Anda di halaman 1dari 10

ROV (Remotely Underwater Vehicle) Mini yang Murah dari Bahan bekas

untuk Pemantauan Perairan Pesisir

Teguh Andika Perkasa (C54130046)

Jurusan Ilmu dan Teknologi Kelautan – Perikanan dan Ilmu Kelautan Bogor

Institut Pertanian Bogor (IPB) Bogor

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang.

Robot bawah air pada umumnya memiliki sistem yang dapat memungkinkan
alat ini tenggelam dan mengapung, pada umumnya robot ini memiliki sensor , motor,
kamera dan cahaya dengan kegunaan pemantauan dibawah tanpa harus ada awak
didalamnya.

Pada proses pembuatan memerlukan keahlian serta pengetahuan dalam


pemograman, serta rancangan bangun dari robot agar dapat tenggelam dan
mengapung. Pada sisi lain juga membutuhkan dana yang besar dalam pembuatan,
dimana harus membeli motor dengan torsi besar, kamera , sensor dan peralaan lainya,
tapi itu semua dapat ditapis, karena banyak barang bekas dan barang sehari – hari
yang dapat digunakan tanpa harus mengeluarkan dana yang besar untuk membeli
peralatan tersebut, serta tidak harus perlunya keahlian khusus dalam melakukan
pemograman serta merancang bangun robot jelajah bawah air ini.

Pada projek ini akan dibuat sebuah ROV yang murah dari bahan bekas dan
barang sehari hari yang dapat ditemukan.

B. Rumusan Masalah.

Robot mini jelajah bawah air ini dibuat dengan bahan yang murah dari bahan
bekas dan bahan yang dapat ditemukan sehari – hari. Dari permasalahan ini dapat
dijelaskan permasalahan yang harus diselesaikan dalam projek ini adalah bagaimana
cara membuat ROV murah ini dan bagaimana sistem kerjanya di wilayah pesisir.
C. Batasan Masalah.

Agar Projek ini dapat berjalan lancar, dan tidak melebar dari judul maka
dibutuhkan batasan masalah, dimana batasan masalah yang dimaksud adalah,
proses pembuat ROV murah ini dilakukan di rumah, serta pengujian dilakukan
didalam kolam yang tenang dengan semuanya dalam biaya yang sesuai dengan
judul.

D. Tujuan.

Tujuan utama dari projek ini adalah, untuk membuat robot mini jelajah bawah
air yang murah dari bahan bekas dan bahan sehari hari yang dapat ditemukan
tampa harus mengeluarkan biaya yang besar.
Manfat yang didapatkan dengan adanya pengembangan lebih lanjut dalah
sebagai berikut:
1. Mempermudah pemantauaan untuk wilayah pesisir dengan biaya murah
2. Memberikan edukasi tentang pentingnya potensi wilayah pesisir dengan
ROV murah
3. Mempermudah siapa saja bisa membuat teknologi ini dengan tujuan
edukasi tentang perikanan dan kelautan.
E. Metodologi.

Meotodologi yang digunana pada projek ini adalah mencari , membuat dan
menjalankan ROV murah ini, pada gambar 1.1 dibawah ini :

Pencarian
bahan

Perakitan
semua
kompnen
Uji coba
dikolam

Melakukan survei
BAB II

TEORI DASAR

A. Sistem Pensaklaran

Mekanisme saklar atau sitching dalam elektronika dibagi menjadi dua bagian
yaitu ;
1. Saklar secara mekanik/ analog
2. Saklar secara digital

Sistem saklar secara mekanik/ analog

Sitem saklar yang menggunakan piranti mekanika untuk meneruskan sinya


dari suatu titik ke titik yang lain dalam sirkuit elektronika contoh Relay, swicth SPST
(single pole single throw), dan DPDT ( double pole double throw), dimana dalam
sistem saklar secara analog mempunyai respon time yang lambat karena dioperasikan
secara manual.

Sistem saklar analog digunakan untuk kepentingan pensaklaran yang tidak


secara otomatis. Dimana saklar analog bersifat praktis, tidak perlu melakukan
pengontrolan terhadap piranti lain secara elektronika.

Pada projek ini penulis menerapkan prisip kerja saklar analog terhadap
pengontrolan ROV Murah , dimana prinsip kerja yang diterpkan adalah prinsip kerja
RELAY.
Signal
ac

lam
p

Triger

Ket : pada prinsip kerja ini apabila tegangan masuk yaitu berupa battery maka , kumparan
yang berada pada bagian bawah akan menarik panah bagian bawah ke bagian kumparat
sehingga akan mengidupkan lampu begitu juga sebaliknya apabila triger dicabut.
BAB III

PROSES dan PEMBUATAN

A. Instrumentasi mekanik

Pada sub bab instrumentasi mekanik ini akan dibagi menjadi beberapa bagaian
pembahasan yaitu:

1. Desain ROV Murah.

Desain ROV yang dibuat berdasarkan dari referensi yang telah didapatkan
sehingga menjadi acuan untuk membuat ROV murah ini.

2. Pembuatan ROV Murah.

Proses pembuatan ROV yang akan dijelaskan yaitu bagaimana pembuatan


ROV dari bahan mentah hingga jadi bentuk ROV.

3. Sistem jalan.

Pada tahap ini kan dibahas cara manufer di dalam air , baik dalam mengapung
tenggelam , melayang , maju , mundur dan berbelok.

1.1. Desain ROV Murah

Pada pembuatan desain ROV Murah ini dibuat berdasarkan refrensi yang
didapatkan pada permodelan ROV yang biasanya yang berbentuk kotak, dan
berongga. Terlihat dari beberapa referensi bahwa umunya beberapa desains dari
ROV dapat melakukan manufer, begitu juga dengan ROV murah ini juga dapat
melakukan manufer, sesuai dengan referensi.
Desain ROV murah ini terlihat seperti gambar 1.2

Sumber : seapeth dokumenter


2.1. Pembuatan ROV Murah

 Pada tahap ini dibutuhkan beberapa bahan bekas dan bahan sehari – hari yang
dapat digunakan untuk membuat ROV murah ini sebagai berikut :

Tabel 1.

NO Peralatan yang dibutuhkan


1 CAT 5 kabel ( kabel 5 warna )
2 Sterofoam , atau bisa di ganti karet bekas
3 Jaring ayakan pasir yang sudah tidak terpakai
4 Pipa sebagai rangaknya ( 4 pipa ukuran 25 cm , 10 pipa ensel (siku) , dan 4 buah pipa
segitiga.
5 3 propeler , bisa dibuat dari botol air mineral bekas
6 3 besi sambungan ke motor
7 6 buah baut atau bisanya kacang kacang kalau di toko bangunan
8 3 gagang atau engsel yang berguna untuk mengikat motor
9 3 motor DC , atau bisa gunakan motor tamia bekas
10 baut seperlunya
11 4 switches , dimana ada yang 3pin 2 buah (switch yang berwarna marah pin nya), dan
6pin 2 buah ( yang bewarna hitam pin nya ) gunakan swicth doble probe
12 Red dan black wire
13 Aligator clips
14 Fuse holder
15 Fuse
16 Pipa kecil untuk meneteskan cairan plastik yang kedalam motor agar motor tidak basah
kena air
17 Solder
17 Botol film yang sudah tidak terpakai
18 Obeng
19 Alat bantu gunting dan bor
20 Camera bekas atau camera bekas cctv yang tidak digunakan
21 Kabel spiker , diaman berguna sebagai konesi antar baterai dengan objek ( penghubung
catu daya
22 Isolasi listrik
23 Apoxy , zat kimia yang digunakan untuk pelindung dari motor agar kedap air
 Tahapan proses perakitan ROV Murah :

1. Pertama rangkailah komponen pipa tersebut seperti ilustrasi berikut :

Pastikanlah atau kasi


lokasi titik pada
kedudukan motor di
bahagian belakang ,
dan ditengah.

Pasanglah pipa segitiga


tersebut diatara tautan
pipa yang sudah di
potong untuk yang
Pasanglah angkel setiap sudut sambungan
pendek (2,5 cm) dan
yang panjang (4cm).

Sambunglah sterofoam dengan


pipa juga dengan ukuran pajang
pipa yang di potong ( 4cm ) dimana
sterofoam berguna sebagai daya
apungnya.

2. Setelah melakukan perakitan maka akan dibuat sambungan sebagai


penggeraknya adapun urutanya sebagai berikut
 Pertama sediakan projek box , dimana bisa digunakan
kardus yang berbentuk kotak atau kotak plastik yang
berbentuk kotak, selanjutnya lubangilah sesuai dengan
gambar berikut :
Ilustrasi.

Lubangilah bagian atas kotak ,


Lubangilah bagaian depan kotak dan
dimana pada bahagian ini akan di
harus seajajr dengan lubang yang
letakkan switch yang memiliki (6pin)
berada diatasnya, dimana pada lubang
ini akan diletakkan (3pin)

 Selanjutnya sambungkan fuse holder lalu potong


Bagian yang diantaranya dengan samapanjang antaranya , lalu
disolder sambungkan dengan pellah speaker kabel dan
sambungkan satunya dengan fuse holder seperti ilustrasi
berikut:
Fuse holder sudah
disambungkan lalu
potong sesuai kan
panjannya

Sambungkan
dengan kabel
speaker lalu
disolder
Pada bagian
ini letakan
aligator klip
black
Dan pada
bagian ini
letakan aligato
Ket : klip warna
merah
Pada bahagian empat kabel yang bewarna merah dan hitam adalah kabel red and black yang
sudah dipotong sama panjang dan dihubungkan sesuai dengan dimana jalur dari aligator klip.

 Selanjutnya sambungkan kabel red and black yang sudah


dipotong sama panjang dengan switch sebagai ilustrsi
berikut
:
Swicth double probe yang
digunakan ( 3pin)

(NC)normali
close diaman
yang akan
disambungkan
sebagai ground
(C ),
adalah warna
konek
hitam .
si ke (NO) normali
motor open,
or merupakan
kaberyang
pertama yang
bewarna merah
disambungkan

Kabel yang akan


disambungkan ke C
adalah kabel warna Sambungkan kabel
orange dari cat 5 cable putih ke bahagian
swith yang kedua

Ket :

Sama halnya dengan (6pin) pemaangan kabel, dimana bagian (NO1) disambungkan kabel
warna merah dan (NO2) disambungkan dengan kabel hitam, selanjutnya ada (NC1) dan
(NC2) adanya perobekan pada kabel cat 5 cable yang bewarna biru dan disambungkan denga
yang putih ke( NC2) , selanjutnya yang biru disambungkan ke C untuk menyatukannya.
 Pada tahap selanjutnya siapkan motor dan sambungkan
kabel yang yang empat tadi sesuai kan kutubnya , dimana
yang berwarna merah adalah kutub positif dan yang
berwarna hitam adalah kutub negative , selanjutnya
motor , dimasukan kedalam botol film dan di dalam botl
fil diisi dengan apoxy dan tunggu kering , selanjutnya
pasang besi panjang kecil tersebut dengan propeler yang
sudah dibuat dari botol airmineral
 Selanjutnya pasanglah motor ke rangakain body dan
pastikan kabelnya diikan dengan pengikat kabel agar ,
kabel tersebut tidak memisah dari tempatnya
 Maka ROV Murah siap dijalan.

BAB IV

HASIL PEMBAHASAN

A. Hasil Projek

Pada projek kali ini didapatkan bahwa ROV yang ukurannya mini dengan
beban yang tidak berat dan , ROV ini digunakan untuk mekakukan survei di sekitar
pesisir pantai dan ROV ini juga mampu manuver dengan baik ini disebebkan karena
body yang ringan dan tidak , terlalu beratnya beban mengakibatnya kerja dari motor
tidak terlalu berat.
Pada projek ini masih adanya kekurangan yaitu kamera yang akan dicari dai
bahan yang tidak digunakan sangatlah susah, maka dari itu penulis tidak
mencantumpa giaman sistem dan algoritnya dari pemasangan kamera.

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Pada projek kali ini dapat disimpulkan bahwa , ROV murah dapat melakukan
maufer dengan baik, disebabkan karena ukuran yang mini dan penggunaan motor
yang tidak menggunakan torsi besar sehingga dapat seimbang didalam air.
B. Saran
Pada projek kali ini masih banyak kekurangan dimana penulis tidak,
mencantumkan algoritnya dan rankaingan dari kamera ini disebabkan oleh,
keterbasan penulis dalam melakukan projek dalam waktu yang singkat. Dan
mudah – mudahan hasil makalah penulis dapat berguna dikemudian harinya.

DAFTAR PUSTAKA

R. Bachmayer, S. Humphris, dkk. 1999.” A

New Remotely

Operated Underwater Dynamics for Wynamics

and Control

Research.

Robinson, H. and Keary, A. (2000) : Remote

Control of Unmanned Undersea Vehicle,

International Unmanned Undersea Vehicle

Symposium

Rutherford, k : Evolution of an AUV design

strategy, university

of Southampton

Smallwood, D., Bachmayer, R., and

Whitcomb, L. (1999) : A New Remotely

Operated Underwater Vehicle for Dynamics

and Control Research, International

Symposiumon Unmanned Untethered

Submersible Technology.

Anda mungkin juga menyukai