Anda di halaman 1dari 2

CFW

SECERCAH HARAPAN DI MASA PANDEMI


Penulis Triyo Winarno, dari berbagai sumber

Di tengah pandemi Covid-19 ini


Program KOTAKU berupaya
ikut serta dalam memulihkan
perekonomian masyarakat yang
terdampak melalui kegiatan
CFW (Cash For Work) atau
biasa disebut kegiatan Padat
Karya Tunai. Kegiatan CFW
merupakan bantuan tunai
kepada masyarakat dalam
bentuk upah tenaga kerja, yang
diberikan oleh pemerintah untuk
memulihkan perekonomian
masyarakat di tengah Covid-19,
serta untuk memelihara aset
infrastruktur yang dibangun oleh program KOTAKU, maupun program Infrastruktur Berbasis
Masyarakat (IBM). Pemeliharaan dan perbaikan yang dikerjakan secara Swakelola Masyarakat
(BKM/LKM).

Di kecamatan Purbalingga ada 4 Kelurahan yang


mendapatkan dana kegiatan CFW yaitu Kelurahan
Purbalingga Wetan, Purbalingga Kulon, Purbalingga lor dan
Kembaran Kulon. Bantuan CFW ini diberikan kepada
masyarakat melalui berbagai tahapan, yaitu sosialisasi
kegiatan, FGD Penetapan Prioritas Infrastuktur CFW, survei
kegiatan teknis, penyusunan proposal, dan dilanjutkan dengan
pencairan dana.

Jumlah dana CFW yang dikucurkan program KOTAKU untuk


masing-masing Kelurahan sebesar Rp 300.000.000.00,- yang
dipergunakan untuk operasional BKM, Infrastruktur, SMK3
(APD), Pelatihan PKM (Peningkatan Kapasitas Masyarakat)
dan upah tenaga kerja. Dana kegiatan CFW untuk kecamatan
Purbalingga masuk ke rekening BKM melalui dua termin, untuk
termin pertama sekitar bulan maret dan termin kedua pada bulan april 2021.
Pelaksanaan kegiatan CFW Kotaku yang kebetulan bertepatan dengan bulan Romadhon
menjadi tantangan tersendiri bagi para pekerja, yang sebagian besar muslim, maupun pengurus
KSM.

Terlepas dari target penyelesaian kegiatan CFW yang harus sudah selesai pada bulan juni, baik
kegiatan fisik maupun pelatihan, menurut salah satu pengurus KSM, Ibu Muldiati mengaku
sangat bersyukur dengan adanya kegiatan CFW melalui program KOTAKU, sebagian
masyarakat di purbalingga kulon yang selama ini mereka tidak bekerja akibat dari dampak
Covid-19 dapat menikmati lebaran dengan tenang dan gembira.

   “Walaupun sistem bekerjanya bergilir dan


bergantian masyarakat sangat senang
karena bisa bekerja di lokasi RT masing-
masing, selain dapat upah, wilayah
masing-masing RT juga tertata kembali
apalagi upah kerjanya dibayarkan setiap
hari sabtu sore sehingga kebutuhan
keluarga mereka dapat tercukupi. Kami
sangat berterima kasih kepada pemerintah
dan program KOTAKU yang telah
memberikan bantuan kepada masyarakat
dalam bentuk upah kerja melalui kegiatan
CFW, kedepan kami berharap pemerintah
dapat memberikan bantuan-bantuan yang sama untuk membantu masyarakat melalui program
KOTAKU agar perekonomian kami segera pulih kembali akibat dampak covid 19” tutur Ibu
Muldiati.

Saat ini kegiatan CFW program KOTAKU untuk empat kelurahan di Purbalingga dapat
dikatakan sudah selesai, LPJ KSM sudah dibuat dan sudah diserah terimakan ke Maing-masing
KPP (Kelompok Pemanfaat dan Pemelihara) dikelurahan sebagai pihak yang akan menjaga
dan merawat hasil kegiatan yang telah dilaksanakan. Dan harapan dari masyarakat maupun
pihak kelurahan untuk tahun-tahun kedepan kegiatan pemberdayaan masyarakat seperti ini
masih tetap berjalan.

Point Pembelajaran :

1. CFW adalah salah satu program pemerintah untuk menangani dampak pandemi covid
19
2. Program CFW dapat menyerap banyak tenaga kerja di masyarakat yang secara
langsung dapat meningkatkan perekonomian
3. Masyarakat bersama dengan pemerintahan kelurahan berkewajiban untuk memelihara
dan menjaga semua prasarana infra struktur yang telah dibangun
4. Transparasi pelaporan anggaran wajib dalam setiap program kegiatan

------(0)------

Anda mungkin juga menyukai