Anda di halaman 1dari 7

Nama : Chairunnisa Ussabrina (1107622075)

Kelas : A – PGSD (Absen 13)


Dosen : Dra. Yetty Auliaty, M. Pd.
Matkul : Pembelajaran Biologi di SD

JAWABAN UAS

1. Berdasarkan prosesnya, pencernaan makanan dapat dibedakan menjadi dua


macam, Jelaskan?

Proses pencernaan pada manusia melewati dua proses, yaitu pencernaan mekanik dan
pencernaan kimiawi.
 Pencernaan mekanik dilakukan di dalam rongga mulut oleh bantuan gigi, sedangkan
pencernaan kimiawi adalah pencernaan dengan bantuan enzim dan terjadi di rongga
mulut, lambung dan usus.
 Pencernaan kimiawi dan mekanik sama-sama dimulai dari dalam mulut, segera
setelah makanan kita konsumsi. Keduanya saling bersinergi agar nutrisi makanan
bisa tercerna dan terserap dengan baik sehingga bisa digunakan tubuh, jaringan, dan
sel sebagai energi.

2. Sebutkan dan Jelaskan organ-organ pencernaan pada manusia dan fungsinya!

Organ Pencernaan Manusia


Organ utama yang menyusun sistem pencernaan menusia (menurut fungsinya) adalah
mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, rektum dan anus. Sementara organ
pendukung lainnya adalah pankreas, kandung empedu dan hati.

Berikut ini pembahasannya satu-persatu :


 Mulut
Mulut adalah awal dari saluran pencernaan. Saat makan, mulut akan berfungsi yaitu
mengunyah makanan menjadi potongan-potongan yang lebih kecil. Air liur
bercampur dengan makanan akan mulai memecahnya menjadi bentuk yang
memudahkan tubuh untuk menyerap dan menggunakannya. Saat menelan, lidah
memasukkan makanan ke tenggorokan dan ke kerongkongan
 Kerongkongan
Organ pencernaan manusia yang satu ini terletak di tenggorokan, dekat trakea.
Kerongkongan berfungsi menerima makanan dari mulut saat menelan. Di sini ada
epiglotis, ipatan kecil yang melipat di atas tenggorokan saat menelan untuk
mencegah tersedak.

 Lambung
Lambung adalah organ pencernaan manusia yang sangat penting. Ini berbentuk
seperti kantong, berfungsi menampung makanan saat sedang bercampur dengan
enzim lambung. Selanjutnya, enzim-enzim ini melanjutkan proses pemecahan
makanan menjadi bentuk yang lebih kecil.

Sementara itu, sel-sel di lapisan perut mengeluarkan asam dan enzim yang kuat,
untuk proses pemecahan. Ketika penyerapan makanan yang masuk sudah cukup,
makanan akan menuju ke usus kecil.

 Usus Halus
Selain mencerna makanan, fungsi utama usus halus juga menyerap nutrisi dari
makanan tersebut, seperti lemak, karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral. Terdiri
dari tiga segmen, yaitu duodenum, jejunum, dan ileum. Ini adalah tabung otot
panjang yang memecah makanan menggunakan enzim dari pankreas dan empedu.

Duodenum adalah segmen pertama dari usus kecil. Fungsi segmen ini sebagian
besar bertanggung jawab atas proses mogok yang berkelanjutan. Sementara jejunum
dan ileum yang lebih rendah di usus terutama bertanggung jawab untuk penyerapan
nutrisi ke dalam aliran darah. Isi usus halus mulai setengah padat dan berakhir
dalam bentuk cair setelah melewati organ. Setelah penyerapan nutrisi selesai, cairan
sisa makanan akan melewati usus kecil dan masuk ke usus besar.

 Pankreas
Pankreas berfungsi untuk menghasilkan enzim pencernaan ke dalam duodenum
yang memecah protein, lemak dan karbohidrat. Organ ini juga membuat insulin,
meneruskannya langsung ke aliran darah.
 Hati
Hati memiliki banyak fungsi. Namun, fungsi utamanya sebagai organ pencernaan
manusia adalah memproses nutrisi yang dari penyerapan di usus kecil. Empedu dari
hati akan masuk ke usus kecil, dan memainkan peran penting dalam mencerna
lemak dan beberapa vitamin.

 Kantong Empedu
Organ ini berfungsi menyimpan dan mengkonsentrasikan empedu dari hati. Lalu
melepaskannya ke duodenum di usus kecil untuk membantu menyerap dan
mencerna lemak.

 Usus Besar
Usus besar berfungsi untuk memproses limbah dan mengosongkan usus dengan
mudah dan nyaman. Ini adalah tabung otot panjang yang menghubungkan usus kecil
ke rektum. Biasanya perlu sekitar 36 jam untuk tinja melewati usus besar.

Kotoran itu sendiri sebagian besar adalah sisa makanan dan bakteri. Bakteri “baik”
ini melakukan beberapa fungsi yang berguna, seperti mensintesis berbagai vitamin,
memproses produk limbah dan partikel makanan, serta melindungi dari bakteri
berbahaya.

 Rektum
Rektum adalah ruang lurus sepanjang 20 cm yang menghubungkan usus besar ke
anus. Fungsi organ pencenaan manusia ini adalah menerima feses dari usus besar.
Selanjutnya memberi sinyal ke tubuh bahwa ada feses yang harus keluar dan
menahan feses sampai terjadi evakuasi.

 Anus
Anus adalah bagian terakhir dari saluran pencernaan. Fungsi anus adalah untuk
mengeluarkan feses dari saluran pencernaan. Dalam hal ini, fungsi anus pada lapisan
atas berguna untuk mengenali zat buangan yang akan keluar, apakah berbentuk cair,
gas, atau padat.
3. Mengapa produksi HCL yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya gesekan
pada dinding lambung dari usus halus sehingga menimbulkan rasa nyeri?

Produksi HCL yang berlebihan dapat menyebabkan terjadinya gesekan pada dinding
lambung dari usus halus. Hal ini dikarenakan terjadinya peradangan yang disebabkan
oleh naiknya asam lambung dan mengenai dinding lambung sehingga penderitanya
akan merasa lambungnya seperti terbakar (nyeri).

Tukak lambung (peptic ulcer) merupakan kondisi di mana dinding bagian dalam lambung
mengalami luka. Sehingga lapisan perut mengalami pengikisan yang dapat menimbulkan
rasa sakit pada bagian perut yang parah. Pola makan yang tidak sehat dan tidak teratur
dapat menyebabkan penyakit ini semakin parah.

4. Hormon yang merangsang pembentukan getah lambung adalah, Jelaskan!


Hormon yang merangsang pembentukan getah lambung / getah bening adalah hormon
gastrin, diproduksi di lapisan lambung dan usus halus bagian atas. Selama proses makan,
gastrin merangsang lambung untuk melepaskan asam lambung, ini memungkinkan perut
untuk memecah protein yang masuk sebagai makanan dan menyerap vitamin tertentu.

Hormon gastrin dapat merangsang kantong empedu untuk mengosongkan simpanan


empedu dan prankeas untuk mengeluarkan enzim, Enzim empedu dan pankreas ini lah yang
membantu penyerapan makanan.

5. Jelaskan enzim-enzim yang terdapat dalam usus halus?

Terdapat beragam enzim yang terlibat dalam pencernaan pada usus halus, beberapa enzim
dihasilkan oleh pankreas dan empedu yang disekresikan ke usus. Terdapat beberapa enzim
pencernaan yang spesifik dihasilkan oleh usus halus, enzim ini berperan dalam pencernaan
protein, karbohidrat, dan lemak.

Berikut beberapa enzim yang terdapat dalam usus halus dan fungsinya :
 Maltase, mengubah maltosa menjadi glukosa.
 Laktase, mengubah laktosa menjadi galaktosa dan glukosa.
 Sukrase, mengubah sukrosa menjadi glukosa dan fruktosa.
 Lipase, mengubah lemak menjadi asam lemak dan gliserol.
 Enterokinase, mengaktifkan tripsinogen menjadi tripsin, enzim yang akan berperan
dalam pencernaan protein.
 Peptidase, mengubah polipeptida menjadi asam amino.

6. Jelaskan perbedaan antara pencernaan mekanis dengan pencernaan kimiawi?


Perbedaan antara pencernaan mekanis dengan pencernaan kimiawi terletak pada organ/
zat yang terlibat dan cara kerjanya.
 Pada pencernaan mekanis menggunakan bantuan enzim dan pada pencernaan
mekanis menggunakan gigi dan otot lambung. Pencernaan mekanis berupa
pengunyahan dan penghalusan secara fisik. Contoh pencemaan mekanis yaitu terjadi
di mulut dengan bantuan gigi atau di lambung dengan bantuan otot lambung.

 Sementara, pencernaan kimiawi berupa pemecahan zat makanan dengan enzim.


Contoh pencemaan kimiawi yaitu terjadi di mulut dengan bantuan enzim ptialin dan
di lambung dengan bantuan enzim pepsin serta renin.

7. Penyakit yang disebabkan oleh kurangnya mengkonsumsi protein?


Salah satu zat penting yang dibutuhkan manusia adalah zat protein. Manusia membutuhkan
zat protein dalam tubuhnya karena zat ini memiliki sejumlah manfaat. Bahkan, apabila
seseorang kekurangan protein dapat menyebabkan sejumlah penyakit yang berbahaya bagi
manusia, diantaranya ialah :

 Marasmus
Marasmus adalah gangguan gizi karena kekurangan sejumlah zat penting, seperti
protein dan karbohidrat. Gejala yang timbul akibat penyakit ini antara lain seperti,
kulit menua karena berkerut, lemak dan otot di bawah kulit tidak terlihat, rambut
mudah patah dan kemerahan, gangguan kulit, gangguan pencernaan seperti diare,
pembesaran hati dan sebagainya.

 Kwashiokor
Kwashiorkor adalah gangguan gizi buruk karena kekurangan protein biasa. Penyakit
ini juga sering disebut sebagai penyakit busung lapar. Sejumlah gejala yang
dirasakan oleh penderita, yakni tangan dan kaki bengkak, perut akan membuncit,
rambut mudah rontok dan patah, gangguan kulit, dan gangguan mental berupa
perubahan emosi yang sangat mencolok.

 Edema
Edema diketahui sebagai penyakit yang mengakibatkan penumpukan cairan
sehingga beberapa anggota tubuh mengalami pembengkakan. Biasanya hal ini
terjadi pada bagian tubuh tangan, kaki, dan perut. Kondisi ini bisa terjadi ketika
asupan protein untuk aliran darah tidak tercukupi dengan baik.
 Gagal Hati
Gagal hati juga menjadi salah satu penyakit kekurangan protein yang cukup
mengancam tubuh. Dikatakan bahwa tubuh yang kekurangan protein dalam jangka
waktu lama bisa mengakibatkan kerusakan pada fungsi hati. Dimana organ hati
tidak dapat bekerja secara normal akibat regenerasi sel-sel yang terdapat di
dalamnya terhambat.

Orang yang menderita gangguan kesehatan ini biasanya akan kehilangan nafsu
makan, mudah lelah, kulit dan mata yang menguning, terjadi pembengkakan pada
perut, mengalami diare, hingga kulit mudah memar.

 Apati
Penyakit kekurangan protein yang tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah
apati. Penyakit ini menyebabkan penderita mengalami emosi yang semakin tumpul.
Biasanya penderita akan menunjukkan sikap ketidakacuhan seperti dapat ditemui
pada penyakit skizofrenia dan depresi. Bukan hanya emosi, penyakit ini juga akan
mempengaruhi fungsi kognitif dan tingkah laku pada penderita.

8. Bagaimana cara membelajarkan materi system pencernaan kepada anak SD dan


media alat bantu apa yang digunakan?

Cara membelajarkan materi sistem pencernaan kepada anak SD adalah dengan menjelaskan
materi yang singkat dan mudah dipahami lalu dibantu dengan menambahkan video
pembelajaran mengenai materi sistem pencernaan manusia. Bisa juga dengan melakukan
penjelasan menggunakan beberpa alat bantu seperti :

 Gambar bagan, yang isinya terdiri dari semua organ sistem pencernaan beserta
dengan penjelasan fungsinya.

 Benda yang berbentuk organ-organ sistem pencernaan.

 Menggunakan sebuah alat peraga yang menunjukkan bagaimana fungsi dari


organ dalam sistem pencernaan manusia dapat bekerja.

Anda mungkin juga menyukai