Anda di halaman 1dari 2

LEARNING JOURNAL

Program Pelatihan : Pelatihan Dasar CPNS


Angkatan : XXIV
Nama Mata Pelatihan : Analisis Isu Kontemporer
Nama Peserta : Dina Sonya Tambunan
Nomor Daftar Hadir : 08
Lembaga Penyelenggara
Pelatihan : BPSDM Provinsi Kalimantan Timur

A. Pokok Pikiran
Definisi isu menurut KBBI adalah masalah yang dikedepankan (untuk ditanggapi). Isu
adalah topik atau pokok permasalahan yag diikuti fakta dan data. Berbeda dengan gosip
yang merupakan obrolan tentang orang lain dan biasanya bersifat negatif atau berbeda juga
dengan rumor yaitu cerita yang tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Kontemporer artinya benar terjadi, akan terjadi, atau sedang terjadi, sedang menjadi
perhatian orang banyak atau merupakan berita hangat.

Isu kontemporer adalah masalah atau pokok persoalan yang benar terjadi atau akan terjadi
dan sedang menjadi pembicaraan orang banyak.

Jadi analisa isu kontemporer adalah masalah yang dikedepankan yang saling berhubungan
dan dapat dipertanggungjawabkan untuk ditanggapi denngan menggunakan metode
tertentu.

Dalam kegiatan latihan dasar ini, kita perlu mampu menetapkan isu. Kemampuan itu bisa
dengan tiga cara yaitu, enviromental scanning, problem solving dan analisis.
Kriteria isu kontemporer harus meliputi syarat berikut:
1. Aktual/terjadi/akan terjadi : sedang hangat dibicarakan, akan terjadi dalam waktu dekat
2. Problematik : menyimpang dari harapan, ketentuan atau standar dan harus dicari
penyebab dan penyelesaiannya.
3. Kekhalayakan : menyangkut orang banyak atau masyarakat
4. Kelayakan : logis, pantas, realistik, sesuai dengan tugas/hak/kewenangan dan tanggung
jawab.
Langkah analisa isu/masalah :

1. Menemukan bahwa terdapat masalah (problem)


2. Menentukan sumber permasalahan (root causes)
3. Menciptakan kalimat isu
Cara menemukan masalah (instasional):
1. Hasil analisa situasi, dengan mengamati sekitar
2. Informasi tentang sumber daya yang ada yang dimiliki
3. Dokumen-dokumen tentang peraturan serta kebijakan yang berlaku

B. Penerapan
Untuk menerapkan materi Analisis Isu Kontenporer diperlukan, saya perlu memperhatikan,
mencari dan menggali permasalahan yang ada di sekolah sesuai dengan tupoksi saya sebagai
Guru BK. Setelah itu saya harus mengidentifikasikan masalah tersebut dan memilih isu yang
saya pilih untuk saya angkat dan menyelesaikan masalahnya. Di materi ini, dijelaskan
bagaimana saya bisa mengidentifikasi masalah, menetapkan masalah yang ingin
diselesaikan dan menggali lebih dalam penyebab-penyebab dari isu tersebut. Saya juga jadi
lebih memahami menggunakan kalimat isu agar lebih tepat sasaran saat aktualisasi dan
mempresentasikannya. Misalnya, di instansi saya, peserta didik belum mengenal dan
memahami peran serta fungsi dari Guru BK, karena sebelumnya belum pernah ada Guru
BK, layanan BK ditangani oleh guru Agama dan guru Seni Budaya, kurangnya upaya pihak
sekolah memperkenalkan BK. Penyebab lain karena tidak ada jadwal khusus Layanan BK
dan terkendala pembelajaran jarak jauh.

Anda mungkin juga menyukai