Anda di halaman 1dari 1

Selain efisien, tanaman cabai di pot juga bisa diletakkan di mana saja bahkan di

sudut-sudut di dalam rumah. 

Menanam cabai sendiri juga bikin Anda tak perlu khawatir ketika harga cabai sedang
tinggi. 

Mengutip buku Budidaya Cabai: Panen Setiap Hari yang ditulis oleh Prof Dr Ir
Muhamad Syukur, SP, MSi, Dr Rahmi Yunianti, SP, MSi, dan Rahmansyah Dermawan SP,
MSi (2014), langkah menanam tanaman cabai adalah sebagai berikut: 

1. Menyiapkan wadah 

Tanaman cabai bisa ditanam di pot atau wadah-wadah lain, seperti polibag, plastiik,
kaleng bekas, drum, atau ember. 

Hal terpenting yang perlu diperhatikan ketika menyiapkan wadah adalah memastikan
wadah tersebut telah diberi lubang pada bagian dasarnya dan dapat bertahan selama
lima hingga enam bulan. 

Lubang tersebut berguna sebagai drainase agar air tidak menggenang di dasar wadah
sehingga menyebabkan akar dan batang busuk. 

Adapun spesifikasi wadah yang dibutuhkan antara lain: 

Berdiameter minimal 20 cm. Pastikan lubang di dasar pot berjumlah empat hingga
delapan lubang. Anda bisa melubanginya menggunakan paku dengan diameter lubang
lebih kurang 1 cm. 

Jika menggunakan wadah bekas, usahakan membersihkannya terlebih dahulu.

2. Menyiapkan media tanam 

Gunakan tanah dengan lapisan atas yang subur, gembur, dan banyak mengandung bahan
organik. 

Pasir memiliki beberapa keunggulan sebagai media tanam karena mudah digunakan dan
dapat meningkatkan aerasi serta drainase media. 

Pasir yang digunakan harus yang memiliki butiran agak kasar dan lebih besar. Ini
dimaksudkan untuk membantu sirkulasi udara dan membuang kelebihan air.  Sayangnya,
kelemahan media tanam pasir adalah memerlukan penyiraman dan pemupukan yang
intensif sehingga perlu dikombinasikan dengan media tanah dan pupuk kandang. 

Sekam padi bakar umum digunakan sebagai campuran media tanam. Fungsinya adalah
untuk menyimpan air atau unsur hara, porositas tinggi, sistem aerasi, dan
drainasenya yang baik. 

Kelebihan sekam bakar adalah tidak memerlukan sterilisasi karena patogen penyebab
penyakit telah mati selama prosees pembakaran. 

Anda mungkin juga menyukai