Anda di halaman 1dari 3

Nama : Rina Dwi Astuti

Unit : SDIT BIAS KLATEN

KOMITMENKU UNTUK SUKSES GRAND EDUTOUR

A. LATAR BELAKANG
Senang sekali ada kesempatan emas datang kembali, membersamai anak-anak
hebat SIBI BIAS mereguk ilmu, karena Nabi perintahkan kita, jika ingin selamat di
dunia dan akhirat maka pelajarilah ilmu. Tanpa ragu segera aku daftar OPREC GRAND
EDUTOUR, dengan harapan bisa bergabung dalam kepanitiaan sebagai Panitia Pusat.
Belajar dengan metode Learning by Doing tentu saja sangat menyenangkan,
karena anak terlibat langsung dalam proses belajar. Dalam hal ini tentu saja dibutuhkan
tahap-tahap persiapan, pelaksanaan dan evaluasi dari panitia pusat yang sangat
berkompeten mensukseskan acara besar ini.
Dengan bekal pernah menjadi pendamping edutour, semangat dan mempunyai
dedikasi tinggi pada kesuksesan belajar siswa, saya sangat berkomitmen untuk ikut
berkiprah menjadi petarung tangguh pada event berskala nasional ini.
Dibutuhkan kompetensi tinggi agar GRAND EDUTOUR SD Jaringan Sekolah
BIAS Indonesia 2023 ini berjalan sesuai target-target yang diharapkan. Pengalaman
pernah menjadi pengampu kelompok edutour, tentu saja bisa secara langsung ikut
merasakan proses-proses yang dilalui peserta dalam setiap tahapannya.

B. INTI
Menjadi Panitia Pusat Grand Edutour merupakan kesempatan besar bagi saya
untuk bisa terus belajar dalam sebuah team. Berkontribusi penuh atas tenaga, pikiran,
dan ide-ide cemerlang yang sangat dibutuhkan bagi kesuksesan pencapaian target-target
pembelajaran siswa.
Panitia Pusat sebagai pemegang tanggung jawab penuh atas suksesnya
pelaksanaan program ini, dibutuhkan sumber daya manusia yang tangguh, berwawasan
luas, pahan visi misi, peka, dan solutif atas permasalahan-permasalahan yang bisa saja
timbul dalam setiap tahap-tahap kegiatan. Memberikan suasana yang kondusif bagi
siswa-siswa jaringan dalam melaksanakan program Grand Edutour ini.
Memiliki pengetahuan yang detail tentang destinasi-destinasi bermutu di Jakarta
dan Bandung, mutlak diperlukan, sehingga tidak gamang dalam menentukan Langkah-
langkah strategis yang dibutuhkan. Penah menjadi pengampu kelompok semakin
menambah kuat rasa empati terhadap permasalahan-permasalahan yang mungkin timbul
di kalangan siswa. Sehingga akan senantiasa berpihak pada siswa dalam memberikan
solusi-solusi permasalah, tentu saja tetap dengan memegang target-target pembelajaran
yang harus dicapai oleh siswa.
Up grade keterampilan, kerja cerdas dalam team, untuk mengelola sebuah event
besar seperti Grand Edutour ini sangatlah diperlukan, tentu saja semangat untuk terus
berjuang dan belajar untuk pencapaian visi dan misi kegiatan mutlak harus dimiliki oleh
personalia dalam kepanitiaan pusat. Siswa yang disiplin, namun tetap bahagia
merupakan bingkai yang harus senantiasa menjadi patokan bagi panitia pusat, sehingga
event besar ini akan tetapada di jalurnya yaitu memberikan hasil akhir pencapaian target
pembelajaran, jadwal-jadwal kegiatan terlaksana sesuai agenda, dengan tetap
memperhatikan kenyamanan dan keselamatan siswa.

C. Kesimpulan
Komitmen pencapaian target edutour bagi siswa adalah hal pokok yang harus
senantiasa menjadi motivasi bagi panitia pusat dalam menjalankan tugas dan fungsinya.
Penguasaan ilmu untuk senantiasa menjaga kesehatan fisik, jiwa, dan psikolgis siswa
harus menjadi point utama. Begitu besar amanah dan tanggung jawab panitia pusat
sebagai penjaga gawang goal event besar ini, menjadikan saya terpanggil untuk menjadi
bagian dalam kerja sama team untuk ikut berjuang, menjadi pembelajar, dan petarung
tangguh. Inilah yang membuat saya antusias dan termotivasi untuk berpartisipasi ikut
mengambil peluang dalam kompetisi OPREC GRAND EDUTOUR, sebagi pengalaman
berharga yang mungkin tidak akan datang lagi kesempatan emas ini untuk yang kedua
kalinya.
Dengan ikhtiar teriring doa kepada Allah swt. semoga Allah senantiasa
memberikan kesehatan fisik dan jiwa, kemudahan untuk bergerak dan berjuang bersama
seluruh panitia pusat, untuk membersamai anak-anak BIAS generasi emas Indonesia,
demi kejayaan Islam. Aamiin Ya Rabb.

Anda mungkin juga menyukai