Anda di halaman 1dari 23

ZONA VIRTUAL

EDISI 1.VOL.1 | DESEMBER 2021

EDISI DUNIA VIRTUAL

Roda hari ini:


Tren: Sekolah dan Acara berbasis Online
Pinjaman Online
Rubrik Virtual: Cyber Bullying
Hiburan: Cerpen dan Puisi
Opini: Komedi Pojok
ZONA VIRTUAL

PEMIMPIN REDAKSI Nur Tri Dwi Lestari


EDITOR 1 Nur Tri Dwi Lestari
EDITOR 2 Dewi Fortuna Mulyono
FOTOGRAFER 1 Wita Aldilah Zahra
FOTOGRAFER 2 Dewi Novitasari
WARTAWAN 1 Sulthoni Achmad
WARTAWAN 2 Syeahyin Prabhalokestavari
LAYOUTER Zahrotus Syifa'

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA


Daftar Isi
Desember 2021

01
TREN
Sekolah dan acara berbasis
online
07
PINJAMAN ONLINE

09
RUBRIK
Cyber Bullying

11
STRAIGHT NEWS
Bullying
13
HIBURAN
Cerpen & puisi

17
OPINI
Pojok komedi
Sumber: Rumah millenialls. Com
Sumber: Suteki.co.id

PANDEMI DAN SEKOLAH ONLINE


Oleh : Dewi
Fortuna M.

Sejak akhir tahun 2019, Indonesia


Tidak hanya itu, semua aktivitas
dilanda wabah Covid. Selama dua yang semula baik-baik saja menjadi
tahun, kita berada dalam jerat terhambat. Kita tidak bisa
kesakitan. Bagaimana tidak, semakin melakukan tatap muka dengan
tahun bukannya semakin berkurang, banyak orang dan tidak bisa
wabah ini malah semakin sembarangan dalam bersosialisasi.
berkembang. Banyak dampak yang Selanjutnya,pemerintah menjalankan
ditanggung oleh semua orang karena program untuk melakukan semua
hal tersebut. Tentu hal ini tidak bisa kegiatan secara online, termasuk
dibiarkan begitu saja, seharusnya sekolah. Masa pandemi ini memang
pemerintah lebih cekatan untuk sangat sulit apabila harus melakukan
mencegah dampak pandemi sebelum sekolah secara online. Karena para
benar-benar menjadi besar. Mulai siswa harus menatap layar
dari banyaknya orang meninggal, smartphone dengan jangka waktu
orang sakit, orang menjadi yang lama.
pengangguran dan lain sebagainya.

ZONA VIRTUAL | 01
Sekolah online ini banyak sekali dampak positif dan negatifnya. Dampak
positif dalam sekolah online ialah, siswa tidak perlu keluar rumah dan bertemu
dengan orang banyak pada saat pandemi seperti ini. Orang tua juga bisa lebih
mudah dalam memantau anak-anaknya. Kita juga tidak perlu mengeluarkan
ongkos dan tenaga untuk perjalanan.

Meski begitu, hal ini juga tak luput dari


hal negatif yaitu anak akan lebih
sering bermain handphone. Hal itu
memang menjadi masalah yang berat,
apalagi ditambah dengan
kemungkinan anak membuka situs
terlarang tanpa sepengetahuan orang
tuanya. Akibatnya, anak akan meniru
apa yang dikatakan dan dilakukan dari
sesuatu yang dilihatnya. Tak hanya itu,
anak akan bersikap seenaknya dan
susah untuk diatur. Oleh karena itu,
seharusnya orang tua memberikan
pengawasan ekstra untuk anak yang Sumber: Smksantoaloisius.sch.id.
kecanduan bermain handphone.

Kemudian dampak negatif lainnya adalah anak menjadi malas untuk belajar.
Apalagi untuk mengerjakan tugas, yang malah semakin malas. Tak jarang,
tugas rumah anak dikerjakan oleh orang tuanya dengan alasan supaya cepat
selesai. Padahal hal ini memicu anak semakin malas untuk belajar. Seorang
anak juga akan menjadi ketergantungan terhadap orang tuanya dan ia akan
meremehkan semua tugas yang dimilikinya. Hal tersebut harusnya bisa segera
dicegah supaya anak menjadi mandiri.

Faktor lingkungan sekitar juga sangat berpengaruh terhadap program sekolah


online ini. Jika sinyal di sekitar lingkungan jelek, maka anak tidak bisa
mengikuti kegiatan sekolah. Siswa akan tertinggal dengan pelajaran dan tugas
yang diberikan pada hari itu. Kecanggihan smartphone juga berpengaruh
terhadap akses aplikasi atau web untuk sekolah online. Tidak perlu mewah
asalkan bisa menangkap sinyal yang bagus supaya sekolah tetap berjalan

ZONA VIRTUAL | 02
Tidak hanya orang tua saja yang memiliki tugas berat ketika sekolah online.
Para tenaga pendidikan juga memikul tugas yang sama beratnya. Murid tidak
di sekolah bukan berarti guru bisa bersantai. Banyak program pemerintah lain
yang harus dilakukan supaya sekolah tetap berjalan seperti biasa. Bahkan, guru
juga harus menyesuaikan program terbaru dari pemerintah.

Ada beberapa langkah yang dapat menjadi renungan bersama dalam perbaikan
sistem pendidikan kita khususnya terkait pembelajaran daring. Pertama,
semua guru harus bisa melakukan pengajaran jarak jauh yang notabene harus
menggunakan teknologi. Peningkatan kompetensi pendidik di semua jenjang
untuk menggunakan aplikasi pembelajaran jarak jauh mutlak dilakukan. Kedua,
pemakaian teknologi pun juga tidak asal-asalan, ada ilmu khusus agar
pemanfaatan teknologi dapat menjadi alat mewujudkan tujuan pendidikan
yakni Teknologi Pendidikan (TP). Pembelajaran online juga tidak hanya
memindah proses tatap muka menggunakan aplikasi digital, dengan disertai
tugas-tugas yang menumpuk. Ketiga, pola pembelajaran daring harus menjadi
bagian dari semua pembelajaran meskipun hanya sebagai komplemen. Empat,
guru harus punya perlengkapan pembelajaran online. Peralatan TIK minimal
yang harus dimiliki guru adalah laptop dan alat pendukung video conference.
Kelima, ketimpangan infrastruktur digital antara kota besar dan daerah harus
dijembatani dengan kebijakan teknologi afirmasi untuk daerah yang
kekurangan.

Pandemi Covid-19 memang menjadi efek kejut bagi kita semua. Dunia seolah
melambat dan bahkan terhenti sejenak. Negara-negara besar dan modern
terpukul dengan sebaran Virus Corona yang cepat, dan mengakibatkan ribuan
korban meninggal yang tersebar di berbagai negara. Indonesia mendapatkan
banyak tantangan dari Covid-19 ini, yang membuat kita semua harus
bersama-sama saling menjaga. Kelima isu penting diatas akan menjadi
penentu seberapa cepat kita akan mampu meratakan kurva kecemasan siswa,
guru, kepala sekolah, orang tua, dan kita semua.

Bahkan, guru juga harus menyesuaikan program terbaru dari pemerintah.


Pemerintah juga mengembankan tugas yang sangat berat kepada para guru.
Mereka harus memikirkan program-program kreatif supaya pembelajaran bisa
tetap efektif dan efisien di masa pandemi.

ZONA VIRTUAL | 03
Ada beberapa langkah yang dapat menjadi
renungan bersama dalam perbaikan sistem
pendidikan kita khususnya terkait
pembelajaran daring. Pertama, semua guru
harus bisa melakukan pengajaran jarak
jauh yang notabene harus menggunakan
teknologi. Peningkatan kompetensi
pendidik di semua jenjang untuk
menggunakan aplikasi pembelajaran jarak
jauh mutlak dilakukan. Kedua, pemakaian
teknologi pun juga tidak asal-asalan, ada
ilmu khusus agar pemanfaatan teknologi
dapat menjadi alat mewujudkan tujuan
pendidikan yakni Teknologi Pendidikan
(TP).
Sumber: kompas.com

Pembelajaran online juga tidak hanya memindah proses tatap muka


menggunakan aplikasi digital, dengan disertai tugas-tugas yang menumpuk.
Ketiga, pola pembelajaran daring harus menjadi bagian dari semua
pembelajaran meskipun hanya sebagai komplemen. Empat, guru harus punya
perlengkapan pembelajaran online. Peralatan TIK minimal yang harus dimiliki
guru adalah laptop dan alat pendukung video conference. Kelima, ketimpangan
infrastruktur digital antara kota besar dan daerah harus dijembatani dengan
kebijakan teknologi afirmasi untuk daerah yang kekurangan.

Pandemi Covid-19 memang menjadi efek kejut bagi kita semua. Dunia seolah
melambat dan bahkan terhenti sejenak. Negara-negara besar dan modern
terpukul dengan sebaran Virus Corona yang cepat, dan mengakibatkan ribuan
korban meninggal yang tersebar di berbagai negara. Indonesia mendapatkan
banyak tantangan dari Covid-19 ini, yang membuat kita semua harus
bersama-sama saling menjaga. Kelima isu penting diatas akan menjadi
penentu seberapa cepat kita akan mampu meratakan kurva kecemasan siswa,
guru, kepala sekolah, orang tua, dan kita semua.

Sumber:https://pusdatin.kemdikbud.go.id/pembelajaran-online-di-tengah-pandemi-covid-19-tantangan-yang-
mendewasakan/

ZONA VIRTUAL | 04
Sumber: Jatengprov.co.id

Acara Daring
sebagai Ajang
Unjuk Bakat Baru
di Era Pandemi
Oleh : Nur Tri Dwi Lestari

Pandemi Covid-19 masih belum hilang. Masyarakat harus membiasakan diri


dengan menerapkan protokol kesehatan saat beraktivitas, khususnya di luar
rumah. Kegiatan di luar rumah dibatasi, sehingga secara tak langsung
masyarakat lebih memanfaatkan teknologi saat bersosialisasi. Perubahan ini
mendorong inovasi-inovasi kegunaan teknologi dalam beraktivitas dan
bersosialisasi. Saat ini, salah satu inovasi yang diterapkan dan semakin marak
digunakan yaitu acara berbasis daring melalui Zoom atau Gmeet.

ZONA VIRTUAL | 05
Acara daring diselenggarakan
dengan kemudahan akses dan
banyaknya kapasitas peserta.
Inovasi ini memudahkan pihak
penyelenggara dan peserta agar
terkoordinir secara cepat dan
transparan. Penyelenggara tidak
perlu menghabiskan banyak biaya
untuk kebutuhan acara apabila
diselenggarakan secara daring.
Sedangkan, jika diadakan secara
luring atau tatap muka,
penyelenggara membutuhkan lebih
banyak biaya dan tenaga untuk
mempersiapkan acara. Sumber: kompasiana.com

Salah satu acara daring yang diselenggarakan mahasiswa Prodi Sastra


Indonesia Angkatan 2019, Universitas Negeri Surabaya yakni Festival Film
Sastra Indonesia III 2021. Acara ini diselenggarakan pada tanggal 9 Desember
2021 melalui Zoom Meeting. Sebanyak lima film garapan para mahasiswa
Sastra Indonesia Angkatan 2019 Unesa yang tayang dalam acara ini diadaptasi
dari kumpulan cerpen “Kenang-kenangan Seorang Wanita Pemalu” karya W.
S. Rendra. Kelima film ini dibedah oleh para ahli sastra dari kalangan
akademisi. Acara FFSI III 2021 diprakarsai dari tugas matakuliah Ekranisasi
atau pelayarputihan karya sastra. Penyelenggaraan acara ini membuktikan
bahwa berkarya di tengah pandemi masih bisa dilakukan, khususnya bagi
talenta-talenta muda. Semangat para mahasiswa dalam memproduksi sebuah
film patut diapresiasi di era distrupsi (ketidakpastian) saat ini.

ZONA VIRTUAL | 06
PINJAMAN
ONLINE:
UNTUNG
ATAU
BUNTUNG?
Oleh : Wita Aldilah Zahra
Sumber: ayosemarang.com

Di zaman teknologi seperti saat ini semua hal terasa mudah. Begitupun
dengan permodalan, jika dulu masyarakat Indonesia sangat sulit
mendapatkan pinjaman kini untuk mendapatkan pinjaman uang begitu
mudah. Salah satu yang memudahkan ialah adanya platfrom penyedia
jasa pinjaman secara digital atau biasa disebut dengan pinjaman online
(pinjol). Dua tahun terakhir, banyak orang membicarakan fintech.
Terlebih tahun ini, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menargetkan paling
tidak 75 persen dari populasi orang dewasa di Indonesia bisa mengakses
layanan instusi finansial, dan masyarakat pun semakin beramai-ramai
memanfaatkan jasa fintech untuk mencapai tujuan finansialnya.

Dikutip dari Fintech Weekly, financial technology yang kini lebih dikenal
dengan istilah fintech, adalah bentuk usaha yang bertujuan
menyediakan layanan finansial dengan menggunakan perangkat lunak
dan teknologi modern. Tujuannya untuk memudahkan masyarakat
dalam mengakses produk-produk keuangan dan menyederhanakan
proses transaksi. Namun, tak sedikit masyarakat yang menganggap
fintech adalah saingan perbankan karena keseluruhan sektornya hampir
mirip dengan bank. Padahal bila ditelisik lebih jauh, platform fintech
justru mampu menjadi strategi penting untuk meningkatkan dan
mengakeselerasi perbankan melalui kolaborasi dan kemitraan.

ZONA VIRTUAL | 07
Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini masih
melanda negeri kita, tidak hanya menciptakan
krisis kesehatan masyarakat, namun juga
berdampak serius pada aktivitas ekonomi
nasional. Membangkitkan pertumbuhan
ekonomi di tengah pandemi Covid-19 saat ini
menjadi konsentrasi penuh pemerintah
sekarang. Pemerintah berupaya mempercepat
pemulihan ekonomi nasional dan penguatan
daya beli masyarakat melalui penguatan
perlindungan sosial dan dukungan terhadap
Sumber: akuratnews.com sektor usaha mikro, kecil, dan menengah
(UMKM).

Fintech peer to peer (P2P) lending atau pinjaman online tentunya bukanlah
merupakan hal yang buruk dan menakutkan yang harus dijauhi, karena tujuan
fintech sebenarnya sangat baik, yaitu untuk memudahkan masyarakat dalam
mengakses produk-produk keuangan dan menyederhanakan proses transaksi,
dengan penggunaan teknologi. Fintech juga membantu untuk meningkatkan
dan mengakeselerasi perbankan melalui kolaborasi dan kemitraan, serta
menawarkan model bisnis dan alternatif solusi yang dapat membantu
pemerintah dan institusi finansial lainnya untuk memperluas jangkauan
pemberian layanan finansial yang memadai. Salah satu sisi positif dari
keberadaan fintech adalah kemudahan dalam menjangkau masyarakat yang
membutuhkan layanan finansial, yang tentunya akan dapat membantu dalam
permodalan khususnya untuk menggerakkan UMKM. Tentunya agar bisa
memanfaatkan dan mendapatkan keuntungan dari fintech, masyarakatlah yang
seharusnya bijak dalam penggunaan platform ini, sehingga dapat terhindar dari
hal-hal yang merugikan diri sendiri maupun keluarga.

Berdasarkan uraian di atas mengenai pinjaman online ilegal, untuk


menghindarinya, masyarakat harus tetap bijak dan berpikir rasional sesuai
dengan kebutuhan, jangan takut dan alergi dengan fintech atau pinjaman
online. Selain itu, jangan lalai juga untuk memenuhi kewajiban pembayarannya
sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan, agar terhindar dari stres akibat
“sapaan hangat” dari debt collector, dan tentunya dengan modal yang terus
berputar, ekonomi juga akan terus bergulir. Mari kita manfaatkan modal dari
pinjaman online sebagai salah satu sarana penggerak ekonomi yang produktif.
Kalau bukan kita yang turut membantu pemerintah untuk turut serta
menggerakkan perekonomian masyarakat di masa-masa sulit ini, siapa lagi?
ZONA VIRTUAL | 08
Teknologi informasi yang
berkembang pesat membantu
DAMPAK CYBER
manusia dalam berkomunikasi.
Namun, perkembangan teknologi
informasi juga memunculkan BULLYING DI
beberapa masalah kriminal. Salah
satu permasalahan yang menarik MEDIA SOSIAL
perhatian masyarakat adalah cyber
bullying. Cyber bullying merupakan Oleh : Zahrotus Syifa'
tindakan yang dilakukan oleh

seseorang atau sekelompok orang


terhadap seseorang melalui text,
gambar/foto, atau video yang
cenderung merendahkan dan
melecehkan. Cyber bullying merupakan
salah satu contoh penyalahgunaan
teknologi informasi yang ada.

Cyber bullying dapat dilakukan melalui


media seperti pesan text, gambar
video, panggilan telepon, e-mail, chat
room, Instant Messaging (IM), Situs Sumber: kalderanews.com
Media Sosial, dan website. Media
yang dicatat paling banyak terjadi
cyber bullying adalah situs media
sosial. Situs media sosial dipercaya
sebagai salah satu penyebab utama
maraknya cyber bullying. Hal ini
disebabkan oleh pengguna situs
media sosial sebagian besar
merupakan remaja dan anak-anak.
Menurut psikolog, remaja belum
memiliki kemampuan yang cukup
dalam mempertimbangkan dan
mengambil keputusan yang tepat.
Sumber: suarasurabaya.com

ZONA VIRTUAL | 09
Media sosial memiliki karakteristik yang
berbeda dengan teknologi komunikasi lainnya.
Beberapa karakteristik yang berbeda adalah
updating secara real-time, informasi yang
tersebar secara luas, memiliki titik kumpul
untuk melihat informasi, memiliki fitur yang
memungkinkan pengguna situs media soal
dapat menanggapi dan memberi masukan.
Kemampuannya dalam menanggapi dan
memberi masukan dapat menyebabkan cyber
bullying. Kemampuan tersebut semakin
meningkat ketika digabungkan dengan
teknologi mobile yang memiliki kemampuan
untuk menyebarkan informasi kapan dan
dimana pun. Dengan kemampuan teknologi
mobile tersebut, maka tindakan cyber bullying
pun semakin sering terjadi. Cyber bullying
secara tidak langsung dapat menyebabkan
tindakan kriminal seperti KDRT, pemukulan
yang menyebabkan luka berat,
penyalahgunaan obat-obatan terlarang,
Sumber: pobela.com
ancaman pencemaran nama baik, dll.

Alasan utama pelaku cyber bullying menggunakan media sosial adalah adanya
fitur yang dapat menyembunyikan bahkan memalsukan identitas pelaku. Jika
seseorang melakukan cyber bullying, maka pelaku telah melanggar standar
yang ada. Standar yang dilanggar adalah nilai moral, kode etik bidang
jurnalis, periklanan dan public relation, dan dunia hiburan. Beberapa bentuk
pencegahan yang dapat dilakukan pada kasus cyber bullying adalah: (1)
Sebelum menyebarkan informasi, sebaiknya dilakukan pengecekan dan
verifikasi terlebih dahulu. (2) Tata bahasa dalam menggunakan media perlu
diperhatikan oleh pengguna. (3) Proses edukasi serta penerapan disiplin diri
terhadap pengguna. (4) Bimbingan orang tua, sekolah, universitas, serta
lingkungan masyarakat terhadap pengguna remaja. (5) Media sosial
melakukan kampanye anti cyber bullying secara berkala. (6) Korban harus
bersikap aktif dan melaporkan kepada pihak media sosial jika cyber bullying
terjadi.

Sumber: https://media.neliti.com > mediaPDFDAMPAK MEDIA SOSIAL DALAM CYBER BULLYING - Neliti

ZONA VIRTUAL | 10
NIKITA MIRZANI SINDIR FUJI DI
SOSMED, TERMASUK CYBER
BULLYING?
Oleh : Dewi Novitasari

Sumber: tribunnews.com

Pasca meninggalnya artis Vanessa Angel dan suaminya, Bibi pada tanggal 4
November 2021 lalu ternyata memicu berbagai masalah kompleks. Mulai
dari hak asuh Gala, anak dari Vanessa Angel, hingga warisan almarhumah.

Seperti yang sudah beredar di media, sementara ini Gala memang tinggal
bersama keluarga suami almarhumah Vanessa. Hal ini juga menjadi awal
mula viralnya nama Fuji, adik dari Bibi. Diketahui bahwa Gala saat ini sangat
dekat dengan Fuji, bahkan Fuji juga sering membagikan momen bersama
Gala di media sosial baik Instagram maupun Tiktok. Hal ini tentu membuat
warga net merasa bersimpati dan kagum dengan sosok Bibi.

Lalu, apa hubungannya dengan Nikita Mirzani? Sejak tanggal 9 November


2021, Nikita Mirzani tiba-tiba mengunggah cuitan melalui fitur Instagram
Story tentang uneg-unegnya terhadap Fuji.

ZONA VIRTUAL | 11
Unggahan ini tentunya
membuat panas warga net.
Nikita menulis, “Dear Fuzi yg
lagi diagung-agungkan netizen
karena mengasuh Gala. Saya
baru liat tayangan yg
membahas tentang undangan
dari langit sebesar 30jt. Anda
bilang bete krn sedang 7harian
makanya anda bilang kao mau
undang tarifnya Rp 30 juta. Tapi
di tanggal yang sama anda sdh
wara wiri di TV menceritakan
Sumber: wowkeren.com
kesedihan anda ditinggal alm
bibi dan Va”

Nikita juga menuliskan “beda banget fuzi sama bapaknya. Bapaknya sopan.
Anaknya aji mumpung. Semua org jga pada ambil keuntungan kok. Bukan Cuma
langit doang” selain tulisan-tulisan tersebut, masih banyak juga tulisan-
tulisan yang menyindir Fuji.

Jika dilihat dari unggahan Nikita, apakah ini termasuk cyber bulying?
Sebelumnya perlu diketahui bahwa cyber bullying merupakan perundungan
menggunakan media digital. Media sosial juga termasuk salah satu di
antaranya. Bagaimana bentuk cyber bullying sebenarnya? Cyber bullying bisa
juga mengarah pada ujaran-ujaran kebencian, kalimat umpatan, dan kata-
kata yang bersifat menghina yang dituliskan melalui media sosial.

Jadi, yang dilakukan Nikita sebenarnya bisa juga termasuk kategori cyber
bullying. Hal ini bisa membuat si korban merasa tidak nyaman, tertekan,
bahkan hingga stres. Peristiwa semacam ini seharusnya tidak perlu terjadi.
Namun, pada tanggal 13 Desember 2021 Nikita mengungkapkan di Instagram
storynya bahwa selama tiga minggu ini yang ia tuliskan itu hanyalah prank.
Tentu saja ini membuat warga net semakin geram dan bahkan mereka
membuat petisi untuk memboikot Nikita Mirzani

ZONA VIRTUAL | 12
Battle Love-Cerita
Bersambung

teks isi
Tambahkan sedikit
Oleh : Syeahyin Prabhalokestavari

Sumber: https://www.instagram.com/p/CVkjl0dMJ2B/?
utm_medium=copy_link

Jembatan merah jambu dengan atap-atap kerangka bambu berhias ranting-


ranting berdaun hijau segar, ditambah buah anggur yang baru saja memerah
membuat suasana terlihat indah, bersamaan dengan turunnya rintik hujan.
Dua manusia itu masih saja saling menatap. Dress putih dan tas rajut wol
sempurna untuk setelan sederhana seorang gadis saat kencan, begitupula
dengan jas hitam formal. Keduanya terlihat seperti pasangan yang baru saja
jadian.

Ekspresi pria itu datar, menyembunyikan perasaannya yang sedang berdetak


kencang karena gadis di hadapannya yang−terlihat sedikit ketakutan−sudah
sangat memikatnya. Seperti takdir, ia selalu kembali dipertemukan dengan
gadis yang dicintainya. Semasa hidupnya, Dhamar tidak begitu
memperhatikan urusan percintaan. Ia selalu berkutat dengan game dan
pelajaran, bahkan hari minggu ia harus sibuk dengan kelas pianonya.

“Namamu siapa nona?”, tanya Dhamar dengan senyum yang ditahan.


Sebenarnya ia sudah tahu nama lengkap dan seluruh data tentang gadis itu.
Hanya saja ia tidak menyangka kalau gadis itu jugalah yang sempat
menggoyahkan cintanya.

“Kinan, bukankah kita pernah bertemu, tuan?” Kinan menunduk, tidak berani
menatap pria tampan yang tak lain adalah dosennya sendiri. Suasana menjadi
canggung. Hal yang sudah direncanakan baik-baik ternyata sia-sia.

ZONA VIRTUAL | 13
Ini semua berawal karena rencana melarikan diri seorang Kinanti Aryawijaya
dari acara perjodohannya. Saat itu Kinan baru saja pulang dari kuliah kelas
Sastra Indonesia, dengan pakaian lusuh dan rambut berantakan. Kinan
disambut kabar tentang rencana kedua orangtuanya yang akan
menjodohkannya dengan seorang pria tampan dan mapan. Ternyata pria
yang dimaksud adalah dosennya sendiri. Dosen yang terkenal dengan sifat
angkuh dan keras kepala. Kinan sangat membenci sifat pria itu.

Setelah berpikir panjang, sebuah notifikasi


dari aplikasi game favoritnya membuat Kinan
tersenyum sumringah. Kinan mempunyai
teman couple di game, ia tidak tahu wajah
dan identitas dari teman onlinenya itu. Ia
hanya tahu bahwa hari ini dirinya akan
bertemu dengan teman dari game onlinenya
itu di tempat sederhana dan romantis.
Tempat yang ingin didatanginya dengan
seorang kekasih.

“Iya benar, kita bertemu untuk ketiga kalinya


di kelas. Saat itu kau bertindak gegabah, dan
tidak mencerminkan sikap seorang
mahasiswa”, jelas Dhamar lembut, sangat
lembut hingga menusuk hati.

Kinan saling menggengam erat tangannya, ia


ketakutan. Ia tidak tahu, apakah ia harus
senang karena berhasil bertemu dengan
teman onlinenya, ataukah sedih karena
mengetahui teman onlinenya adalah pria
yang menjadi dosen sekaligus orang yang
Sumber: https://www.instagram.com/p/CVkjl0dMJ2B/?
dijodohkan dengannya. utm_medium=copy_link

“Saya pergi dulu, Pak. Saya ada kegiatan.” Kinan membungkukkan kepalanya
hormat, berjalan meninggalkan Dhamar yang begitu intens menatapnya.

ZONA VIRTUAL | 14
“Kegiatan apa? Hari ini hari libur, tidak
ada kuliah, tidak ada kerja kelompok,
bahkan saya sudah izin pada kedua
orangtuamu, dan satu-satunya
kegiatanmu adalah menemani saya.”
Dhamar menggenggam lengan Kinan,
sebelum kembali melanjutkan kata-
katanya. “Mainkan satu game bersamaku.
Jika aku kalah, perjodohan ini akan
dibatalkan. Aku berjanji.” Dhamar
tersenyum manis. Kinan melepas
genggaman tangan Dhamar dari
pergelangan tangannya.

“Bagaimana jika aku kalah?”, tanya


Kinan.
“Kita menikah”, jawab Dhamar.

Kinan mengangguk setuju. Mereka berdua


akan memainkan sebuah permainan
online yang biasa mereka lakukan
bersama. Ronde pertama dimenangkan
Kinan, ronde kedua dimenangkan
Dhamar. Ronde ketiga adalah babak
penentuan yang akan mempengaruhi
kebebasan Kinan. Sayangnya tubuh
Dhamar mendadak berkeringat. Dhamar
meletakkan gawainya dan menggenggam
erat kedua pundak Kinan. Kemudian, ia
mencium kening Kinan dan terjatuh
pingsan di paha Kinan. Dhamar tidak
sadarkan diri.

Sumber: https://www.instagram.com/p/CVkjl0dMJ2B/? ZONA VIRTUAL | 15


utm_medium=copy_link
LUPA
Oleh : Syeahyin Prabhalokestavari

Sumber: navipos.com

Tersenyum penuh tawa setiap harinya


Dekat namun belum ada rasa
Bahagia akan suka duka bersama
Meski entah bertahan seberapa lama

Hingga pada detik dimana ada lupa


Lupa member jeda disetiap canda
Lupa untuk mengunci rasa
Lupa untuk segala kesepakatan yang telah ada

Membiarkannya terbuka merajut luka


Memberikannya waktu untuk menumbuhkan rasa
Menjadikan waktu sebagai penghalang suka
Menjadikan asing sebagai derita

Memeluk erat harapan


Menghapus kata pertemanan
Mendamba sebuah perhatian
Melupa akan sebuah kenyataan

ZONA VIRTUAL | 16
Sumber: Istagram.com/tempodotco

Bukan Citra Namanya, Jika


Tidak untuk Kaya
Oleh : Sulthoni Achmad

ZONA VIRTUAL | 17
Bolehkah saya sedikit bertanya? Apakah salah jika seseorang memiliki citra
yang sedang ia bangun? Tentu tidak, jika itu adalah seorang selebriti. Dan
tentu iya, jika itu adalah seseorang yang dikenal. Haha… mari tertawa
sejenak melihat seorang kawan yang berlagak berbeda meninggikan citranya
dihadapan seseorang yang sedang ia sukai. Justru tidak apa, ketika orang
sedang berusaha menjebak orang lain ke dalam kehidupannya seperti yang
dilakukan kantong semar. Entah itu akan menjadi keuntungan dengan
mendapatkan dorongan. Atau hanya kesengsaraan, ketika kebebasanmu
telah terenggut habis.

Sungguh kita sudah tak asing lagi dengan Praktik Kantong Semar ini, lebih
gampangnya kita sebut saja PKS *waduh kok kayak kenal. Praktik ini sering
kita jumpai, apalagi dengan kehidupan di sosial media sekarang. Jika kantong
semar mengeluarkan nectar atau cairan manis untuk menangkap serangga,
maka partai politik mengeluarkan janji manis untuk menangkap suara. Salah
satu contohnya adalah berjanji akan menemukan dalang dibalik pembunuhan
Munir. *404 not found

Tak hanya janji manis, bentuk dari PKS ini banyak variasinya. Bisa lewat
sebuah video yang katanya ikhlas tapi naruh kamera dimana-mana.
Memasang foto dengan berpose orang paling baik ternyata kelakuan lebih tai
daripada tai. Bersuara menyuarakan suara rakyat tetapi yang didengarkan
hanya uang rakyat. Dan yang paling menghianati adalah menjunjung
demokrasi namun kebebasan berekspresi dibatasi. Halah emang pemerintah
penyebar HOoaiwjdsuahfkaushdaowuAX paling besar. *sori abis dihack

Kalau boleh jujur, saya ini salut dengan agensi yang ada di Korea. Karena
mereka berhasil membangun citra talent yang berusaha bergabung dengan
mereka. Lihat Blackpink dan BTS, mereka sudah meraup banyak uang dan
menarik banyak penggemar di seluruh penjuru dunia. Mungkin itu agak jauh,
mari kita lihat di skala nasional. Dari kacamata saya, agensi terbaik terkece
terkaya termanjur terbisasulap terwangi terkokgataukoktanyasaya adalah
parpol PDI (Penjual Daratan Indonesia). Loh kok Indonesia? Loh jangan salah,
pasar mereka sudah mencakup pasar Internasional. Coba saja cek di Tuhan
putra putri jaman sekarang (google). Berapa luas daratan yang mereka jual ke
orang asing? Tak sedikitkan, sehingga mengorbankan satwa yang semestinya
dilindungi yang pada akhirnya dikebiri.

ZONA VIRTUAL | 18
Mungkin sudah menjadi hakikat, jika agensi banyak diminati. Bagaimana tidak,
apabila mereka berhasil mengubah yang bukan siapa-siapa menjadi super star.
Yang hanya pengusaha mebel menjadi walikota lalu gubernur ibu kota
kemudian menjadi presiden dua periode dalam waktu yang relatif cepat.
Memang jos markotop!

Setelah itu, apakah yang mengatur negara ini adalah Talent? jelas tidak dong.
Kepentingan agensi akan tetap menjadi nomor satu. Kepentingan rakyat
nomor dua ratus tujuh puluh juta enam ratus ribu.

Bayangkan apa alasan mereka kok pengen banget masuk agensi yang
berkedok parpol ini. Memberi perubahan, melayani masyarakat, atau menjadi
wakil dari rakyat? Jelas bukan itu. Yang menjadi alasan utama mereka adalah
MENJADI KAYA. Iya, memang itu. Siapa yang sudi merogoh uang banyak
untuk sesuatu yang tidak sepadan? Jelas tidak ada dong, orang beli rokok
Surya 6000/3 batang aja sambat, apalagi dengan uang sebegitu banyak.
Sudah tak bisa dielak lagi.

Setelah itu, apakah yang mengatur negara ini adalah Talent? jelas tidak dong.
Kepentingan agensi akan tetap menjadi nomor satu. Kepentingan rakyat
nomor dua ratus tujuh puluh juta enam ratus ribu. Bayangkan apa alasan
mereka kok pengen banget masuk agensi yang berkedok parpol ini. Memberi
perubahan, melayani masyarakat, atau menjadi wakil dari rakyat? Jelas bukan
itu. Yang menjadi alasan utama mereka adalah MENJADI KAYA. Iya, memang
itu. Siapa yang sudi merogoh uang banyak untuk sesuatu yang tidak sepadan?
Jelas tidak ada dong, orang beli rokok Surya 6000/3 batang aja sambat,
apalagi dengan uang sebegitu banyak. Sudah tak bisa dielak lagi.

ZONA VIRTUAL | 19
ZONA VIRTUAL | DESEMBER 2021

Anda mungkin juga menyukai