Anda di halaman 1dari 5

Ujian Mikrobiologi Kelas D

NAMA : RENA PURNAMAWATI


NIM : E1A020092
KELAS : 4D, pendidikan biologi

Jawab soal-soal berikut dengan benar

1. Jelaskan perbedaan materi genetic pada bakteri, jamur, dan virus


Jawaban :
 Bakteri merupakan mikroba atau jasad renik yang tidak memiliki inti sel dan
berukuran sangat kecil sehingga diperlukan mikroskop untuk melihatnya.
 Sementara virus adalah mikroba yang tidak bisa hidup tanpa menempel pada
induknya, ia baru bisa berkembang biak ketika menempel dengan makhluk hidup
lain.
 Jamur adalah organisme yang termasuk ke dalam kingdom Fungi dan tidak
mempunyai klorofil sehingga bersifat heterotrof.

2. Replikasi DNA virus adalah proses pembentukan dan perbanyakan komponen-


komponen virus yang hanya bisa dilakukan oleh virus di dalam sel inang. Mengapa
replikasi dilakukkan hanya pada sel inang, dan jelaskan mekanisme replikasinya?
Jawaban :

Replikasi virus ini hanya bisa dilakukan oleh virus di dalam sel inang karena virus adalah
partikel aseluler atau bukan sel. Artinya, virus tidak punya struktur metabolisme seperti
yang dimiliki sel untuk membuat komponen tubuh virus, yaitu materi genetik dan
selubung protein (kapsid).

3. Sebutkan dan jelaskan cara reproduksi jamur


Jawaban :
a. Perkembangan secara aseksual
Perkembangan secara aseksual dilakukan dengan pembelahan sel
(fragmentasi) dan pembentukan spora. Pembentukan spora berfungsi untuk
menyebarkan spesies dalam jumlah besar.
b. Secara seksual
Perkembangbiakan secara seksual dilakukan dengan peleburan dua sel inti
yaitu melalui kontak gametangium dan konjugasi. Kontak gametangium
menyebabkan terjadinya Singami, yaitu penyatuan sel dari dua individu

4. Sebutkan fungsi jamur Saccharomyces cereviceae pada pembuatan roti dan


minuman beralkohol
Jawaban :
Cesccharomyces cerevisiae berfungsi dalam pembuatan roti dan bir, karena
Saccharomyces bersifat fermentatif (melakukan fermentasi, yaitu memecah glukosa
menjadi karbon dioksida dan alkohol) kuat.

5. Jelaskan perbedaan fungsi DNA kromosom dan plasmid pada bakteri


Jawaban :
 DNA kromosom adalah DNA genom dari bakteri. Ini berisi semua gen yang
diperlukan untuk bertahan hidup dan berisi semua informasi genetik untuk
kesejahteraan mereka. DNA kromosom mengandung semua informasi genetik
yang diperlukan untuk kelangsungan hidup dan kesejahteraan organisme.
Informasi genetik berpindah dari induk ke anaknya melalui replikasi DNA
kromosom.

 DNA plasmid adalah jenis DNA ekstra-kromosom pada bakteri. DNA ini adalah
untai ganda untai, melingkar dan tertutup. Mereka dipisahkan dari DNA genom
bakteri. Mereka tidak mengandung gen vital yang diperlukan untuk kelangsungan
hidup bakteri. Tetapi mereka mengandung gen yang memberikan keuntungan
tambahan bagi bakteri seperti resistensi antibiotik, resistensi pestisida dan
herbisida, toleransi kekeringan, dll.
6. Berdasarkan cara memperoleh makanannya, jamur dibedakan menjadi tiga
kelompok, yaitu saprofit, parasit, dan mutual. Jelaskan perbedaan dari ketiga
kelompok tersebut.
Jawaban :
 Saprofit
memperoleh zat organik dari sisa organisme mati dan bahan tak hidup, berperan
sebagai pengurai atau dekompuser.
 Parasit
memperoleh zat organik dari organisme hidup lain, bersifat merugikan karena
menimbulkan penyakit
 Mutual
hidup saling menguntungkan, contohnya kerjasama atau simbiosis mutualisme
antara jamur dengan ganggang hijau biru yang membentuk lumut kerak (lichen),
dan simbiosis antara jamur dengan akar tumbuhan tingkat tinggi membentuk
mikoriza.

7. Lichen (lumut kerak) merupakan bentuk interaksi antara jamur dan alga. Jelaskan
mekanisme interaksi tersebut dan sebutkan peran masing-masing baik pada jamur
maupun alga
Jawaban :

Lumut kerak disebut juga dengan Lichenes merupakan simbiosis mutualisme antara alga
hijau/alga hijau biru dengan jamur. Lichenes dapat menutupi permukaan batu, lama
kelamaan menyebabkan batuan terdegradasi. Aktivitas lichenes ini merupakan peristiwa
pelapukan batuan oleh makhluk hidup.Simbiosis mutualisme dan parasitisme adalah
peranan jamur dan alga
Pada simbiosi mutualisme jamur berperan pada organisme lain disebut mikoriza,dalam
hal ini jamur mendapatkan akses makanan yang dibuat oleh tumbuhan sedangkan
tumbuhan mendapatkan manfaat karena jamur menempatkan keluar miselia yang
membantu meyerap air dan nutrisi Pada simbiosis parasitisme jamur berperan sebagai
parasit yang tinggal pada organisme lain sehingga dapat meyerap nutrisi dari tumbuhan
ataupun hewan.
Lichenes atau lumut kerak adalah wujud simbiosis yang saling mengutungkan
diantara fungi/jamur

8. Berdasarkan hasil penelitian saat ini virus kelompok RNA pada umumnya lebih
cepat bermutasi ketimbang virus DNA. Berikan penjelasan singkat.
Jawaban :
Mengapa virus kelompok RNA pada umumnya lebih cepat bermutasi ketimbang
virus DNA. Karena Mutasi virus terjadi pada saat replikasi dan virus RNA bermutasi
sekitar 1 juta kali lebih cepat dari pada virus DNA. Kalau virus DNA mempunyai
kecepatan mutasi 10-8 sampai 10-11 nukleotida setiap kali proses replikasi, virus RNA
berkecapatan 10-3 sampai 10-4. Karena itu, tidak bisa dimungkiri bahwa virus penyebab
SARS adalah Coronavirus yang sudah bermutasi.

9. Transduksi, transformasi, dan konjugasi nerupakan cara bakteri bereproduksi


secara seksual sedangkan secara aseksual dengan membelah diri atau pembelahan
biner. Jelaskan mekanisme reproduksi bakteri melalui transduksi, transformasi,
dan konjugasi tersebut
Jawaban :
 Transformasi adalah reproduksi seksual dengan cara pemindahan DNA dari satu
bakteri ke bakteri lainnya secara langsung tanpa penghubung. DNA tersebut
didapat dari bakteri yang mengalami lisis sehingga potingan DNA nya yang
mengandung alel lepas.
 Transduksi adalah reproduksi seksual dengan cara pemindahan DNA yang dibantu
oleh virus fage sebagai perantara. Jika suatu bakteri diinfeksi oleh virus fage,
bakteri tersebut akan mengalami lisis dan melepaskan fage beserta DNA yang
dimilikinya.
 Konjugasi adalah reproduksi seksual dengan cara pemindahan DNA antara dua
bakteri secara langsung. Bakteri jantan memiliki pilus yang digunakan untuk
menempel pada bakteri betina.

10. Sebutkan tahapan reproduksi virus pada siklus litik


Jawaban :
Siklus litik yaitu replikasi virus yang disertai matinya sel inang setelah terbentuk anakan
virus baru Siklus litik terjadi apabila pertahanan sel inang lemah dibandingkan daya
infeksi virus sehingga
tahap-tahap nya adalah
 adsorbsi,
 penetrasi,
 sintesis,
 pematangan,
 lisis

Anda mungkin juga menyukai