Anda di halaman 1dari 5

TUGAS AQIDAH

Nama: Bayu Adji Al Fahrezi


Kelas: X Agama

1) Apa arti dari nama nama Allah yang indah berikut:


a. Al-karim
b. Al-mukmin
c. Al-wakil
d. Al-matin
e. Al-jami'
f. Al-hafiz
g. Al-rafi
h. Al-wahhab

Jawab:

a. Al-karim: Al-karim artinya Maha Mulia.

Asma’ul Husna al-karim dijelaskan dalam(Qs. al-Mu’miun:116) yang artinya:“ Maka


Maha Tinggi Allah, Raja yang sebenarnya; Tidak ada Tuhan (yang berhak disembah)
selain Dia, Tuhan (yang memiliki) Arsy yang mulia. (Qs. al-Mu’minun:116)
Allah Swt. Mampu memuliakan dan merendahkan seseorang yang rendah menjadi
mulia dan sebaliknya. Kemuliaan yang dikaruniakan Allah Swt., mutlak berdasarkan
kehendak-Nya. Tidak ada satu pun mahluk yang dapat menghalangi-Nya.

b. Al-mu’min: Al-mu’min artinya Maha Pemberi Keamanan.

Allah swt. Maha berkehendak atas segala sesuatu. Jika AllahSwt. Menghendaki
keamanan kepad seseorang, siapapun tidak dapat mencelakainya. Al-mu’min
dijelaskan dalam (Qs. al-Hasyr:23) yang artinya
“Dialah Allah, tidak ada Tuhan selain Dia. Maha Raja Yang Maha Suci, Yang Maha
Sejahtera, Yang Maha kemanan, Pemelihara keselamatan, yang Maha perkasa, Yang
Maha Kuasa, Yang Memiliki segala keagungan. Maha suci Allah dari apa yang
mereka persekutukan.”

c. Al-wakil: Al-wakil artinya Maha pemelihara.

Meskipun alam semesta ini sangat luas, Allah tidak kesulitan memeliharanya
sebagaimana yang dijelaskan dalam (Qs. al-An’am:102) yang artinya ” Itulah Allah,
Tuhan kamu; tidak ada Tuhan selain Dia; pencipta segala sesuatu, maka sembahlah
Dia; Dialah pemelihara segala sesuatu.”
d. Al-matin: Al-Matin artinya Yang Maha Kokoh.

Yang dijelaskan dalam (Qs. Az-Zariyyat:58) yang artinya “Sungguh Allah, Dialah
pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan yang lagi sangat kokoh.”

e. Al-jami’: Al–Jami’ artinya Maha Menghimpun.

Allah Swt. Maha Menghimpun segala sesuatu yang berumlah tidak terbats sekali pun.
Allah Swt. mampu menghimpun segala sesuatu dialam semesta ini dan tidak ada yang
mustahil bagi-Nya. Yang dijelaskan dalam surat al-An’am ayat 12 yang artinya “
Katakanlah (Muhammad), “Milik siapakah segala yang di langit dan di bumi?”
katakanlah, “ Milik Allah.” Dia telah menetapkan (sifat) kasih sayang pada diri-Nya.
Dia sungguh akan mengumpulkan kamu pada hari kiamat yang tidak diragukan lagi.
Orang-orang yang merugikan dirinya, mereka itu tidak beriman.”

f. Al-hafiz:  Yang Maha Memelihara,

Salah satu daripada nama Allah S.W.T. (al-asma' al-husna) yang bermaksud Yang
Melindungi makhlukNya daripada bahaya dan kemusnahan.

g. Al-rafi: Yang Maha Meninggikan

Ar-Rafi’ berasal dari kata ra-fa-’a yang artinya meninggikan, sedang arti Ar-Raafi’
sendiri adalah Yang Maha Tinggi. Allah adalah wujud yang Maha Tinggi, bahkan Dia
adalah setinggi-tinggi wujud dalam segala sifat keagungan-Nya.

h. Al-wahhab:  Yang Maha Pemberi Karunia


Karunia sendiri artinya adalah belas kasih, kasih, anugerah dan lain sebagainya. Oleh
sebab Al-Wahhab adalah salah satu asmaul husna Allah SWT maka wajib hukumnye
menjadikan Al-Wahhab sebagai teladan dalam berperilaku sehari-hari.

Asmaul Husna Al-Wahhab sendiri dijumpai dalam 3 surah di Al-Quran, antara lain
sebagai berikut:

 ALI IMRAN ayat 8


 SAD ayat 9
 SAD ayat 35
2) Bagaimana cara meneladani nama nama Allah al-karim, al-mukmin, al-wakil, al-matin,
al-jami, al-hafiz, al-rafi dan al-wahhab dalam kehidupan sehari hari ?

Jawab:

 Cara menteladani asmaul husna al-karim adalah

1) Menanamkan sifat berbudi baik kepada sesame

2) Menanamkan sifat pemurah

3) Menumbuhkan rasa cinta kasih

4) Memuliakan kitab Allah SWT

5) Memuliakan malaikat-malaikat Allah SWT

6) Mencintai para rasul Allah, Keluarganya, dan pengikut setianya

 Cara menteladani asmaul husna al-mu’min adalah

1) membina sikap tanggap dan peduli untuk mengatasi semua gangguan

2) membina sikap tanggung jawab untuk menyelesaikan segala urusan

3) mengembangkan sikap penjagaan diri sendiri dari semua ancaman

4) mengembangkan sikap positif dan tidak suka mengganggu orang lain

5) menumbuhkan sikap responsif untuk memenangkan teman yang takut

 Cara menteladani asmaul husna al-wakil adalah

1) Menumbuhkan sikap percaya diri dalam menghadapi semua masalah

2) Mengembangkan tanggung jawab untuk menyelesaikan beragam urusan

3) Membina sikap integritas dalam menyesaikan berbagai persoalan hidup

4) Membina sikap berani mengambil risiko terhadap pekerjaan yang ditangani

5) Membina sikap tawakal dalam menyelesaikan maslah yang dihadapi

 Cara menteladani asmaul husna al-matiin adalah


1) Memahami rahasia sifat kekuatan dan kekukuhan Allah
2) Menambah keteguhan untuk menjalankan syariat agama islam
3) Mengendalikan perasaan berpaling dari rahmat Allah
4) Menghadapi semua kesulitan dengan keimanan
5) Terus berjuang untuk melakukan yang terbaik

 Cara Menteladani asmaul husna al-jami’ adalah

1) Membina sikap hati-hati dalam melaksanakan segala kegiatan yang dipilih

2) Mengembangkan sikap tanggung jawab dalam segala urusan yang diurus

3) Membina sikap istikamah dalam melaksanakan kegiatan yang positif

4) Membina sikap disiplin diri dalam menyelesaikan segala urusan

5) Membangun kebersamaan dan kerja sama dalam semua urusan

 Cari Menteladani asmaul husna al-rafi adalah

1) Menyadari sepenuhnya akan peranan Allah mengangkat derajat manusia

2) Senantiasa mendekatkan diri kepada Allah

3) Istiqamah dalam menjaga amal saleh

4) Senantiasa optimis mengharapkan pertolongan Allah

5) Menumbuhkan sikap tawakal dalam semua urusan

 Cara Menteladani asmaul husna al-hafiz adalah

1) Menyadari sepenuhnya akan peranan Allah yang memelihara manusia

2) Membiasakan perilaku taat pada segala ketentuan Allah pada manusia

3) Membina potensi diri agar berkembang secara wajar dan normal

4) Menumbuhkan sikap bersyukur atas segala kucuran nikmat dari Allah

5) Memelihara hubungan baik dengan keluarga, sahabat, dan lingkungan

 Menteladani asmaul husna al-wahhab adalah


1) Istikamah dalam beribadah kepada Allah demi mendapatkan Rida-Nya

2) Menjadikan Allah sebagai ‘sarana’ menuju kebahagiaan

3) Senantiasa ikhlas dalam beramal saleh

4) Senantiasa mengukuhkan kesadaran untuk bergantung hanya kepada-Nya

5) Membiasakan diri bersikap dermawan kepada sesama manusia

Anda mungkin juga menyukai