Anda di halaman 1dari 3

Nama : Putra Adythia Erjon

NIM : 22233057

Dosen : Dr.Wahidul Basri M.Pd

Prodi : Manajemen Pajak

Matkul : Pendidikan Kewarganegaraan

UNIVERSITAS NEGRI PADANG

2023

1. Pemerintah menyatakan bahwa Indonesia adalah negara hukum, oleh karena itu dalam
kehidupan berbangsa dan bernegara hukum harus ditegakkan secara adil.. Jelaskan dengan
memberi contoh "Mengapa diperlukan penegakan hukum yang berkeadilan"

Jawaban :

1. Demi mencapai pelaksanaan hukum yang normal, damai & tidak terjadi pelanggaran.

2. Tidak merugikan pihak tertentu.

3. Menunjukkan ketegasan dari pelanggar agar memberi efek jera.

4. Mengurangi tingkat kejahatan dengan memberlakukan hukum secara adil.

5. Supaya dapat terciptanya keadilan dan ketertiban dalam masyarakat.

Contoh etika penegakan hukum yang berkeadilan adalah pemberian vonis yang adil bagi
para pelaku koruptor. Sebagai pihak yang telah mengkhianati kepercayaan rakyat, para
koruptor harus dihukum berupa sanksi yang tegas serta dicabut hak politiknya.

2. Jelaskan dengan memberi contoh apa hakikat dan penting penegakan hukum yang
berkeadilan.
Jawaban : Pentingnya perlindungan dan penegakan hukum adalah untuk menciptakan tatanan
masyarakat yang adil, damai yang sejahtera dengan tanpa adanya pelanggaran HAM dan
pelanggaran hukum lainnya seperti pembunuhan, penipuan dan lain sebagainya.

Contoh : Adanya sanksi yang tegas bagi orang yang melanggar hukum.

Pihak berwajib menjatuhkan hukuman sesuai dengan Undang-Undang.

3. Dalam teori tujuan negara, pada umumnya ada 4 (empat) fungsi negara yang dianut oleh
negara-negara di dunia. Jelaskanlah keempat fungsi negara tersebut

Jawaban :

 yakni untuk melaksanakan ketertiban dan keamanan,


 fungsi kemakmuran dan kesejahteraan,
 fungsi pertahanan dan keamanan serta
 fungsi menegakkan keadilan.

Fungsi pengaturan dan ketertiban sangat penting dalam mencegah bentrokan-


bentrokan maupun pertikaian yang mungkin timbul dalam masyarakat.
Fungsi kemakmuran dan kesejahteraan memiliki makna negara berupaya agar
masyarakat dapat hidup sejahtera, terutama di bidang ekonomi dan sosial masyarakat.
Sedangkan fungsi pertahanan dan keamanan diperlukan untuk menjaga
kemungkinan terjadinya serangan dari luar.
Fungsi keadilan memiliki makna negara harus dapat menegakkan hukum secara
tegas dan tanpa adanya unsur kepentingan tertentu menurut hak dan kewajiban yang
telah dikontribusikan kepada bangsa dan negara.

4. Silakan diamati kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara saat ini. lalu
kemukakan pendapat/argumen saudara tentang "Tantangan penegakan Hukum yang
berkeadilan di Indonesia saat ini"

Jawaban : Penyebabnya antara lain, pertama rendahnya kualitas hakim, jaksa, polisi dan
advokat; Kedua, Tidak diindahkannya prinsip the right man in the right place; Ketiga,
rendahnya komitmen mereka terhadap penegakan hukum; Keempat, tidak adanya mekanisme
penegakan hukum yang terintegrasi, baik dan moderen; Kelima, kuatnya pengaruh dan
intervensi politik dan kekuasaan ke dalam dunia caturwangsa, terutama ke badan kepolisian,
kejaksaan dan kehakiman; Terakhir hal yang kuatnya tuduhan tentang adanya korupsi dan
organized crime antaranggota penegak hukum dengan tuduhan mafia peradilan.

Anda mungkin juga menyukai