Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PEMBUATAN ALAT PERAGA

JAM SUDUT

TAHUN 2019/2020

Disusun Oleh :

NAMA : JOKO PRAMONO, S.Pd

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SUKOHARJO


SD NEGERI KEDUNGJAMBAL 01 KECAMATAN
TAWANGSARI SUKOHARJO
2020
PEMERINTAH KABUPATEN SUKOHARJO
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
UNIT PELAKSANA TEKNIS DAERAH
SD NEGERI KEDUNGJAMBAL 01
KECAMATAN TAWANGSARI
Alamat : Brebes RT 02/V, Kedungjambal, Tawangsari, Sukoharjo 57561

SURAT KETERANGAN
Nomor : 421.2/ 31/2020

PENGESAHAN

Laporan pembuatan alat peraga dengan judul “Jam Sudut” untuk pembelajaran
Matematika di kelas II UPTD SD Negeri Kedungjambal 01 Kecamatan
Tawangsari Kabupaten Sukoharjo yang dibuat oleh :
Nama : Joko Pramono, S.Pd.
Instansi : UPTD SD Negeri Kedungjambal 01
Kecamatan Tawangsari Kabupaten Sukoharjo

Telah disahkan oleh Kepala UPTD SD Negeri Kedungjambal 01


KecamatanTawangsari Kabupaten Sukoharjo pada hari Jum’at tanggal 18 Januari 2020.

Kedungjambal, 18 Januari 2020


Kepala UPTD SD Kedungjambal 01

SRI SUMARMI, S.Pd.


NIP. 19670211 198903 2 005

ii
KATA PENGANTAR

Segala puji penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah


memberikan kesempatan dan kekuatan sehingga alat peraga Jam Sudut untuk
pembelajaran Matematika kelas II dapat selesai dengan baik sesuai dengan yang
diharapkan.

Laporan alat peraga Jam Sudut ini berisi tentang proses memahami cara
membaca jam dan sudut.

Dalam kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-


besarnya kepada:

1. Ibu Sri Sumarmi, S.Pd. sebagai kepala UPTD SD Negeri


Kedungjambal 01 yang telah membantu merevisi laporan ini.
2. Rekan-rekan kerja di UPTD SD Negeri Kedungjambal 01 yang membantu
penulis dalam menyusun laporan ini.
3. Semua pihak yang telah membantu yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

Penulis meminta maaf karena alat peraga dan laporan ini masih jauh dari
kata sempurna. Untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran terhadap
laporan ini untuk perbaikan di masa yang akan datang.

Semoga laporan ini dapat membantu para guru dalam membuat salah satu
alat peraga Matematika untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Kedungjambal, 18 Januari 2020

Penulis

3
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................................ i
HALAMAN PENGESAHAN................................................................................. ii
KATA PENGANTAR ........................................................................................... iii
DAFTAR ISI.......................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ...............................................................................................v
A. LATAR BELAKANG .......................................................................................1
B. TUJUAN ...........................................................................................................1
C. MANFAAT ........................................................................................................1
D. RANCANGAN /DESAIN KARYA ..................................................................2
E. PROSEDUR PEMBUATAN .............................................................................3
F. PENGGUNAAN KARYA DI SEKOLAH........................................................3
G. DAMPAKPENINGKATAN TERHADAP KUALITAS HASILBELAJAR ....3

4
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Diagram Alur Pembuatan alat Peraga ....................................................2

5
LAPORAN PEMBUATAN KARYA ALAT PERAGA

JAM SEDERHANA

A. LATAR BELAKANG

Pada saat ini Guru dituntut untuk lebih aktif sesuai dengan cepatnya perkembangan
IPTEK. Guru diharapkan dapat menciptakan suatu alat peraga yang dapat
menstimulus anak didik agar dapat meningkatkan motivasi dan minat siswa dalam
belajar.

Alat peraga pendidikan adalah segala sesuatu yang bisa digunakan untuk bisa
merangsang pikiran, perasaan, perhatian, ketrampilan dan kemauan siswa sehingga
dapat mendorong terjadinya proses belajar pada siswa.

Alat peraga yang digunakan dalam proses pembelajaran tidak harus memiliki
tingkat kompleksitas yang tinggi. Penggunaan alat peraga sederhana yang murah dan
efisien memudahkan seorang guru dalam mengoperasikan alat tersebut sehingga tujuan
pembelajaran dapat tercapai.

Pembelajaran di SD Negeri Kedungjambal 01 pada materi memahami jam. hanya


mengandalkan buku teks/buku paket saja sehingga pembelajaran kurang menarik. Oleh
karena itu, penyusun alat peraga yang lebih menarik agar siswa dapat memahami materi
dan hasil pembelajarannya lebih meningkat.

B. TUJUAN

Tujuan pembuatan alat peraga ini adalah:


1. Sebagai alat bantu pembelajaran muatan Matematika.
2. Meningkatkan motivasi siswa dalam mempelajari memahami jam

C. MANFAAT
Alat peraga pembelajaran bermanfaat untuk :
1. Membangun kreatifitas peserta didik yang meliputi daya pikir serta memotivasi
peserta didik untuk belajar jam
2. Mempermudah guru dalam menjelaskan materi memahami jam

1
3. Meningkatkan hasil belajar siswa.

2
D. RANCANGAN/DESAIN KARYA

Alat Peraga ini dibuat dengan alat dan bahan yang sederhana, murah dan mudah di

buat.

Menyiapk
an Alat
dan Bahan

Proses Penggunaan Refleksi Pembuatan


Pembuatan Alat setelah Laporan
Alat Peraga penggunaan
Peraga

Gambar 1. Diagram Alur Pembuatan Alat Peraga

Waktu penyiapan dan pembuatan alat peraga selama 1 hari.


Berikut alat dan bahan yang digunakan dalam pembuatan alat peraga Jam Sudut :

Alat dan bahan:


1. 1 buah kardus bekas
2. Kertas
3. Lem
4. Spidol hitam
5. Gunting
6. Paku
7. Penggaris

Alasan pemilihan bahan:

Bahan-bahan tersebut dipilih karena bahan tersebu tmudah diperoleh dan ramah

anak.

3
E. PROSEDUR PEMBUATAN KARYA

1. Siapkanlah alat dan bahan yang akan digunakan untuk membuat Jam Sudut.
2. Kardus dipotong melingkar.
3. Kertas dipotong berbentuk lingkaran untuk menempatkan angka pada jam.
4. Potong kardus dibentuk jarum jam menjadi dua bagian, yang satu Panjang sebagai
penunjuk menit dan yang satu pendek ebagai penunjuk jam.
5. Pasangkan pada bagian tengah kardus dengan paku.
6. Diberi warna hitam supaya lebih terlihat jelas.

F. PENGGUNAAN KARYA
Alat peraga pembelajaran Jam Sudut ini digunakan pada muatan pelajaran
Matematika Kelas II Semester II SD Negeri Kedungjambal 01 pada tahun
pelajaran 2019/2020.
Cara penggunaan alat peraga ini antara lain sebagai berikut :
1. Guru menyiapkan alat peraga Jam Sudut.
2. Guru bisa membentuk kelompok maupun individu.
3. Siswa diminta untuk maju, guru mendektekan soal yang akan diminta pada siswa
untuk menunjukkan jam berapa.
4. Siswa yang lain diminta untuk menanggapi jawaban dari temannya.

G. DAMPAK PENINGKATAN TERHADAP KUALITAS PROSES DAN HASIL


BELAJAR
Pembuatan alat peraga jam sederhana memiliki dampak:
1. Bagi keberlangsungan pembelajaran
a. Membantu proses kegiatan belajar mengajar berjalan efektif dan efisien.
b. Membantu proses kegiatan belajar mengajar lebih terarah.
c. Membantu peserta peserta didik untuk lebih mudah dalam menerima dan
memahami materi yang disampaikan oleh guru.
d. Peserta didik menjadi lebih tertarik mengikuti pembelajaran.
2. Bagi Guru
a. Membantu dalam kelancaran proses belajar mengajar.
b. Mempermudah dalam mencapai tujuan pembelajaran.
c. Proses pembelajaran lebih efektif dan efisien.

4
3. Bagi Siswa
a. Siswa lebih minat dalam mengikuti pembelajaran.
b. Siswa lebih mudah memahami materi dengan menggunakan alat peraga.
c. Menumbuhkan sikap percaya diri, berani, dan tanggung jawab.
d. Interaksi antara guru dan siswa lebih meningkat , sehingga hasil pembelajaran
siswa lebih baik.

5
6

Anda mungkin juga menyukai