Penelitian : Pemilik UMKM Pisang Goreng Keju

2. Objek Penelitian : Komponen-komponen biaya dan penentu harga pokok

3.4 Teknik Pengumpulan Data


1. Wawancara

Pengumpulan data pada studi lapangan menggunakan cara wawancara secara


langsung dengan pemilik. Wawancara dilakukan dengan pertanyaan yang
mencakup data-data yang akan dibutuhkan. Hasil yang didapat dari narasumber
mencakup

a. Proses terbentuknya UMKM tersebut

b. Proses produksi dan penjualan Pisang Goreng Keju

2. Observasi

Observasi bertujuan untuk mengumpulkan data dengan mengamati langsung


objek yang akan diteliti. Dalam melakukan observasi, peneliti melihat secara
langsung keadaan lingkungan kerja, bahan baku yang digunakan, pengolahan
bahan baku, peralatan yang digunakan, produktivitas tenaga kerja yang digunakan
dalam memproduksi.

3. Dokumentasi

Dokumentasi dilakukan pada UMKM Pisang Goreng Keju. Didapatkan


hasil dari dokumentasi tersebut berupa kondisi lingkungan kerja UMKM dan proses
produksi.

12
3.5 Flowchart Penelitian

13
BAB IV

PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA


4.1 Pengumpulan Data
Sebelum melakukan pengolahan data, terdapat data-data pendukung yang kami
gunakan untuk melakukan pengolahan data bagi penentuan harga jual dengan menggunakan
perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode full costing pada UMKM Pisang
Goreng Keju. Data-data pendukung tersebut antara lain:

4.1.1 Biaya Bahan Baku

Tabel 4. 1 Biaya Bahan Baku

No. Keterangan Jumlah Harga@ Total

1. Pisang Uli 2 tandan Rp 35.000 Rp 70.000

2. Tepung Terigu 3 Pak Rp 10.000 Rp 30.000

3. Tepung Beras 3 Pak Rp 8.000 Rp 24.000

4. Tepung Sagu 3 Pak Rp 13.000 Rp 39.000


(Sumber: Pengolahan Data 2022)

4.1.2 Biaya Tenaga Kerja Langsung

Tabel 4. 2 Biaya Tenaga Kerja Langsung


No. Keterangan Jumlah Per Hari Per Bulan

1. Biaya Gaji Pegawai 4 pegawai Rp 80.000 Rp 2.400.000


(Sumber: Pengolahan Data 2022)

4.1.3 Biaya Overhead Pabrik

Tabel 4. 3 Biaya Overhead Pabrik


No. Keterangan Biaya Overhead

1. Biaya Penyusutan Alat Rp 30.000

2. Biaya Listrik Rp 25.000

3. Biaya Air Rp 20.000

14
4. Biaya Peralatan Rp 1.150.000

5. Biaya Penunjang Rp 2.052.000


(Sumber: Pengolahan Data 2022)

4.1.4 Biaya Penunjang


Tabel 4. 4 Biaya Penunjang
No. Keterangan Jumlah Harga@ Total

1. Gerobak 1 Gerobak Rp 1.500.000 Rp 1.500.000

2. Terpal 2 m x 2.5 m Rp 19.000 / m Rp 95.000

3. Lampu 1 Pcs Rp 81.000 Rp 81.000

4. Goldenfil 3 Box Rp 45.000 Rp 135.000

5. Keju 1 Pak Rp 110.000 Rp 110.000

6. Gula Palm 1 Pak Rp 13.000 Rp 13.000

7. Susu 1 Kaleng Rp 14.000 Rp 14.000

8. Box 200 Pcs Rp 300 Rp 60.000


(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.1.5 Biaya Pemasaran


Tabel 4. 5 Biaya Pemasaran
No Keterangan Biaya Pemasaran

1. Banner Rp 22.000

2. Kuota Internet Rp 50.000


(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.2 Pengolahan Data


Setelah melakukan pengumpulan data-data untuk bahan pengolahan data, maka
langkah selanjutnya adalah melakukan pengolahan data dari data-data mengenai biaya-biaya
yang ada pada UMKM Pisang Goreng Keju..
4.2.1. Biaya Bahan Baku Pisang Goreng Keju
Tabel 4. 6 Biaya Bahan Baku Pisang Goreng Keju
No. Keterangan Satuan Standar Kebutuhan Harga Jumlah
1. Pisang Uli Tandan 2 Rp 35.000 Rp 70.000
2. Tepung Terigu Pak 3 Rp 10.000 Rp 30.000
3. Tepung Beras Pak 3 Rp 8.000 Rp 24.000

15
4. Tepung Sagu Pak 3 Rp 13.000 Rp 39.000
Total Biaya Bahan Baku Rp 136.000
Total Biaya Bahan Baku 1 Tahun Rp 1.632.000
(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.2.2. Biaya Tenaga Kerja Langsung


Tabel 4. 7 Biaya Tenaga Kerja Langsung
No. Keterangan Biaya Tenaga Kerja Langsung

1 Biaya gaji 4 pegawai/bulan Rp 2.400.000


Total Biaya Tenaga Kerja Langsung Rp 2.400.000

Total Biaya Tenaga Kerja 1 Tahun Rp 28.800.000


(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.2.3. Biaya Overhead Pabrik


Tabel 4. 8 Biaya Overhead Pabrik
No Biaya Overhead Pabrik Jumlah
.
1 Biaya Penyusutan Alat Rp 30.000
2 Biaya Listrik Rp 25.000
3 Biaya Air Rp 20.000
4 Biaya Peralatan Rp 1.150.000
5 Biaya Penunjang Rp 2.052.000
Total BOP Rp 3.277.000
Total BOP 1 Tahun Rp 39.324.000
(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.2.4. Biaya Bahan Penunjang


Tabel 4. 9 Biaya Bahan Penunjang

No. Keterangan Satuan Kebutuhan Harga Jumlah


Standar
1 Gerobak Gerobak 4 Rp 1.500.000 Rp 1.500.000
2 Terpal Meter 2 Rp 19.000 Rp 95.000
3 Lampu Pcs 1 Rp 81.000 Rp 81.000
4 Goldenfil Box 3 Rp 45.000 Rp 135.000
5 Keju Pak 1 Rp 110.000 Rp 110.000
6 Gula Palm Pak 1 Rp 13.000 Rp 13.000
7 Susu Pcs 1 Rp 14.000 Rp 14.000
8 Box Pcs 200 Rp 300 Rp 60.000
Totala Biaya Bahan Baku Rp 2.008.000
Total Biaya Bahan Baku 1 Tahun Rp 24.096.000
(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

16
4.2.5. Biaya Pemasaran
Tabel 4. 10 Biaya Pemasaran
No. Keterangan Satuan Kebutuhan Harga Jumlah
Standar
1 Banner Meter 1 Rp 22.000 Rp 22.000
2 Kuota GB 1 Rp 50.000 Rp 50.000
Internet
Total 1 Tahun Rp 72.000
(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

4.2.6. Perhitungan Harga Pokok Produksi metode Full Costing


Tabel 4. 11 Perhitungan Harga Pokok Produksi metode Full Costing
KETERANGAN HPP
Biaya Produksi:
Bahan Baku Langsung
Persediaan awal bahan baku Rp 0
Pembelian bahan baku Rp 1.632.000
Persediaan bahan baku yang digunakan Rp 1.632.000
Persediaan bahan baku akhir Rp 0
Pemakaian bahan baku Rp 1.632.000
Biaya tenaga kerja langsung Rp 28.800.000
Biaya overhead pabrik Rp 39.324.000
Total Biaya Produksi Rp 68.124.000
Biaya non produksi:
Biaya pemasaran Rp 72.000
Total non Biaya Produksi Rp 72.000
Persediaan Barang dalam Proses Awal Rp 0
Persediaan Barang dalam Proses Akhir Rp 0
HPP Rp 68.196.000
HPP per bulan Rp 5.683.000
HPP per unit Rp 28.415

(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

17
4.2.7. Perhitungan Harga Jual Produk
Tabel 4. 12 Perhitungan Harga Jual Produk
KETERANGAN BIAYA
Biaya produksi:
Biaya bahan baku Rp 1.632.000
Biaya tenaga kerja langsung Rp 28.800.000
Biaya overhead pabrik Rp 39.324.000
Total Biaya Produksi Rp 68.124.000
Biaya non Produksi
Biaya pemasaran Rp 72.000
Total Biaya non Produksi Rp 72.000
Biaya penuh produksi Rp 68.196.000
Laba yang diharapkan (10%) Rp 6.819.600
Harga jual normal Rp 75.015.600
Harga Jual per bulan Rp 6.251.300
Harga Jual per unit Rp 31.256
Harga Jual Asli Rp 31.500
(Sumber: Pengolahan Data, 2022)

18
BAB V

ANALISIS DATA
5.1 Analisis Pembahasan Harga Pokok Produksi
Metode yang digunakan dalam mementukan Harga Pokok Produksi (HPP) pada
UMKM Pisang Goreng Keju yang berlokasi di Jalan Duta Indah Raya, Perumahan Duta
Indah, Jatimakmur, Pondokgede, Kota Bekasi, adalah metode full costing. Metode full
costing merupakan metode yang menghitung seluruh aspek biaya untuk menentukan harga
pokok produksi. Konsep tersebut dapat mengoptimalkan biaya produksi sehingga lebih
efektif. Salah satu biaya yang harus dioptimalkan adalah Harga Pokok Produksi (HPP).
Berikut merupakan rincian perhitungan Harga Pokok Produksi pada UMKM Pisang
Goreng Keju, Pondokgede, Kota Bekasi.
5.1.1. Analisis Biaya Bahan Baku
Pada UMKM Pisang Goreng Keju memproduksi pisang goreng menggunakan toping
keju yang memiliki bahan baku berupa 2 tandan pisang uli per bulan dengan harga satuan
sebesar Rp 35.000,- sehingga harga 2 tandan pisang uli ialah sebesar Rp 70,000,-. Bahan
baku lainya yang diperlukan untuk membuat pisang goreng adalah tepung terigu dengan
harga satuan per pack sebesar Rp 10,000,- dan kebutuhan yang diperlukan selama sebulan
adalah 3 pack sehingga harga tepung terigu yang diperlukan sebesar Rp 30,000,-. Bahan
baku berikutnya yang diperlukan adalah tepung beras dengan harga satuan per pack sebesar
Rp 8,000,- dan kebutuhan yang diperlukan selama sebulan yaitu 3 pack sehingga harga
tepung beras yang diperlukan sebesar Rp 24,000,-. Selanjutnya bahan baku yang
diperlukan yaitu tepung sagu dengan harga satuan per pack sebesar Rp 13,000,- dan
kebutuhan yang diperlukan selama sebulan yaitu 3 pack sehingga harga tepung sagu yang
diperlukan sebesar Rp 39,000,-. Jadi dalam satu bulan, total biaya bahan baku yang
dikeluarkan oleh UMKM Pisang Goreng Keju adalah sebesar Rp 136,000,- dan dalam satu
tahun ialah sebesar Rp 1,632,000,-.
5.1.2. Analisis Biaya Tenaga Kerja Langsung
Pada UMKM Pisang Goreng Keju memiliki biaya gaji pegawai perhari sebesar Rp
20,000,- untuk satu pegawai. Maka dapat dikatakan bahwa salam satu bulan, total biaya
tenaga kerja langsung yang dikeluarkan oleh UMKM Pisang Goreng Keju adalah sebesar
Rp 600,000,-. Kemudian UMKM Pisang Goreng Keju memiliki pegawai sebanyak 4
orang, sehingga biaya gaji 4 pegawai perbulan sebesar Rp 2,400,000,- dan dalam satu tahun
biaya gaji empat pegawai adalah sebesar Rp 28,800,000,-.

19
5.1.3. Analisis Biaya Overhead Pabrik
Biaya overhead pabrik dalam metode perhitungan HPP ini terdiri dari biaya
penyusutan alat sebesar Rp 30,000,-, biaya listrik sebesar Rp 25,000,-, biaya air sebesar Rp
20,000,-, biaya peralatan sebesar Rp 1,150,000,-, serta biaya penunjang sebesar Rp
2,052,000,-. Sehingga total Biaya Overhead Pabrik pada UMKM Pisang Goreng Keju
selama satu bulan sebesar Rp 3,277,000,- dan Biaya Overhead Pabrik dalam satu tahun
sebesar Rp 39,324,000,-.
5.1.4. Analisis Biaya Bahan Penunjang
Biaya bahan penunjang yang dibutuhkan dalam UMKM Pisang Goreng Keju
adalah gerobak yang memerlukan satu buah gerobak dengan harga satuan sebesar Rp
1,500,000,-, kemudian terpal yang memerlukan 2x2,5 meter dengan harga satuan per meter
sebesar Rp 19,000,- sehingga biaya 2x2,5 meter terpal sebesar Rp 95,000,-, selanjutnya
lampu yang memerlukan satu buah/pcs dengan harga satuan sebesar Rp 81,000,-, goldenfil
yang diperlukan sebanyak 3 box dengan harga satuan perbox sebesar Rp 45,000,- sehingga
karena memerlukan 3 box biaya menjadi Rp 135,000,-, keju yang diperlukan sebanyak 1
pack dengan harga satuan pack sebesar Rp 110,000,-, gula palm diperlukan sebanyak 1
pack dengan harga satuan pack sebesar Rp 13,000,-, susu yang diperlukan sebanyak 1
buah/pcs dengan harga satunya pcs sebesar Rp 14,000,-, box diperlukan sebanyak 200pcs
dengan harga satuan per pcs sebesar Rp 300,- sehingga karena memerlukan 200pcs biaya
menjadi Rp 60,000,-. Maka dapat dikatakan bahwa dalam satu bulan, total biaya bahan
penunjang yang dikeluarkan UMKM Pisang Goreng Keju adalah sebesar Rp 2,008,000,-
dan dalam satu tahun adalah sebesar Rp 24,096,000,-
5.1.5. Analisis Biaya Pemasaran
Biaya Pemasaran yang diperlukan terdiri dari Banner yang memerlukan satu meter
dengan harga satuan per meter sebesar Rp 22,000,-, serta kuota internet yang memerlukan
1 GB dengan harga satu GB sebesar Rp 50,000,-. Sehingga biaya pemasaran yang
dikeluarkan oleh UMKM Pisang Goreng Keju selama satu tahun adalah sebesar Rp
720,000,-.
5.1.6. Analisis Perhitungan Harga Pokok Produksi Metode Full Costing
Analisis Perhitungan Harga Pokok Produksi dengan menggunakan metode full
costing terdiri dari biaya produksi yaitu bahan baku langsung sebesar Rp 0, persediaan
awal bahan baku sebesar Rp 0,- (karena seluruh bahan baku dibeli setiap produksi),
pembelian bahan baku sebesar Rp 1,632,000,-, persediaan bahan baku akhir sebesar Rp 0,-
(karena bahan baku habis digunakan), pemakaian bahan baku sebesar Rp 1,632,000,-,

20
biaya tenaga kerja langsung sebesar Rp 28,800,000,-, biaya overhead pabrik sebesar Rp
39,324,000,-, sehingga total biaya produksi adalah sebesar Rp 68,124,000,-. Harga pokok
produksi juga terdiri dari Biaya Non Produksi yaitu biaya pemasaran sebesar Rp 72,000,-,
sehingga total biaya non produksi adalah sebesar Rp 72,000,-. Pada harga pokok produksi
Pisang Goreng Keju tidak terdapat biaya persediaan barang dalam proses awal dan proses
akhir sehingga biaya yang dikeluarkan adalah Rp 0,-. Maka dapat dikatakan bahwa dalam
satu tahun, harga pokok produksi yang dikeluarkan oleh UMKM Pisang Goreng Keju
adalah sebesar Rp 68,196,000,-. Dengan harga pokok produksi per bulan adalah sebesar
Rp 5,683,000,- dan harga pokok produksi per unit adalah sebesar Rp 22,623,-.
5.1.7. Analisis Perhitungan Harga Jual Produk
Analisis Perhitungan Harga Jual Produk setelah dilakukan perhitungan didapatkan
bahwa total biaya produksi selama satu tahun yang terdiri atas biaya bahan baku, biaya
tenaga kerja, dan biaya overhead pabrik sebesar Rp 68,124,000. Selanjutnya didapatkan
total biaya non produksi selama satu tahun yang terdiri atas biaya pemasaran sebesar Rp
72,000,-. Maka diperoleh biaya penuh produksi dengan menambahkan biaya produksi dan
biaya non produksi adalah sebesar Rp 68,196,000,-. Laba yang diharapkan diperoleh dari
10% biaya produksi penuh yaitu sebesar Rp 6,819,000,-. Selanjutnya diperoleh harga jual
normal dalam satu tahun dengan menambahkan biaya produksi penuh dengan laba yang
diharapkan yaitu sebesar Rp 75,015,000,-. Selanjutnya diperoleh harga jual normal
perbulan sebesar Rp 6,251,300,-. Yang kemudian mendapatkan harga jual normal per unit
yaitu Rp 31,256,-. Sedangkan harga jual perusahaan yakni sebesar Rp 31,500,- sehingga
terdapat perbedaan harga jual, dimana harga jual berdasarkan perhitungan harga pokok
produksi dengan metode full costing lebih kecil daripada harga jual perusahaan. Hal ini
dapat mengakibatkan perusahaan tersebut mendapatkan keuntungan yang sedikit atau
bahkan merugi
5.2 Usualan Perbaikan
Diketahui bahwa perhitungan harga pokok penjualan berdasarkan harga pokok
produksi dengan metode perusahaan dan metode full costing memiliki perbedaan. Pada
perhitungan harga pokok penjualan berdasarkan harga pokok produksi dengan metode full
costing harga pokok penjualan yang dihasilkan lebih kecil dibandingkan dengan
perhitungan harga pokok penjualan dengan metode perusahaan. Hal ini karena dengan
menggunakan metode full costing semua biaya dirinci secara jelas, baik itu biaya bahan
baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead pabrik. Sedangkan pada perhitungan

21
harga pokok penjualan dengan metode perusahaan harga pokok penjualan yang dihasilkan
lebih besar karena perusahaan memasukkan biaya overhead pabrik dan biaya non produksi
secara rinci ke dalam biaya produksinya. Oleh karena itu perhitungan biaya produksi
dengan metode perusahaan lebih besar dibanding dengan metode full costing.
Perhitungan harga pokok penjualan yang diterapkan pada UMKM Pisang Goreng
Keju hampir dikatakan efektif, disebabkan perusahaan telah memperhitungkan biaya
overhead pabrik dan biaya non produksi secara rinci ke dalam biaya produksinya, dimana
biaya-biaya tersebut juga termasuk biaya yang dikeluarkan perusahaan walaupun tidak
termasuk dalam biaya produksi langsung. Hal tersebut yang mengakibatkan perbedaan
harga jual antara perusahaan dan hasil setelah perhitungan peneliti. Meskipun perbedaan
antara hasil pokok produksi dengan metode full costing dengan harga pokok produksi
penjualan dengan metode perusahaan tidak terlalu besar UMKM Pisang Goreng Keju
diharapkan mampu meninjau kembali perhitungan harga pokok produksi agar terjadi
kemajuan perusahaan dan dapat meningkatkan keuntungan lebih, serta dapat menghindari
kerugian yang diperoleh perusahaan.

22
BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN


6.1 Kesimpulan
1. Dari hasil penelitian yang dihasilkan pada UMKM Pisang Keju didapatkan bahwa
Harga Pokok Produksi (dengan menggunakan metode full costing) yang dikeluarkan
dalam 1 tahun yaitu sebesar Rp 68.196.000,-, yang terdiri dari pembelian bahan baku
sebesar Rp 1.632.000, biaya tenaga kerja langsung sebesar Rp 28.800.000,-, biaya
overhead pabrik sebesar Rp 39.324.000,-, biaya pemasaran sebesar Rp 72,000,-. Serta
harga pokok produksi per bulan adalah sebesar Rp 5.683.000,- dan harga pokok
produksi per unit adalah sebesar Rp 22.623.-.
2. Pada perhitungan yang dilakukan dalam penelitian UMKM Pisang Keju memiliki total
biaya produksi selama 1 tahun sebesar Rp 68,124,000. Maka harga pokok penjualan
ditentukan oleh total biaya produksi ditambah dengan Laba yang ditargetkan yaitu 10%
biaya produksi penuh yaitu sebesar Rp 6,819,000, dan diperoleh harga jual normal
dalam satu tahun dengan menambahkan biaya produksi penuh dengan laba yang
ditargetkan yaitu sebesar Rp 75,015,000,-. Dan diperoleh harga jual normal perbulan
sebesar Rp 6,251,300,-. Dan harga jual normal per unit yaitu Rp 31,256,-. Sedangkan
harga jual perusahaan yakni sebesar Rp 31,500,-.
6.2 Saran
Berdasarkan dengan hasil peneltian yang telah dilakukan, dalam hal ini diharapkan
penelitian ini dapat memberikan kontribusi untuk UMKM Pisang Keju dalam
memperhitungkan estimasi biaya produksi untuk penjualan pisang keju agar dapat
memberikan laba yang lebih tinggi dan menghasilkan kemajuan yang baik untuk UMKM
pisang keju dengan tetap memperhatikan kualitas.

Serta bagi peneliti diharapkan dengan adanya penelitian ini dapat memberikan
pelajaran dalam merancang sebuah usaha dengan memperhitungkan biaya usaha secara
baik dan memahami bagaimana menghitung estimasi biaya usaha yang dikeluarkan dan
dapat memperbaiki kesalahan-kesalahan yang ada di dalam penelitian ini.

23
DAFTAR PUSTAKA
Gie. (2019). Markerting & Manajemen. Pengertian Harga Pokok Produksi, Unsur,
dan Cara Perhitungannya.
https://accurate.id/marketing-manajemen/pengertian-harga-pokok-produksi/
Mahatmavidya, P. A. (2021). Merngenal Pengertian dan Contoh Biaya Produksi:
Bahan Baku, Tenaga Kerja, dan Overhead. Mekari.
https://mekari.com/blog/biaya-produksi-bahan-baku-tenaga-kerja-

Wibowo, I. R. ANALISIS HARGA POKOK PRODUKSI UNTUK MENENTUKAN


HARGA JUAL (STUDI KASUS PADA UMKN XYZ). Universitas
Brawijaya Malang.

Sari, A., Ramayanti, R. (2022). Analisa Biaya Produksi Pada UMKM Rini Catering
Kebon Baru Di Masa Pandemi Covid-19 Dalam Pemberian Diskon.
Universitas Trilogi.

Karana, H., Rahim, A., Safri, M. (2014). ANALISA STRUKTUR BIAYA DAN
TINGKAT PENDAATAN USAHA MIKRO, KECIL DAN MENENGAH
(STUDI KASUS DI KOTAMADYA TANJUNG BALAI). Universitas
Sumatra Utara.
Sari, I. K. (2016). ANALISIS PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI UKM
“TAHU THE AI” DI PURWAKARTA. STIEB Perdana Mandiri Purwakarta.

24

Anda mungkin juga menyukai