Anda di halaman 1dari 7

{Bab 1 Pendahuluan}

1.1. LATAR BELAKANG


Pertumbuhan industri di Indonesia, terutama di Kabupaten Karawang, mengalami
peningkatan yang sangat pesat. Hal ini disebabkan oleh tingginya jumlah investor
asing maupun dalam negeri yang menanamkan modal untuk mendirikan industri di
Kabupaten Karawang. Pesatnya pertumbuhan industri harus dapat diakomodir dan
dikelola dengan tepat sehingga industri-industri yang ada dapat beroperasi dengan
baik dan dampak kerusakan lingkungan pun dapat diatasi. Pengembangan kawasan
industri dinilai memiliki relevansi yang besar terhadap hal tersebut.

Adanya kawasan industri dapat memudahkan penentuan lokasi pengembangan


industri sekaligus memudahkan pengelolaan terhadap potensi dampak negatif yang
ditimbulkannya. Oleh karena itu, PT. Maligi Permata Industrial Estate berencana
mengembangkan kawasan industri yang diharapkan dapat mengakomodir industri-
industri yang akan dibangun di Kabupaten Karawang sehingga dapat mewujudkan
Karawang sebagai kota industri yang berwawasan lingkungan. Selain itu dengan
adanya kawasan ini diharapkan dapat menambah lapangan kerja baru guna menekan
angka pengangguran, dan meningkatkan kesejahteraan rakyat serta menambah
pendapatan devisa negara melalui investasi di bidang sektor riil.

Kegiatan PT. Maligi Permata Industrial Estate telah beroperasi dari tahun 1995 pada
lahan seluas 464,9 Ha yang berlokasi di Desa Sukaluyu, Desa Wadas Kec.
Telukjambe Timur dan Desa Margakaya Kec. Telukjambe Barat Kab. Karawang.
Kegiatan ini telah memiliki dokumen Amdal yang disahkan pada tanggal 17 Juni 1998
oleh Menteri Perindustrian dan Perdagangan Republik Indonesia Nomor
662/MPP/6/1998. PT. Maligi Permata Industrial Estate akan mengembangkan
kawasan industrinya seluas 37,6 Ha yang berlokasi di Desa Margakaya Kec.
Telukjambe Barat Kabupaten Karawang. Berhubung akan dilakukannya kegiatan
pengembangan di kawasan industri tersebut maka perlu dilakukannya penyusunan
dokumen adendum Amdal dan RKL-RPL sebagai revisi atau pengganti dokumen
AMDAL yang telah disusun sebelumnya, sesuai dengan Peraturan Pemerintah
Republik Indonesia Nomor 27 tahun 2012 tentang Izin Lingkungan.

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-1 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

Selain itu, mengacu pada Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Republik
Indonesia Nomor 05 tahun 2012 tentang Jenis Rencana Usaha dan/atau Kegiatan
yang Wajib Memiliki Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup bahwa kegiatan
PT. Maligi Permata Industrial Estate merupakan kegiatan yang dikategorikan wajib
Amdal karena merupakan kegiatan kawasan industri.

Hasil dari studi Amdal ini diharapkan berbagai dampak positif dan negatif yang
mungkin terjadi dapat diketahui. Dampak positif diupayakan untuk dikembangkan dan
dampak negatif harus dikelola dan diantisipasi secara dini sehingga kerusakan dan
penurunan kualitas lingkungan dapat dihindari. Oleh karena itu sejak tahap
perencanaan sudah harus dipersiapkan langkah-langkah penanggulangan dampak
negatif dan pengembangan dampak positif dari kegiatan tersebut dalam suatu studi
Analisis Dampak Lingkungan (Andal) yang terdiri dari penyusunan dokumen Adendum
ANDAL dan Adendum RKL-RPL.

1.2. TUJUAN DAN MANFAAT


1.2.1.Tujuan
Tujuan dari pembangunan kawasan industri PT. Maligi Permata Industrial Estate
adalah:

1. Merespon Kebutuhan investor dalam menanamkan investasinya di Kabupaten


Karawang pada lokasi dalam perencanaan dan pembangunan industri-industri
yang terkoordinasi (kawasan).
2. Mempercepat pertumbuhan industri di daerah
3. Membantu pemerintah dalam penyerapan tenaga kerja
4. Membantu pemerintah dalam membangkitkan kegiatan perekonomian daerah

1.2.2.Manfaat
Manfaat dari pembangunan kawasan industri PT. Maligi Permata Industrial Estate
adalah:

1. Mengurangi tingkat pengangguran, terutama bagi masyarakat yang berada di


sekitar lokasi kegiatan
2. Ikut serta membantu pemerintah dalam meningkatkan pendapatan daerah dan
penyerapan tenaga kerja
3. Turut membantu pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat sekitar lokasi
kegiatan

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-2 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

1.3. PERATURAN
Peraturan perundang-undangan yang digunakan dalam pelaksanaan penyusunan
Amdal PT. Maligi Permata Industrial Estate ditunjukkan pada table 1.1 berikut ini.

Tabel 1.1 Peraturan dan Perundangan Terkait


No Peraturan Alasan Singkat
Undang-undang (UU) Republik Indonesia
Undang-undang Republik Indonesia
Digunakan sebagai dasar pengelolaan
1 Nomor 13 Tahun 2003 tentang
tenaga kerja di kawasan industri
Ketenagakerjaan
Undang-undang Republik Indonesia Digunakan sebagai dasar acuan
2 Nomor 7 Tahun 2004 tentang Sumber pelestarian sumber daya air di wilayah
Daya Air studi
Undang-undang Republik Indonesia Digunakan sebagai acuan untuk
3 Nomor 26 tahun 2007 tentang mengetahui peruntukan lahan di wilayah
Penataan Ruang studi
Undang-undang Republik Indonesia
Digunakan sebagai dasar acuan
4 Nomor 18 Tahun 2008 tentang
pengelolaan sampah
Pengelolaan Sampah
Undang-undang Republik Indonesia
Digunakan sebagai dasar acuan
5 Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu
pengelolaan lalu lintas
Lintas dan Angkutan Jalan
Undang-undang Republik Indonesia Digunakan sebagai acuan untuk
Nomor 32 Tahun 2009 tentang mengetahui rencana kegiatan yang
6
Perlindungan dan Pengelolaan menimbulkan dampak besar dan penting
Lingkungan Hidup terhadap lingkungan hidup
Digunakan sebagai acuan dalam
Undang-undang Republik Indonesia
mengatasi masalah kesehatan sebagai
7 Nomor 36 tahun 2009 tentang
akibat dari kegiatan PT. Maligi Permata
Kesehatan
Industrial Estate
Peraturan Pemerintah (PP)
Peraturan Pemerintah Republik
Digunakan sebagai acuan untuk
Indonesia Nomor 41 tahun 1999
1 mengetahui baku mutu udara ambien di
tentang Pengendalian Pencemaran
wilayah studi
Udara
Peraturan Pemerintah Republik
Digunakan sebagai acuan untuk
Indonesia Nomor 18 tahun 1999 Jo.
mengetahui standar pengelolaan limbah
2 Peraturan Pemerintah Nomor 85 tahun
bahan berbahaya dan beracun bagi tenant
1999 tentang Pengelolaan Limbah
di kawasan industri
Bahan Berahaya dan Beracun
3 Peraturan Pemerintah Republik Digunakan sebagai acuan untuk
Indonesia Nomor 74 tahun 2001 mengetahui standar pengelolaan bahan
tentang Pengelolaan Bahan Berbahaya berbahaya dan beracun dari tenant yang

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-3 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

No Peraturan Alasan Singkat


dan Beracun terdapat dalam kawasan industri
Peraturan Pemerintah Republik Digunakan sebagai acuan baku mutu air
Indonesia Nomor 82 tahun 2001 permukaan (sungai) sebagai badan air
4
tentang Pengelolaan Kualitas Air dan penerima limbah cair dari operasional
Pengendalian Pencemaran Air kawasan industri
Peraturan Pemerintah Republik Digunakan sebagai dasar acuan dalam
5 Indonesia Nomor 42 tahun 2008 kegiatan yang memanfaatkan sumber daya
tentang Pengelolaan Sumber Daya Air air
Peraturan Pemerintah Republik
Digunakan sebagai acuan untuk
6 Indonesia Nomor 24 tahun 2009
pembangunan kawasan industri
tentang Kawasan Industri
Peraturan Pemerintah Republik
Digunakan sebagai acuan dalam
7 Indonesia Nomor 27 tahun 2012
penyusunan Amdal
tentang Izin Lingkungan
Keputusan Presiden (Kepres)
Keputusan Presiden Republik
Digunakan sebagai acuan tata kelola
1 Indonesia Nomor 41 tahun 1996
kawasan industri
tentang Kawasan Industri
Peraturan Menteri (Permen)
Peraturan Menteri Negara Lingkungan
Digunakan sebagai Pedoman penyusunan
Hidup Nomor 8 tahun 2006 tentang
1 Analisis Mengenai Dampak Lingkungan
Pedoman Penyusunan Analisis
Hidup
Mengenai Dampak Lingkungan Hidup
Peraturan Menteri Negara Lingkungan
Hidup Nomor 24 tahun 2009 tentang Digunakan sebagai panduan penilaian
2
Panduan Penilaian Dokumen Analisis dokumen Amdal
Mengenai Dampak Lingkungan Hidup
Peraturan Menteri Negara Lingkungan
Digunakan sebagai panduan untuk
Hidup Nomor 3 tahun 2010 tentang
3 mengetahui baku mutu air limbah bagi
Baku Mutu Air Limbah Bagi Kawasan
kawasan industri
Industri
Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan
Transmigrasi Nomor
Digunakan sebagai baku mutu kualitas
Per.13/MEN/X/2011 tahun 2011
4 Udara, intensitas bising dan getaran dalam
tentang Nilai Ambang Batas Faktor
ruang kerja
Fisika dan Faktor Kimia di Tempat
Kerja
Peraturan Menteri Negara Lingkungan
Hidup Republik Indonesia Nomor 05 Digunakan sebagai acuan untuk
tahun 2012 tentang Jenis Rencana mengetahui jenis kegiatan atau usaha
5
Usaha dan/atau Kegiatan yang Wajib yang wajib dilengkapi Analisis Mengenai
Memiliki Analisis Mengenai Dampak Dampak Lingkungan Hidup
Lingkungan Hidup
Keputusan Menteri (Kepmen)

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-4 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

No Peraturan Alasan Singkat


Keputusan Menteri Negara Lingkungan Digunakan sebagai acuan baku mutu emisi
Hidup Republik Indonesia Nomor : sumber tidak bergerak bagi tenant yang
1
Kep-13/MENLH/3/1995 Tentang Baku kegiatannya menghasilkan emisi buang
Mutu Emisi Sumber Tidak Bergerak melalui cerobong
Keputusan Menteri Negara Lingkungan
Hidup Nomor : Digunakan sebagai acuan baku mutu
2
KEP-50/MENLH/11/1996 tentang Baku tingkat kebauan
Tingkat Kebauan
Digunakan sebagai acuan baku tingkat
Keputusan Menteri Negara Lingkungan getaran, rencana kegiatan dapat
Hidup Nomor : menimbulkan dampak getaran yang
3
Kep-49/MENLH/11/1996 mengganggu kenyamanan, kesehatan
Tentang Baku Tingkat Getaran masyarakat dan kestabilan infrastruktur
bangunan
Digunakan sebagai acuan baku tingkat
Keputusan Menteri Negara Lingkungan
kebisingan, Rencana kegiatan dapat
Hidup Nomor :
4 menimbulkan dampak kebisingan yang
Kep-48/MENLH/11/1996
mengganggu kenyamanan, kesehatan
Tentang Baku Tingkat Kebisingan
masyarakat
Keputusan Menteri Negara Lingkungan
Digunakan sebagai acuan standar
Hidup Nomor :
pencemaran udara, karena Kegiatan
5 Kep-45/MENLH/10/1997
berpotensi menimbulkan dampak terhadap
Tentang Indeks Standar Pencemar
kualitas udara
Udara
Keputusan Menteri Perindustrian dan
Perdagangan Republik Indonesia No. Digunakan sebagai acuan dalam
6 50/MPP/Kep/2/1997, tentang Tata mengurus
Cara Pemberian Izin Usaha Industri izin-izin operasional kawasan industri
dan Izin Perluasan Kawasan Industri
Keputusan Menteri Negara Lingkungan
Digunakan sebagai acuan untuk
Hidup Nomor 37 tahun 2003 tentang
mengetahui metode analisis kualitas air
7 Metode Analisis Kualitas Air
permukaan dan pengambilan contoh air
Permukaan dan Pengambilan Contoh
permukaan
Air Permukaan
Keputusan Menteri Negara Lingkungan
Digunakan sebagai acuan untuk
8 Hidup Nomor 112 tahun 2003 tentang
mengetahui baku mutu air limbah domestik
Baku Mutu Air Limbah Domestik
Keputusan Kepala BAPEDAL
Keputusan Kepala Badan
Pengendalian Dampak Lingkungan Digunakan sebagai acuan untuk
1 Nomor : Kep-56 Tahun 1994 Tentang menganalisis dampak penting dari rencana
Pedoman Mengenai Ukuran Dampak kegiatan
Penting
2 Keputusan Kepala Badan Digunakan sebagai acuan dalam
Pengendalian Dampak Lingkungan melakukan kajian aspek sosial dalam

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-5 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

No Peraturan Alasan Singkat


Nomor : Kep-299/11/1996 tentang
Pedoman Teknis Kajian Aspek Sosial
penyusunan Amdal
dalam Penyusunan Analisis Mengenai
Dampak Lingkungan
Keputusan Kepala Bapedal Nomor 124
Digunakan sebagai dasar kajian aspek
tahun 1997 tentang Panduan Kajian
kesehatan masyarakat karena rencana
3 Aspek Kesehatan Masyarakat dalam
kegiatan dapat menimbulkan dampak
Penyusunan Analisis Mengenai
terhadap kesehatan masyarakat
Dampak Lingkungan
Keputusan Kepala Bapedal Nomor 08 Digunakan sebagai acuan untuk
tahun 2000 tentang Keterlibatan pelaksanaan sosialisasi dimana terdapat
4 Masyarakat dan Keterbukaan Informasi keterlibatan masyarakat dan keterbukaan
dalam Proses Analisis Mengenai informasi dalam proses analisis mengenai
Dampak Lingkungan Hidup dampak lingkungan hidup
Peraturan-Peraturan Daerah (Perda)
Surat Keputusan Gubernur Jawa Barat
No. 660.31/SK/694-BKPMD/82 tentang Digunakan sebagai acuan pengendalian
1 Tata Cara Pengendalian dan Kriteria pencemaran lingkungan bagi kegiatan
Pencemaran Lingkungan Akibat industri dari tenant
Industri
Peraturan Daerah Propinsi Jawa Barat
Digunakan sebagai acuan dalam hal
Nomor 3 tahun 2004 tentang
2 mengenai pengelolaan kualitas air dan
Pengelolaan Kualitas Air dan
pengendalian pencemaran air
Pengendalian Pencemaran Air
Peraturan Daerah Provinsi Jawa Barat
Digunakan sebagai acuan untuk
Nomor 22 tahun 2010 tentang
3 mengetahui peruntukan lahan di wilayah
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi
studi
Jawa Barat Tahun 2009-2029
Peraturan Daerah Kabupaten Digunakan sebagai acuan dalam
4 Karawang Nomor 12 tahun 2011 pemenuhan kewajiban perusahaan dalam
tentang Pajak Daerah pajak daerah
Peraturan Daerah Kabupaten
Digunakan sebagai acuan untuk
Karawang Nomor 19 tahun 2004
5 mengetahui peruntukan lahan di wilayah
tentang Rencana Tata Ruang Wilayah
studi
Kabupaten Karawang

Peraturan Daerah Kabupaten Digunakan sebagai acuan dalam


6 Karawang nomor 1 tahun 2011 tentang penyelenggaraan ketenagakerjaan di
Penyelenggaraan Ketenagakerjaan wilayah studi

Peraturan-Peraturan Lainnya
Digunakan sebagai acuan dalam baku
Estate Regulation Kawasan Industri mutu kualitas limbah cair produksi. Dan
1
KIIC peraturan-peraturan lainnya yang berkaitan
dengan kawasan.

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-6 ~
{Bab 1 Pendahuluan}

{Adendum ANDAL, RKL dan RPL PT. Maligi Permata Industrial Estate} ~ I-7 ~

Anda mungkin juga menyukai