Anda di halaman 1dari 2

Komunikasi Pariwisata melalui Channel YouTube (Studi Etnografi Virtual tentang Keberadaan

Video Wonderful Indonesia “Labuan Bajo” di Channel YouTube Indonesia.Travel)

Alasan pemilihan kasus karena pada zaman sekarang ini keberadaan YouTube menjadi media yang
dipilih oleh khalayak. Tidak mengherankan jika banyak orang yang mencari sesuatu hal melalui
saluran YouTube. Salah satu yang dicari oleh banyak orang adalah informasi pariwisata atau tempat
liburan. Dan salah satu saluran YouTube yang menyediakan informasi tersebut adalah Indonesia.
Travel, dimana video-video yang diunggah mengundang banyak komentar dari netizen. Atas hal
tersebut, penulis menjadi tertarik untuk menganalisa komentar netizen terkait isi video tersebut.
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, penulis menggunakan penelitian kualitatif dengan tradisi
penelitian etnografi virtual.

Jurnal tersebut menggunakan metode penelitian kualitatif yang bersifat empiris (dapat diamati oleh
panncaindera dan sesuai dengan kenyataan), selain itu data juga tidak didasarkan pada ukuran yang
sistematis, tetapi berdasarkan ungkapan subjek penelitian, sebagaimana yang dikehendaki dan
dimaknai oleh subjek penelitian.

Selain menggunakan penelitian kualitatif, peneliti juga menggunakan penelitian etnografi virtual
yang dimana metode ini dilakukan untuk melihat fenomena sosial dan kultur pengguna di ruang
siber. Etnografi virtual mempertanyakan asumsi yang sudah berlaku secara umum tentang internet,
menginterpretasikan sekaligus reinterpretasi internet sebagai sebuah cara sekaligus medium yang
digunakan untuk berkomunikasi.

Pertanyaan dalam penelitian “mengapa jumlah penonton YouTube meningkat sedangkan jumlah
penonton televisi berkurang?”, “mengapa orang-orang lebih tertarik menonton melalui Youtube
dibandingkan TV?”

Hasil penelitian hadirnya video Wonderful Indonesia “Labuan Bajo” di channel YouTube
Indonesia, ternyata telah membuat netizen merasa bangga dengan Indonesia. Hal ini terbukti dari
komentar-komentar yang disampaikan netizen di kolom komentar terkait video tersebut. Selain itu
juga telah mengundang kepedulian dari masyarakat untuk terus memajukan pariwisata Indonesia.
Hal ini terbukti dati masukan-masukan yang positif pada kolom komentar terkait video tersebut, dan
yang terakhir hadirnya video Wonderful Indonesia “Labuan Bajo” ternyata telah mengundang
banyak komentar netizen dari mancanegara, dan Indonesia patut bangga akan hal tersebut.
Dari hasil penelitian jurnal tersebut, kesimpulan yang diperoleh adalah ada beberapa komentar dari
netizen terkait komunikasi pariwisata melalui video Wonderful Indonesia “Labuan Bajo” di channel
YouTube Indonesia. Travel adalah:
a. Sebagian besar netizen memberikan komentar positif terkait video tersebut, dan ini mencakup
pujian, masukan, keinginan, dan harapan
b. Video Wonderful Indonesia “Labuan Bajo” di channel YouTube Indonesia.Travel ternyata telah
mengundang banyak komentar netizen dari mancanegara
c. Ada komentar netizen yang berupa kritikan, tetapi ini bukan mengkritik video Wonderful
Indonesia “Labuan Bajo” di channel YouTube Indonesia.Travel, melainkan mengkritik perilaku
orang Indonesia yang gemar berwisata ke luar negeri.

Anda mungkin juga menyukai