Anda di halaman 1dari 1

SURAT MOTIVASI DAN KOMITMEN

Nomor : 051/AIN/09/II/2023

Yayasan Askara Insan Nusantara adalah lembaga nirlaba yang bergerak dibidang pendidikan,
sosial dan kemanusiaan. Yayasan ini lahir dari kepedulian beberapa aktivis relawan yang
anggotanya mayoritas pemuda. Visi kami yaitu mewujudnya masyarakat yang berdayaguna
melalui literasi, pendidikan dan pembangunan sosial. Sehubungan dengan adanya program
Social Impact Incubator yang diselenggarakan oleh Indika Foundation kami merasa tarpanggil
untuk ikut berpartisipasi dalam program ini. Tema yang diusung selaras dengan visi dan misi
kami mengatasi permasalahan sosial yang terjadi di masyarakat dengan melibatkan pemuda.
Program kerja dari unit komunitas dibawah naungan Yayasan Askara Insan Nusantara
beberapakali kerjasama dengan lembaga seperti sekolah, panti asuhan dan pondok pesantren
untuk menyelenggrakan beberapa aktifitas yang didalamnya melibatkan anak binaan untuk
bergerak dibidang sosial dan pendidikan. Dengan mengikuti program Social Impact Incubator
bisa menjadi wadah kami belajar untuk memperluas dan memperdalam dampak dari
perubahan sosial yang disasar terutama dibidang pendidikan perdamaian.

Sehubungan dengan keikutsertaan Yayasan Asakara Insan Nusantara dalam program yang
diselenggarakan Indika Foundation ini, kami berkomitmen untuk mengikuti seluruh rangkaian
program Social Impact Incubator hingga selesai dengan mengirimkan delegasi sebagai
perwakilan dari Yayasan kami.

Demikian motivasi dan komitmen kami, atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

Kediri, 4 Maret 2023


Ketua Yayasan,

Moh. Khoirul Anam, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai