Anda di halaman 1dari 3

RANCANGAN EKSTRAKURIKULER

DI SEKOLAH DASAR

Dosen ;
Ni Nyoman Tri Wahyuni,S.Pd.H.,M.Pd

Oleh :
Nama : Agus Sutanto
Kelas : B1 PGSD
Nim : 2011031044

B1 SIANG DENPASAR
UNIVERSITAS HINDU DHARMA NEGERI I GUSTI BAGUS SUGRIWA DENPASAR
FAKULTAS DHARMA ACARYA
PRODI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
2023
RANCANGAN EKSTRAKURIKULER DI SEKOLAH DASAR

1. Drumband / Marchingband
Rasional : ektrakurikuler siswa SD yang kegiatannya adalah memainkan alat musik
secara bersama-sama dan umumnya dilakukan sambil berpawai. Dalam kegiatan ini,
masing-masing anak akan memegang satu alat musik yang harus dimainkannya.
Tujuan :
1. Membentuk karakter positif siswa sesuai dengan minat dan bakat mereka
2. Membuat siswa menjadi lebih aktif sehingga tidak minder atau pemalu
3. Mendidik siswa agar dapat bersosialisasi dengan baik
4. Mengajarkan siswa untuk dapat bekerja sama sebagai tim dan kelompok
5. Menanamkan dan menumbuhkan perasaan familiar dan senang anak terhadap suara
musik.
6. Siswa mampu memainkan beberapa alat musik.
7. Melatih kerja sama siswa dalam memainkan sebuah lagu.
8. Membuat siswa semakin terampil menggunakan tangan kanan dan kiri.
Deskripsi :
1. Membuat kelas marchingband dan mendata siswa yang berminat melalui pendaftaran
2. Siswa yang mendaftar adalah siswa dari kelas 3,4,5
3. Pembagian tugas dalam memainkan alat musik oleh pembimbing
4. Latihan marchingband dilakukan 2 kali dalam seminggu
5. Pengadaan seragam marchingband oleh sekolah
6. Marchingband dapat tampil atau diundang oleh warga sekitar saat mempunyai hajatan
seperti penikahan dan khitanan
7. Marchingband akan ikut serta dalam pawai bersama masyarakat dalam memperingati
HUT RI saat tanggal 17 Agustus.
2. Sepak Bola
Rasional : Ekstrakurikuler yang ada di Sekolah Dasar yang mewadahi siswanya untuk
mengembangkan minat dan bakatnya dalam bidang olahraga sepak bola.
Tujuan :
1. Siswa mampu memperdalam dan memperluas pengetahuannya dalam sepak bola
2. Siswa menyalurkan minat, dan bakatnya dalam sepak bola, dapat meningkatkan
prestasinya melalui kompetisi
3. Menyiapkan siswa dalam langkah awal mengejar cita citanya menjadi pemain sepak
bola
4. Menciptakan pemain muda sepak bola lebih dini.
Deskripsi :
1. Membuka pendaftaran kelas ekstrakurikuler sepak bola dikelas 3,4,5.
2. Pemberian materi tentang teknik sepak bola dari teori ke praktek
3. Pemberian pemahaman tentang strategi sepak bola
4. Mengadakan sparing
5. Turut mengikuti kompetisi sepak bola tingkat pelajar SD yang diselenggarakan pihak
manapun
6. Mengikuti perlombaan POPDA ( Pekan Olahraga Pelajar Daerah )
7. Membimbing dan mengarahkan siswa untuk mengikuti SSB untuk pelatihan yang
lebih professional untuk menjadi pemain sepak bola.

Anda mungkin juga menyukai