Anda di halaman 1dari 2

TABLIGH AKBAR

"PEMUDA HARI INI ADALAH PEMIMPIN HARI ESOK"

NAMA : Mey Dinatus S.

KELAS : XI-TITL 2

ABSEN: 17

SUMBER : https://www.islampos.com/pemuda-hari-ini-adalah-pemimpin-hari-esok-44484/

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatu

Innal hamdalillah washalatu wassalamu 'ala Rasulillah Syaidina Muhammad ibni Abdillah wa 'ala
alihi wahbihi wamaa walah (amma ba'du).

Yang kami hormati Bapak/Ibu guru, Yang kami cintai dengan tulus teman-teman sekalian, baik
siswa maupun siswi. Semua tanpa kecuali saya cintai. Meski kalian semua tidak merasa saya
cintai. Tidaklah mengapa karena Rasulullah memang telah mencotohkan kepada kita untuk
saling mencintai.

Pertama-tama dan bukan yang kedua mari kita haturkan rasa syukur kepada Allah SWT yang
telah mencurahkan nikmat-Nya kepada kita tanpa pandang bulu baik yang bulunya kriting
ataupun yang direbonding. Baik yang bulunya tebal maupun tidak berbulu. Alhamdulillah
syukur tak terhingga saat ini kita masih dikaruniai banyak nikmat. Dari nikmat sehat Wal afiat
Tanpa cacat hingga nikmat Iman dan islam yang masih melekat sehingga selamat dari godaan
syetan yang bangsat.

Berbicara masalah pemuda, muncul tanda tanya dalam hati. Apa yang kita tahu tentang
pemuda? Jika kita sandingkan pemuda dengan orang yang telah tua renta maka pemuda adalah
sosok yang kekuatannya lebih kolot, dan jika kita bandingkan dengan Bocah balita, maka
pemuda adalah sosok yang kecerdasannya lebih matang. Lantas apa diharapkan bangsa dan
agama ini dari sosok pemuda.

Pepatah arab mengatakan: “Syubhanul yaum, rijalul ghad” artinya: pemuda hari ini pemimpin
masa depan. ungkapan ini menunjukan dan mempertegas bahwa pemuda adalah sumber
kekuatan karena memiliki potensi yang dapat menciptakan keadan yang lebih baik. Baik dari
segi fisik maupun pemikiranya.
Para pemuda kita rupanya telah terjangkit penyakit “Hubbud Dunya” atau “cinta dunia” yang
berlebihan sampai-sampai mereka tak mampu untuk menyaring budaya barat yang setiap hari
masuk ke negeri kita. Maka sekarang ini pemuda pemudi banyak yang tak mampu mengatur
waktunya dengan baik, padahal kita tahu bahwa waktu itu sangat penting. Misalnya waktu
untuk menuntut ilmu dan menambah wawasan, malah digunakan untuk mencari hiburan.
Waktu yang harusnya digunakan untuk ibadah, malah digunakan untuk mencari kesenangan
semata, masyaallah..

Wahai engkau pemuda harapan bangsa, pemudi harapan pertiwi. Mari kita sama-sama
perkokoh iman dan takwa kita, kita perbaiki akhlak kita, agar nantinya kita benar-benar menjadi
pemuda pemudi yang diharapkan oleh bangsa dan agama kita, yakni sebagai pemimpin yang
Amanah, pemimpin yang setiap langkahnya selalu berlandaskan pada kitab suci.

Dikondisi saat ini, kita lebih mudah mencari 1000 pemuda penggemar pil Exstasi, daripada 10
pemuda penggemar kitab suci, lebih mudah menemukan pemudi yang berpenampilan ala justin
bieber, dari pada berpenampilan ala jilbaber, lebih gampang mengajak muda-mudi untuk
menyanyi bersama, daripada mengaji bersama.

Inilah POTRET kehidupan dari sebagian para pemuda pemudi kita, maka jika pemuda pemudi
kita terus seperti ini adanya, melalui Armada saya bertanya, “Mau dibawa kemana agama kita,,
islam tak akan terus berkibar, tanpa ada para pemuda, yang beriman & bertakwa”.

anak kecil ketawa cekikikan

karena dia menonton ninja hatori

Terimakasih saya haturkan

Sudah sabar untuk menyimak materi.

Jalan-jalan pake Agya

Mampir pasar beli semangka

Demikian presentasi saya

Semoga bermanfaat bagi anda.

Anda mungkin juga menyukai