Anda di halaman 1dari 3

VISI PRIBADI DALAM KONTEKS SMART ASN

Nama : Tri Laela Wulandari, S.Pi., M.Si


NIP : 199601302022032018
Instansi : Universitas Khairun
Kelompok : II
Fasilitator : Widiawati Walangdi, SKM, M.Si

A. VISI DAN ROAD MAP SMART ASN


SMART ASN memiliki 8 nilai yaitu integritas, nasionalisme, mampu berbahasa asing,
menguasai IT, berjiwa melayani, profesionalisme, memiliki jiwa enterpreneurship,
dan memiliki jaringan luas. Sebagai dosen kita harus menerapkan SMART ASN di
lingkungan kampus dikarenakan dosen dituntut untuk kreatif dalam mengikuti
perubahan sebagai landasan dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang
didalamnya terdapat Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Kepada Masyarakat.
Oleh sebab itu, saya sebagai dosen di Departemen Pemanfaatan Sumberdaya
Perikanan, Universitas Khairun memilki visi pribadi berdasarkan nilai SMART ASN
adalah sebagai berikut:
1. Mencerdaskan dan membentuk karakter mahasiswa yang saya ajar supaya
mereka dapat menjadi agent of change di masa depan.
Hal tersebut diperlukan karena mahasiswa merupakan masa depan bangsa, namun
karakteristik mahasiswa di Prodi yang saya ajar masih kurang memiliki motivasi yang
tinggi untuk melakukan perubahan untuk dirinya sendiri agar dapat maju dan bersaing.
Mereka cenderung menerima keadaan dan tidak ingin berbuat lebih untuk perubahan.
Hal tersebut berkaitan dengan nilai berjiwa melayani, integritas, dan nasionalisme.
Seperti yang kita tahu dosen harus memberikan pendidikan yang terbaik bagi
mahasiswanya baik dari sisi materi pembelajaran maupun motivasi. Peta jalan untuk
mencapai visi tersebut adalah dengan 2 cara, yang pertama yaitu dengan selalu
memberikan motivasi dan dukungan kepada mahasiswa agar mereka memilki
motivasi dari diri mereka sendiri untuk melakukan perubahan (Gambar 1).
Selanjutnya yaitu dengan menjadi dosen yang berprestasi, hal tersebut dibutuhkan
agar mereka dapat menjadikan kita role model yang dapat dicontoh sehingga mereka
dapat bersemangat untuk melakukan hal yang sama. Apabila hal tersebut
dilaksanakan maka mahasiswa dapat tumbuh motivasi mereka untuk menggapai
cita-cita, menjadi mahasiswa yang berprestasi dan dapat menjadi agent of change di
masa depan.

Gambar 1. Peta Jalan mencerdaskan dan membentuk karakter mahasiswa

2. Menjadi dosen yang mampu berbahasa asing


Seperti yang kita tahu menjadi seorang dosen diharuskan menguasai bahasa asing
contohnya Bahasa Inggris, hal tersebut karena pada era 5.0 semua serba globalisasi
dimana penguasaan bahasa asing sebagai sarana komunikasi. Penguasaan bahasa
asing diperlukan seorang dosen untuk melakukan kerjasama dengan perguruan tinggi
di luar negeri untuk kerjasama riset dan kepentingan lainnya. Selain itu, dengan
menguasai bahasa asing kita dapat melanjutkan pendidikan di luar negeri dan
kesempatan mendapatkan beasiswa menjadi tinggi. Oleh sebab itu, saya ingin menjadi
dosen yang dapat berbahasa asing sebagai upaya pengembangan diri untuk kebaikan
kampus dan negara. Sebagai upaya untuk mewujudakan hal tersebut hal pertama yang
saya lakukan adalah mulai menerapakan penggunaan bahasa inggris di kehidupan
sehari-hari agar terbiasa pengucapannya (Gambar 2). Selanjutnya belajar bahasa
inggris dengan otodidak atau les di lembaga bahasa inggris. Tahap selanjutnya adalah
saya aktif mengikuti kegiatan yang memerlukan bahasa inggris agar saya percaya diri
menggunakan bahasa inggris. Apabila itu terus saya lakukan, saya percaya saya bisa
menjadi dosen yang memilki kemampuan bahasa asing khususnya bahasa inggris.
Gambar 2. Menjadi dosen yang mampu berbahasa asing

B. ACTION PLAN PNS


Jenis Kegiatan Minggu ke-
1 2 3 4
Mengisi mata
kuliah
Pembimbingan
Mahasiswa
Mengikuti
pelatihan dan
seminar
Menyiapkan
Rancangan
Pengabdian
Masyarakat
Menulis Jurnal

Anda mungkin juga menyukai